Anda di halaman 1dari 7

PANDUAN IDENTIFIKASI KEBUTUHAN DAN

DARAPAN MASYARAKAT/SASARAN
TERHADAP KEGIATAN UKM
PUSKESMAS CIKEUSIK

Nomor :
Revisi Ke :
Berlaku Tgl :

Mengetahui,
Kepala Puskesmas Cikeusik,

Alik Wahyudi, S,Kep, Ners


NIP. 19850607 202001 1 014

PEMERINTAH KABUPATEN PANDEGLANG


DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS CIKEUSIK
Jl. Alun-alun Selatan no.4, Cikeusik – Pandeglang Kode Pos 42286
BAB I
PENDAHULUAN
Identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat/ sasaran adalah proses
pengumpulan informasi dan harapan yang diinginkan masyarakat dalam upaya
pelayanan kesehatan di Puskesmas guna meningkatkan derajat kesehatan
masyarakat. Kebutuhan dan harapan masyarakat/ sasaran dari UKM dapat
diidentifikasi melalui survey, kotak saran maupun pertemuan dengan tokoh
masyarakat.
Puskesmas Cikeusik sebagai salah satu sarana kesehatan yang memberikan
pelayanan kesehatan kepada masyarakat memiliki peran yang sangat strategis
dalam mempercepat peningkatan derajat kesehatan masyarakat. Oleh karena itu,
Puskesmas Cikeusik dituntut untuk memberikan pelayanan yang bermutu sesuai
dengan standar yang ditetapkan dan memenuhi kebutuhan seluruh lapisan
masyarakat. Pemenuhan kebutuhan masyarakat dimulai dari proses identifikasi
kebutuhan masyarakat, baik terhadap upaya pelayanan puskesmas berorientasi
pasien dan upaya kesehatan masyarakat. Melalui proses identifikasi kebutuhan
masyarakat diharapkan Puskesmas Cikeusik memiliki gambaran menyeluruh
tentang kondisi masyarakat yang menjadi sasaran program pelayanannya dan
mampu memberikan pelayanan yang bermutu, berkesinambungan dan tepat
sasaran.

BAB II
RUANG LINGKUP
Ruang lingkup identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat/ sasaran terhadap
kegiatan UKM meliputi :
1. SMD (Survei Mawas Diri)
2. Pertemuan dengan Masyarakat
3. Pertemuan dengan Lintas Sektoral
4. Melalui media sms
5. Melalui kotak saran
6. Melalui survey identifikasi kebutuhan masyarakat.
BAB II
RUANG TATALAKSANA

Tata laksana identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat/ sasaran terhadap


kegiatan UKM :
A. Identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat/ sasaran melalui SMD (Survei
Mawas Diri) :
1. Membuat kuesioner berdasarkan masukan dari masing – masing program.
2. Mengundang kader kesehatan untuk menerima penjelasan tentang isi
kuesioner dan cara distribusi/ penyebarannya
3. Jumlah responden ditentukan bersama saat pertemuan dengan kade
kesehatan serta menentukan bersama waktu pengumpulan kuesioner yang telaH
diisi
4. Kader kesehatan menyebarkan kuesioner kepada warga di wilayah masing –
masing dan sesuai dengan jumlah responden yang telah ditentukan
5. Kuesioner yang telah diisi oleh responden dikumpulkan pada waktu yang
telah ditentukan dan disepakati.
6. Kuesioner yang telah diisi dianalisa oleh petugas, disimpulkan dan di
interpretasikan
7. Hasil SMD dibawa saat pertemuan MMD
B. Identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat/ sasaran melalui pertemuan
dengan masyarakat :
1. Petugas mencatat ide, saran dan masukan yang disampaikan masyarakat.
2. Petugas menyampaikan ide, saran dan masukan dari masyarakat dalam
rapat bulanan puskesmas
3. Dilakukan analisa dalam rapat bulanan puskesmas tentang ide, saran, dan
masukan dari masyarakat
4. Menentukan tindak lanjut dan umpan balik yang akan disampaikan kepada
masyarakat.
5. Tindak lanjut dan umpan balik disampaikan dalam rapat evaluasi program

C. Identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat/ sasaran melalui pertemuan


dengan lintas sektoral :
1. Petugas mencatat ide, saran dan masukan dari peserta pertemuan lintas
sektoral.
2. Petugas menyampaikan ide, saran, dan masukan dari pertemuan lintas
sektoral dalam rapat bulanan puskesmas
3. Dilakukan analisa dalam rapat bulanan puskesmas tentang ide, saran dan
masukan dari lintas sektoral
4. Menentukan tindak lanjut dan umpan balik yang akan disampaikan kepada
lintas sektoral
5. Tindak lanjut dan umpan balik disampaikan dalam rapat lintas sektoral
berikutnya
D. Identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat/ sasaran melalui sms:
1. Petugas mencatat ide, saran dan masukan di buku bantu penggalian asupan
masyarakat.
2. Petugas menyampaikan ide, saran dan masukan dalam rapat bulanan
puskesmas
3. Ide, saran dan masukan dibahas dalam rapat bulanan puskesmas, dianalisa,
ditentukan tindak lanjut dan umpan baliknya
4. Petugas menyampaikan tindak lanjut dan umpan balik yang telah ditetapkan
dalam rapat bulanan puskesmas melalui sms kepada masyarakat yang
menyampaikan ide, saran dan masukan.
E. Identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat/ sasaran melalui kotak saran:
1. Kotak saran dibuka setiap hari.
2. Petugas mencatat ide, saran dan masukan yang diperoleh melalui kotak saran
3. Petugas menyampaikan ide, saran dan masukan yang diperoleh melalui kotak
saran saat apel pagi
4. Analisa dan tindak lanjut terhadap ide, saran dan masukan melaui kotak
saran dilakukan saat rapat bulanan puskesmas
5. Penyampaian tindak lanjut dan umpan balik terhadap ide,saran dan masukan
melaui kotak saran disampaikan melalui media papan informasi tindak lanjut
dan umpan balik.

F. Identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat/ sasaran melalui survey


identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat
1. Petugas membuat kuesioner survey identifikasi kebutuhan dan harapan
masyarakat
2. Petugas menyebarkan kuesioner kepada masyarakat
3. Petugas menentukan jumlah responden
4. Petugas mengumpulan hasil survey dan tabulasi data dalam waktu yang telah
ditetapkan
5. Petugas melakukan analisa data dan menyampaikan di pertemuan bulanan
Puskesmas
6. Petugas melakukan tindak lanjut dan umpan balik disampaikan salam rapat
evaluasi program
BAB IV
DOKUMENTASI

Dokumentasi dari kegiatan identifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat/


sasaran terhadap kegiatan UKM yaitu :
1. SMD dan MMD
2. Pertemuan dengan masyarakat
3. Pertemuan dengan lintas sector
4. Identifikasi melalui SMS
5. Identifikasi melalui kotak saran
6. Identifikasi melalui survey

Anda mungkin juga menyukai