Anda di halaman 1dari 19

GERAKAN PRAMUKA

KWARTIR CABANG KOTA SEMARANG


Jl. Prof. Dr. Hamka No. 234 Semarang Telp/Fax. 024 – 7624750
Website : www.kwarcabkotasemarang.or.id Emaill : kwarcab1133@gmail.com

Nomor : 465/1133-D Semarang, 3 Agustus 2022


Sifat : Kilat.
Lampiran : ------
Perihal : Peringatan Hari Pramuka Tahun 2022.

Kepada Yth :
1. Ketua Kwartir Ranting Gerakan Pramuka
2. Pimpinan Saka Pramuka
3. Pimpinan Sako Pramuka
4. Pembina Gugus Depan
se Kota Semarang
di
SEMARANG

Salam Pramuka,
Dalam Rangka Peringatan Hari Pramuka ke-61 Tahun 2022 Kwartir Cabang
Gerakan Pramuka Kota Semarang akan menyampaikan hal-hal sebagai berikut
:
1. RENUNGAN ULANG JANJI :
Hari : Sabtu.
Tanggal : 13 Agustus 2022.
Pukul : 19.00 WIB.
Tempat : SMA Negeri 04 Semarang.
Jln. Karangrejo No. 12A Banyumanik Semarang.
2. UPACARA HARI PRAMUKA :
Hari : MINGGU .
Tanggal : 14 Agustus 2022.
Pukul : 07.00 WIB.
Tempat : Lapangan Sulanji, depan SD Negeri Ngaliyan 01 Semarang
3. BULAN BAKTI PRAMUKA (BUMBUNG KEMANUSIAAN)
Bulan Agustus telah ditetapkan sebagai Bulan Bakti Pramuka sesuai Surat
Keputusan Kwartir Nasional Nomor 094 Tahun 2020.
Hasil pengumpulan Bulan Bakti Pamuka (Bumbung Kemanusiaan) dapat
dikirimkan kepada Pramuka Peduli Kwartir Cabang Kota Semarang melalui
Bank Jateng nomor rekening 3056077960 a.n nama Anis Supriyatin.
4. Sehubungan dengan situasi masih pandemi COVID-19, penyelenggaraan
Upacara peringatan Hari Pramuka ke-61 Tahun 2022 dilaksanakan di
Korwil III (Kwartir Ranting Ngaliyan) dengan memperhatikan hal-hal sebagai
berikut :
a) Upacara dilaksanakan secara sederhana, khidmat dan mematuhi
Protokol Kesehatan pencegahan COVID-19.
b) Komposisi petugas upacara di tingkat Kwartir Cabang terdiri dari :
1) Pemimpin Upacara sebanyak 1 orang;
2) Pasukan Upacara sebanyak 150 orang dari unsur Pramuka
Siaga, Penggalang, Penegak/Pandega dan Pembina;

1
3) Petugas Pengucap Pancasila, Pembukaan UUD 1945, Dasa Darma
dan Dwi Darma sebanyak 4 orang dari unsur pramuka Siaga,
Penggalang Penegak dan Panega;
4) Penerima Tanda Penghargaan Gerakan Pramuka sebanyak 85 orang;
5) Pelantikan Pramuka Garuda Golongan Siaga, Penggalang, Penegak
dan Padega.
6) Pembawa Acara sebanyak 2 orang
7) Pembaca do’a sebanyak 2 orang
8) Paduan Suara sebanyak 40 orang.
9) Pembawa baki/ nampan sebanyak 2 orang
10) Petugas Pengiibar Bendera sebanyak 14 orang
11) Korsik Bappeda Kota Semarang sebanyak 15 orang
c) Upacara di hadiri oleh Mabicab, Kwarcab, Kwarran, Saka dan Sako.
5. Upacara Renungan dan Ulang Janji Tahun 2022 tingkat Kwartir Cabang
Kota Semarang bertempat di Korwil II (Kwartir Ranting Banyumanik),
dilaksanakan dengan sederhana dan khidmat , dengan memperhatikan hal-
hal sebagai berikut :
a) Upacara dilaksanakan secara sederhana, khidmat dan mematuhi
Protokol Kesehatan pencegahan COVID-19.
b) Komposisi petugas upacara di tingkat Kwartir Cabang terdiri dari :
1) Pemimpin Upacara sebanyak 1 orang;
2) Petugas Api Unggun sebanyak 10 orang;
3) Pembaca renungan sebanyak 2 orang;
4) Pembawa Naskah Ulang janji sebanyak 1 orang.
5) Peserta Upacara Renungan 100 orang
c) Upacara di hadiri oleh Kwarcab, Kwarran, Saka dan Sako.
6. Kwartir Ranting dan Gugusdepan dimohon dapat memasang Bendera
Pramuka dan Umbul-Umbul di Kwarran dan Sekolah.
7. Kwartir Ranting dapat menyelenggarakan Renungan Ulang Janji dan
Upacara Hari Pramuka ke-61 Tahun 2022 dengan mematuhi Protokol
Kesehatan pencegahan COVID-19.
Atas perhatian serta partisipasi Kakak, demi suksesnya kegiatan dimaksud kami
ucapkan terima kasih.

Kwartir Cabang Kota Semarang


Ketua

Drs. ADI TRI HANANTO


NTA. 1133.00.000.08.00001
NB: Infor Cp. 0813-2829-8219 a.n. M. Annur Iskandar
Tembusan :
1. Yth. Ka Kwarda Gerakan Pramuka Jawa Tengah;
2. Yth. Walikota Semarang;
3. Yth. Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kota Semarang;
4. Yth. Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang;

2
GERAKAN PRAMUKA
KWARTIR CABANG KOTA SEMARANG
Jl. Prof. Dr. Hamka No. 234 Semarang Telp/Fax. 024 – 7624750
Website : www.kwarcabkotasemarang.or.id Emaill : kwarcab1133@gmail.com

SUSUNAN ACARA DAN PETUGAS


UPACARA PERINGATAN HARI PRAMUKA KE-61 TAHUN 2022
KWARTIR CABANG KOTA SEMARANG

I. WAKTU DAN TEMPAT :


Hari : Minggu,Rabu
Tanggal : 14 Agustus 2022
Waktu : 07.00 WIB
Tempat : Lapangan Sulanji, depan SD Negeri Ngaliyan 01
Semarang

II. PEJABAT – PEJABAT UPACARA


Pembina Upacara : Bapak Walikota Semarang
Cadangan Pembina Upacara : Ketua Kwartir Cabang Kota Semarang
Pemimpin Upacara : T Kota Semarang
Cadangan Pemimpin Upacara : T Kota Semarang
Pengatur Upacara : Andalan Kwarcab
Cadangan Pengatur Upacara : Andalan Kwarcab
Pembawa Acara : G Kota Semarang
Cadangan Pembawa acara : G Kota Semarang

III. KESATUAN – KESATUAN UPACARA:


Korsik : BAPEDA Kota Semarang
Peserta Upacara : S, G, T/D Kota Semarang
Tamu Undangan : a. Mabicab Kota Semarang
b. Ketua DPRD Kota Semarang
b. Kepala Dinas se Kota Semarang
c. Camat/Ka Mabiran Se kota
Semarang
d. Andalan Cabang Kota Semarang.
e. Ketua Pinsaka Kota Semarang.
f. Ka Kwarran Se Kota Semarang.
g. Tamu Undangan lainnya.
IV. PERSONIL UPACARA LAINNYA :
Pengibar Bendera Kegiatan : T/D Kota Semarang
Pembawa Baki/ nampan : T Kota Semarang
Pengucap Pancasila : D Kota Semarang
Pengucap Pembukaan UUD : T Kota Semarang
Pengucap Dasa Darma Pramuka : G Kota Semarang
Pengucap Dwi Darma : S Kota Semarang
Pembaca Do’a : S Kota Semarang
Paduan Suara : G Kota Semarang
Penerima Tamu : Seksi Penerima tamu
Dokumentasi : Seksi Dokumentasi
Perlengkapan : Seksi Perlengkapan
Kesehatan : Seksi Kesehatan/ PMI

3
V. PAKAIAN DAN PERLENGKAPAN :
A. Pakaian
Pembina Upacara : Seragam Pramuka
Cadangan Pembina Upacara : Seragam Pramuka
Pemimpin Upacara : Seragam Pramuka
Cadangan Pemimpin Upacara : Seragam Pramuka
Pasukan Upacara : Seragam Pramuka
Korsik : menyesuaikan
Pengibar Bendera : Seragam Pramuka
Tamu Undangan : Seragam Pramuka
B. Perlengkapan
Sound system, Mimbar Upacara, Tiang dan Bendera Merah Putih
C. Naskah :
a. Sambutan Walikota.
b. Atur Acara.
c. Do’a.
d. Narasi Pembawa Acara

VI. URUTAN UPACARA :


A. Persiapan
 Persembahan Lagu-lagu Pramuka.
 Peserta Upacara telah siap di tempat persiapan Upacara.
 Perwira Upacara mengatur barisan peserta Upacara.
 Pemimpin Pasukan menyiapkan pasukannya.
 Pemimpin Upacara memasuki lapangan Upacara dan langsung
mengambil alih Pimpinan.
B. Pendahuluan
 Laporan Pengatur Upacara Kepada Pembina Upacara.
 Pembina Upacara memasuki mimbar Upacara.
C. Pokok
 Menyanyikan lagu Hymne Pramuka.
 Penghormatan Peserta Upacara kepada Pembina Upacara.
 Laporan Pemimpin Upacara kepada Pembina Upacara.
 Pengibaran Bendera Merah Putih diiringi lagu Indonesia Raya.
 Mengheningkan cipta dipimpin oleh Pembina Upacara.
 Pengucapan Pancasila, UUD 1945, Dwi Darma dan Dasa Darma
Pramuka.
 Pelantikan Pramuka Garuda Golongan Siaga, Penggalang, Penegak
dan Pandega.
 Penganugerahan Tanda Penghargaan Gerakan Pramuka.
 Sambutan Pembina Upacara.
 Lagu Bagimu Negeri.
 Do’a.
 Laporan Pemimpin Upacara kepada Pembina Upacara.

4
 Penghormatan peserta Upacara kepada Pembina Upacara
 Pembina Upacara berkenan meninggalkan mimbar Upacara.
 Laporan Pengatur Upacara kepada Pembina Upacara.
 Pembina Upacara berkenan kembali ke tempat semula.
 Pasukan diitirahatkan.
 Penyerahan Tunggul Kejuaraan Lomba Administrasi Kwartir Ranting
Tahun 2022.

D. Acara Penutup :
 Bapak Walikota Semarang berkenan meninggalkan mimbar
undangan dan diikuti tamu undangan.
 Pasukan dibubarkan.

Pengatur upacara,

5
GERAKAN PRAMUKA
KWARTIR CABANG KOTA SEMARANG
Jl. Prof. Dr. Hamka No. 234 Semarang Telp/Fax. 024 – 7624750
Website : www.kwarcabkotasemarang.or.id Emaill : kwarcab1133@gmail.com

SUSUNAN ACARA
UPACARA RENUNGAN DAN ULANG JANJI TAHUN 2022
KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KOTA SEMARANG

I. PENDAHULUAN :
1. Peniupan Sangkakala.
2. Peserta upacara memasuki lapangan upacara membentuk lingkaran besar
persaudaraan dengan pusat pandangan obor / pelita.
3. Petugas Upacara menempatkan diri.

II. INTI:
1. Pembina Upacara beserta rombongan tiba di tempat upacara.
2. Pembina Upacara memasuki lingkaran persaudaraan. Pada saat tiba di tepi
lingkaran untuk masuk, Pembina Upacara berhenti sejenak, saling memberi
hormat sebagai tanda persaudaraan dipimpin oleh Pemimpin Upacara
3. Pembina Upacara berkenan pada mimbar Upacara.
4. Laporan.
5. Penyalaan Api Dasa Darma.
6. Lagu Hymne Pramuka.
7. Bendera Merah Putih memasuki lapangan upacara,
bersamaan itu Penghormatan Bendera Merah Putih.
8. Renungan dan Ulang Janji.
9. Lagu Bagimu Negeri.
10. Bendera Merah Putih meninggalkan lapangan upacara, untuk disimpan kembali
Penghormatan Bendera Merah Putih
11. Pembacaan Do’a.
12. Saling memberikan hormat dipimpin Pemimpin Upacara.

III. PENUTUP:
1. Pembina Upacara berkenan meninggalkan mimbar upacara.
2. Saling berjabatan tangan.

Penanggung jawab upacara

............................................

6
GERAKAN PRAMUKA
KWARTIR CABANG KOTA SEMARANG
Jl. Prof. Dr. Hamka No. 234 Semarang Telp/Fax. 024 – 7624750
Website : www.kwarcabkotasemarang.or.id Emaill : kwarcab1133@gmail.com

PANDUAN ACARA RENUNGAN DAN ULANG JANJI


PERINGATAN HARI PRAMUKA KE – 61
KWARTIR CABANG KOTA SEMARANG
TANGGAL 13 AGUSTUS 2022

NO WAKTU URAIAN KETERANGAN

Terdengar alunan sangkakala


pertanda panggilan bagi
peserta Renungan untuk
menuju tempat upacara dan
Peserta sudah berkumpul di satu persatu menempatkan
1. diri membentuk lingkaran
19.00 - 19.10 tempat yang telah
ditentukan persaudaraan, dengan pusat
pandangan obor / pelita
lambang semangat menyala
dalam mencapai cita – cita
mulia.

Menjelang fajar Hari


Pramuka Tahun
2022, dimana esok kita akan
memperingati Hari
Pramuka ke-61.
Pada malam yang tenang
ini, kita semua para
2. 19.10 - 19.11 anggota Pramuka Dewasa
dan anggota muda Gerakan
Pramuka
berkumpul disini untuk
merenungkan hasil – hasil
karya yang telah dilakukan
dengan segala keberhasilan
dan kekurangannya.

Kiranya Kakak ................


........................................
3 19.11 – 19.13 selaku Pembina Upacara
berkenan maju tiga
langkah.

Marilah kita saling Pemimpin Upacara memberi


memberikan hormat, aba - aba : “ HORMAT ……
4 19.13 – 19.15 sebagai tanda
persaudaraan di antara GRAK “----- “ TEGAK .......
kita. GRAK “

7
Laporan tanpa penghormatan
pasukan.
5 19.15 – 19.16 LAPOR ... UPACARA
Laporan Pemimpin Upacara
RENUNGAN DAN ULANG
JANJI SIAP DIMULAI”

Dengarkan apa yang tersirat


dalam Dasa Darma Pramuka
6 19.16 – 19.17 Kita tanamkan dihati kita,
kita hayati dan kita amalkan
dengan sepenuh Hati

10 (sepuluh ) pembawa obor


dengan langkah yang
mantap maju ke tengah satu
per satu menyalakanobor
yang diambil dari pelita yang
Kita nyalakan api semangat menyala di pusatarena.
7 19.17 – 19.25
Dasa Dharma.
Berurutan Dasa Dharma
diucapkan, disertai nyala
obor dalam sikap sempurna
yang menerangi segenap
peserta upacara.

Setelah Dasa Dharma ke–10


selesai diucapkan, pembawa
obor kembali kebarisan
kemudian petugas lagu
mengumandangkan kalimat
8 19.25 – 19.30 terakhir dari lagu Satya
Dharma Pramuka……… KAMI
JADI PANDUMU…….
(kemudian diikuti oleh semua
peserta renungan).

(Bendera MerahPutih
memasuki arena upacara dan
Menempatkan diri ditengah
Sang Merah Putih, lambang arena dengan mengambil
kebanggaan Indonesia yang posisi Sebelah kanan depan
mencerminkan keberanian Pembina Upacara ).
9 19.30 – 19.32 karena membela persada, Bersamaan dengan masuknya
serta kesucian karena Sang Merah Putih, pemimpin
ketulusan mengabdi kepada upacara memberikan aba–
Pertiwi akan menjadi saksi aba
renungan ini. : “KEPADASANG MERAH
PUTIH,HORMAT…… GRAK----
(saat telah berhenti)“
TEGAK…….. GRAK“.

10 19.32 – 19.33 Kakak – kakak Tercinta

8
Renungan dibaca 3 (tiga)
orang petugas secara
bergantian, dengan pelan
dan khidmat………(dapat
Marilah kita merenungkan diiringi dengan petikan
perjalanan kita, gitar)
mengabdikan diri kepada Setelah kalimat Terakhir
Nusa dan Bangsa melalui renungan selesai
wadah pendidikan dibacakan, seluruh peserta
11 19.33 – 19.35 Gerakan Pramuka, upacara menyanyikan lagu
Pendidikan Praja Muda “INDONESIA PUSAKA”
Karana, yang pada tahun Petugas lagu
ini Tepatnya tanggal 14 mengumandangkan
Agustus 2022 telah kalimat terakhir dari lagu
memasuki usia 61 tahun. Indonesia Pusaka ……
SAMPAI AKHIR MENUTUP
MATA ……...... (kemudian
diikuti oleh semua peserta
renungan).

Selanjutnya kiranya
Kakak ............................
Selaku Pembina Upacara
mengantarkan kita semua
(Pembina Upacara
untuk melaksanakan
mengajak peserta untuk
Ulang Janji sebagai bhakti
Ulang Janji, para peserta
kepada Nusa dan Bangsa
12 upacara tangan kanan
19.35 – 20.13 tercinta dan juga sebagai
memegang ujung setangan
tekad kita untuk
leher Merah Putih dan
meneruskan cita – cita
menempatkannya pada
Pahlawan Pejuang
dada sebelah kiri)
Kemerdekaan Republik
Indonesia, khususnya
Pahlawan Gerakan
Pramuka.
( Selesai Ulang Janji
Petugas
lagu mengumandangkan
kalimat terakhir lagu
Bagimu Negeri : “ BAGIMU
13 20.13 – 20.15
NEGERI ………. JIWA
RAGA KAMI … “ dan terus
diikuti oleh semua peserta
renungan ).

9
Sang Merah Putih berjalan
keluar dari lingkaran dan
Cukuplah sudah Sang pemimpin upacara memberi
Merah Putih menjadi aba– aba :
14 20.15 – 20.16
saksi dan kini berkenan “ KEPADA SANG MERAH
untuk disimpan kembali. PUTIH, HORMAT………
GRAK “ ------ “ TEGAK
……. GRAK “.

Tri Satya telah kita


Ikrarkan bersama, kita
masing – masing telah
menjanjikan diri untuk
15 20.16 – 20.17 menghayati,
melaksanakan dan
mengamalkannya dengan
tulus ikhlas dan penuh
rasa tanggungjawab

Selanjutnya …… marilah
kita menundukkan (Pembawa Do’a maju satu
kepala, memohon langkah, dan membacakan
Do’a).
rahmat, karunia dan
(Semua peserta renungan
16 20.17 – 20.18 bimbingan agar apa yang
dengan khidmad berdo’a
telah kita Ikrarkan dapat menurut agama dan
terlaksana. marilah kita keyakinannya masing –
berdoa kepada Tuhan masing).
Yang Maha Esa.

Semoga Tuhan Yang Maha (Petugas lagu


Esa berkenan mengumandangkan
mengabulkan do’a yang kalimat terakhir lagu
telah kita panjatkan. Syukur, SYUKUR AKU
17 20.18 – 20.20 Rasa syukur marilah kita SEMBAHKAN
panjatkan kehadirat KEHADIRATMU TUHAN
Tuhan Yang Maha Kuasa …… kemudian diikuti oleh
atas segala nikmat dan peserta renungan
ridloNya.. menyanyikan lagu Syukur).

Pesan – Pesan Pembina Pasukan di istirahatkan


18 20.20 – 20.35 Upacara

Laporan tanpa
penghormatan pasukan.
19 20.35 – 20.36 Laporan Pemimpin Upacara UPACARA RENUNGAN
DAN ULANG JANJI
TELAH DILAKSANAKAN
LAPORAN SELESAI”

10
Kemudian sebagai
penutup acara marilah Pemimpin Upacara memberi
kita saling memberikan aba - aba : “ HORMAT
20 20.36 – 20.37
hormat, sebagai tanda ……….. GRAK “----------- “
persaudaraan di antara TEGAK……. GRAK “
kita.

Akhirnya ………Selamat,
Selamat, Selamat
memperingati Hari
Pramuka Ke-61 Tahun
2022, dan Semoga Tuhan Peserta dan tamu
Yang Maha Esa undangan menempatkan
21 20.37 – 20.38 senantiasa memberikan
diri untuk siap menerima
ridho dan bimbingan
kepada seluruh Warga jabat tangan
Gerakan Pramuka dalam
usahanya memberikan
setitik bhakti mengabdi
Ibu Pertiwi.

( Acara selesai )
Kepada para Tamu, Hadirin
22 20.38 – 20.10 dan Peserta Upacara, kami
sampaikan ucapan terima
kasih.

SELAMAT MEMANDU

11
GERAKAN PRAMUKA
KWARTIR CABANG KOTA SEMARANG
Jl. Prof. Dr. Hamka No. 234 Semarang Telp/Fax. 024 – 7624750
Website : www.kwarcabkotasemarang.or.id Emaill : kwarcab1133@gmail.com

NASKAH ULANG JANJI


PERINGATAN HARI PRAMUKA KE – 61 TAHUN 2022
KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA KOTA
SEMARANG

Kakak – kakak dan Adik – adik warga Gerakan Pramuka


yang berbahagia.
Pada malam yang berbahagia ini, marilah kita bersyukur
kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah melimpahkan
rahmat dan karunia-Nya kepada kita semuanya.
SAUDARA …………..
Setelah kita renungkan bersama akan perjalanan
perjuangan dan pengabdian kita, maka pada
kesempatan yang baik ini marilah kita semua sebagai
Pandu Indonesia membulatkan tekad, mengorbankan
semangat untuk meneruskan perjuangan dan
pengabdian itu demi tercapainya tujuan bangsa,
yakni masyarakat yang adil dan makmur berdasarkan
Pancasila.
Sebelum itu marilah kita tundukkan kepala, mohon kepada
Tuhan Yang Maha Esa agar apa yang telah kita Satya-kan
mendapat Ridho dan bimbingan-Nya.
Berdo’a dipersilahkan …………………………………..
Amin.
Kakak – kakak dan Adik – adik sekalian,
Marilah kita pegang Sang Merah Putih yang ada di
pundak kita, dan letakkanlah pada dada sebelah kiri
dekat detak jantung, sebagai tanda bahwa selama
jantung masih berdetak kita akan selalu ingat akan
tugas dan tanggungjawab untuk melaksanakan janji
Pramuka Indonesia, Tri Satya.
Tirukanlah :

12
TRI SATYA
 DEMI KEHORMATANKU, AKU BERJANJI AKAN
BERSUNGGUH – SUNGGUH,
 MENJALANKAN KEWAJIBANKU TERHADAP TUHAN
YANG MAHA ESA DAN NEGARA KESATUAN
REPUBLIK INDONESIA, MENGAMALKAN
PANCASILA.
 MENOLONG SASAMA HIDUP, IKUT SERTA
MEMBANGUN MASYARAKAT.
 SERTA MENEPATI DASADARMA PRAMUKA.
Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa
memberikan bimbingan dan karunia-Nya kepada setiap
Warga Gerakan Pramuka Indonesia.

Pembina Upacara

................................

13
GERAKAN PRAMUKA
KWARTIR CABANG KOTA SEMARANG
Jl. Prof. Dr. Hamka No. 234 Semarang Telp/Fax. 024 – 7624750
Website : www.kwarcabkotasemarang.or.id Emaill : kwarcab1133@gmail.com

TEKS RENUNGAN
PERINGATAN HARI PRAMUKA KE 61 TAHUN 2022
KWARTIR CABANG KOTA SEMARANG

Dalam suasana keheningan alam


Sebersit cahaya merona
Semilir angin berhembus pelan
Menuai lembut ketabahan hati
Menempa diri kehidupan insani

Redup, tenang, insan terjaga


Kita semua berada
Di Bumi Perkemahan Hardawalika, Kel Jatirejo,
Kec. Gunungpati Kota Semarang
Sebagai saksi perjuangan suci

Tak terasa 61 tahun akan berlalu


Saat terbentuk Praja Muda Karana
Yang siap sedia mempersiapkan kaum muda
Untuk berkarya
Membangun negara Bangsa,
Agama dan Keluarga
Keindahan suasana malam ini
Adalah wahana merenung diri
Mengingat kembali makna pandu
sejati Mengemban tugas suci
Bakti diri Ibu Pertiwi

Sentuhan semilir angin membawaku


Bertanya tugas-tugas mulia diriku
Apa yang sudah kuberikan kepada bangsaku
Apa yang sudah kuperbuat untukmu negaraku
Suatu pertanyaan yang harus dijawab
Pramuka harapan bangsa

14
Dipundak kita tertumpu tanggung jawab
dan tugas suci Mempersiapkan kaum muda
yang berbudipekerti luhur
Untuk berkarya dalam kehidupan yang
semakin banyaktantangan
Mampukah mewujudkan cita-cita mulia
Janji dan ketentuan moral yang terpancar
Disertai Kode Kehormatan Gerakan
Pramuka, Adalah jawabannya.

Praja Muda Karana Ksatria Bangsa


Esok lusa akan kutanamkan benih-benih kebajikan
Akan kutaburkan warna keluhuran jiwa
Akan kulaksanakan janji ” Tri Satya ”

Pengabdian adalah segala-galanya


Kepada Tuhan
Kepada Negara
Kepada Bangsa
Kepada Masyarakat
Kepada Keluarga
Untuk ikut menciptakan masyarakat adil
makmur, Dan mewujudkan masa depan
yang lebih gemilang.

Jayalah Pramuka, Jayalah Indonesia

15
GERAKAN PRAMUKA
KWARTIR CABANG KOTA SEMARANG
Jl. Prof. Dr. Hamka No. 234 Semarang Telp/Fax. 024 – 7624750
Website : www.kwarcabkotasemarang.or.id Emaill : kwarcab1133@gmail.com

DOA RENUNGAN ULANG JANJI


‫الحمد هلل رب العلمين والصلة والسال م على اسراف المرسلين وعلى اله‬
‫وصحبه اجمعين‬
Alhamdulillahi rabbil ‘alamin wassalatu wassalamu ‘ala asrafil
walmursalin wa’ala alihi wasahbihi ajma’in.

Segala puji bagi Allah Tuhan seluruh alam.

Pada malam yang sahdu ini kami menghadapkan wajah dan hati
kami seraya memohon ke hadiratMu ya Allah, karena hanya
Engkaulah sumber tumpuan harapan kami.

Ya Allahu ya ‘aziz Tuhan yang maha Bijaksana

Pada malam ini kami berkumpul dalam rangka menapak perjalanan


organisasi Gerakan Pramuka seraya mengevaluasi seberapa besar
pengabdian yang telah kami berikan kepada bangsa kami, untuk itu
janganlah Engkau tutup hati kami setelah Engkau beri petunjuk dan
dekatkanlah kami kepada rahmatMu ya Allah. Pada saat ini bangsa
kami sedang di landa krisis multi demensi, krisis ekonomi, krisis
pemimpin yang jujur dan berwibawa, krisis pemimpin yang adil dan
bijaksana bahkan krisis moral dan akhlak yang mulia, untuk itu ya
Allah melalui Gerakan Pramuka ini berilah kami petunjuk dan
bimbingan sehingga mampu mencetak kader-kader pemimpin
bangsa, sebagaimana petunjuk yang telah Engkau berikan kepada
para pahlawan kusuma bangsa yang telah rela mengorbankan jiwa
dan raganya demi kejayaan negeri yang kami cintai.

Ya Allah yang maha pengasih tak pilih kasih

Kami menyadari bahwa bangsa kami saat ini banyak melakukan


kezaliman dan pelanggaran dari apa yang telah Engkau gariskan,
sehingga Engkau memberi peringatan berupa bencana dan
kecelakaan, untuk itu ya Allah jika Engkau tidak mengampuni kami
dan memberi rahmat kepada kami niscaya kami termasuk orang yang
merugi.

Ya Allahu ya ‘Alim, tuhan yang maha mengetahui

16
Banyak pinta yang akan kami haturkan namun kami tak mampu
menyusun kata-kata, Engkaulah zat yang maha mengetahui,
mengetahui juga apa yang ada di kalbu kami, untuk itu ya Allah
kuserahkan jiwa dan raga kami seraya kami ucapkan syukur
kehadiratmu.

Ya Allah Tuhan yang maha pemberi Petunjuk

Tunjukkanlah kepada kami yang benar nyata nyata benar dan berilah
kami kemampuan untuk mengamalkannya, dan tunjukkanlah
kepada kami yang salah nyata nyata salah dan berilah kami
kemampuan untuk menjauhinya.

Ya Allah Tuhan yang maha Pengampun

Ampunilah dosa dosa kami, dosa kedua orang tua kami, dosa para
guru kami, dosa para pemimpin kami dan dosa para pahlawan yang
telah gugur mendahului kami, tempatkanlah mereka disisi Mu sesuai
amal baktinya.

.‫ربنا اتنا فى الد نيا حسنة وفى االخرة حسنه وقينا عذاب النار‬
‫ الحمد هلل رب العلمين‬, ‫سبحا ن ربك رب العزة عما يسفون‬

Rabbana atina fiddun ya hasanah wafil akhirati khasanah waqina


‘azabanar.

Sebhana Rabbika rabbil ‘izzati ‘amma yasifun, Alhamdulillahi rabbil


‘alamin.

Semarang, 13 Agustus 2022

17
GERAKAN PRAMUKA
KWARTIR CABANG KOTA SEMARANG
Jl. Prof. Dr. Hamka No. 234 Semarang Telp/Fax. 024 – 7624750
Website : www.kwarcabkotasemarang.or.id Emaill : kwarcab1133@gmail.com

DOA UPACARA HARI PRAMUKA KE – 61


‫الحمد هلل رب العلمين والصلة والسال م على اسراف المرسلين وعلى اله‬
‫وصحبه اجمعين‬
BISMILLAHIRRAHMANIRRAHIM

Alhamdulillahi rabbil ‘alamin wassalatu wassalamu ‘ala asrofil


mursalin wa’ala alihi wasah bihi ajma’in.

Ya Allah yang maha Agung

Puji syukur kami panjatkan kehadiratMu ya Allah, Engkaulah


pencipta alam semesta. Hanya kepadaMu kami menyembah dan
hanya kepadaMu kami minta pertolongan.

Ya Allah Tuhan yang maha Pengasih lagi maha Penyayang.

Lima puluh empat tahun sudah usia organisasi Gerakan Pramuka


kami, banyak ujian dan cobaan yang dapat kami atasi, dan banyak
pula halangan dan rintangan yang kami lalui. Karena itu ya Allah
karuniakanlah kembali kepada kami dan para pemimpin kami taufiq
dan hidayah, kemampuan, kesanggupan dan kesungguhan untuk
memimpin bangsa ini menuju tatanan masyarakat yang
berkemakmuran, makmur yang berkeadilan dibawah ridhamuMu ya
Allah.

Ya Allah yang maha pemurah

Berikanlah kepada kami petunjuk , rahmat serta inayahMu untuk


menimba hikmah sebanyak-banyaknya dari peristiwa peringatan ini,
kukuh teguhkanlah persatuan dan kesatuan kami karuniakanlan
kepada kami akhlak yang mulia ya Allah.

Ya Allah yang maha Kuasa

Tunjukkanlah kepada kami yang benar nyata-nyata benar dan


berilah kami kekuatan untuk dapat melaksanakannya, dan
tunjukkanlah kepada kami yang batil nyata-nyata batil dan berilah
kami kemampuan untuk menjauhinya.

Kuatkanlah iman dikalbu kami, tumbuhkanlah jiwa pengabdian di


hati kami jadikanlah amalan ini sebagai ibadah yang Engkau ridhai

18
Ya Allah Tuhan yang maha Pengampun

Janganlah Engkau hukum kami apabila kami lupa atau bersalah,


ampunilah dosa dan kesalahan kami, dosa dan kesalahan orang tua
kami, dosa dan kesalahan para pemimpin kami serta dosa dan
kesalahan para pahlawan kami khususnya pahlawan kepramukaan
dan tempatkanlah mereka disisiMu sesuai dengan amal baktinya.

Ya Allah yang maha bijaksana.

Denga setulus hati dan sepenuh harap kami meminta, kabulkanlah


doa dan permohonan kami.

.‫ربنا اتنا فى الد نيا حسنة وفى االخرة حسنة وقينا عذاب النار‬
‫ الحمد هلل رب العلمين‬, ‫سبحا ن ربك رب العزة عما يسفون‬

Rabbana atina fiddun-ya hasanah wafil akirati hasanah waqina


‘azabannar

Subhana rabbika rabbil izzati ‘amma yasifun, Alhamdulillahi rabbil


‘alamin.

Semarang, 14 Agustus 2022

19

Anda mungkin juga menyukai