Anda di halaman 1dari 2

Catatan tambahan TIK bab 1 kelas 6

MENGENAL PROGRAM PENGOLAH ANGKA

Program pengolah angka digunakan untuk membantu melakukan perhitungan yang panjang dan
rumit, seperti perhitungan statistic, membuat tabel, grafik, dan lain-lain.

Ada banyak sekali program pengolah angka, contohnya CALC dari OpenOffice, MICROSOFT EXCEL
dari Microsoft.
Beberapa contoh aplikasi pengolah angka:

1. Kspread
Kspread adalah bagian dari Koffice yang bisa digunakan dalam berbagai sistem operasi seperti
di Windows maupun di Linux
2. GNOME – Gnumeric
Gnumeric juga merupakan aplikasi pengolah angka yang merupakan keluarga dari GNOME
Office, dan bersifat open source, sehingga pengguna bisa menggunakannya di Windows maupun
Linux.
3. Xess
Xess merupakan aplikasi pengolah angka dari AIS (Applied Information System - www.ais.com)
serta bisa digunakan pada komputer dengan sistem Linux, UNIX, Windows dan Open VMS.
4. Lotus 123
Lotus 123 adalah aplikasi pengolah angka dari IBM, dan dikeluarkan dalam satu paket bersama-
sama aplikasi Office yang lainnya yang disebut dengan Lotus SmartSuite.
5. StarOffice Calc
StarOffice Calc merupakan aplikasi pengolah angka yang dikembangkan oleh Sun Microsystem.
StarOffice Calc adalah aplikasi pengolah angka yang bersifat multiplatform, yang berarti dapat
dijalankan di berbagai sistem operasi termasuk Linux, Solaris, Unix, dan Windows.
6. Open Office Calc
OpenOffice Calc adalah aplikasi pengolah angka yang besifat open source (dapat dibuka melalui
sistem operasi apa saja).
7. Abacus
Abacus adalah aplikasi pengolah angka yang hanya membutuhkan memori kecil dan sangat
mudah digunakan.
8. Lotus 123
Lotus 123 merupakan aplikasi pengolah angka yang dikeluarkan IBM. Lotus 123 dikeluarkan
dalam satu paket bersama-sama aplikasi Office lainya dan dikenal dengan nama Lotus
SmartSuite.
9. Microsoft Excel
Microsoft Excel adalah aplikasi pengolah angka yang dikeluarkan oleh Microsoft Corporation.
Perusahaan perangkat lunak terbesar di dunia.
10. Quatro Pro (WordPerfect Office)
Quattro Pro adalah program spreadsheet yang dikembangkan oleh Borland dan sekarang dijual
oleh Corel, paling sering sebagai bagian dari Corel WordPerfect Office suite.
11. Applixware Spreadsheet (Applixware)
Applixware adalah suite aplikasi modular disunting oleh Vistasource, Inc Applixware awalnya
diciptakan oleh APPLIX, Inc.
 Microsoft Excel (MS Excel) adalah program yang berjalan pada system operasi Windows.
 MS Excel merupakan program yang berbayar, artinya jika ingin menggunakan, kita harus
membelinya.
 Semua data pada MS Excel ditampilkan dalam bentuk kolom dan baris
Tampilan jendela MS Excel 2010

Beberapa cara menjalankan program MS Excel:

 Melalui tombol Windows/ tombol Start


Windows 7
1. Klik tombol Windows, All Programs, Microsoft Office, Microsoft Excel
2. Klik tombol Windows, klik ikon MS Excel pada Start menu

 Melalui Shortcut
1. Dobelklik shortcut MS Excel di desktop
2. Klik kanan shortcut, klik Open
3. Klik pada shortcut, tekan tombol Enter di keyboard
4. Klik ikon MS Excel di taskbar
 Melalui Search box
1. Ketik “Excel”, lalu klik ikon Excel
2. Ketik “Excel”, lalu tekan tombol ENTER

Anda mungkin juga menyukai