Anda di halaman 1dari 2

Perangkum: M WARDIYANSYAH - PALEMBANG

MISI PETUANGAN #1: WHO I AM?


Apa yang terjadi sebelum kita hidup?
Apa yang terjadi setelah kita wafat?
Apa yang kita lakukan di dunia terkait semua kejadian tersebut?
Pernahkah kita berfikir tentang pertanyan2 itu dan menjadi jawabannya?
Kita bisa memperoleh jawaban dan informasi atas semua pertanyaan diatas kepada
yang memberi kita hidup, yaitu Allah SWT, sang Maha Pencipta, melalui Al Qur’an
dan Hadist.
Allah SWT bukan bagian dalam alam semesta, karena Allah SWT yang menciptakan
alam semesta. Allah SWT yang menciptakan alam semesta, maka Allah SWT juga
yang mengatur sistem alam semesta.
Tujuan hidup kita adalah apa yang digariskan oleh Allah SWT, yaitu:
1. Menyembah/beribadah (loyal dan setia) hanya kepada Allah SWT
(QS: Az Azariyat: 56)
2. Menjadi khalifah dan Rahmatan Lil Alamin (QS: Al-Anbiya’: 107)
3. Menjalankan yang Ma’ruf dan menjauhi yang Mungkar (QS: Ali Imran: 104)
Modal kita di dunia ini adalah UMUR, tergantung kita bagaimana menggunakan modal
“umur” ini agar kelak akhirnya nanti untung… tidak malah justru merugi.
Karena kita tidak tahu berapa pastinya jumlah modal “umur” kita tersebut, maka kita
harus sebaik2nya menggunakan modal “umur” yang masih ada.
3 tujuan hidup yang menjadi misi kita di dunia ini hanya bisa dilaksanakan kepada kita
karena kita adalah golongan UMMAT TERBAIK (QS: Ali Imran: 110)
➔ Tools agar kita selalu ingat selalu dengan misi kita di dunia: IMAN
➔ Petunjuk/manual book dalam kita menjalankan misi kita di dunia: AL QUR’AN
➔ Contoh/Role Model dalam kita menjalankan misi kita di dunia: NABI & RASUL

Sadarkah kalau kita ini adalah Ummat terbaik dan sesempurna penciptaan?

Siapa yang menjadi Ummat Terbaik dengan bekal amal terbaik (QS: Al Mulk: 2), maka
Allah SWT akan memberikan ganjalan terbaik pula (QS: Az-Zalzalah: 7-8 dan
QS: Al Anfal: 1)
Orang yang paling cerdas adalah orang yang selalu memikirkan kematiannya.

Q: Bagaimana memelihara IMAN agar tetap ada terjaga/on the track?


A:
Kita harus sadari bahwa alam semesta menyaksikan. Yang diciptakan Allah SWT
saja menyaksikan, apalagi Sang Pencipta, yang menciptakan.
Buatlah rasa dalam diri kita WASKAT: Pengawasan Melekat → ada “CCTV” dari
Allah SWT yang senantiasa mengawasi kita setiap saat
1. Perbanyak ingat mati
2. Paksakan diri untuk dekat dengan Al Qur’an
3. Bergaul dengan para orang2 sholeh
4. Hadir di majelis ilmu

Kita harus menanamkan keyakinan/percaya diri ke dalam hati & pikiran kita di dalam
menjalani misi kita di dunia ini (QS: Ad-Dhariyat: 20), karena tidak mungkin kita
merasa sendirian dan ditelantarkan oleh Allah SWT dalam menjalankan semua
perintah-NYA.

---***---

Anda mungkin juga menyukai