Anda di halaman 1dari 4

PIMPINAN RANTING

GERAKAN PEMUDA ANSOR


DESA BALEREJO KEC. DEMPET KAB. DEMAK
Sekretariat : Jl Botosengon – Sidomulyo km 6, Balerejo Dempet Demak 59573 Telp. 081237928660

PERMOHONAN PENGAJUAN
10.000 BIBIT BUAH

A. DASAR PEMIKIRAN
Gerakan pemuda ansor sebagai banom Nadlotul Ulama (NU) yang
bercirikan faham keagamaan ala Ahlussunnah Wal Jamaah yang berperan
sebagai bentengnya para ulama NU. Eksistensi Gerakan Pemuda Ansor sama
dengan eksistensi NU, yakni selain melakukan amar ma’ruf nahi munkar juga
menegakan syariat islam, menjaga nilai-nilai tradisi pemahaman keagamaan ala
Ahlussunnah Waal Jamaah juga menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik
Indonesia (NKRI).
Gerakan Pemuda Ansor merupakan organisasi kader yang tak
terpisahkan dari sebuah bangsa, khususnya dilingkungan pemuda, sudah
sepatutnya kalau Gerakan Pemuda Ansor mengambil peran aktif dalam
pembangunan di segala bidang. Dalam rangka menuju kearah itu, terkhusus
pembangunan sumber daya manusia (SDM) setidaknya Gerakan Pemuda Ansor
telah melakukan kerja-kerja kongkrit dibidang kepemudaan, keagamaan, sosial,
kemanusiaan dalam rangka menjaga kesinambungan antar pihak.
Bahwa sesungguhnya kelahiran dan perjuangan Gerakan Pemuda Ansor
merupakan bagian yang tak terpisahkan dari upaya dan cita-cita Nahdlatul
Ulama untuk berkhidmat kepada perjuangan bangsa dalam Negara Kesatuan
Republik Indonesia menuju terwujudnya masyarakat yang demokratis, adil,
makmur dan sejahtera berdasarkan ajaran Islam Ahlussunnah wal Jama’ah.
Cita-cita perjuangan bangsa Indonesia dan upaya-upaya pembangunan
nasional hanya bisa terwujud secara utuh dan berkelanjutan bila seluruh
komponen bangsa serta potensi yang ada, termasuk generasi muda, mampu
berperan aktif, khususnya para pemuda Banser yang memiliki tugas dan
tanggung jawab yang meliputi :
1. Kegiatan Keagamaan dan sosial kemasyarakatan untuk pembangunan
2. Pengamanan Lingkungan
3. Bela Negara

Generasi muda Indonesia khususnya pemuda ansor mempunyai harapan,


cita-cita serta semangat juang untuk ikut serta pembangunan dalam
memperindah desa yang ia tempati.

Beberapa tempat di desa balerejo perlu adanya penghijuan kembali sebagai


identitas desa dan juga keindahan desa. Gerakan pemuda ansor salah satu
organisasi yang menjunjung tinngi rasa sosial dan peduli dengan lingkungan
sekitar. Maka dari itu kami ingin mengajukan permohonan bibit buah yang
nantinya akan ditanam di bebeapa tempat yang ada di desa balerejo khusunya
tempat yang vital atau tempat yang notabenya sebagai identitas desa.

B. MAKSUD DAN TUJUAN


Adapun maksud dan tujuan diadakannya kegiatan ini sebagai berikut :
1. Mewujudkan lingkungan hijau
2. Memenuhi penataan ruang dalam pembangunan
3. Meningatkan rasa cinta alam oleh masyarakat sekitar
4. Meningkatkan rasa kekompakan antar anggota melalui kegiatan penanaman
pohon

C. TEMA
Tema yang diangkat pada proposal ini adalah “Balerejo Ansor Hijau”.

D. HASIL YANG DIHARAPKAN


Adapun hasil yang diharapkan diadakanya kegiatan ini adalah :
1. Terwujudnya lingkungan hijau
2. Menjadi tauladan bagi masyarakat dalam hal memiliki dan peduli engan
sekitar
3. Terwujudnya rasa cinta alam oleh masyarakat sekitar
4. Terwujudnya rasa kompak antar anggota

E. SASARAN
Adapun hasil permohonan pengadaan bibit ini diperuntukan untuk
penanaman pada :
1. Pekarangan warga sekitar
2. Area pemakaman
3. Halaman masjid/mushola
4. Halaman pondok pesantren
5. Lingkungan sekitar desa balerejo

F. HAL YANG DIBUTUHKAN


Adapun bibit yang kami butuhkan adalah sebagai berikut :

N Nama Buah Jenis Buah Jumlah


O
1. Mangga Semua Varian 1000 Bibit
2. Jambu Semua Varian 1000 Bibit
3. Belimbing Semua Varian 1000 Bibit
4. Nangka Semua Varian 1000 Bibit
5. Pisang Semua Varian 1000 Bibit
6. Sawo Semua Varian 1000 Bibit
7. Kelengkeng Semua Varian 1000 Bibit
8. Anggur Semua Varian 1000 Bibit
9. Pisang Semua Varian 1000 Bibit
10. Sirsat Semua Varian 1000 Bibit
Jumlah : 10.000 Bibit
G. PENUTUP
Demikian proposal permohonan pengadaan 1000 bibit buah kami
sampaikan. Dengan memohon ridho Alloh SWT semoga kegiatan ini dapat
berlangsung sukses dan bermanfaat. Aamiin.

PIMPINAN RANTING
GERAKAN PEMUDA ANSOR
DESA BALEREJO
5, Juli 2021
Ketua Sekretaris.
PR GP Ansor Balerejo PR GP Ansor Balerejo

Adibul Umam, S.Ag Miftakhul Karim

Anda mungkin juga menyukai