Anda di halaman 1dari 13

V

PANITIA TURNAMEN BOLA VOLLY


TARDES PANJALU CUP
Alamat : Jalan Raya Panjalu No.412 Kode Pos 46264

Nomor : 001/PANITA-TARDES/IX/2022 Kepada YTH.


Lampiran : 1 (Satu) Bundel
Bapak Bupati Ciamis
Perihal : Permohona Bantuan
di-
Ciamis
Salam Olahraga,

Teriring salam dan do'a semoga Bapak senantiasa dalam lindungan Allah SWT.
dan selalu Sukses dalam menjalankan tugas sehari - harinya.

Selanjutnya dalam pengembangan cabang olahraga bola voli di Desa Panjalu,


jajaran Pengurus Koordinator Olahraga Desa dan Karang Taruna berencana
mengadakan kegiatan Turnamen “Panjalu Cup” dengan maksud dan tujuannya untuk
menjaring atlit bola voli berpotensi baik senior maupun junior putra putri daerah
khususnya Desa Panjalu Kabupaten Ciamis agar terorganissir untuk dijadikan atlet
bola voli dimasa yang akan datang sehingga dapat bersaing di tingkat Daerah,
Nasional hingga tingkat Internasional.

Namun kegiatan ini tidak akan berjalan lancar tanpa ada dukungan dari semua
pihak baik secara moril maupun materiil. Maka dari itu kami memohon kepada Bapak /
Ibu / Saudara / i untuk menjadi sponsor pada kegiatan ini agar turnamen " Panjalu
Cup 2022 " berjalan sesuai harapan.

Demikian proposal kegiatan ini kami sampaikan, besar harapan kami kepada
Bapak untuk dapat berpartisipasi dan mensponsori kegiatan ini. Semoga Alloh SWT
memberikan berkah dan Ridho-Nya kepada kita semua, teristimewa kepada seluruh
pihak - pihak yang telah membantu terselenggaranya kegiatan ini sehingga bisa
sukses dan sesuai dengan harapan bersama.
Aamiin.. Ya Robbal 'Alamiinn..

Mengetahui : Panjalu, 26 September 2022


Kepala Desa Panjalu Ketua Panitia

H. YUYUS SURYA ADI NEGARA ANI HAMDANI S.Pd.I

Proposal Turnamen Bola Volly 2022 1


1.1 Latar Belakang
“Mens sana in corpore sano”, istilah yang dilontarkan oleh pujangga
Romawi, Decimus Iunius Iuvenalis yaitu Satire X yang artinya di dalam tubuh
yang kuat terdapat jiwa yang sehat. Kesehatan merupakan harta yang paling
berharga bagi manusia, sehingga dengan berolahraga menjadikan kita sehat dan
bugar. Jika berolahraga dilakukan sambil bermain, akan terasa jauh lebih
menyenangkan. Salah satu kegiatan olahraga yang sudah digemari anak muda
sejak dulu adalah olahraga bola voli.
Olahraga Bola Voli sudah berkembang
di Indonesia sejak tahun 1928, pada masa
penjajahan Belanda.Dan mengalami
perkembangan yang sangat pesat, tidak
hanya di tingkat pemuda. Oleh karena itu,
Desa Panjalu memandang pentingnya
kegiatan kejuaraan dalam rangka untuk
meningkatkan bakat dan minat masyarakat
dalam berolahraga yang berupa kompetisi-
kompetisi dalam meningkatkan sportifitas
peserta.

Seiring dengan perkembangan olahraga, banyak para atlit-atlit muda yang


tidak mempunyai kesempatan dikarenakan keadaan ekonomi yang kurang
menunjang dalam mengembangkan serta meningkatkan prestasi di bidang olah
raga umumnya dan bola voli pada khususnya. Untuk membantu memfasilitasi
atlet volly di tingkat Desa, kami dari Koordinator Olahraha Desa Panjalu
bermaksud untuk mengadakan kegiatan Turnamen Bola Volly.
Dengan adanya turnamen ini diharapkan dapat memotivasi anak-anak muda
dan masyarakat agar lebih giat berolahraga dan meningkatkan prestasinya dalam
bidang olahraga Bola Voli, agar lebih banyak tahu tentang keberadaan Desa
Panjalu dan perhatiannya terhadap olahraga ini sekaligus menjaring atlit-atlit
Bola Voli menuju tingkat nasional dan bahkan internasional.
Kegiatan ini diselenggarakan untuk meningkatkan persaudaraan dan
prestasi bagi yang ikut berpartisipasi dalam kejuaraan ini. Selain itu kegiatan ini
bertujuan untuk menjaring-atlet-atlet terbaik khususnya di cabang olahraga volly
untuk bertanding dan berkompetisi di tingkat yang lebih tinggi.

Proposal Turnamen Bola Volly 2022 2


1.2 Tujuan Kegiatan
Tujuan diselenggarakan kegiatan ini untuk meningkatkan persaudaraan dan
prestasi bagi yang sudah ikut berpartisipasi dalam kejuaraan ini. Selain itu
kegiatan ini bertujuan untuk menjaring-atlet-atlet terbaik khususnya di cabang
olahraga volly untuk bertanding ke tingkat yang lebih tinggi.

1.3 Nama dan Tema Kegiatan


Nama Kegiatan: “TURNAMEN BOLA VOLI PUTRA PUTRI ANTAR DESA
PANJALU CUP ”, dengan Tema “Menumbuhkan generasi muda yang berprestasi
dalam berolahraga”

1.4 Bentuk Kegiatan


Bentuk kegiatan dalam kegiatan ini adalah Turnamen Bola Voli kategori
putra dan putri yang diikuti oleh 32 peserta antar desa, dengan agenda kegiatan
sebagai berikut:

Jenis Kegiatan Waktu Tempat Deskripsi


Technical Meeting 02 Oktober 2022 Aula Desa Pengundian
Panjalu Pertandingan
Pembacaan
Juklak/Juknis
Pembukaan 04 Oktober 2022 Gelanggang
Kejuaraan Olahraga
Borosngora
Panjalu
Final kejuaraan 30 Oktober 2022 Gelanggang Mencari Juara 1 dan
dan penutupan Olahraga Juara 3
Borosngora
Panjalu

1.5 Target Capaian


Target capaian yang diharapkan dari kegiatan ini adalah:
1) Meningkatkan prestasi para atlet bola voli.
2) Menjadi penyelenggara turnamen yang sukses.
3) Peserta yang ikut serta sebanyak 32 tim.
4) Sebagai ajang promosi baik langsung maupun tidak langsung.

Proposal Turnamen Bola Volly 2022 3


1.2 Indikator Keberhasilan
Kegiatan ini dinyatakan berhasil, apabila telah mengikuti indikator, antara
lain sebagai berikut:
1) Kegiatan dapat berjalan dengan lancar sesuai program.
indikator:
a. Peserta, tidak kurang dari 32 tim;
b. Penonton, tidak terjadi keributan yang sampai mengganggu kegiatan
turnamen;
c. Waktu, yang digunakan tepat selama 16 hari

2) Ada minimal 32 tim sebagai


peserta. indikator:
a. Absensi dan bukti pendaftaran dari masing-masing tim;
b. Semua tim yang terdaftar memenuhi syarat untuk ikut turnamen;

3) Peserta dan penonton adalah berbagai lapisan


masyarakat .
indikator:
a. Sampling lapangan: diambil 50 % rata-rata pengunjung/penonton;
b. Hadiah dan piala yang diberikan berisikan simbul dan nama
Desa;

1.3 Peserta
Peserta yang ikut dalam turnamen ini adalah peserta masyarakat
dari setiap desa di Kabupaten Ciamis dan sekitarnya.

Proposal Turnamen Bola Volly 2022 4


1.4 Penyelenggara
Kegiatan ini diselenggarakan Koordinator Olahraga Desa Panjalu dengan
Karang Taruna Desa Panjalu , beralamat: di Jalan raya Panjalu No. 412 Panjalu
No Hp. 088224450456 ( Agus UB ) dan 082319765716 ( Dani )

1.5 Jadwal dan Lokasi Pelaksanaan Kegiatan


Jadwal kegiatan dari tanggal 04 Oktober – 30 Oktober 2022, bertempat: di
Desa Panjalu

1.6 Susunan Acara


Susunan acara kegiatan Turnamen Bola Volly PANJALU CUP , sebagai
berikut:
No. Waktu Kegiatan Tempat Pelaksana
1. Technical Technical Meeting Aula Desa Pengundian
Meeting Panjalu Pertandingan
Pembacaan
Juklak/Juknis
2. Pembukaan Pembukaan Gelanggang
Kejuaraan Kejuaraan Olahraga
Borosngora
Panjalu
3. Final kejuaraan Final kejuaraan dan Gelanggang Mencari
dan penutupan penutupan Olahraga Juara 1
Borosngora dan Juara
Panjalu 3

Proposal Turnamen Bola Volly 2022 5


1.7 RENCANA BIAYA

TARDES BOLA VOLLY "PANJALU CUP"


TAHUN 2022
VOLUME HARGA JUMLAH
NO URAIAN VOLUME SATUAN
KEGIATAN SATUAN (RP) UANG (RP)
1 2 3 4 5 6 7 8
I PENDAPATAN
Pendaftaran Peserta 32 Tim 150.000 4.800.000
Tiket 150 Orang 16 Hari 3.000 7.200.000
JUMLAH 12.000.000
II PENGELUARAN

A PERLENGKAPAN
1 ATK,Spanduk Dll. 1 Paket 1 Keg 1.500.000 1.500.000
2 Penataan Lapang 1 Paket - - 5.000.000 5.000.000
JUMLAH A 6.500.000
B HADIAH
1 Juara 1 Pa 1 Tim 1 Keg 2.000.000 2.000.000
2 Juara 2 Pa 1 Tim 1 Keg 1.500.000 1.500.000
3 Juara 3 Pa 1 Tim 1 Keg 1.000.000 1.000.000
4 Juara 4 Pa 1 Tim 1 Keg 500.000 500.000
5 Juara 4 Pi 1 Tim 1 Keg 1.500.000 1.500.000
6 Juara 4 Pi 1 Tim 1 Keg 1.000.000 1.000.000
7 Juara 4 Pi 1 Tim 1 Keg 750.000 750.000
8 Juara 4 Pi 1 Tim 1 Keg 500.000 500.000
9 Trophy 2 Paket 1 Keg 500.000 500.000
10 Piagam 8 Paket 1 Keg 5.000 40.000
JUMLAH B 9.290.000
C OPERASIONAL
1 Wasit 2 Orang 16 Keg 100.000 3.200.000
2 Hakim Garis 4 Orang 16 Keg 50.000 3.200.000
3 Konsumsi 20 Box 16 Keg 15.000 4.800.000
4 Honorarium Panitia 16 Orang 16 Keg 50.000 12.400.000
5 Snack / Air Minum 1 Paket 16 Keg 150.000 2.400.000
6 Reporter 2 Orang 16 Keg 100.000 1.600.000
7 Sewa Sound System 3 Paket 16 Keg 300.000 4.800.000
8 Biaya tak terduga 5.600.000
JUMLAH C 38.000.000
D JUMLAH TOTAL (A+B+C) 53.790.000

Jumlah Kebutuhan Biaya : Rp. 53.790.000


Rencana Pendapatan : Rp. 12.000.000
Biaya yang belum terpenuhi : Rp. 41.790.000

Proposal Turnamen Bola Volly 2022 6


1.8 Penutup
Demikian Proposal Turnamen Bola Volly Tardes Karya Baja Steel
Panjalu 2022 ini kami susun dengan harapan dapat memberikan gambaran
kegiatan secara umum dan menjadi panduan bagi Organizing Committee
agar pelaksanaan Turnamen Bola Voli Tardes Karya Baja Steel Panjalu 2022
dapat terlaksana dengan baik. Besar harapan kami untuk mendapat
dukungan dan bantuan dari berbagai pihak dalam rangka mensukseskan
kegiatan turnamen ini.

Panjalu,26 September 2022


Ketua Panitia

ANI HAMDANI

Proposal Turnamen Bola Volly 2022 7


Lampiran 1. Susunan Panitia

SUSUNAN KEPANITIAAN
TURNAMEN BOLA VOLLY
TARDES PANJALU CUP 2022

Pelindung : Kepala Desa Panjalu


Pembina : Ketua BPD Panjalu
Ketua : Ani Hamdani
Wakil : Otong BM
Sekretaris : Iyos
Bendahara : Santika

Bagian Sekretariat/ Pembantu Umum


Koor. : Agus Ube
Anggota : Laila Amanda, Budi

Bagian Acara
Koor. : Ero
Anggota : Erli, Agus, Ilham, Fitri

Bagian Perlengkapan
Koor. : Anjuh
Anggota : Eka, Agus Toke, Yandi, Deri, Falah
Bagian Konsumsi
Koor. : Olih

Bagian Humas/Dokumentasi
Koor. : Dede Irwan
Anggota : Putri

Bagian Kesehatan
Koor. : Sema
Anggota : Firman

Bagian Keamanan
1. BABINSA
2. BHABINKANTIBNAS

Proposal Turnamen Bola Volly 2022 8

Anda mungkin juga menyukai