Anda di halaman 1dari 2

Nama: Michael Yoseph Hutauruk

Nim: 223304020465
Kelas: Pagi C

PT INDOFOOD
Bentuk CSR perusahaan indofood dalam bidang Pendidikan, Kesehatan, serta Sarana dan Prasarana.
1. Bidang Pendidikan
Program bantuan sarana pendidikan:
 Guna mendukung pendidikan, SIMP, salah satu anak perusahaan Indofood
mengelola sekolah–sekolah yang berlokasi di sekitar area perkebunan yang meliputi
Sekolah Dasar hingga Sekolah Menengah Atas dan Sekolah Menengah Kejuruan.
Sekolah–sekolah tersebut kini telah dilengkapi dengan berbagai fasilitas termasuk
laboratorium komputer dan biologi, perpustakaan, serta fasilitas olah raga dan ekstra
kurikuler seperti perangkat drum band. Pada tahun 2011 SIMP melakukan
penambahan 22 ruang kelas pada sekolah–sekolah yang dikelolanya.
 Anak perusahaan tidak langsung Perseroan lainnya, Lonsum juga membangun telah
membangun tiga sekolah baru di area perkebunan Tirta Agung dan Artha Kencana di
Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan. Lonsum secara konsisten juga
membantu sembilan sekolah negeri yang berada di wilayah perkebunan. Jumlah
seluruh murid yang merupakan anak dari karyawan maupun masyarakat yang tinggal
di sekitar perkebunan adalah sebanyak 7.339 anak didik.
 Perhatian Indofood bagi pendidikan anak–anak petani kentang yang merupakan
mitra usaha binaan diwujudkan dalam bentuk pembangunan perpustakaan dan arena
bermain di Pangalengan dan Kertasarie, Jawa Barat
 Indofood juga memberikan dukungan berupa alat peraga edukasi kepada anak–anak
usia Pra Sekolah/ Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang berlokasi di sekitar
kantor Indofood di seluruh Indonesia. Indofood juga melengkapi sarana taman
bermain anak–anak bagi sekolah–sekolah tersebut. Bekerja sama dengan Indonesian
Heritage Foundation, Perseroan mendidik para guru Sekolah Dasar di Jemang,
Sumatra Utara untuk membantu mereka dalam mengaplikasikan model pendidikan
holistik, yang diharapkan dapat memberikan dampak positif pada awal
perkembangan anak.
 Pada tahun 2011, guna membantu memberikan pendidikan multi kultur kepada
anak–anak sejak dini, Indofood membagikan buku ensiklopedi Pustaka Anak
Nusantara ke ratusan perpustakaan sekolah dasar dan menengah pertama di seluruh
Indonesia. Selain itu Indofood juga memberikan kumpulan buku dongeng cerita
rakyat Indonesia yang kaya akan pesan–pesan.

2. Bidang Kesehatan
Layanan Mobile Klinik SUN:
Sebagai perusahaan yang menghasilkan produk–produk makanan berkualitas, Indofood
melalui anak perusahaannya yaitu ICBP berupaya untuk ikut memberikan edukasi mengenai
pentingnya peningkatan gizi masyarakat. Melalui SUN Mobil Unit Layanan Gizi Ibu dan
Balita, Indofood menyediakan layanan kesehatan, konsultasi dan pendidikan nutrisi bagi
masyarakat. Unit–unit mobil tersebut dilengkapi dengan peralatan Ultrasonography untuk
memonitor pertumbuhan bayi selama masa kehamilan. ICBP telah menerima Millennium
Development Goals (MDG) Award dari Kantor Utusan Khusus Presiden Republik Indonesia
untuk MDG, atas partisipasinya dalam meningkatkan kesehatan anak dan ibu hamil melalui
program Mobil Klinik SUN.
3. Bidang Sarana dan Prasarana
Dibilang ini terdapat banyak sekali hal/jasa yang berikan dari pihak perusahaan untuk
masyarakat, salah satunya:
 Pembangunan Sumber Daya Manusia:
Indofood meyakini pendidikan sebagai faktor utama dalam pembangunan sumber
daya manusia. Dukungan Perseroan diwujudkan dengan cara membuka kesempatan
bagi masyarakat untuk mengikuti pendidikan formal maupun non–formal,
mendukung kegiatan pengembangan riset, dan meningkatkan kompetensi para guru.
 Beasiswa Indofood Sukses Makmur (BISMA)
Setiap tahun Perseroan memberikan beasiswa bagi anak–anak karyawan yang
berprestasi. Selama tahun 2011, sekitar 1.570 anak–anak telah memperoleh bantuan
beasiswa yang diberikan untuk tingkat sekolah dasar sampai dengan perguruan
tinggi. Melalui bantuan pendidikan ini, Perseroan ingin mendorong siswa yang
merupakan putra putri dari karyawan Indofood untuk sepenuhnya menggali potensi
diri. Lebih dari 15.000 anak karyawan telah menerima beasiswa ini. Bekerjasama
dengan Yayasan Karya Salemba Empat, sepanjang tahun 2011 Indofood juga
memberikan beasiswa kepada 226 mahasiswa berprestasi dari Perguruan Tinggi di
Indonesia yaitu Universitas Indonesia, Institut Pertanian Bogor, Institut Teknologi
Bandung, Universitas Padjajaran, Universitas Gadjah Mada, Institut Teknologi
Sepuluh November dan Universitas Andalas. Para mahasiswa berprestasi dari
keluarga yang kurang beruntung tersebut memperoleh bantuan beasiswa untuk
kebutuhan uang kuliah, biaya buku, internet dan pemondokan. Selain itu, Indofood
juga menyediakan tunjangan dana riset bagi mahasiswa berprestasi yang akan
menyelesaikan skripsi dan tugas akhir. Para penerima beasiswa dibekali dengan
pelatihan kepemimpinan melalui kegiatan Indofood Leadership Camp, yang
bertujuan meningkatkan kreativitas, membangun percaya diri, sikap disiplin dan jiwa
kewarganegaraan yang positif. Masing–masing penerima BISMA juga memperoleh
kesempatan pengembangan karir melalui pelatihan soft skills dalam bentuk program
orientasi kerja, dan program magang. Di tahun 2011, program BISMA berhasil
meraih apresiasi dan penghargaan secara nasional dengan diterimanya penghargaan
Anugerah Peduli Pendidikan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
Republik Indonesia.
 Partisipasi Aktif dalam Kegiatan Komunitas
Indofood senantiasa memberikan kepedulian bagi pembangunan masyarakat di mana
unit operasional Perseroan berada. Beberapa program Perseroan, di antaranya
adalah: Rehabilitasi Rumah tinggal, Kegiatan Sosial dan Agama, Peningkatan Nilai
Ekonomi, Kemitraan dengan Petani, dan Pemberdayaan Wanita melalui Program
Pojok Selera.

Anda mungkin juga menyukai