Anda di halaman 1dari 1

Subsidi BBM Ala RI: Upaya Menjaga Daya Beli

atau Langkah Menyiksa Diri?


Mengingat komoditas energi, tak terkecuali bahan bakar minyak (BBM) merupakan
hal yang tidak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia, jumlah
pasokan dan akses atas ketersediaannya sangatlah penting untuk dijaga. Namun, kondisi
yang sedang terjadi tampak mengkhawatirkan. Sejumlah negara di Eropa telah menyatakan
krisis energi, di antaranya Jerman, Swedia, Belanda, Austria, dan Denmark (Yesidora,
2022). Kondisi itu bisa terjadi akibat terhambatnya pasokan energi dari Rusia sebagai
dampak dari perang Rusia-Ukraina. Fakta bahwa Rusia adalah penghasil minyak bumi
terbesar ketiga di dunia dan menyumbang 41 persen dari impor gas alam Uni Eropa
semakin memperjelas dampak dari pembatasan pasokan yang dapat mengakibatkan
terjadinya krisis hebat (Puspaningrum, 2022). Keterbatasan pasokan energi secara
bersamaan juga mengakibatkan kenaikan harga komoditas energi dalam skala global.

Pergeseran kurva penawaran ke arah kiri mendorong terjadi ketidakseimbangan


antara pasokan dan permintaan. Titik equilibrium kemudian bergeser pada tingkat harga
yang lebih tinggi. Secara nasional, kenaikan harga tentunya turut memberikan dampak
terhadap perekonomian Indonesia. Dampak yang paling nyata adalah kenaikan harga ICP
atau Indonesian Crude Price. ICP adalah harga rata-rata minyak mentah Indonesia di pasar
internasional yang dipakai sebagai indikator perhitungan bagi hasil dan pembelian minyak.

Lantas, bagaimana pihak pemerintah Indonesia merespons perubahan harga BBM akibat
krisis energi yang sedang terjadi? Bagaimana respon perusahaan nasional terkait krisis
BBM ini terkait proyek nasional yang mereka jalankan? Apa juga pengaruh respon yang
dirasakan rakyat terhadap kebijakan subsidi BBM yang selama ini diambil oleh pemerintah?

Pembagian Aliansi

Aliansi Pemerintah (Fasil : Yasir)


- Kelompok Accio
- Kelompok Expelliarmus

Aliansi Perusahaan (Fasil : Khairunissa)


- Kelompok Stupefy
- Kelompok Obliviate

Aliansi Rakyat (Fasil: Mayang)


- Kelompok Raddikulus
- Kelompok Apparition
- Kelompok Lumos

Anda mungkin juga menyukai