Anda di halaman 1dari 11

PERANGKAT PENILAIAN KOGNITIF

MATA PELAJARAN KIMIA SMA

Disusun oleh:
Elvira Kurnia Damayanti (200331618880)

DEPARTEMEN KIMIA
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS NEGERI MALANG
2022
KISI-KISI PENILAIAN

Jenjang Sekolah : SMA


Mata Pelajaran : Kimia
Kelas/Semester XI/Genap

Kompetensi Inti
Bentuk Nomor
No Kompetensi Dasar IPK Materi Pokok Indikator Soal Level
Soal Soal
1. 3.3. Mengidentifikasi reaksi 3.3. 1 Peserta didik  Reaksi pembakaran Peserta didik diberikan L3 Uraian 1
pembakaran diberikan senyawa hidrokarbon ilustrasi peristiwa kabut
hidrokarbon yang diberikan studi  Penentuan rumus asap, siswa dapat
literatur dan gambar senyawa hidrokarbon
sempurna dan tidak menganalisis peristiwa
sebagai stimulus,
sempurna serta sifat zat diharapkan peserta tersebut masuk peristiwa
hasil pembakaran didik dapat pembakaran hidrokarbon
(CO2, CO, partikulat mengidentifikasi dan sempurna atau tidak
karbon) menganalisis konsep sempurna
pembakaran
hidrokarbon sempurna
dan tidak sempurna.
2. 3.3 Menyusun gagasan 3.3.2 Peserta didik diberikan Dampak Peserta didik diberikan L3 Uraian 2
cara mengatasi diberikan studi pembakaran ilustrasi peristiwa kabut
dampak pembakaran literatur dan gambar senyawa asap, siswa dapat
sebagai stimulus, hidrokarbon
senyawa karbon menganalisis dampak
diharapkan peserta
terhadap lingkungan pembakaran senyawa
didik dapat
dan kesehatan. mengidentifikasi dan hidrokarbon terhadap
menganalisis konsep kesehatan dan lingkungan
pembakaran hidrokarbon serta cara mengatasinya.
sempurna dan tidak
sempurna.
KARTU SOAL NOMOR 1
Mata Pelajaran : Kimia
Kelas : XI/Genap

Kompetensi Dasar Mengidentifikasi reaksi pembakaran hidrokarbon yang sempurna dan tidak sempurna serta sifat zat hasil pembakaran
(CO2, CO, partikulat karbon)
Materi Reaksi Pembakaran Senyawa Hidrokarbon
Indikator Soal Diberikan ilustrasi peristiwa kabut asap, siswa dapat menganalisis zat apakah yang terkandung dalam polutan dan
termasuk dampak pembakaran senyawa hidrokarbon sempurna atau tidak sempurna
Level Kognitif L3
Kognitif C4
Soal Masalah asap kebakaran hutan di indonesia seolah telah menjadi tradisi tahunan yang sulit untuk teratasi. Pada bulan
Oktober 2015, warga Riau dan sekitarnya berselimut kabut asap kebakaran selama empat bulan lebih. Belum lagi asap
yang ditimbulkan dari kendaraan bermotor, pabrik dan peristiwa alam lainnya, menambah semakin parahnya kabut
asap yang ditimbulkan. Masyarakat seolah sudah kebal terhadap permasalahan ini, apalagi masalahnya akan selesai
begitu musim penghujan datang. . Banyak yang tidak mempunyai kepedulian terhadap dampak kerusakan alam serta
makhluk hidup didalamya, padahal masalah ini bisa berdampak sangat buruk terhadap kehidupan.
Apa saja sumber pencemar dari peristiwa kabut asap tersebut diatas ? Dan termasuk pembakaran hidrokarbon sempurna
atau tidak sempurna?

Keterangan
Soal ini termasuk HOTS karena
1. Siswa diminta untuk menganalisis, yang membuat siswa dituntut untuk mencari informasi dan memahami tentang konsep,ciri-
ciri,persamaan reaksi,dan perbedaan antara pembakaran hidrokarbon sempurna dan tidak sempurna.Lalu siswa menghubungkan dan
menganalisis informasi konsep yang didapatkan dengan ilustrasi yang terjadi untuk mendapatkan jawaban yang benar
KARTU SOAL NOMOR 2

Mata Pelajaran
Kelas

Kompetensi Dasar Mengidentifikasi reaksi pembakaran hidrokarbon yang sempurna dan tidak sempurna serta sifat zat hasil pembakaran
(CO2, CO, partikulat karbon)
Materi Penentuan rumus senyawa hidrokarbon dari reaksi pembakaran
Indikator Soal Diberikan data reaksi suatu senyawa pembakaran hidrokarbon lalu siswa diminta untuk menentukan rumus dari
senyawa hidrokarbon tersebut
Level Kognitif L3
Kognitif C3
Soal Pembakaran senyawa Hidrokarbon CxHy dalam oksigen berlebih menghasilkan 220 mg CO2 (Mr = 44) dan 45 mg H2O
( Mr= 18). Jika Ar C= 12 dan H=1 maka rumus empiris senyawa tersebut adalah ….
a. C2H2
b. CH
c. C3H6
d. C4H8
Keterangan
Soal ini termasuk HOTS karena
2. Siswa diminta untuk menganalisis dan menghitung sampai menentukan rumus dari senyawa hidrokarbon menggunakan rumus yang ada di
stokiometri
KARTU SOAL NOMOR 3

Mata Pelajaran

Kelas

Kompetensi Dasar Mengidentifikasi reaksi pembakaran hidrokarbon yang sempurna dan tidak sempurna serta sifat zat hasil pembakaran
(CO2, CO, partikulat karbon)
Materi Penentuan reaksi pembakaran senyawa hidrokarbon termasuk reaksi endotermik atau eksotermik
Indikator Soal Diberikan informasi pernyataan tentang reaksi pembakaran senyawa hidrokarbon lalu siswa menyimpulkan benar atau
salah terkait pernyataan tersebut
Level Kognitif L3

Kognitif C1
Soal Reaksi pembakaran senyawa hidrokarbon adalah reaksi yang melibatkan senyawa hidrokarbon dengan oksigen,
senyawa hidrokarbon dapat terbakar karena adanya oksigen.Reaksi ini menimbulkan api yang menghasilkan cahaya dan
panas. Benarkah reaksi pembakaran senyawa hidrokarbon adalah reaksi endotermik? (Benar/Salah) dan berikan
penjelasannya

Keterangan
3. Soal ini termasuk HOTS karena siswa diminta untuk menganalisis dari informasi yang diberikan dan menggunakan
pengetahuan sebelumnya yang dimiliki dari materi termokimia untuk memilih jawaban antara benar atau salah terhadap
pernyataan tersebut
KARTU SOAL NOMOR 4
Mata Pelajaran : Kimia
Kelas : XI/Genap

Kompetensi Dasar Menyusun gagasan cara mengatasi dampak pembakaran senyawa karbon terhadap lingkungan dan kesehatan.
Materi Dampak Pembakaran Senyawa Hidrokarbon
Indikator Soal Diberikan ilustrasi peristiwa kabut asap, siswa dapat menganalisis dampak peristiwa tersebut dan cara
penanggulangannya
Level Kognitif L3
Kognitif C4
Soal Masalah asap kebakaran hutan di indonesia seolah telah menjadi tradisi tahunan yang sulit untuk teratasi. Pada bulan
Oktober 2015, warga Riau dan sekitarnya berselimut kabut asap kebakaran selama empat bulan lebih. Belum lagi asap
yang ditimbulkan dari kendaraan bermotor, pabrik dan peristiwa alam lainnya, menambah semakin parahnya kabut
asap yang ditimbulkan. Masyarakat seolah sudah kebal terhadap permasalahan ini, apalagi masalahnya akan selesai
begitu musim penghujan datang. . Banyak yang tidak mempunyai kepedulian terhadap dampak kerusakan alam serta
makhluk hidup didalamya, padahal masalah ini bisa berdampak sangat buruk terhadap kehidupan.
Bagaimana dampak peristiwa kabut asap dari berbagai aspek kehidupan ? Dan penanggulangan konkrit apakah yang
tepat untuk menyelesaikan permasalahan tersebut?

Keterangan
Soal ini termasuk HOTS karena
4. Siswa diminta untuk menganalisis dampak terhadap lingkungan dan diminta merancang langkah
penanggulangan konkrit yang tepat untuk menanggulangi permasalahan polusi tersebut
KARTU SOAL NOMOR 5
Mata Pelajaran : Kimia
Kelas : XI / Genap

Kompetensi Dasar Menyusun gagasan cara mengatasi dampak pembakaran senyawa karbon terhadap lingkungan dan kesehatan.
Materi Cara Penanggulangan Dampak Pembakaran Senyawa Hidrokarbon
Indikator Soal Diberikan pertanyaan terkait converter katalitik yang dapat mengubah gas buang CO dan NOx menjadi gas buang apa
yang lebih aman
Level Kognitif L3

Kognitif C5
Soal Konverter katalitik pada sistem buangan kendaraan bermotor dapat mngubah gas buang seperti CO dan Nox menjadi
gas yang lebih aman yaitu….
A. CO dan N2
B. CO2 dan O2
C. CO2 dan N2
D. O2 dan H2
E. C2 dan H2O

Keterangan
Soal ini termasuk HOTS karena
5. Siswa diminta untuk menganalisis perubahan menjadi gas buang apa yang lebih aman dengan bekal pengetahuan sebelumnya terkait
materi hasil pembakaran senyawa hidrokarbon sempurna dan tidak sempurna
KARTU SOAL NOMOR 6

Mata Pelajaran : Kimia

Kelas : XI / Genap

Kompetensi Dasar Menyusun gagasan cara mengatasi dampak pembakaran senyawa karbon terhadap lingkungan dan kesehatan.
Materi Dampak Reaksi Pembakaran Senyawa Hidrokarbon
Indikator Soal Diberikan pernyataan terkait dampak dari salah satu hasil dari reaksi pembakaran senyawa hidrokarbon terhadap
organisme, siswa diminta untuk memilih jawaban berupa jawaban benar atau salah terkait pernyataan tersebut
Level Kognitif L3
Kognitif C3
Soal Asap yang timbul dari cerobong pabrik berbahan baku batu bara berbahaya bagi lingkungan dan kesehatan. Asap mengandung
sulfur penyebab hujan asam. (Benar/salah)

Keterangan
Soal ini termasuk HOTS karena
6. Siswa diminta untuk menganalisis hasil dari pembakaran hidrokarbon yang ada di informasi soal apakah sesuai antara hasil yang ada di soal
dengan dampaknya, dengan menggunakan pengetahuan siswa sebelumnya dari materi dampak pembakaran hidrokarbon dan hasil dari
pembakaran senyawa hidrokarbon baik sempurna,maupun tidak sempurna
KUNCI JAWABAN
No Soal Kunci/Kriteria Jawaban Skor
1 Gas CO, NO dan termasuk pembakaran hidrokarbon tidak sempurna karena menimbulkan polusi berlebih 10

2. 10

Dengan perbandingan 1 : 1 karena perbandingan menunjukkan koefisien maka jawaban yang benar adalah CH
3. Salah karena reaksi pembakaran adalah termasuk reaksi eksotermik karena melepas panas 10

4. Terhadap kesehatan : dapat menyebabkan infeksi saluran pernapasan, radang paru-paru,kematian. 10


Terhadap lingkungan ; Pemanasan Global

Cara penanggulangan
- Membuat hujan buatan pada saat peristiwa terjadi
- Menindak tegas terhadap pelaku pembakaran hutan secara sengaja
- Untuk permasalahan polusi dari kendaraan bermotor adalah dengan mengurangi penggunaan kendaraan
bermotor yang memiliki sistem pembuangan emisi yang buruk dan negara mulai memikirkan untuk beralih ke
bahan bakar motor yang lebih ramah lingkungan
- Untuk permasalahan polusi dari asap pabrik,hendaknya pemerintah lebih tegas terhadap pemilik pabrik atau
perusahaan tentang pengaturan pembuangan emisi gas hasil produksi

5. Jawaban yang benar adalah C yaitu CO2 dan N2 karena hasil dari pembakaran senyawa hidrokarbon sempurna 10
6. Benar 10

Anda mungkin juga menyukai