Anda di halaman 1dari 12

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN,

RISET, DAN TEKNOLOGI


DIREKTORAT JENDERAL
GURU DAN TENAGA KEPENDIDIKAN
Jalan Jenderal Sudirman, Gedung D Lantai 11, Senayan, Jakarta 10270
Telepon : (021) 57955141, Fax : (021) 57974163

Nomor : 0552/B3/GT.03.15/2021 28 Desember 2021


Lampiran : Satu Berkas
Perihal : Pengumuman Hasil Seleksi Tahap 1
Calon Guru Penggerak Angkatan 5

Yth.
1. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi
2. Kepala Dinas Pendidikan Kab/Kota
di Tempat

Menindaklanjuti surat kami nomor 4469/B2/GT.03.03/2021, tanggal: 10 September 2021, hal:


Rekrutmen Calon Guru Penggerak Angkatan 5 dan nomor: 5673/B.B2/GT.03.03/2021,
tanggal: 30 Oktober 2021, hal: Perpanjangan Rekrutmen Calon Guru Penggerak Angkatan 5,
kami sampaikan bahwa Tim Seleksi Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan telah
melakukan proses seleksi tahap 1 Calon Guru Penggerak (CGP) Angkatan 5. Seleksi tahap 1
dilakukan melalui penilaian CV, Unggahan Dokumen, dan Esai.
Berkenaan dengan proses seleksi tahap 1 dimaksud, dengan hormat kami sampaikan beberapa
hal sebagai berikut.
1. Pendaftar CGP yang kami terima melalui laman pendaftaran sejumlah 105.643 orang.
2. CGP yang memenuhi persyaratan kelengkapan CV, unggahan dokumen, dan esai melalui
proses verifikasi dan validasi (verval) berjumlah 49.815 orang.
3. CGP yang dinyatakan lulus tahap 1 angkatan 5 berjumlah 19.974 orang (lampiran 2) dan
yang bersangkutan berhak untuk mengikuti seleksi tahap 2. Proses seleksi tahap 2
meliputi simulasi mengajar dan wawancara.
4. Sebelum melakukan simulasi mengajar CGP diwajibkan menyusun RPP dan
mengunggahnya pada portal https://gurubelajardanberbagi.kemdikbud.go.id/ pada
rentang waktu tanggal 1 Januari 2022 pukul 08.00 WIB s.d. 6 Januari 2022 pukul
12.00 WIB dan disinkronkan dengan SIMPKB. Rambu-rambu penyusunan RPP,
petunjuk simulasi mengajar, dan petunjuk pelaksanaan wawancara dapat dilihat pada
lampiran 1.
5. Seleksi simulasi mengajar dan wawancara akan dilaksanakan secara daring (online) mulai
tanggal 7 Januari 2021 s.d. 18 Maret 2021.
6. Beberapa Kabupaten/kota mempunyai pendaftar (Calon Pengajar Praktik/CPP dan Calon
Guru Penggerak/CGP) yang memenuhi kriteria, tetapi jumlahnya minim, sehingga belum
dapat dibuka sebagai sasaran PGP angkatan 5. Data CPP dan CGP dari daerah yang
jumlahnya minim masuk dalam data based seleksi PGP, yang akan diinformasikan pada
rekrutmen PGP angkatan berikutnya pada kabupaten/kota sasaran yang sama.
Selanjutnya kami mohon perkenan Saudara untuk dapat menyampaikan informasi hasil seleksi
tahap 1 ini, kepada CGP yang dinyatakan lulus untuk mempersiapkan diri mengikuti proses
seleksi tahap 2.

Atas perhatian dan kerjasama Saudara, kami ucapkan terima kasih

a.n Direktur Jenderal,


Direktur Pendidikan Profesi dan Pembinaan
Guru dan Tenaga Kependidikan,

Dr. Praptono, M.Ed.


NIP 196905111994031002

Tembusan Yth.
1. Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek;
2. Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan;
3. Direktur Jenderal PAUD Dasmen;
4. Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi;
5. Sekretaris Direktorat Jenderal GTK;
6. Direktur di lingkungan Ditjen GTK.
Lampiran 1.
Lampiran Surat Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan
Nomor : 0552/B3/GT.03.15/2021
Tanggal : 28 Desember 2021

Petunjuk Pelaksanaan Simulasi Mengajar dan Wawancara


Calon Guru Penggerak

A. Petunjuk Umum Seleksi Simulasi Mengajar

1. Pelaksanaan seleksi Simulasi Mengajar akan dilakukan secara daring (online) dengan
aplikasi Google Meet dan tanpa dihadiri oleh murid (Peserta harus memiliki akun
Google dan menggunakan browser Chrome).
2. Seleksi Simulasi Mengajar akan dinilai oleh 2 (dua) asesor.
3. Peserta seleksi menyiapkan diri dengan baik untuk melakukan Simulasi Mengajar.
Kandidat diharapkan hadir 5 menit sebelum waktu pelaksanaan seleksi Simulasi
Mengajar yang akan diinformasikan melalui aplikasi SIMPKB.
4. Peserta menyiapkan hal berikut untuk mengikuti seleksi Simulasi Mengajar sebagai
berikut:
a. Ruangan yang kondusif, memiliki pencahayaan yang baik, dan tersedia akses listrik
dan internet (asesor berhak menghentikan seleksi jika dilakukan di lokasi yang
tidak cocok seperti: di dalam angkutan umum atau tempat umum yang terlalu
berisik)
b. Alat dan bahan yang diperlukan untuk Simulasi Mengajar (contoh: rencana
pembelajaran, papan tulis kecil/kertas putih besar, alat peraga, spidol, dll)
c. Jaringan internet yang baik dan cadangan sambungan internet
d. Komputer/Laptop/perangkat elektronik dengan Kamera Video dan
Speaker/Microphone yang baik
e. Meletakkan komputer/laptop/perangkat elektronik yang mampu menampilkan
gambar kandidat secara penuh/seluruh badan dalam pelaksanaan simulasi dan
menangkap suara dengan baik. (lihat contoh tampilan kandidat)
5. Melakukan latihan panggilan video melalui Google Meet dengan orang lain untuk
memeriksa kualitas suara dalam panggilan video, sebelum pelaksanaan seleksi.
6. Calon peserta diharapkan berdiri saat melakukan simulasi mengajar.

Berikut adalah beberapa contoh tampilan kandidat yang diharapkan dalam mengikuti seleksi
simulasi mengajar secara daring:
B. Petunjuk Khusus Pelaksanaan Simulasi Mengajar

1. Peserta diwajibkan memilih salah satu topik mengajar yang tersedia (sesuai mata
pelajaran dan jenjang) melalui tautan berikut: http://bit.ly/TopikSMPP
2. Topik mengajar untuk guru mata pelajaran bahasa daerah, TIK, dan Agama bisa dipilih
berdasarkan kurikulum yang dipergunakan di masing-masing sekolah/jenjang.
3. Guru mata pelajaran bahasa asing/bahasa daerah wajib menggunakan bahasa Indonesia
dalam memberikan instruksi pembelajaran (80% bahasa Indonesia, 20% bahasa
asing/daerah).
4. Siapkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran/RPP untuk durasi 10 menit dan unggah
melalui portal Guru Berbagi https://gurubelajardanberbagi.kemdikbud.go.id/ sesuai
jadwal yang ditentukan, sebelum jadwal pelaksanaan seleksi Simulasi Mengajar.
(Contoh bagian-bagian RPP terlampir)
5. RPP yang diunggah mengacu pada panduan yang terdapat dalam Surat Edaran
Mendikbud no 14 tahun 2019, RPP yang diunggah berisi tujuan pembelajaran, langkah-
langkah (kegiatan) pembelajaran, dan penilaian (assessment) pembelajaran.

6. Karena pembelajaran akan berlangsung secara singkat selama 10 menit, maka peserta
diharapkan berfokus pada tahap pembuka dan inti pembelajaran dalam mengikuti
seleksi Simulasi Mengajar. Penilaian pembelajaran wajib disiapkan oleh peserta seleksi
walau tidak dilakukan dalam simulasi mengajar.
7. Jadwal pelaksanaan simulasi mengajar dan tautan Google meet akan diberikan melalui
aplikasi SIMPKB melalui dash board seleksi simulasi mengajar. Ikutilah seleksi
simulasi mengajar sesuai jadwal yang diberikan.
8. Di awal proses seleksi, asesor akan melakukan konfirmasi nama dan instansi tempat
guru mengajar.
9. Lakukan Simulasi Mengajar selama 10 menit.
10. Lakukan Simulasi Mengajar seolah-olah pembelajaran dilakukan secara tatap muka,
dengan menganggap terdapat murid-murid yang mengikuti proses pembelajaran di
kelas tersebut.
11. Simulasi Mengajar dilaksanakan bukan sebagai metode pengajaran daring, sehingga
kandidat tidak bisa melakukan share screen untuk memberikan materi pembelajaran.
12. Pada akhir sesi Simulasi Mengajar akan ada sesi tanya jawab dengan Asesor selama
maksimal 6 menit. Peserta akan menjawab beberapa pertanyaan yang akan diajukan
oleh tim Asesor.
13. Simulasi Mengajar akan dihentikan oleh Tim Seleksi/Asesor jika sudah melewati waktu
pelaksanaan simulasi.
Jika terjadi kendala teknis dalam pelaksanaan seleksi Simulasi Mengajar silahkan
laporkan kepada Tim Pemantau atau melalui e-mail guru.penggerak@kemdikbud.go.id.

C. Unsur Penilaian Simulasi Mengajar

Kompetensi 1 - Mengembangkan lingkungan kelas yang memfasilitasi murid belajar


secara aman dan nyaman.

Guru menggunakan strategi komunikasi yang positif dan efektif melalui instruksi-
instruksi yang sesuai dengan karakteristik murid serta bagaimana kepercayaan diri guru
dalam memimpin pembelajaran.

Kompetensi 2 – Mendesain, memandu, dan merefleksikan proses belajar mengajar


yang efektif

Guru memandu pembelajaran sesuai dengan tujuan pembelajaran dan digunakannya


contoh maupun alat peraga dalam memimpin pembelajaran, perencanaan penilaian
pembelajaran serta hubungannya dengan tujuan pembelajaran.

Kompetensi 3 - Menunjukkan kebiasaan refleksi untuk pengembangan diri (Self-


regulated learning).

Guru melakukan refleksi diri terhadap praktik pembelajaran yang telah dilakukan.
D. Contoh Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan :
Kelas / Semester :
Tema :
Sub Tema :
Pembelajaran ke :
Alokasi waktu :

A. TUJUAN PEMBELAJARAN

B. KEGIATAN PEMBELAJARAN

C. PENILAIAN PEMBELAJARAN
E. Tata Cara Pelaksanaan Wawancara

1. Seleksi Wawancara dilakukan secara daring menggunakan aplikasi Google Meet.


Jadwal dan tautan Google meet akan tersedia melalui akun SIM PKB kandidat di
dashboard seleksi wawancara.
2. Kandidat diharapkan hadir 5 menit sebelum pelaksanaan wawancara, jika kandidat
belum bisa masuk ke ruang meeting daring, mohon menunggu dan dicoba kembali.
3. Peserta mempersiapkan hal-hal berikut untuk mengikuti seleksi Wawancara:
a. Jaringan internet yang baik & cadangan sambungan internet.
b. Komputer/laptop dengan Kamera Video dan Microphone yang baik atau Perangkat
elektronik (tablet/smartphone) yang dapat melakukan panggilan video.
c. Bisa melakukan panggilan video dengan aplikasi Google meet.
d. Pastikan komputer/laptop/perangkat elektronik yang digunakan memiliki daya
baterai yang cukup selama melakukan sesi wawancara.
e. Meletakkan komputer atau perangkat elektronik yang mampu menangkap suara
dan gambar kandidat dengan baik.
f. Melakukan latihan panggilan video dengan orang lain untuk memeriksa kualitas
suara dalam panggilan video, sebelum pelaksanaan seleksi wawancara.
4. Wawancara akan berlangsung kurang lebih 60 menit, dimana kandidat akan
diwawancara oleh 2 orang Tim seleksi/Asesor pada saat yang bersamaan.
5. Selama wawancara kandidat diharapkan untuk memberikan jawaban berdasarkan
pengalaman dan pengetahuan yang dimiliki.
6. Jika terjadi kendala teknis dalam pelaksanaan seleksi wawancara silahkan laporkan
kepada Tim Pemantau atau melalui e-mail guru.penggerak@kemdikbud.go.id.
Berikut adalah contoh jawaban yang diharapkan saat wawancara:
“Saya mengalami beberapa hambatan saat menjalankan program pola hidup sehat untuk
anak murid. Pihak sekolah, orangtua murid, pihak kantin, tidak mendukung implementasi
program ini karena beberapa kendala di masing-masing pihak. Selama dua tahun saya
melakukan berbagai cara untuk merangkul masing-masing pihak, misalnya dengan
memberikan pemahaman mengapa program ini perlu diterapkan, bagaimana cara
menerapkannya, apa yang bisa didukung dari masing-masing pihak untuk keberhasilan
program ini. Bagaimana mengatasi kekhawatiran yang ditakutkan masing-masing pihak,
dan sebagainya. Hasilnya di akhir tahun kedua dan memasuki tahun ketiga ini masing-
masing pihak menunjukkan dukungannya terhadap program saya.”

F. Daftar Kompetensi Kepribadian Calon Guru Penggerak (Seleksi Wawancara)

1. Tujuan/Misi

Menjalani panggilan hidup sebagai pengajar yang memberi dampak positif secara
luas, baik bagi anak didik maupun lingkungan sekitar, sehingga terjadi proses
transformasi yang menunjukkan kemajuan positif baik bagi dirinya sendiri maupun
anak didik dan lingkungan sekitar
2. Membangun Hubungan yang Positif

Mengembangkan dan menggunakan hubungan kolaboratif untuk memfasilitasi


pencapaian tujuan kerja sebagai pengajar.

3. Daya Juang/Resiliensi

Sebagai pengajar yang terus berupaya, fokus, dan positif saat mencapai tujuan yang
ingin dicapai, serta bangkit kembali saat menghadapi kegagalan mencapai tujuan.

4. Inisiatif untuk Mengambil Tindakan

Sebagai pengajar yang bertindak segera untuk mencapai tujuan; melakukan tindakan
untuk meraih sasaran yang melampaui persyaratan minimum; bersikap proaktif dan
mandiri.

5. Pembelajaran yang Berkelanjutan

Sadar akan area kekuatan dan area yang perlu diperbaiki sebagai pengajar; aktif
menemukan cara-cara efektif untuk terus mengembangkan dan memperbaiki diri
melalui proses pembelajaran yang dilakukan secara terus menerus.

6. Mengembangkan Orang Lain

Melibatkan diri dan berkomitmen dalam proses mengembangkan perilaku,


keterampilan, atau pengetahuan spesifik yang dibutuhkan coachee (anak didik, rekan
kerja, pengajar, atau orang lain), serta memastikan munculnya sikap positif dari
coachee (anak didik, rekan kerja, pengajar, atau orang lain) yang kelak membantu dan
menunjangnya untuk sukses dimasa depan.

7. Kematangan Etika

Kapasitas diri sebagai pengajar yang menunjukkan kematangan emosi dalam berkarya
melalui keterbukaan dan kejujuran, berperilaku dengan kebijaksanaan serta kasih
sayang, selaras antara perkataan dengan tindakan dan sesuai dengan petunjuk moral,
spiritual, nilai, etika profesi, dan kebijakan yang ada.

8. Pengambilan Keputusan

Sebagai pengajar yang mampu mengidentifikasi dan memahami masalah serta


peluang dalam berkarya, dengan cara mengumpulkan, menganalisis, dan menafsirkan
informasi kuantitatif dan kualitatif; memilih tindakan terbaik dengan menetapkan
kriteria keputusan yang jelas, menghasilkan dan mengevaluasi alternatif, dan
membuat keputusan tepat waktu; mengambil tindakan yang konsisten dengan fakta
dan kendala yang tersedia serta mengoptimalkan konsekuensi yang mungkin muncul.
Lampiran 2.
Lampiran Surat Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan
Nomor : 0552/B3/GT.03.15/2021
Tanggal : 28 Desember 2021

DAFTAR PESERTA LULUS TAHAP 1


SELEKSI CALON GURU PENGGERAK ANGKATAN 5
PROVINSI GORONTALO

No Nama Instansi Kota Provinsi


1. Sutranda Anang Daud SD NEGERI 4 SUWAWA Kab. Bonebolango Gorontalo
SD NEGERI 1 BULANGO
2. Mia Usman Kab. Bonebolango Gorontalo
TIMUR
3. Ucit Ahmad SD NEGERI 10 KABILA Kab. Bonebolango Gorontalo
SD NEGERI 2 BULANGO
4. Dadang Noho, S.Pd Kab. Bonebolango Gorontalo
ULU
5. Riska Bokingo, S.Pd SD NEGERI 2 KABILA Kab. Bonebolango Gorontalo
SD NEGERI 3
6. Ningsi Lakoro Kab. Bonebolango Gorontalo
BONEPANTAI
SD NEGERI 3 BULANGO
7. Renny Diana Dua Kab. Bonebolango Gorontalo
TIMUR
8. Meilani Kasim SD NEGERI 3 TAPA Kab. Bonebolango Gorontalo
9. Sri Irmawati Muhammad SD NEGERI 5 BULAWA Kab. Bonebolango Gorontalo
SD NEGERI 5 KABILA
10. Windri Wartabone Kab. Bonebolango Gorontalo
BONE
11. Salma Abubakar Supu SD NEGERI 6 KABILA Kab. Bonebolango Gorontalo
12. Badrun SD NEGERI 8 SUWAWA Kab. Bonebolango Gorontalo
13. Ismawaty Mooduto SDN 10 BONEPANTAI Kab. Bonebolango Gorontalo
14. Ivana Manorek SDN 3 SUWAWA TIMUR Kab. Bonebolango Gorontalo
15. Asri Hulopi SDN 4 BOTUPINGGE Kab. Bonebolango Gorontalo
16. Hariyono Kase SDN 9 BONEPANTAI Kab. Bonebolango Gorontalo
Ferdino Deysanto
17. SMA NEGERI 1 PINOGU Kab. Bonebolango Gorontalo
Hamzah
18. Muh. Amran SMAN 1 BONEPANTAI Kab. Bonebolango Gorontalo
19. Hasna Abdan SMAN 1 SUWAWA Kab. Bonebolango Gorontalo
SMAS TERPADU WIRA
20. Evy Marviany Luma Kab. Bonebolango Gorontalo
BHAKTI
SMAS TERPADU WIRA
21. Haeruddin Kab. Bonebolango Gorontalo
BHAKTI
SMAS TERPADU WIRA
22. Rusman Kab. Bonebolango Gorontalo
BHAKTI
23. Dewa Ayu Martini SMKN 1 BULANGO UTARA Kab. Bonebolango Gorontalo
24. Nely Tamrin SMKN 1 SUWAWA Kab. Bonebolango Gorontalo
SMP NEGERI 1
25. Harton Isa Kab. Bonebolango Gorontalo
BONEPANTAI
SMP NEGERI 1 BULANGO
26. Sri Wahyuni Kab. Bonebolango Gorontalo
SELATAN
SMP NEGERI 1 BULANGO
27. Rahmawaty Habibie Kab. Bonebolango Gorontalo
TIMUR
28. Rainun Jusuf Lumula SMP NEGERI 1 KABILA Kab. Bonebolango Gorontalo
29. Sri Rahayu Mashyur SMP NEGERI 1 KABILA Kab. Bonebolango Gorontalo
No Nama Instansi Kota Provinsi
30. Sriwati M. Nomba SMP NEGERI 1 KABILA Kab. Bonebolango Gorontalo
SMP NEGERI 1 SUWAWA
31. Olis I Neu Kab. Bonebolango Gorontalo
TIMUR
SMP NEGERI 2 SATU ATAP
32. Susana Hasan Kab. Bonebolango Gorontalo
BONE
33. Muhlis Habi SMP NEGERI 2 SUWAWA Kab. Bonebolango Gorontalo
34. Samsudin Pakaya SMP NEGERI 3 SUWAWA Kab. Bonebolango Gorontalo
35. Mistawati Sune TK MANGGIS Kab. Bonebolango Gorontalo
SMP NEGERI 6
36. Amelia Lestari Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
TOLINGGULA
SMP NEGERI 6
37. Melki Gustinor Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
TOLINGGULA
SMP NEGERI 6
38. Nurmila Karim Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
ATINGGOLA
SMP NEGERI 6
39. Ramlan Pakaya Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
ATINGGOLA
SD NEGERI 1 PONELO
40. Adriyanto Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
KEPULAUAN
41. Rauf Sunge SD NEGERI 3 ATINGGOLA Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
42. Awaludin I Lihoe SD NEGERI 5 TOMILITO Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
43. Sudarmono Polapa SD NEGERI 6 KWANDANG Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
44. Sri Jemi Afrianty Moha SD NEGERI 8 KWANDANG Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
SD NEGERI 9 SUMALATA
45. Hasriani Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
TIMUR
SLBN GORONTALO
46. Rahmawaty D. Mahera Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
UTARA
SLBN GORONTALO
47. Silvana S. Kaharu Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
UTARA
SMA N 3 GORONTALO
48. Zulkifli Adam Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
UTARA
SMA NEGERI 1
49. Feybi Octaviani Tanipu Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
GORONTALO UTARA
SMA NEGERI 5
50. Heryanto Tahir Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
GORONTALO UTARA
SMA NEGERI 6
51. Ibrahim Pakaya Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
GORONTALO UTARA
SMK NEGERI 1
52. Heldian Rifai Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
GORONTALO UTARA
SMK NEGERI 1
53. Hendra Adinata Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
GORONTALO UTARA
SMK NEGERI 1
54. Rinto Anggulu Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
GORONTALO UTARA
Wirahadikusumah SMK NEGERI 3
55. Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
Abdullah GORONTALO UTARA
SMP NEGERI 1 PONELO
56. Erawati Mohamad Pakaya Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
KEPULAUAN
SMP NEGERI 1 PONELO
57. Rahmawati Ishak Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
KEPULAUAN
58. Delanda Ismail SMP NEGERI 1 SUMALATA Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
59. Helmi Suleman SMP NEGERI 1 SUMALATA Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
60. Tenci Mohulaingo SMP NEGERI 1 SUMALATA Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
61. Yusna Huntoyungo SMP NEGERI 1 SUMALATA Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
62. Sri Winarti Hasan SMP NEGERI 2 ANGGREK Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
No Nama Instansi Kota Provinsi
SMP NEGERI 3 SUMALATA
63. Candra Adi Saputra Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
TIMUR
SMP NEGERI 4
64. Yanti Sun Lawani, S.Pd Kab. Gorontalo Utara Gorontalo
KWANDANG
SDN NO. 22 DUNGINGI
65. Bambang Rianto Kota Gorontalo Gorontalo
GORONTALO
SDN NO. 27 KOTA
66. Novita S. Dj Akase Kota Gorontalo Gorontalo
SELATAN GORONTALO
SDN NO. 38
67. Desy Natalia Abdullah HULONTHALANGI Kota Gorontalo Gorontalo
GORONTALO
SDN NO. 38
68. Hendratno Budiono HULONTHALANGI Kota Gorontalo Gorontalo
GORONTALO
SDN NO. 88 SIPATANA
69. Laila Santi Pidu Kota Gorontalo Gorontalo
GORONTALO
SLB NEGERI KOTA
70. Aris Suleman Kota Gorontalo Gorontalo
GORONTALO
SLB NEGERI KOTA
71. Irma Kota Gorontalo Gorontalo
GORONTALO
SLB NEGERI KOTA
72. Nurfikri Yunus Kota Gorontalo Gorontalo
GORONTALO
SLB NEGERI KOTA
73. Salma Maseke Kota Gorontalo Gorontalo
GORONTALO
SLB NEGERI KOTA
74. Silin Lamangida Kota Gorontalo Gorontalo
GORONTALO
SLB NEGERI KOTA
75. Zulpina A Halid Kota Gorontalo Gorontalo
GORONTALO
SMA NEGERI 7 PRASETYA
76. I Gede Kuta Kota Gorontalo Gorontalo
GORONTALO
SMA NEGERI 7 PRASETYA
77. Zakir Inggile Kota Gorontalo Gorontalo
GORONTALO
78. Al Malik SMAN 2 GORONTALO Kota Gorontalo Gorontalo
79. Eka Yustisiawati Usman SMAN 2 GORONTALO Kota Gorontalo Gorontalo
80. Fidya Suleman SMAN 2 GORONTALO Kota Gorontalo Gorontalo
81. Ika Marhaini Maku SMAN 2 GORONTALO Kota Gorontalo Gorontalo
82. Ilfa Zahra SMAN 2 GORONTALO Kota Gorontalo Gorontalo
83. Ismail Anapia SMAN 2 GORONTALO Kota Gorontalo Gorontalo
84. Ismail Tuke SMAN 2 GORONTALO Kota Gorontalo Gorontalo
85. Murni S. Nusi SMAN 2 GORONTALO Kota Gorontalo Gorontalo
86. Nur Fadhlina Dj. Daud SMAN 2 GORONTALO Kota Gorontalo Gorontalo
87. Nurhayati Laraju SMAN 2 GORONTALO Kota Gorontalo Gorontalo
88. Rosmin Poloomo SMAN 2 GORONTALO Kota Gorontalo Gorontalo
89. Agnes Miryati Ishak SMAN 3 GORONTALO Kota Gorontalo Gorontalo
90. Fiqi Garibaldi Umar SMKN 1 GORONTALO Kota Gorontalo Gorontalo
91. Maryam Nurdin Ibrahim SMKN 1 GORONTALO Kota Gorontalo Gorontalo
92. Laode Rely SMKN 2 GORONTALO Kota Gorontalo Gorontalo
SMKS KESEHATAN BAKTI
93. Nurlaila Maksud Kota Gorontalo Gorontalo
NUSANTARA
SMP NEGERI 12
94. Ahmad Huntoyungo Kota Gorontalo Gorontalo
GORONTALO
No Nama Instansi Kota Provinsi
SMP NEGERI 4
95. Saleh R. Yusuf Kota Gorontalo Gorontalo
GORONTALO
SMP NEGERI 5
96. Risman Laiya Kota Gorontalo Gorontalo
GORONTALO
97. Entin Ernawati TK NEGERI PEMBINA Kota Gorontalo Gorontalo
98. Milawaty Eki TK NEGERI PEMBINA Kota Gorontalo Gorontalo

Anda mungkin juga menyukai