Anda di halaman 1dari 9

PROPOSAL KEGIATAN

PERINGATAN HUT KEMERDEKAAN REPUBLIK


INDONESIA KE-74
KARANG TARUNA “PERISAI”
RT. 02/RW .03

DUSUN DAMEAN
DESA TAMANHARJO
KECAMATAN SINGOSARI
KABUPATEN MALANG
TAHUN 2019
PROPOSAL KEGIATAN

PERINGATAN HUT KEMERDEKAAN REPUBLIK


INDONESIA KE-74
KARANG TARUNA “PERISAI”
RT. 02/RW .03

DUSUN DAMEAN
DESA TAMANHARJO
KECAMATAN SINGOSARI
KABUPATEN MALANG
TAHUN 2019
KATA PENGANTAR
Dengan hormat,

Berkat rahmat Tuhan Yang Maha Esa atas nikmat yang telah diberikan-Nya baik
sehat jasmani maupun rohani sehingga kita dapat menjalankan aktivitas sehari-hari,
oleh karena itu kita wajib bersyukur kepada-Nya.

Sebagai warga Indonesia yang hidup bermasyarakat dan bernegara, merupakan


suatu hal yang wajib dimengerti bahwasanya kita mempunyai kewajiban dan tanggung
jawab terhadap keutuhan dan kemerdekaan Indonesia serta mengisi dengan hal-hal
positif.

Oleh karena itu, dalam rangka memperingati HUT RI yang ke-74, kami selaku
pengurus karang taruna akan mengadakan beberapa kegitan guna mempererat tali
persaudaraan. Sehubungan dengan hal tersebut, maka perkenankan kami selaku panitia
mengajukan proposal ini.

Besar harapan kami, semoga proposal tersebut mendapat tanggapan yang positif
sehingga dapat membantu kegiatan peringatan HUT RI ke-74 ini.

Demikian proposal ini dibuat untuk dijadikan periksa dan dapat bermanfaat bagi
kegiatan ini. Atas perhatian Bapak/Ibu/Saudara/i, kami mengucapkan terima kasih.

Tamanharjo, Februari 2017


KETUA Karang Taruna

Yohanes Winarno
PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG

Tema HUT RI ke-74 ini adalah Merayakan Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74

B. MAKSUD DAN TUJUAN

Adapun maksud diadakannya kegiatan ini adalah sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan
Yang Maha Esa dan kegembiraan dalam menyambut HUT RI yang ke-74.

Adapun tujuan diadakannya acara ini sebagai berikut:

a. Mempererat tali silaturahmi antar sesama warga Dusun Damean Desa Tamanharjo.

b. Meningkatkan semangat juang diantara anak-anak maupun remaja.

c. Memupuk semangat kebangsaan antar generasi untuk memperkuat ketahanan nasional


menghadapi tantangan global.

C. DASAR KEGIATAN

Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan,

1. Pancasila sila ke-3, “Persatuan Indonesia”

2. Musyawarah Karang Taruna tentang pelaksanaan kegiatan dalam rangka peringatan HUT
RI ke-74 di tingkat Dusun Damean Desa Tamanharjo
ISI PROPOSAL

A. TEMA KEGIATAN
Kegiatan yang mengedepankan kebersamaan warga antar generasi serta
kegiatan anak-anak dan remaja yang bersifat mengembangkan daya kreatifitas,
keterampilan, ketangkasan dan sportifitas.

B. MACAM KEGIATAN
1. Lomba anak anak
2. Lomba ibu ibu
3. Lomba bapak bapak
C. PESERTA
Seluruh warga RT. 02/RW. 03 Dusun Damean,Desa Tamanharjo,Kecamatan
Singosari,Kabupaten Malang

D. WAKTU DAN TEMPAT


Tanggal : 4 – 7 Agustus 2019
Waktu : 15.00 – selesai
Tempat : Pawon Jati Barong “ KAMPUNG ES KRIM “

E. SUSUNAN PANITIA
Terlampir 1

F. ANGGARAN DANA
Terlampir 2
PENUTUP

Demikian proposal ini kami buat dengan sebaik-baiknya. Kami


mengharapkan dukungan dan partisipasi Bapak/Ibu/Saudara/i. Semoga acara
ini dapat terlaksana sebagaimana yang kita harapkan. Atas perhatian dan
kerjasama Bapak/Ibu, kami mengucapkan terima kasih.
Lampiran 1

SUSUNAN KEPANITIAAN KEGIATAN BULAN AGUSTUS 2019

DESA TAMANHARJO KECAMATAN SINGOSARI

1. Ketua : Yohanes Winarno


2. Wakil : Muhammad Pratama R.
3. Sekretaris : Lilik Suci
4. Bendahara : M. Agus Budianto
Lampiran 2

ANGGARAN DANA
 Pentas Seni
No. Nama Barang Jumlah
1. HADIAH LOMBA
 Lomba anak - anak Rp. 100.000,00
 Lomba ibu -ibu Rp.125..000,00
 Lomba bapak - bapak Rp.150.000,00

2. KONSUMSI PANITIA
 Air Minum Rp. 76.000,00
 Snack Rp . 200.000,00
Total : Rp. 651.000,00
LEMBAR PENGESAHAN

Mengetahui

KETUA PELAKSANA KEGIATAN KETUA PELAKSANA KEGIATAN PEMBINA KARANG TARUNA RT


AGUSTUS AGUSTUS 02 RW O3 DAMEAN

Mengetahui

YOHANES WINARNO YOHANES WINARNO HARI SUBEKTI

Menyetujui

KETUA RT 02 RW O3 DAMEAN KETUA LINGKUNGAN RW O3


DAMEAN

Drs. AROFI NZ,MA


SUPARMAN

Anda mungkin juga menyukai