Anda di halaman 1dari 3

BAB VI

KESIMPULAN

6.1 Permasalahan
UPT Puskesmas Pamulang adalah salah satu Puskesmas
dari dua Puskesmas di Kelurahan Karang Pamulang yang
memiliki wilayah kerja sebanyak 5 RW dengan jumlah
penduduk sebanyak 7.093 jiwa. Berdasarkan data demografi
Penduduk diketahui usia produktif dengan mata pencarian
pedagang menjadi perhatian khusus dalam program dan
kegiatan pelayanan kesehatan di wilayah kerja UPT
Puskesmas Pamulang.
Permasalahan yang menjadi prioritas pelayanan
kesehatan di wilayah kerja UPT Puskesmas Pamulang dapat
disimpulkan sebagai berikut :
a. Pelayanan kesehatan di UPT Puskesmas Pamulang
memerlukan sarana kesehatan yang memadai sesuai
standar yang diatur oleh Permenkes Tahun 75 Tahun
2014 Tentang Pusat Pelayanan Kesehatan Masyarakat.
b. Peningkatan kuantitas dan kualitas sumberdaya
kesehatan dan UPT Puskesmas Pamulang agar program
dan kegiatan dalam peningkatan pelayanan kesehatan di
wilayah kerja dapat terwujud sesuai target capaian kinerja
pelayanan kesehatan.

6.2 Rekomendasi
Dinas Kesehatan Kota Bandung selaku organisasi
perangkat daerah yang memiliki kewenangan untuk
melaksanakan pembinaan dan pengawasan kepada UPT
Puskesmas Pamulang diharapkan segera mengambil langkah-
langkah atau kebijakan sebagai berikut :

84 | P r o f i l 2 0 2 0
UPT PUSKESMAS PAMULANG
a. Melengkapi dan atau memfasilitasi sarana dan
prasarana penunjang pelayanan kesehatan yang
dibutuhkan sesuai Permenkes 75 Tahun 2014 tentang
Pusat Kesehatan Masyarakat
b. Memenuhi kuantitas dan kualitas sumberdaya
kesehatan dengan kebijakan menambah jumlah
tenaga kesehatan dan tenaga penunjang yang
berkualitas sesuai dengan kompetensi jabatan yang
dibutuhkan untuk peningkatan kinerja pelayanan
kesehatan di UPT Puskesmas Pamulang.

85 | P r o f i l 2 0 2 0
UPT PUSKESMAS PAMULANG
LAMPIRAN

86 | P r o f i l 2 0 2 0
UPT PUSKESMAS PAMULANG

Anda mungkin juga menyukai