Anda di halaman 1dari 1

Berdasarkan UU No.

13 tahun 2003, perjanjian kerja bersama adalah perjanjian yang merupakan


hasil perundingan antara pekerja atau beberapa serikat pekerja yang tercatat pada instansi yang
bertanggungjawab dibidang ketenagakerjaan dengan pengusaha atau para pengusaha yang memuat
syarat-syarat kerja, hak, dan kewajiban dari kedua belah pihak.

Ada beberapa ketentuan yang harus dipenuhi oleh kedua belah pihak, antara lain :

1. Perjanjian kerja bersama disusun oleh serikat kerja dan dilaksanakan secara musyawarah.
2. Perjanjian kerja tersebut harus dibuat secara tertulis dengan huruf latin dan menggunakan
bahasa Indonesia.
3. Apabila dalam perjanjian kerja bersama tidak dapat dicapai kata sepakat maka
penyelesaiannya dilakukan dengan prosedur penyelesaian perselisihan hubungan industrial.
4. Apabila dalam perusahaan hanya terdapat satu serikat buruh yang beranggotakan lebih dari
50% karyawan di perusahaan tersebut, maka serikat pekerja tersebut berhak mewakili
pekerja dalam pembuatan perundingan pembuatan perjanjian kerja bersama dengan
pengusaha. Namun demikian, bila anggotanya kurang dari 50% pekerja di perusahaan
tersebut maka serikat pekerja tersebut tetap dapat mewakili perjanjian kerja asalkan
mendapat dukungan dari 50% karyawan perusahaan tersebut.
5. Apabila dalam perusahaan terdapat lebih dari satu serikat pekerja, maka yang berhak
mewakili karyawan dalam melakukan perundingan dengan pengusaha adalah serikat pekerja
yang beranggotakan lebih dari 50% karyawan perusahaan tersebut. Serikat kerja yang
anggotanya kurang dari 50% dari jumlah karyawan perusahaan tersebut dapat mengadakan
koalisi untuk berhak mewakili dalam kesepakatan kerja bersama dengan pengusaha. Apabila
hal tersebut tidak terpenuhi, maka dibuat tim perundingan yang anggotanya ditentukan
secara proporsional dengan jumlah keanggotaan dalam serikat pekerja.
6. Perjanjian kerja bersama berlaku selama dua tahun dan dapat diperpanjang paling lama satu
tahun.

Sumber referensi :

- BMP EKMA 4367/2SKS/MODUL 1 – 6 EDISI 1

Anda mungkin juga menyukai