Anda di halaman 1dari 6

MAJELIS PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH

PIMPINAN DAERAH MUHAMMADIYAH KAB. DEMAK


SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK)

PENILAIAN AKHIR SEMESTER GASAL


TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Mata Diklat : Praktikum Akuntansi Perusahaan Jasa, Dagang dan Manufaktur Hari/tanggal :
Kelas : XI AK Waktu :
PetunjukUmum :
1. Tulislah nomor peserta ulangan umum
2. Bacalah soal dengan teliti dan kerjakan dahulu soal yang kamu anggap mudah
3. Periksalah sebelum lembar jawaban diserahkan

I. Jawablah Pertanyaan di bawah ini dengan cara member tanda silang (x) pada huruf a, b, c, d atau e yang anda
anggap benar !

1. Jurnal khusus yang digunakan untuk mencatat transaksi pembelian barang dagangan secara kredit adalah ...
a. Purchases journal
b. Sales journal
c. Cash receipt journal
d. Cash payment journal
e. General journal
2. Jurnal khusus yang digunakan untuk mencatat seluruh penerimaan kas dari segala sumber penerimaan
adalah ...
a. Purchases journal
b. Sales journal
c. Cash receipt journal
d. Cash payment journal
e. General journal
3. Jurnal khusus yang digunakan untuk mencatat semua pengeluaran kas ke berbagai macam pengeluaran
adalah ...
a. Purchases journal
b. Cash receipt journal
c. Sales journal
d. Cash payment journal
e. General journal
4. Akun yang digunakan untuk mencatat potongan harga yang diberikan penjual kepada pelanggan atas
pembelian tunai atau berdasarkan syarat pembayaran yang telah ditetapkan sebelumnya adalah akun ...
a. Retur pembelian
b. Retur penjualan
c. Biaya angkut pembelian
d. Biaya angkut penjualan
e. Potongan penjualan
5. Akun yang digunakan untuk mencatat biaya transportasi pengiriman barang kepada pelanggan adalah akun ...
a. Retur pembelian
b. Retur penjualan
c. Biaya angkut pembelian
d. Biaya angkut penjualan
e. Potongan penjualan
6. Kumpulan rekening-rekening yang digunakan untuk menyortasi dan meringkas informasi yang telah dicatat
dalam jurnal disebut ...
a. Buku rekening
b. Buku besar
c. Buku besar pembantu
d. Buku akun
e. Jurnal penyesuaian
7. Akun permanen merupakan akun yang saldonya akan berlanjut dari satu periode ke periode berikutnya dan
laporannya berbentuk ...
a. Jurnal
b. Laporan perubahan modal
c. Buku besar
d. Laporan labarugi
e. Neraca
8. Berikut ini jenis-jenis perusahaan:
(1) Salon kecantikan
(2) Toko serba ada (toserba)
(3) Perajin rotan
(4) Usaha cuci mobil
(5) Toko alat tulis kantor (ATK)
Berdasarkan jenis perusahaan diatas, yang termasuk jenis perusahaan dagang adalah nomor ...
a. (1) dan (3)
b. (2) dan (4)
c. (3) dan (5)
d. (2) dan (5)
e. (4) dan (5)
9. Pada tanggal 20 September 2020, dibeli barang dagang sebesar Rp. 7.500.000,00 dengan syarat 2/10,n/30 maka
pencatatan kedalam jurnal umum adalah ...
a. Persediaan barang dagang (D) Rp. 7.500.000,00
Piutang dagang (K) Rp. 7.500.000,00
b. Persediaan barang dagang (D) Rp. 7.500.000,00
Kas (K) Rp. 7.500.000,00
c. Persediaan barang dagang (D) Rp. 7.500.000,00
Utang dagang (K) Rp. 7.500.000,00
d. Utang dagang (D) Rp. 7.500.000,00
Pembelian (K) Rp. 7.500.000,00
e. Kas (D) Rp. 7.500.000,00
Pembelian (K) Rp. 7.500.000,00
10. Perusahaan dagang adalah perusahaan yang kegiatannya ...
a. Membeli bahan mentah dan menjualnya setelah jadi
b. Memberikan jasa keuangan
c. Membeli barang untuk dijual lagi tanpa mengubah bentuk
d. Jual beli barang-barang produksi
e. Menyalurkan barang-barang konsumsi
11. Perubahan kas didalam perusahaan yang akan menambah kas perusahaan tersebut akibat dari penjualan jasanya
disebut ...
a. Pembelian
b. Pendapatan
c. Harga pokok penjualan
d. Laba
e. Modal
12. Berikut yang bukan merupakan unsur-unsur harga pokok penjualan adalah ...
a. Pembelian
b. Beban angkut pembelian
c. Retur penjualan
d. Persediaan barang dagang
e. Retur pembelian
13. Transaksi yang menyatakan bahwa pelanggan mengembalikan sebagian barang dagang yang cacat disebut
dengan ...
a. Penjualan
b. Beban penjualan
c. Retur penjualan
d. Potongan penjualan
e. Pengeluaran kas
14. Pada tanggal 4 September 2020, PT. Persada membeli perlengkapan kantor secara tunai sebesar Rp.
4.000.000,00. Transaksi tersebut akan berpengaruh pada ...
a. Perlengkapan kantor (aset) bertambah, kas (aset yang lain) berkurang
b. Perlengkapan kantor (aset) bertambah, piutang (aset yang lain) berkurang
c. Perlengkapan kantor (aset) berkurang, kas (aset yang lain) berkurang
d. Perlengkapan kantor (aset) bertambah, utang bertambah
e. Perlengkapan kantor (aset) bertambah, modal bertambah
15. Sumber pemasukan kas didalam perusahaan dagang berasal dari ...
a. Pemberian jasa
b. Mengolah barang
c. Membuat bahan baku
d. Barter
e. Penjualan barang
16. Toko Kawahara mencatat pelunasan piutang dagang dari Tuan Jaya sebesar Rp. 4.000.000,00 pada tanggl 15
Agustus 2020 faktur No. 005 dengan syarat 2/10 n/30 dimana transaksi penjualan terjadi tanggal 9 Agustus
2020, maka pencatatan yang benar adalah ...
a. Kas Rp. 4.000.000,00
Piutang dagang Rp. 4.000.000,00
b. Kas Rp. 3.920.000,00
Potongan penjualan Rp. 80.000,00
Piutang dagang Rp. 4.000.000,00
c. Kas Rp. 4.000.000,00
Penjualan Rp. 4.000.000,00
d. Persediaan barang dagang Rp. 4.000.000,00
Penjualan Rp. 4.000.000,00
e. Persediaan barang dagang Rp. 2.000.000,00
Kas Rp. 3.920.000,00
Potongan penjualan Rp. 80.000,00
17. Pembayaran utang dagang kepada Tn. Rama sebesar Rp. 120.000,00. Pengaruh transaksi ini adalah ...
a. Aset berkurang Rp. 120.000,00, utang berkurang Rp. 120.000,00
b. Aset yang satunya berkurang Rp. 120.000,00, aset yang lainnya bertambah Rp. 120.000,00
c. Aset berkurang Rp. 120.000,00, ekuitas berkurang Rp. 120.000,00
d. Aset berkurang Rp. 120.000,00, ekuitas bertambah Rp. 120.000,00
e. Aset bertambah Rp. 120.000,00, ekuitas berkurang Rp. 120.000,00
18. Pasiva sebuah perusahaan dapat dibagi kedalam dua kelompok, yaitu ...
a. Aset dan ekuitas
b. Piutang dan ekuitas
c. Liabilitas dan ekuitas
d. Utang dna piutang
e. Kas dan piutang
19. Diketahui bahwa selama satu periode jumlah aset telah bertambah Rp. 45.000.000,00 dan jumlah liabilitas
telah bertambah Rp. 22.000.000,00, selama periode itu maka besar ekuitas selama periode tersebut adalah ...
a. Bertambah dengan Rp.45.000.000,00
b. Berkurang dengan Rp. 45.000.000,00
c. Bertambah dengan Rp. 23.000.000,00
d. Berkurang dengan Rp. 23.000.000,00
e. Berkurang dengan Rp. 22.000.000,00
20. Perhatikan pernyataan berikut ini:
(1) Akun pembelian diletakkan pada sisi kredit (K)
(2) Akun penjualan diletakkan pada sisi kredit (K)
(3) Akun potongan pembelian diletakkan pada sisi debet (D)
(4) Akun potongan penjualan diletakkan pada sisi debet (D)
(5) Akun retur pembelian diletakkan pada sisi kredit (K)
Berdasarkan data diatas, akun normal yang terdapat pada perusahaan dagang ditunjukkan pada nomor ...
a. (1), (2), dan (3)
b. (2), (3), dan (4)
c. (2), (3), dan (5)
d. (2), (4), dan (5)
e. (3), (4), dan (5)
21. Perusahaan jasa mempunyai beberapa kelebihan dibanding perusahaan lain, yaitu ...
a. Seluruh laba menjadi miliknya
b. Tidak perlu tempat untuk memajang barang
c. Kebebasan dan fleksibelitas
d. Sifat kerahasiaan
e. Sumber keuangan terbatas
22. Perusahaan berikut yang merupakan perusahaan dagang adalah ...
a. Toko buku dan kafetaria
b. Rumah makan dan toko bangunan
c. Pedagang rokok dan penjahit pakaian
d. Pasar swalayan dan bioskop
e. Toko sepatu dan toko buku
23. Apabila semua resiko dalam perjalanan laut sampai ke gudang pembeli menjadi tanggungan pembeli maka
syarat penyerahan barang disebut ...
a. Franko gudang pembeli
b. Franko gudang penjual
c. FOB shipping point
d. FOB destination point
e. Cost insurance and freight
24. Jurnal penutup untuk menutup akun prive adalah ...
a. Modal xxx
Prive xxx
b. Prive xxx
Modal xxx
c. Prive xxx
Kas xxx
d. Kas xxx
Prive xxx
e. Kas xxx
Modal xxx
25. Akun pendapatan jasa saldonya Rp. 800.000,00. Jurnal penutup yang perlu dibuat adalah ...
a. Ikhtisar L/R Rp. 800.000,00
Pendapatan jasa Rp. 800.000,00
b. Pendapatan jasa Rp. 800.000,00
Ikhtisar L/R Rp. 800.000,00
c. Pendapatan jasa Rp. 800.000,00
Modal Rp. 800.000,00
d. Modal Rp. 800.000,00
Pendapatan jasa Rp. 800.000,00
e. Prive Rp. 800.000,00
Pendapatan jasa Rp. 800.000,00
26. Penerimaan Kembali atas barang yang dijual pada minggu lalu (f010) sebesar Rp1.000.000,00 dicatat dalam
jurnal umum sebagai berikut ...
a. Kas Rp. 1.000.000,00
Penjualan Rp. 1.000.000,00
b. Persediaan Barang Dagang Rp. 1.000.000,00
Penjualan Rp. 1.000.000,00
c. Retur Pembelian Rp. 1.000.000,00
Piutang Dagang Rp. 1.000.000,00
d. Retur Penjualan Rp. 1.000.000,00
Piutang Dagang Rp. 1.000.000,00
e. Piutang Dagang Rp. 1.000.000,00
Retur Penjualan Rp. 1.000.000,00
27. Pada tanggal 15 Juli 2018, Toko Sangkuriang membayar iklan kepada Harian Suara Merdeka untuk bulan Juli
Rp420.000,00. Pengaruh transaksi terhadap akun adalah ...
a. Kas Rp. 420.000,00
Beban Iklan Rp. 4200.000,00
b. Beban Iklan Rp. 420.000,00
Kas Rp. 420.000,00
c. Utang Dagang Rp. 420.000,00
Kas Rp. 420.000,00
d. Kas Rp. 420.000,00
Iklan Dibayar Dimuka Rp. 420.000,00
e. Beban Iklan Rp. 420.000,00
Utang Dagang Rp. 420.000,00
28. Pada tanggal 20 Juni 2018, PT Indofood mengirimkan kembali barang yang telah dibeli dari Toko Sumber
Rejeki senilai Rp480.000,00. Pengaruh transaksi tersebut terhadap akun adalah ...
a. Retur Pembelian Rp. 480.000,00
Piutang Dagang Rp. 480.000,00
b. Hutang Dagang Rp. 480.000,00
Retur Pembelian Rp. 800.000,00
c. Penjualan Rp. 480.000,00
Piutang Dagang Rp. 480.000,00
d. Retur Penjualan Rp. 480.000,00
Piutang Dagang Rp. 480.000,00
e. Piutang Dagang Rp. 480.000,00
Retur Penjualan Rp. 480.000,00
29. Pada 5 Oktober 2018, TB Bangunan Kokoh membeli persediaan semen seharga Rp128.000.000,00 secara tunai.
Jurnal khusus yang digunakan untuk mencatat transaksi tersebut adalah …
a. Pembelian dan perlengkapan
b. Penjualan dan penerimaan kas
c. Penerimaan dan pengeluaran kas
d. Pembelian dan pengeluaran kas
e. Penjualan dan pengeluaran kas
30. Pada 2 Januari 2019, Toko Baju Farah menjual baju seharga Rp2.800.000,00 dengan termin 3/10,n/30.
Pelanggan melunasi pada tanggal 12 Januari 2019. Jurnal khusus yang digunakan oleh Toko Baju Farah untuk
mencatat transasksi tersebut adalah …
a. Penjualan
b. Pembelian
c. Piutang dagang
d. Penerimaan kas
e. Pengeluaran kas

II. Essay
1. Pada 1 Juli 2020 Sewa dibayar dimuka dalam kolom neraca saldo menunjukkan nilai Rp. 6.000.000,00 (jangka 1
tahun). Pada tanggal 31 Desember 2020 akun tersebut disesuaikan dengan metode harta/neraca.
Buatlah jurnal penyesuainnya !
2. Pada tanggal 1 Juli 2020 saldo perlengkapan dalam kolom neraca saldo menunjukkan nilai Rp5.500.000. Data
penyesuaian sisa perlengkapan sebesar Rp3.250.000,00. Buatlah jurnal penyesuaiannya !
3. Apakah yang dimaksud dengan accounts receivable subsidiary ledger ?
4. Apakah yang dimaksud dengan accounts payable subsidiaryledger ?
5. Jelaskan fungsi daftar saldo hutang !
6. Jelaskan fungsi neraca saldo !
7. Buatlah laporan laba-rugi perusahaan salon Prima milik Tn. Nanda tanggal 31 Desember 2020 dari data di bawahini!
Modal Tn. Nanda Rp 10.000.000,00 Beban penyusutan peralatan Rp 500.000,00
Prive Tn. Nanda Rp 250.000,00 Beban sewa Rp 150.000,00
Pendapatan salon Rp 5.000.000,00 Beban listrik Rp 150.000,00
Beban gaji Rp 1.000.000,00 Beban telepon Rp 150.00,00
Beban perlengkapan Rp 250.000,00
8. Berdasarkan data soal pada no.2 di atas, susunlah laporan perubahan modal!
9. Susunlah neraca dari data dibawah ini :
Kas Rp. 1.000.000,00
Piutang usaha Rp. 2.000.000,00
Peralatan Rp. 4.000,000,00
Akum.peny.perlatan Rp. 500.000,00
Utang usaha Rp. 3.500.000,00
10.Diketahui pendapatan Rp. 6.500.000,00, total beban Rp.5.000.000,00, prive Rp.500.000,00.
Diminta : Buatlah jurnal penutup untuk menutup akun pendapatan,beban,laba/rugi & prive.

SelamatMengerjakan
KUNCI JAWABAN

Praktikum akuntansi perusahaan jasa, dagang dan manufaktur


Kelas XI
Tahun ajaran 2021/2022
I. Pilihan Ganda

1 A 6 B 11 B 16 B 21 B 26 D
2 C 7 E 12 C 17 A 22 E 27 B
3 D 8 D 13 C 18 C 23 C 28 B
4 E 9 C 14 A 19 C 24 A 29 D
5 C 10 C 15 E 20 C 25 B 30 A

II. Essay

1. 1/7 – 31/12 = 6 bulan - 6/12 x Rp.6.000.000,00 Rp. 3.000.000,00


Beban sewa Rp.3.000.000,00
Sewa dibayar dimuka Rp.3.000.000,00

2. Pendapatan salon Rp. 5.000.000,00


Beban-beban :
Beban gaji Rp.1.000.000,00
Beban perlengkapan Rp. 250.000,00
Beban peny.peralatan Rp. 500.000,00
Beban sewa Rp. 150.000,00
Beban listrik Rp. 150.000,00
Beban telpon Rp. 150.000,00 +
Total beban Rp.2.200.000,00 -
Laba bersih usaha Rp.2.800.000,00

3. Modal awal Rp. 10.000.000,00


Laba bersih Rp. 2.800,000,00+
Peningkatan modal Rp.12.800.000,00
Prive Rp. 250.000,00-
Modal akhir Rp. 12.550.000,00
4. Harta Kewajiban
Harta lancar : Utang usaha Rp. 3.500.000,00
Kas Rp. 1.000.000,00
Piutang usaha Rp. 2.000.000,00+
Jumlah HL Rp. 3.000.000,00
Harta tetap : Ekuitas
Peralatan Rp. 4.000,000,00 Modal Rp. 3.000.000,00
Akum.peny.perlatan (Rp. 500.000,00)
Jumlah HT Rp. 3.500.000,00
Total Harta Rp. 6.500.000,00 Total kewajiban & ekuitas Rp. 6.500.000,00

5. a. Pendapatan Rp.6.500.000,00
Ikhtisar Labarugi Rp.6.500.000,00
b. Ikhtisar Labarugi Rp.5.000.000,00
Beban usaha Rp.5.000.000,00
c. Ikhtisar labarugi Rp.1.500.000,00
Modal Rp.1.500.000,00
d. Modal Rp. 500.000,00
Prive Rp. 500.000,00

Anda mungkin juga menyukai