Anda di halaman 1dari 1

a.

5 konsep dan deskripsi yang terdapat pada bahan ajar video Akhlak Rasulullah yaitu
1. Allah tidak sama dengan siapapun. Firman Allah :
Tak ada satupun yang sama dengan Allah. Allah berbeda dengan makhluknya
2. Allah tidak sama dengan apapun. Firman Allah :
Dan tidak ada sesuatu yang setara dengan Allah. Allah sebagai Tuhan yang maha tinggi,
yang maha merajai Alam semesta.
3. Allah memiliki sifat wajib. Ada 20 sifat wajib bagi Allah yang wajib kita Imani yaitu
wujud, qidam, baqa, Mukhalafatu lil-hawadisi, Qiya-muhu bi-nafsihi, Wahdaaniyah,
Qudrah, Iraadah, Ilmun, Hayaat, Sama’, Bashar, Kalam, Qadiran, Muriidan, ‘Aaliman,
Hayyan, Sami’an, Bashiiron, Mutakalliman
4. Metode mengenal Allah menurut asy’ari yaitu mengkaji sifat 20. Barang siapa yang
mempelajari sifat 20 dengan bersungguh-sungguh, beserta faham akan maksud dan makna
yang tersirat, Insya Allah akan dapat mengenal Allah.
5. Matangkan akidah/tauhid kepada Allah sehingga apapun yang kita kerjakan selalu
mengingat Allah
b. Evaluasi dan refleksi atas pemaparan dalam bahan ajar pada Video
1. Evaluasi : Bahan ajar video ini menyajikan informasi tentang sifat wajib bagi Allah.
Dengan mempelajari sifat wajib bagi Allah kita akan lebih mengenal Allah dan menambah
keimanan kita.
2. Refleksi : Penyajian bahan ajar model video sangat menyenangkan, terutama jika
digunakan untuk model pembelajaran  behavior learning

c. Kelebihan dan kekurangan terkait penjelasan pada bahan ajar video sebagai berikut :
1. Kelebihan : Penyampaian materi pada video tegas, dan Bahasa yang digunakan jelas
2. Kekurangan : Materi yang disampaikan sedikit dan terlalu singkat

d. Kaitan bahan ajar dengan nilai moderasi beragama 


Meskipun dalam materi ini tidak spesifik membahas moderasi beragama namun dapat
dikaitkan saat membahas sifat wajib bagi Allah. Dalam mengimani sifat wajib bagi Allah
dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Orang yang beriman akan menjaga
sikap dan perilakunya, baik itu sikap toleransi, saling menghormati dan menciptakan suasana
yang aman dan damai, agar terciptanya kerukunan beragama.

Anda mungkin juga menyukai