Anda di halaman 1dari 2

6. Dalam proses analisis data terdapat teknik clustering dan klasifikasi.

Jelaskan
perbedaan keduanya, dan berikan contoh pertanyaan yang sesuai dengan masing-
masing!

 Clustering adalah pengelompokkan data yang sedemikian rupa sehingga


objek-objek pada suatu cluster similar (serupa) satu sama lain dan objek
antar cluster berbeda dan menggunakan pendekatan unsupervised learning
sehingga algoritma yang digunakan tidak menggunakan data training dan
algoritmanya belajar sendiri. Berapakah perkiraan harga bitcoin pada tahun
2024?
 Sedangkan Klasifikasi adalah permasalahan meng-kategorisasikan
sekelompok observasi baru ke sekumpulan kategori (kelas) yang ada
sebelumnya dan menggunakan pendekatan supervised learning sehingga
algoritma yang digunakan membutuhkan data training dan algoritmanya tidak
bisa belajar sendiri. Bagaimana cara kerja suatu kernel?

7. Jelaskan perbedaan antara data kualitatif dan kuantitatif, berikan contohnya!

 Data kualitatif adalah data yang tidak memiliki nilai kuantitas hanya bersifat
pembeda dan non-numerik perlu dikonversi menjadi data kuantitatif jika ingin
dihitung, contohnya seperti: Jenis Kelamin, agama, negara, dll.
 Data kuantitaif adalah data yang memiliki nilai numerik sehingga dapat
dihitung langsung dengan matematik, contohnya seperti: Berat badan, umur,
pendapatan gaji, angka kelahiran, dll.

8. Suatu apotik yang sudah memiliki banyak cabang, ingin menghabiskan stok
produk OTC-nya yang sudah mendekati expired. Sarankan promosi apa yang sesuai,
dengan menggunakan analisis data science kepada apotik tersebut dan bagaimana
tahapnya?

A. Penentuan metode
metode klasifikasi mampu menemukan model yang membedakan konsep
atau kelas data, dengan tujuan untuk dapat memperkirakan kelas dari suatu
objek yang labelnya tidak diketahui. Oleh sebab itu, algoritma naive bayes
dapat memprediksi peluang di masa depan berdasarkan pengalaman dimasa
sebelumnya. Sehingga dapat mengetahui minat masyarakat pada produk
apotek.
B. Penentuan variable
Tentukan variable-variable yang memengaruhi suatu penjualan produk
C. Perhitungan
Perhitungan dengan naïve bayes dapat dilakukan untuk menentukan peluang
yang dihasilkan ketika produk tersebut ketika di asosiasikan atau
disandingkan atau bahkan tanpa disandingkan.
D. Jenis Promosi
Sehingga pemberian suatu promosi yang paling tepat adalah diskon
disesuaikan dengan data Analisa produk terjual.

9. Apa perbedaan supervised dan unsupervised learning?

 Supervised Learning adalah jenis algoritma Machine Learning yang


menggunakan kumpulan data yang diketahui (disebut kumpulan data
pelatihan) untuk membuat prediksi. Dataset pelatihan mencakup data input
dan nilai respons. Dari itu, algoritma pembelajaran yang diawasi berusaha
membangun model yang dapat membuat prediksi nilai respons untuk
kumpulan data baru.
 Sedangkan Unsupervised Learning adalah jenis algoritma Machine Learning
yang digunakan untuk menarik kesimpulan dari kumpulan data yang terdiri
dari data input tanpa tanggapan berlabel.

Anda mungkin juga menyukai