Anda di halaman 1dari 4

RUTAN KELAS IIB NEGARA

LAPORAN ATENSI
Kegiatan Tabur Bunga dalam Rangka Menyambut HDKD
2022 di Taman Makam Pahlawan
Kesatria Kusuma Mandala Negara

Jumat, 12 Agustus 2022


KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA RI
KANTOR WILAYAH BALI
RUMAH TAHANAN NEGARA KLAS IIB NEGARA
Jalan Wijaya Kusuma No. 23 Negara Telp. ( 0365 ) 41026
Email: rutannegara@yahoo.co.id

Yth. - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bali


- Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bali

I. KEGIATAN
Tabur Bunga dalam Rangka Menyambut Hari Dharma Karyadhika 2022 di Taman
Makam Pahlawan Kesatria Kusuma Mandala Negara

II. URAIAN KEGIATAN


a. Hari/Tanggal : Jumat, 12 Agustus 2022
b. Waktu : Pukul 08.30 WITA – 09.30 WITA
c. Tempat : TMP Kesatria Kusuma Mandala Negara

III. TAHAPAN KEGIATAN


a. Pada hari Jumat, 12 Agustus 2022, Bambang Hendra Setyawan selaku Kepala
Rutan Kelas IIB Negara beserta tiga orang pejabat structural dan seluruh
pegawai Rutan Kelas IIB Negara melaksanakan Kegiatan Tabur Bunga di
Taman Makam Pahlawan (TMP) Kesatria Kusuma Mandala Negara sebagai
bagian dari rangkaian kegiatan menyambut Hari Dharma Karyadhika (HDKD)
Tahun 2022
b. Kegiatan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kesatria Kusuma
Mandala Negara sebagai bentuk penghormatan dan mengenang jasa para
pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan Indonesia. Menuju Hari
Dharma Kharyadhika (HDKD) tahun 2022 yang akan diperingati pada Tanggal
19 Agustus 2022 kegiatan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan menjadi
rangkian rutin setiap tahunnya.
c. Kegiatan Tabur Bunga ini diawali dengan Kegiatan Upacara Penghormatan dan
doa kepada arwah para pahlawan yang telah gugur dirangkaikan dengan
mengheningkan cipta yang dipimpin langsung oleh Bambang Hendra Setyawan
selaku Kepala Rutan Kelas IIB Negara
d. Dalam suasana khidmat, Bapak Hendra selaku Ka. Rutan mengajak seluruh
jajarannya untuk memberikan penghormatan dan merenungkan setiap
perjuangan para pahlawan yang telah diberikan kepada bumi pertiwi demi
perjuangan bangsa dan negara.
e. Usai pelaksanaan upacara, Bapak Hendra selaku Kepala Rutan Kelas IIB
Negara melakukan peletakan karangan bunga di Monumen Taman Makam
Pahlawan (TMP) Kesatria Kusuma Mandala Negara sebagai
wujud penghormatan dan penghargaan kepada para pahlawan dan pejuang
bangsa yang telah gugur.
f. Kegiatan dilanjutkan dengan prosesi tabur bunga di beberapa makam para
pahlawan oleh Kepala Rutan Kelas IIB Negara diikuti seluruh Pejabat Structural
dan para pegawai Rutan Kelas IIB Negara.
g. Serangkaian Kegiatan Tabur Bunga berlangsung dengan tertib dan berjalan
dengan lancar
h. Dokumentasi terlampir

IV. TUJUAN KEGIATAN


Melaksanakan Kegiatan Tabur Bunga, dalam Rangka Menyambut Hari Dharma
Karyadhika 2022 di Taman Makam Pahlawan Kesatria Kusuma Mandala Negara

V. TINDAK LANJUT
Serangkaian Kegiatan Tabur Bunga dalam Rangka Menyambut Hari Dharma
Karyadhika 2022 di Taman Makam Pahlawan Kesatria Kusuma Mandala Negara
telah berjalan dengan baik, untuk selanjutnya dilaporkan kepada pimpinan.

VI. PENUTUP
Demikian laporan yang dapat kami sampaikan untuk menjadi maklum dan atas
perhatiannya kami sampaikan terima kasih.

Negara, 12 Agustus 2022


Mengetahui,
KEPALA

BAMBANG HENDRA SETYAWAN


NIP. 19780618 200012 1 001
DOKUMENTASI

Anda mungkin juga menyukai