Anda di halaman 1dari 7

UTS KEWARGANEGARAAN

NAMA : ACHMAD FAUZI MAKARIM

NIM : 211080200131

SEMESTER/KELAS : 3/A3

A. ESSAY
1. Jelaskan tentang urgensi Pendidikan Kewarganegaraan bagi warga negara? Berikan contoh
Pendidikan kewarganegaraan yang efektif di era digital seperti sekarang ini?
2. Jelaskan apa yang anda tahu tentang identitas nasional dan jelaskan esensi dan urgensi
identitas nasional bagi warga negara Indonesia disertai dengan contohnya?
3. Apa yang anda tahu tentang ingrasi nasional, serta berikan contoh upaya integrase nasional
yang telah dilakukan para founding fathers (pendiri bangsa), serta berikan contoh Tindakan
yang bisa dilakukan dalam membangun integrasi nasional di era sekarang?
4. Jelaskan esensi dan urgensi tentang nilai dan norma konstitusional UUD 1945?. Dan
jelaskan dinamika UUD 1945 sejak awal diberlakukannya.?

JAWABAN

1. urgensi Pendidikan Kewarganegaraan bagi warga negara?


Pendidikan Kewarganegaraan dan Pancasila memiliki kaitan yang erat, karena peran
dan kedudukan serta kepentingan warganegara sebagai individu, anggota keluarga,
anggota masyarakat dan sebagai warga negara Indonesia yang terdidik, serta bertekad dan
bersedia untuk mewujudkannya dalam kehidupan sehari-hari.
Kesadaran penuh akan demokrasi dan hak asasi manusia diharapkan dimiliki generasi
muda dengan bekal pendidikan kewarganegaraan. Bekal tersebut akan membuat generasi
muda mengatasi masalah dengan cara damai dan cerdas yang sedang dihadapi oleh bangsa
Indonesia.
Tanggung jawab dan rasa cinta tanah air dari bekal pendidikan kewarganegaraan
menjadikan generasi muda pintar menyaring pengaruh dari luar, baik itu pengaruh buruk
atau pengaruh baik. Nilai-nilai positif juga diperlukan dalam pendidikan kewarganegaraan
supaya generasi muda yang tercetak tidak salah dalam memajukan tanah air Indonesia.
Mengapa pendidikan kewarganegaraan dianggap penting oleh negara-negara tertentu?
Sangat penting. Bukan hanya di negara-negara tertentu saja, bahkan sudah diberikan
pendidikan kewarganegaraan di sebagian wilayah atau negara lain tergantung dari seberapa
besar wilayah atau negara tersebut.
Oleh karena itu, kita sebagai warga negara Indonesia yang sudah di tanamkan
pendidikan kewarganegaraan sejak usia dini seharusnya bisa menerapkan pendidikan
kewarganegaraan salah satunya dengan memanfaatkan kemajemukan bangsa indonesia.
contoh Pendidikan kewarganegaraan yang efektif di era digital seperti sekarang ini
Kemajuan teknologi kemungkinan sudah bisa dirasakan pihak pengajar dan peserta didik
di kehidupan sehari-hari, salah satu contohnya adalah penggunaan smartphone. Era digital
juga harus dihadapi dan disikapi dengan serius, harus bisa menguasai dan mengatur peran
teknologi itu sendiri dengan bijak dan baik agar Pendidikan kewarganegaraan di era digital
bisa membawa manfaat bagi keberlangsungan pembelajaran dan kehidupan sehari-hari.
Potensi penyalahgunaan teknologi di era digital juga akan berdampak buruk bagi
kehidupan kewarganegaraan, norma-norma, dan juga komunikasi. Jadi kita diharuskan
untuk bertindak tegas dan memilah hal buruk dan hal baik untuk kita terapkan di kehidupan
pembelajaran maupun sehari-hari.
2. apa yang anda tahu tentang identitas nasional
Identitas nasional yang menunjukkan jati diri Indonesia diantaranya adalah
bahasa nasional atau bahasa persatuan yaitu bahasa Indonesia, bendera negara yaitu Sang
Merah Putih, lagu kebangsaan yaitu Indonesia Raya, lambang negara yaitu Pancasila,
semboyan negara yaitu Bhinneka Tunggal Ika, dan lainnya
jelaskan esensi dan urgensi identitas nasional bagi warga negara Indonesia
Identitas nasional sangat penting bagi bangsa Indonesia karena:
1. Bangsa Indonesia dapat dibedakan dan sekaligus dikenal oleh bangsa lain
2. Identitas nasional bagi sebuah bangsa sangat penting bagi kelangsungan hidup karena
dapat mempersatukan bangsa
3. Identitas nasional penting bagi kewibawaan negara Indonesia sebagai ciri khas bangsa.
Contohnya
contonya yaitu dalam aspek agama kita sebagai beragama harus mennyelaksanakan apa
yang harus dilakukan dalam sebua keagamaan.
3. Apa yang anda tahu tentang ingrasi nasional
Integrasi nasional merupakan proses penyatuan berbagai perbedaan-perbedaan yang
ada pada masyarakat sehingga menjadi selaras dalam sebuah bangsa. Perbedaan
tersebut meliputi suku, budaya, bahasa, ras, agama, dan faktor kebangsaan lain.
contoh upaya integrase nasional yang telah dilakukan para founding fathers pendiri
bangsa
contoh upaya integrasi nasional yang telah dilakukan para founding fathers yaitu
terbentunya pondasi dasar dari negara yang baru lahir tersebut adalah; Pancasila, UUD
Negara Indonesia 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan Bhinneka
Tunggal Ika. Seiring perjalanan waktu, kesepakatan para pendiri bangsa itu disebut sebagai
4 (Empat) Konsensus Nasional. contoh Tindakan yang bisa dilakukan dalam membangun
integrasi nasional di era sekarang dengan cara Menghormati perbedaan yang ada dan
enggak bersikap rasis, Menyadari tiap masyarakat memiliki kebebasan beragama dan
beribadah sesuai kepercayaannya, Menjunjung tinggi keadilan bagi semua orang tanpa
memandang perbedaan status sosial,dan lain-lain
Tindakan yang bisa dilakukan dalam membangun integrasi nasional di era sekarang
• Mempertahankan dasar negara Pancasila dan Undang-undang Dasar atau UUD 1945.
• Mewujudkan dan mendalami nilai-nilai pancasila dalam kehidupan kewarganegaraan.
• Meningkatkan rasa nasionalisme dan rasa cinta tanah air.
• Meningkatkan rasa toleransi antarsuku, agama, dan budaya.
• Tidak berperilaku rasis.
• Memberikan kebebasan beragama kepada orang lain.
4. esensi dan urgensi tentang nilai dan norma konstitusional UUD 1945
Nilai adalah sesuatu yang dijadikan sebagai panduan dalam hal mempertimbangkan
keputusan yang akan diambil kemudian. Nilai juga merupakan sesuatu yang bersifat
abstrak, karena mencakup pemikiran dari seseorang.
Norma adalah aturan yang berlaku di kehidupan bermasyarakat. Aturan yang bertujuan
untuk mencapai kehidupan masyarakat yang aman, tertib dan sentosa
jelaskan dinamika UUD 1945 sejak awal diberlakukannya.
a. Penetapan Undang-Undang Dasar 1945, periode 18 Agustus 1945 hingga 27
Desember 1949
Saat diproklamasikan kemerdekaannya pada 17 Agustus 1945 oleh Soekarno dan
Mohammad Hatta atas nama bangsa Indonesia, saat itu NKRI belum memiliki UUD.
Baru sehari kemudian PPKI mengesahkan Rancangan Undang-Undang sebagai
Undang-Undang Republik Indonesia.
b. Penetapan konstitusi Republik Indonesia Serikat, periode 27 Desember 1949 hingga
17 Agustus 1950
Meski telah memproklamasikan diri sebagai negara merdeka, setelah kepergian
Jepang, Belanda kembali merongrong pemerintahan Indonesia dengan maksud untuk
menguasai kembali negara yang baru lahir ini. Belanda mencoba untuk memecah-
belah kesatuan dengan membuat negara-negara boneka dan membentuk Republik
Indonesia Serikat atau RIS. Akibatnya UUD yang seharusnya berlaku untuk seluruh
wilayah Indonesia tersebut hanya berlaku untuk RIS saja.
c. Penetapan Undang-Undang Dasar Sementara 1950, periode 17 Agustus 1950 hingga
5 Juli 1959
Konsep negara serikat yang dibentuk Belanda bukanlah bentuk negara yang
dikehendaki bangsa Indonesia. Itu sebabnya RIS tidak bertahan lama dan kemudian
terjadi penggabungan dengan Republik Indonesia. Setelah itu, kemudian disepakati
untuk mendirikan kembali NKRI. Setelah itu, dibentuklah panitia bersama untuk
menyusun rancangan undang-undang dasar baru yang kemudian disahkan pada
tanggal 12 Agustus 1950 oleh Badan Pekerja Komite Nasional Pusat, lalu oleh Dewan
Perwakilan Rakyat dan Senat Republik Indonesia Serikat pada tanggal 14 Agustus
1950 dan berlakulah undang-undang dasar baru itu pada tanggal 17 Agustus 1950.
d. Penetapan berlakunya kembali Undang-Undang Dasar 1945, periode 1959 hingga
sekarang
Setelah penetapan UUD Sementara pada 1950, kemudian pada 5 Juli 1959
berlakulah kembali UUD 1945 dengan dekrit Presiden. Selain menetapkan berlakunya
kembali UUD 1945 sebagai konstitusi, Presiden juga mengubah Majelis
Permusyawaratan Rakyat Sementara Orde Lama pada masa 1959-1965 menjadi
Majelis Permusyawaratan Rakyat Sementara Orde Baru. Perubahan tersebut dilakukan
karena Majelis Permusyawaratan Rakyat Sementara Orde Lama dianggap tidak
mencerminkan pelaksanaan UUD 1945 secara murni dan konsekuen.
e. Amandemen UUD 1945 pada Era Reformasi
Pada Era Reformasi setelah Presiden Soeharto jatuh, MPR telah melakukan 4 kali
amandemen UUD 1945. Pertama tahun 1999, kemudian 2000, 2001 dan terakhir tahun
2002. Salah satu poin terpenting amandemen UUD 1945 adalah membatasi masa
jabatan presiden dan wakil presiden.
Amandemen UUD 1945 terhadap Pasal 7 menyebutkan bahwa Presiden dan Wakil
Presiden memegang jabatan selama lima tahun, dan sesudahnya dapat dipilih kembali
dalam jabatan yang sama, hanya untuk satu kali masa jabatan. Amandemen ini
membatasi masa kekuasaan presiden menjadi hanya 10 tahun.
NAMA KELOMPOK:
1. MOCH.ZIEN RIFQI (211080200087)
2. ANDHIKA DWI SURYA ACHMAD SAPUTRA (211080200094)
3. ACHAMAD FAUZI MAKARIM (211080200131)

B. PROJECT

Buatkan perencanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat sebagai wujud bela negara.
Kegiatan yang diusulkan dimaksudkan untuk membantu menguraikan masalah di masyarakat.
Sistematika perencanaan terdiri dari:

1. Nama Kegiatan
2. Gambaran permasalahan
3. Tujuan Kegiatan.
4. Manfaat.
5. Deskripsi Rencana kegiatan yang akan dilakukan.
6. Hasil yang diharapkan.
7. Jadwal pelaksanaan.
8. Penutup.

******** Selamat mengerjakan & SUKSES ********

1. Nama Kegiatan
Mengubah makanan Sisa menjadi pupuk organik.
2. Gambaran permasalahan
Banyak masyarakat Ketika membeli atau memasak makanan tetapi tidak di habiskan,
malah dibuang di sampah dan akhirnya mubadzir. Maka dari itu kami membuat program
mengubah makanan menjadi pupuk organik.
3. Tujuan kegiatan
Untuk mengurangi limbah buah atau makanan yang sudah tidak dikonsumsi oleh
masyarakat dan memberikan keuntungan baik bagi tanaman.
4. Manfaat
Pengolahan limbah buah atau makanan busuk menjadi pupuk organik selain
dapat mengurangi pencemaran lingkungan juga dapat memberikan keuntungan baik bagi
tanaman maupun dapat memberikan dampak positif pada aspek financial karena dapat
memberikan nilai ekonomis yang cukup tinggi.
5. Deskripsi Rencana kegiatan yang akan dilakukan.

• Mengumpulkan sampah rumah tangga yang akan diolah menjadi pupuk kompos.

• Memisahkan sampah organik (sisa makanan/buah) dengan sampah plastik. Sampah


organiklah yang nantinya akan digunakan sebagai pupuk kompos.

• Mengolah sampah menjadi pupuk organik


6. Hasil yang diharapkan.
Pupuk organik sangat membantu mencegah terjadinya erosi lapisan atas tanah yang
merupakan lapisan mengandung banyak hara. Pemakaian pupuk organik juga berperan
penting dalam merawat/menjaga tingkat kesuburan tanah yang sudah dalam keadaaan
berlebihan pemupukan dengan pupuk anorganik/kimia dalam tanah.
7. Jadwal pelaksanaan.
Saat akhir pekan karena pada saat itu masyarakat banyak yang berada dirumah, jadi kita
lebih mudah dalam mencari sampak organik yang berada di rumah tangga.
8. Penutup.
Upaya menjaga lingkungan sehat bebas dimasalah sampah dimulai dengan mengubah
kebiasaan membuang sampah menjadi mengolah sampah menjadi kompos. Mengolah
sampah organic kompos merupakan prose salami yang disebabkan oleh mikroorganisme
yang ada di dalam sampah. Tidak semua sampah organik bias diolah menjadi kompos,
penting dilakukan tahapan pemisahan sampah organic supaya dihindari dari sisa daging,
tulang, duri duri ikan, produk yang berasal dari susu, sisa makanan berlemak, agar
diperoleh hasil olahan kompos kualitas baik yang tidak berbau.

Anda mungkin juga menyukai