Anda di halaman 1dari 5

Teks untuk soal nomor 1-4

Taman Nasional adalah kawasan pelestarian alam yang mempunyai ekosistem asli dan dikelola
dengan bersistem untuk keperluan berbagai penelitian, perkembangan ilmu pengetahuan,
pendidikan, dan pariwisata. Taman nasional didirikan untuk melestarikan lingkungan alam dan
mengembangkan pengetahuan. Kawasan Taman Nasional memiliki sumber daya alam hayati dan
ekosistem yang khas, unik, utuh dan alami serta mempunyai luas wilayah yang cukup untuk
kelangsungan proses ekologis secara alami dengan pembagian zona inti, zona pemanfaatan, dan
zona rimba. Di taman nasional ini berbagai habitat hidup dengan aman dan alami, misalnya orang
utan dengan leluasa berayun dari satu pohon ke pohon lain dengan dan ia memilih pucuk-pucuk
daun untuk dimakan.

Taman nasional berfungsi untuk pelestarian habitat hewan dan tumbuhan yang hidup di wilayah
Indonesia. Taman Nasional ini sangat berguna untuk peneliatian dan pengembangan ilmu
pengetahuan, misalnya untuk pengamatan fenomena alam, konservasi alam, pemanfaatan air serta
energi air panas, dan angin serta wisata alam.

1. Teks tersebut termasuk dalam teks ...

A. Observasi

B. Eksplanasi

C.Deskripsi

D.Cerita pendek

Jawaban: A

2. Tentukan struktur teks observasi pada teks tersebut...

Deskripsi umum, deskripsi bagian, deskripsi manfaat

Deskripsi umum, deskripsi bagian


Orientasi, komplikasi, resolusi

Definisi umum, deskripsi bagian, deskripsi manfaat

Jawaban: D

3. Struktur teks deskripsi bagian terletak pada paragraf ....

A. 1

B. 2

C. 3

D. 2 dan 3

Jawaban: B

4. Keindahan alam Indonesia harus dicintai dan dilestarikan.

Makna kata yang dicetak miring adalah...

Diteruskan

Dijaga keberlangsungannya

Diperpanjang hidupnya

Dimanfaatkan kegunaannya
Jawaban: B

5. Anto bersekolah di SMP Terpadu. Dia bercita-cita menjadi dokter. Dia sangat giat belajar, ... dia
selalu mendapat peringkat pertama dalam segala bidang. Kata hubung yang tepat untuk melengkapi
paragraf di atas adalah...

A. sehingga

B. dan

C.tetapi

D.atau

Jawaban: A

5. Urutan struktur teks cerita fantasi yang tepat adalah …..

A. Orientasi– resolusi – komplikasi

B. Orientasi – komplikasi – resolusi

C. Orientasi – konflik – resolusi

D. Orientasi – konflik – reorientasi

Jawaban: B

7. Kata tiba-tiba, tanpa diduga, dan tak disangka merupakan contoh …..

A. kata sambung penanda peristiwa

B. Konjungsi penanda urutan waktu

C. Kata penunjuk keterkejutan


D. Kata ganti penunjuk rangkaian kejadian

Jawaban: C

Pertanyaan untuk nomor 8-9!

Pada sebuah desa yang damai, hiduplah dua saudara kembar yang memiliki kekuatan sihir. Mereka
adalah Niko dan Joko. Walaupun mereka saudara kembar, tetapi watak keduanya amatlah berbeda
drastis. Niko begitu sombong dan angkuh sedangkan Joko adalah anak yang baik hati. Adapun Niko
mempunyai keistimewaan, yaitu menguasai sihir lebih banyak sehingga dengan sombongnya selalu
memamerkan kemampuannya.

8. Berdasarkan kesesuaiannya dengan kehidupan nyata, teks cerita fantasi di atas dapat digolongkan
ke dalam jenis cerita fantasi …..

A. sezaman

B. lintas waktu

C. total

E. Irisan

Jawaban: C

9. Sudut pandang yang digunakan dalam kutipan teks di atas adalah …..

A. Orang pertama

B. Orang kedua

C. Orang ketiga

D. Campuran

Jawaban: C
10. Di sebuah desa, hiduplah pemuda miskin dan sebatang kara. Dia tidak mempunyai harta benda
kecuali gubuk yang telah rapuh peninggalan orang tuanya. Untuk menghidupi dirinya, pemuda
tersebut selalu mencari bakar di hutan lalu dijualnya atau ditukarnya dengan kebutuhan pokok
lainnya. Walaupun hidup serba kekurangan, tetapi pemuda tersebut sangat baik hati dan penyabar.

Alasan kutipan teks di atas merupakan bagian dari orientasi pada struktur teks cerita fantasi adalah
…..

A. Kemunculan sebuah masalah dalam cerita

B. Memperkenalkan tokoh dan latar dalam cerita

C. Penyelesaian masalah dalam cerita

D. Pesan yang dapat diambil dari cerita

Jawaban: B

Anda mungkin juga menyukai