Panduan Reset PIN DS BSSN Secara Mandiri

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 3

Nomor Knowledge 003

Knowledge Article Panduan Reset PIN/ PASSPHRASE Digital Signature BSSN


Kategori Aplikasi
Sub Kategori Digital Signature (DS)
Kontributor Pusintek – Desember 2020 (AJ)
Deskripsi Digital Signature (Tanda Tangan Elektronik) adalah bagian dari Sertifikat
Elektronik. Sertifikat Elektronik memuat Tanda Tangan Elektronik dan
identitas yang menunjukkan status hukum pengguna dalam transaksi
elektronik. Tanda Tangan Elektronik digunakan untuk menandatangani
dokumen kedinasan elektronik.

Seringkali pengguna lupa PIN/ PASSPHRASE yang digunakan sebagai pengganti saat proses Tanda Tangan
Elektronik pada aplikasi yang sudah menerapkan TTE. Seringkali pula ditemukan kendala PIN salah saat proses
TTE padahal yang di input adalah benar, untuk mengatasi hal tersebut sebaiknya dilakukan reset PASSPHRASE
secara mandiri.

1. Pengguna mengakses alamat HRIS Kemenkeu di alamat http:// hris.e-prime.kemenkeu.go.id, alamat


tersebut bisa diakses melalui intranet dan internet ;

2. Masukkan username dan password Single Sign On (SSO) Kemenkeu ID, apabila dengan NIP baru gagal
silahkan dicoba dengan menggunakan username NIP lama ;
3. Setelah login maka akan muncul halaman awal aplikasi HRIS pegawai kementerian keuangan, Pada
keterangan Digital Signature (DS) akan ada status berwarna hijau yang berarti sudah terdaftar aktif dengan
status komplit dari segi data dan adminstrasi pendukungnya. Saat ini Kemenkeu bekerja sama dengan dua
penyedia Sertifikat Elektronik Pemerintah yaitu Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) dan Badan Penerapan dan
Pengkajian Teknologi (BPPT) dalam rangka implementasi Office Automation, kemudian pilih tombol area hijau
pada BSSN ;

4. Tampilan berikutnya yang muncul adalah alur proses tahapan registrasi dan penerbitan Digital Siganture
pada Balai Sertifikat Elektronik (BSRE) – BSSN, kemudian pilih tombol berwarna kuning RESET PIN DS BSSN ;

5. Setelah klik tombol Reset PIN DS yang berwarna kuning dilakukan, maka akan muncul notifikasi bahwa “link
reset PASSPHRASE sudah dikirimkan ke alamat email kedinasan yang terdaftar;
6. Langkah berikutnya adalah dengan melakukan cek pada email kedinasan yang digunakan saat mendaftar DS
dan terdaftar di esign BSSN, apakah email dari Balai Sertifikat Elektronik (BSRe) sudah masuk ke inbox email
kedinasan kita, jika sudah maka klik link dari BSRe ;

7. Setelah dilakukan klik link BSRe, maka akan muncul halaman untuk proses penggantian PIN/ PASSPHRASE
sebagai berikut, langkah berikutnya adalah dengan melakukan pengisian PIN/ PASSPHRASE baru pada halaman
tersebut, dengan ketentuan sebagai berikut : Minimal 8 digit lebih panjang lebih baik, Kami sarankan
menggunakan struktur kombinasi password dan angka agar proses TTE di aplikasi Nadine lebih aman dan
lancar., kalau sudah tekan tombol kirim.

8. Notifikasi sukses atas perubahan PIN/ PASSPHRASE akan muncul pada area pojok kanan bawah, dan user
tidak perlu login ke aplikas BSRe, dan PIN/ PASSPHRASE yang sudah dibentuk bisa langsung digunakan untuk
Tanda Tangan Elektronik pada aplikasi ;

Anda mungkin juga menyukai