Anda di halaman 1dari 2

Nama : Yeni Mardini

NIM : 859544614

Mata Kuliah : Pembelaran Terpadu

Tutor : Andi Mukriadi, M.Pd

Tugas diskusi 3

Jawab

a. Komponen yang di lakukan pada kegiatan membuka pelajaran


1.menumbuhkan perhatian siswa
Kegiatan menarik perhatian siswa merupakan langkah awal dalam membuka pelajaran
dan guru dapat melakukanya dengan cara
a.Variasi gaya mengajar guru,mengubah posisi guru,atau dengan mengoptimalkan
gerakan tubuh dan mimik muka.
b.Penggunaan media pembelajaran yang tepat dan dapat menarik perhatian
siswa,misalnya menggunakan gambar-gambar yang menarik dan mengundang keinginan
siswa untuk bertanya
c.Penggunaan pola interaksi pembelajaran yang berfariasi ,misalnya menggunakan pola
pembelajaran secara klasikal,menggunakan pola kelompok kecil,atau bahakan individu.
2. membanggkitkan motivasi siswa
Guru dapat melakukanya dengan cara :
a.memperlihatkan sikap hangat dan antusias
b.menimbulkan rasa ingin tahu
c.mengemukakan ide yang bertentangan
d.memperlihatkan minat siswa
3.memberi acuan
Pemberian acuan ini dapat di lakukan dengan menggunakan cara berikut:
a.menggemukakan tujuan dan batas tugas
b.menjelaskan langkah pembelajaran
c.mengingatkan inti tema yang akan di pelajari
d.mengajukan pertanyaan
4.Membuat kaitan
Misalnya dengan cara meninjau kembali pemahaman siswa tentang aspek-aspek yang
telah di ketahui dari suatu tema yang akan di jelaskan,menunjukan kaitan antara materi
baru dan dengan materi yang kemumngkinan sudah di ketahui siswa sebelumnya.
b. Pada kegiatan Menutup pelajaran
1. Meninjau kembali (review)
Untuk mengetahui sampai sejauh mana siswa menguasai bahan pelajaran yang telah
di bahas maka pada setiap akhir penggal kegiatan terpadu guru perlu peninjauan
kembali tentang penguasaan siswa tersebut.misalnya ketika selesai mengerjakan satu
topik dari tema yang sedang di bahas ,guru meminta siswa untuk menetapkan topik-
topik yang merupaka inti dari tema atau bahan pelajaran.
2. Melakukan penilaian
Mengingat alokasi waktu untuk kegiatan ini sangat terbatas maka bentuk penilaian ini
dapat di lakukan diantaranya dengan cara berikut :
a. Melakukan Tanya jawab secara lisan
b. Meminta salah seorang siswa untuk menunjukan kemampuan sebagai hasil
belajarnya
c. Meminta salah seorang siswa untuk mengaplikasikan hasil belajar yang telah di
perolahnya di depan kelas
d. Meminta siswa untuk menyatakan pendapat tentang bahan dan kegiatan belajar
dari tema yang telah di bahas,baik berupa pendapat perorangan maupun
kelompok.
e. Memberikan soal soal tertulis yang dapat di kerjakan oleh siswa di luar kelas atau
di –PR kan

Kedua Kegiatan ini sangat penting dengan berbagai manfaat yang di peroleh dan
jika kegiatan pembukaan pembelajaran tidak dilakasanakan dengan baik dan guru
langsung memulai kegiatan inti pembelajaran maka akan banyak siswa yang
belum siap menerima pembelajaran .demikian pula pada kegiatan akhir
pembelajaran ,apabila guru lupa menutup pelajaran sebelum meninggalkan kelas
maka siswa ataupun guru tidak akan mengetahui keberhasilan pembelajaran yang
telah di jalaninya.mengingat pentingnya keterampilan membuka dan menutup
pelajaran ini ,guru harus termotifasi untuk menguasai keterampilan membuka dan
menutup pelajaran untuk memantapkan pelaksanaan pembelajaran terpadu.

Anda mungkin juga menyukai