Anda di halaman 1dari 4

PANITIA PELAKSANA

ASEED TRAINING HOURS 2022


ASSOCIATION OF STUDENTS OF
ENGLISH EDUCATION DEPARTMENT
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS SINGAPERBANGSA KARAWANG
Jl. H. S. Ronggowaluyo – Telukjambe Timur – Karawang No. HP: 085220458283

Nomor : 02/B-2/ASEED_FKIP_USK/VI/2022 Karawang, 28 Juni 2022


Lampiran : Tiga Lembar
Perihal : Permohonan Pemateri

Kepada Yth.
Evi Karlina Ambarwati, S.Pd., M.Ed.
di Tempat

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh


Salam teriring doa kami sampaikan semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan
rahmat dan hidayah-Nya kepada kita dalam menjalankan segala aktivitas sehari-hari. Aamiin.

Sehubungan dengan akan diselenggarakannya kegiatan “ASEED Training Hours


2022” oleh ASEED FKIP Unsika, yang insya Allah akan dilaksanakan pada:
hari : Sabtu
tanggal : 30 Juli dan 6 Agustus 2022
waktu : 07.10 s.d. 11.14 WIB
tempat : Sekretariat ASEED dan Aplikasi Zoom Meeting.

Maka dari itu kami selaku panitia pelaksana bermaksud untuk mengajukan permohonan
kepada Ibu untuk menjadi pemateri dalam pembahasan “Tips and Trick Pengisian Prediksi
TOEFL serta Pembahasan Soal Prediksi TOEFL”. Adapun Term of Reference terlampir.
Demikian surat permohonan pemateri ini kami sampaikan, atas perhatian Ibu kami
haturkan terima kasih.
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Ketua Umum Ketua Pelaksana


ASEED

Dinda Saenia Aditya Dermawan


NPM. 2010631060158 NPM. 2110631060041
Lampiran

Nomor : 02/B-2/ASEED_FKIP_USK/VI/2022
Tanggal : 28 Juni 2022

TERM OF REFERENCE
ASEED TRAINING HOURS 2022

Tema : Glow to be a Winner and Raising the Future


Pembicara : Evi Karlina Ambarwati, S.Pd., M.Ed.
Materi : Pengenalan dan Pelatihan Tes TOEFL

A. Gambaran Umum
ASEED Training Hours 2022 diadakan dalam rangka menyediakan wadah untuk
mengenalkan dan melatih kemampuan dalam mengisi TOEFL. Kemampuan ini
diperlukan agar mahasiswa dapat mengisi TOEFL dengan cara yang lebih efektif dan
efisien. Selain itu, dengan mengetahui cara tersebut, harapannya mahasiswa dapat
mencapai skor TOEFL yang cukup memuaskan.
ASEED Training Hours 2022 merupakan ajang pengenalan dan pelatihan bagi
mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris agar dapat mengetahui dan memahami
kaidah sistematika TOEFL. TOEFL sendiri merupakan singkatan dari Test Of English as
a Foreign Language yang berarti tes proficiency yang digunakan untuk melihat tingkat
kemampuan bahasa Inggris seseorang tanpa dikaitkan secara langsung dengan proses
belajar mengajar. Sebagai mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa Inggris, tes ini
sangat krusial karena menjadi salah satu syarat kelulusan mahasiswa program studi
Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Unsika.

B. Deskripsi Acara
ASEED Training Hours 2022 merupakan pelatihan yang menjadi wadah untuk
memperkenalkan dan melatih kemampuan mengisi TOEFL dengan interaktif dan
menyenangkan bagi mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Unsika melalui
breakout room Zoom beserta penanggung jawab room untuk meningkatkan kemampuan
dan wawasan. Program ini dilaksanakan dengan serangkaian pelatihan, diskusi, dan
pembahasan soal TOEFL bersama antar peserta dan pemateri.

C. Waktu Dan Tempat


Kegiatan ASEED Training Hours 2022 insya Allah akan dilaksanakan pada:
Opening Ceremony dan Pelatihan Pertama
hari : Sabtu
tanggal : 30 Juli 2022
waktu : 07.10 s.d. 11.14 WIB
tempat : Sekretariat ASEED dan Aplikasi Zoom Meeting.

Pelatihan Kedua
hari : Sabtu
tanggal : 6 Agustus 2022
waktu : 09.00 s.d. 11.20 WIB
tempat : Sekretariat ASEED dan Aplikasi Zoom Meeting.
D. Peserta
Sasaran peserta dalam kegiatan ini adalah mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris
FKIP Unsika

E. Tujuan
1. Memperkenalkan mahasiswa tentang tata cara pengisian TOEFL.
2. Mengadakan pelatihan untuk mahasiswa berkaitan dengan pembahasan tips and
trick TOEFL.
3. Mengevaluasi hasil dari pembelajaran tips and trick TOEFL.

F. Pokok Pembahasan
Diharapkan pemateri mampu memberikan penjelasa tentang:
1. Tata cara pengisian tes TOEFL.
2. Tips and trick dalam mengerjakan TOEFL
3. Cara mendapat skor maksimal dalam TOEFL.
4. Mempelajari dan membahas soal TOEFL dengan diskusi yang interaktif.

G. Susunan Acara

HARI, TANGGAL WAKTU KEGIATAN KETERANGAN

07.10 – 07.20 WIB Persiapan Panitia Panitia

Partisipan Memasuki
07.20 – 07.25 WIB Peserta
Zoom Meeting

07.25 – 07.30 WIB Pembukaan MC

Pembacaan Ayat Suci


07.30 – 07.35 WIB Panitia
Al-Qur’an

Menyanyikan Lagu
07.35 – 07.45 WIB Indonesia Raya dan Mars Panitia dan Peserta
Sabtu, Unsika
30 Juli 2022

07.45 – 07.50 WIB Laporan Ketua Pelaksana Aditya Dermawan

Sambutan Ketua
07.50 – 07.55 WIB Dinda Saenia
Umum ASEED

Sambutan Ketua BEM


07.55 – 08.00 WIB .Haliza Nurul Aulia
FKIP
Sambutan Koor.
Program Studi PBI FKIP Fauzi Miftakh S.Pd.,
08.00 – 08.10 WIB
sekaligus Pembukaan M.Pd.
Acara
Pembacaan CV
08.10 – 08.17 WIB MC
Moderator
08.17 – 08.24 WIB Pembacaan CV Pemateri Moderator
Pemaparan Materi Tips
and Trick Pengisian Evi Karlina
08.24 – 08.54 WIB Prediksi TOEFL serta Ambarwati, S.Pd.
Pembahasan Soal M.Ed.
Prediksi TOEFL
Sesi Tanya Jawab dan
08.54 – 09.14 WIB Peserta dan Panitia
Kesimpulan

09.14 – 09.29 WIB Diskusi Breakout Room Peserta

Evi Karlina
Sesi Pembahasan
09.29 – 09.49 WIB Ambarwati, S.Pd.
Jawaban Tiap Kelompok
M.Ed.

09.49 – 09.59 WIB Sesi Games Moderator

Penutupan Acara, Sesi


09.59 – 10.14 WIB Dokumentasi, dan MC
Presensi

09.00 – 09.10 WIB Persiapan Panitia Panitia

Partisipan Memasuki
09.10 – 09.15 WIB Peserta
Zoom Meeting

09.15 – 09.20 WIB Pembukaan MC

Pemaparan Materi Tips


and Trick Pengisian Evi Karlina
09.20 – 09.50 WIB Prediksi TOEFL serta Ambarwati, S.Pd.
Pembahasan soal M.Ed.
Prediksi TOEFL
Sesi Tanya Jawab dan
Sabtu, 09.50 – 10.10 WIB Peserta dan Panitia
Kesimpulan
6 Agustus 2022
10.10 – 10.25 WIB Diskusi Breakout Room Peserta

Evi Karlina
Sesi Pembahasan
10.25 – 10.45 WIB Ambarwati, S.Pd.
Jawaban Tiap Kelompok
M.Ed.

10.45 – 10.55 WIB Sesi Games Moderator

Pengumuman Reward
10.55 – 11.05 WIB Duolingo dan Peserta MC
Paling Aktif
Penutupan Acara, Sesi
11.05 – 11.20 WIB Dokumentasi, dan MC
Presensi

H. Penutup
Demikian TOR ini kami susun sebagai kerangka acuan bagi pemateri dalam
menyampaikan materi pada sesi pelatihan ASEED Training Hours 2022 Semoga
bermanfaat. Atas kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai