Anda di halaman 1dari 8

BAHAN UJIAN SEJARAH INDONESIA KELAS X – SMT 1

1. Cirinya :
- Kurang detail dalam mengkaji materi/ suatu hal, tetapi lebih menitik beratkan pada urutan waktu).
Di atas merupakan ciri dari ………
a. diakronik
b. sinkronik
c. ruang dan waktu
d. anakronisme
e. periodisasi

2. Perhatikan pernyataan di bawah ini.


Memanjang dalam waktu sesuai dengan urutannya dan menyempit dalam ruang.
Pernyataan di atas merupakan definisi dari ….
a. diakronik
b. sinkronik
c. ruang dan waktu
d. anakronisme
e. periodisasi

3. Cirinya :
- lebih detail dalam mengkaji materi/ suatu hal, tetapi kurang menitik beratkan pada urutan waktu terjadinya
suatu peristiwa.
Di atas merupakan ciri dari ………
a. diakronik
b. sinkronik
c. ruang dan waktu
d. anakronisme
e. periodisasi

4. Perhatikan pernyataan di bawah ini.


Waktunya terbatas karena fokus pada pembahasan materi tertentu, tetapi meluas dalam ruang.
Pernyataan di atas merupakan definisi dari ….
a. diakronik
b. sinkronik
c. ruang dan waktu
d. anakronisme
e. periodisasi

5. Perhatikan data berikut ini.


 Tentara Inggris bersama NICA mendarat di Surabaya pada tanggal 25 Oktober 1945.
 Setelah insiden perobekan bagian biru bendera Belanda, pada tanggal 27 Oktober 1945 meletuslah
pertempuran pertama antara Indonesia melawan tentara Inggris.
 Gencatan senjata antara pihak Indonesia dengan pihak tentara Inggris ditandatangani pada tanggal 29 Oktober
1945.
 Setelah gencatan senjata, bentrokan-bentrokan tetap saja terjadi sampai berpuncak pada terbunuhnya Brigadir
Jenderal Mallaby (pimpinan tentara Inggris untuk Jawa Timur) pada tanggal 30 Oktober 1945 sekitar pukul
20.30.
 Pengganti Mallaby, Mayor Jenderal Eric Carden Robert Mansergh mengeluarkan ultimatum pada 10 November
1945 untuk meminta pihak Indonesia menyerahkan persenjataan dan menghentikan perlawanan.
 Ultimatum itu tidak dihiraukan. Pada tanggal 10 November 1945 pagi tentara Inggris melancarkan serangan
besar-besaran
Data di atas merupakan contoh dari konsep berfikir sejarah …..
a. kronologis
b. diakronik
c. sinkronik
d. ruang dan waktu
e. anakronisme

6. Perhatikan paragraph di bawah ini.


Orde Baru adalah masa pemerintahan presiden Soeharto. Pembangunan di Indonesia pada masa Orde Baru
sangat pesat. Namun angka korupsi juga meningkat. Soeharto membuat program pembangunan jangka pendek yang
disebut Rencana Pembangunan Lima Tahun (Repelita). Repelita I berhasil meningkatkan pertumbuhan ekonomi dari
rata-rata 3% menjadi 6,7% per tahun, meningkatkan pendapatan per kapita, dan menurunkan laju inflasi. Bahkan
pada tahun 1984 Indonesia berhasil mencapai swasembada beras, padahal pada tahun 1970-an Indonesia adalah
negara pengimpor beras terbesar di dunia. Namun pada masa ini terjadi kesenjangan pembangunan antara pusat
dan daerah.
Paragraf di atas merupakan contoh dari bentuk konsep berfikir sejarah ….
a. diakronik
b. sinkronik
c. ruang dan waktu
d. anakronisme
e. periodisasi

7. Ketidaksesuaian kronologis dalam suatu karya, khususnya penempatan seseorang, peristiwa, benda, atau adat-
istiadat yang tidak sesuai dengan latar waktunya disebut dengan ….
a. diakronik
b. sinkronik
c. ruang dan waktu
d. anakronisme
e. periodisasi

8. Manusia purba menggunakan senapan angin untuk berburu mangsa di hutan rimba.
Pernyataan tersebut merupakan contoh dari …………….. sejarah.
a. diakronik
b. sinkronik
c. ruang dan waktu
d. anakronisme
e. periodisasi

9. Soekarno membacakan teks proklamasi pada hari Jumat Pukul 10.00 WIB di Jalan Pegangsaan Timur No. 56 Jakarta
Pusat.
Dari pernyataan di atas yang merupakan contoh dari konsep ruang dalam sejarah yaitu …..
a. Soekarno membacakan teks proklamasi
b. Soekarno
c. hari Jumat Pukul 10.00 WIB
d. di Jalan Pegangsaan Timur No. 56 Jakarta Pusat
e. Jakarta Pusat

10. Rentang waktu yang sangat panjang menyulitkan untuk memahami sejarah, sehingga digunakan metode....
a. diakronik
b. sinkronik
c. ruang dan waktu
d. anakronisme
e. periodisasi

11. Perhatikan data berikut.


Data di atas merupakan bentuk contoh dari ………………… dalam sejarah.
a. kronologi
b. sinkronik
c. ruang dan waktu
d. anakronisme
e. periodisasi

12. Pembabakan waktu adalah salah satu proses strukturisasi waktu dalam sejarah dengan pembagian atas beberapa
babak, zaman atau periode. Peristiwa-peristiwa masa lampau yang begitu banyak dibagi-bagi dan dikelompokkan
menurut sifat, unit, atau bentuk sehingga membentuk satu kesatuan waktu tertentu.
Definisi tersebut merupakan contoh bentuk dari …..
a. diakronik
b. sinkronik
c. ruang dan waktu
d. anakronisme
e. periodisasi

13. Perhatikan ciri-ciri dari data sebagai berikut.


 Catatan peristiwa menurut urutan waktu kejadiannya
 Biasanya ditulis oleh para musafir, pendeta maupun pujangga pada masa lalu
 Pada umumnya mereka menulis tentang peristiwa atau kejadian yang menarik perhatian dan mengesankan
ketika sedang dalam perjalanannya
Dari ciri-ciri di atas merupakan pengetian dari ……
a. kronologi
b. sinkronik
c. kronik
d. anakronisme
e. periodisasi

14. Pernyataan di bawah ini yang benar tentang pengertian sejarah adalah …..
a. peristiwa masa lampau
b. kejadian masa lampau
c. kejadian yang unik (hanya sekali terjadi)
d. kejadian masa lalu yang penting bagi masyarakat luas dan unik
e. kejadian masa lalu yang penting bagi masyarakat luas

15. Faktor yang mempengaruhi perubahan dibedakan menjadi dua yaitu internal dan eksternal. Faktor eksternal
perubahan diantaranya adalah ….
a. Bertambah dan berkurangnya jumlah penduduk
b. Penemuan-penemuan baru
c. Pertentangan dalam masyarakat
d. Pengaruh kebudayaan asing
e. Pemberontakan atau revolusi dalam masyarakat
16. Suatu perubahan bisa terjadi karena ada faktor yang mendorongnya untuk menjadi kenyataan. Perubahan tidak bisa
berjalan dengan sendirinya. Oleh karena itu, ada beberapa faktor yang menjadi pendorong sebuah perubahan.
a. Orientasi ke masa lalu
b. Penduduk yang homogen
c. Sistem masyarakat yang tertutup
d. Sistem pendidikan formal yang maju
e. Perkembangan ilmu pengetahuan yang terlambat

17. Proses menuju perubahan tidak melulu berjalan mulus, ada beberapa yang harus segera dibenahi. Beberapa faktor
penghambat perubahan seperti yang ada di bawah ini kecuali ……
a. perkembangan ilmu pengetahuan yang terlambat
b. anggapan masyarakat awam bahwa perubahan belum tentu berdampak baik
c. kurangnya hubungan antar masyarakat
d. sistem masyarakat yang tertutup
e. orientasi ke masa depan

18. Di bawah ini yang benar tentang makna keberkelanjutan menurut Roeslan Abdulgani yaitu ….
a. berlangsung terus menerus
b. selalu berkesinambungan
c. ilmu sejarah ibarat penglihatan tiga dimensi masa lalu, sekarang, dan masa depan
d. mempelajari sejarah adalah mempelajari masa lampau untuk membangun masa depan
e. kontinyuitas
19.

20. Salah satu hasil kebudayaan pada masa Paleolithikum adalah kapak perimbas. Fungsi dari kapak ini yang tepat di
bawah ini adalah untuk…..
a. Menusuk dan menguliti binatang buruan
b. Sebagai alat mas kawin
c. Sebagai bekal kubur
d. Bercocok tanam
e. Menghancurkan biji-bijian

21. Salah satu ciri masa mesolithikum manusia pada masa ini tinggal di gua-gua. Tempat tinggal manusia di gua pada
masa ini sering disebut dengan istilah….
a. Kjokkenmodinger
b. Abris Saus Roche
c. Nomaden
d. Semi nomaden
e. menetap
31. Suatu zaman dimana manusia pada masa itu belum mengenal adanya tulisan disebut dengan…..
a. pra aksara
b. pra sejarah
c. pasca aksara
d. pasca sejarah
e. sejarah

32. Disediakan data sebagai berikut.


Manusia hidup berpindah-pindah (nomaden), tergantung kepada alam atau masa mengumpulkan makanan (food-
gathering), zaman ini berlangsung selama ± 600.000 tahun silam, pada Kala Pleistocen. Manusia pendukung, seperti:
Pithecanthropus Erectus, Meganthropus Palaeojavanicus, Homo soloensis, homo wajakensis, homo floresiensis.
Dari data di atas dapat diambil kesimpulan bahwa ciri-ciri tersebut identik dengan zaman….
a. Palaeolithikum
b. Mesolithikum
c. Neolithikum
d. Megalithikum
e. Perundagian

33. Ciri dimana kehidupan manusia pada masa ini masih mengandalkan cara berburu dan meramu atau mengumpulkan
makanan tingkat lanjutan untuk bertahan hidup, disebut dengan zaman ….
a. Batu tua
b. Batu tengah
c. Batu muda
d. Batu besar
e. Logam

34. Gambar di bawah ini merupakan salah satu hasil kebudayaan pada masa mesolithikum.
Gambar tersebut disebut dengan….

a. Abris Saus Roche


b. Kjokkenmodinger
c. Hache Courte
d. Flakes
e. Peble Culture

35. Gambar di bawah ini berfungsi sebagai….

a. Menyimpan mayat
b. Sarana pemujaan
c. Alat ritual pemujaan
d. Tempat meletakkan sesaji
e. Tugu Peringatan apabila ada musibah

36. Masa Perundagian disebut juga zaman logam karena manusia pada saat itu menggunakan logam untuk membuat
alat-alat penunjang kehidupannya. Zaman logam sendiri terbagi atas zaman tembaga, perunggu dan zaman besi.
Namun di Indonesia hanya terdapat zaman perunggu dan besi. Alasan mengapa di Indonesia tidak mengalami zaman
tembaga adalah….
a. Tembaga sangat sulit dibuat di Indonesia
b. Bahan campuran untuk menghasilkan tembaga tidak ditemukan di Indonesia
c. Tidak ada orang Indonesia yang terampil dalam membuat barang-barang dari tembaga
d. Barang-barang yang terbuat dari tembaga kurang diminati oleh masyarakat Indonesia
e. Tidak ditemukan bahan atau alat-alat kebudayaan yang terbuat dari tembaga di Indonesia
37. Bangsa Proto Melayu adalah orang-orang Austronesia dari Asia yang pertama kali datang ke Nusantara pada sekitar
tahun 1500 SM. Bangsa Proto Melayu memasuki wilayah nusantara melalui dua jalur, yaitu: Jalur Barat melalui
Malaysia – Sumatera dan Jalur Timur atau Utara malalui Filiphina – Sulawesi. Dari jalur barat dan timur tersebut alat
kebudayaan yang dibawa oleh bangsa Proto Melayu ini memiliki perbedaan. Perbedaan tersebut adalah ….
a. kapak persegi banyak ditemukan di wilayah Indonesia bagian barat sedangkan perpaduan kapak lonjong dan
persegi di Indonesia bagian timur
b. perpaduan kapak lonjong dan persegi banyak ditemukan di wilayah Indonesia bagian barat sedangkan kapak
persegi di Indonesia bagian timur
c. kapak persegi banyak ditemukan di wilayah Indonesia bagian barat sedangkan kapak lonjong di Indonesia
bagian timur
d. kapak lonjong banyak ditemukan di wilayah Indonesia bagian barat sedangkan kapak persegi di Indonesia
bagian timur
e. kapak persegi dan lonjong banyak ditemukan di wilayah Indonesia bagian barat sedangkan alat-alat yang
terbuat dari logam di Indonesia bagian timur

38. Di bawah ini merupakan alasan atau dasar teori Yunnan yang digunakan untuk menjelaskan asal usul nenek moyang
bangsa Indonesia yaitu….
a. Adanya persamaan bentuk mata
b. Adanya persamaan khas warna kulit dan rambut
c. Adanya persamaan bentuk hidung
d. Adanya persamaan khas budaya dan adat istiadatnya
e. Adanya persamaan hasil kebudayaan seperti kapak persegi, moko, nekara dll

39. Dari gambar di atas merupakan manusia pendukung masa ….

a. Palaeolithikum
b. Mesolithikum
c. Neolithikum
d. Megalithikum
e. Perundagian

40. Di bawah ini yang bukan motif atau alasan migrasinya nenek moyang bangsa Indonesia dari Yunnan ke Nusantara
adalah ….
a. terjadi bencana alam
b. mencari penghidupan yang lebih baik
c. faktor dorongan ekonomi
d. terjadinya peperangan
e. ingin memperbanyak keturunan

Anda mungkin juga menyukai