Anda di halaman 1dari 1

SOAL SESI 7

Jawablah dengan Jujur dan Teliti.


Selamat Mengerjakan

Nama :

1. Ajol berangkat dari Sleman menuju Cilacap yang berjarak 198 km dengan kecepatan
rata-rata 55 km/jam pada pukul 06.30. Disaat yang bersamaan Dodo berangkat dari
Cilacap menuju Sleman melalui jalan yang sama dengan kecepatan 35 km/jam. Pada
jarak berapa kilometer mereka berpapasan dari Sleman?
2. Ambo berangkat dari caile menuju Tanete pada pukul 05.00 dengan kecepatan rata-
rata 60 km/jam. Pada waktu yang sama baso berangkat dari Tanete menuju Caile
melewati jalan yang sama dengan kecepatan rata-rata 40 km/jam. Jarak antara Caile
dan Tanete 150 km. Pada pukul berapa mereka berpapasan?
3. Diyal mengendarai sepeda motor dengan kecepatan rata-rata 20 km/jam dari kapasa
Menuju ela-ela dengan jarak 87 km. Dari arah yang berlawanan, fira mengendarai
mobil dengan kecepatan rata-rata 25 km/jam menuju kapasa melalui jalan yang sama.
Jika Diyal berangkat pukul 06.00 dan fira berangkat pukul 06.45. Pada pukul berapa
mereka akan berpapasan?
4. Jarak rumah Budi dan arwan 7,2 km. Budi dan arwan akan belajar bersama. Budi
bersepeda berangkat dari rumahnya menuju rumah arwan dengan kecepatan rata-rata
12 km/jam. Lima menit sebelumnya, arwan bersepeda dari rumahnya menuju rumah
Budi dengan kecepatan rata-rata 18 km/jam. Jika Budi dan arwan melintasi jalan yang
sama, pada jarak berapa km dari rumah arwan mereka berpapasan?
5. Surya berangkat dari Lapda menuju Pantai beach merpati pada pukul 07.00
menggunakan sepeda motor dengan kecepatan rata-rata 40 km/jam. Melalui jalan
yang sama, Juku berangkat dari Lapda menuju Pantai beach Merpati pada pukul
07.30 menggunakan mobil dengan kecepatan rata-rata 60 km/jam. Pada pukul berapa
Juku mampu menyusul Surya?
6. Ina dan Ikso tinggal di Bantaeng , untuk kuliah mereka harus pergi ke Bulukumba.
Ina berangkat pukul 05.50 dengan kecepatan rata-rata 30 km/jam. Kemudian pada
pukul 06.26 Ikso baru berangkat dengan kecepatan rata-rata 75 km/jam. Pada pukul
berapa Ikso dapat menyusul Ina ?
7. Toko TAROADA adalah salah satu toko baju ternama di kota atlantis baju memberi
diskon (discount) pada baju jualannya sebesar 20% dan harga baju persatuannya
sebesar Rp 200.000. Berapa potongan harganya? dan berapakah yang harus di bayar
pembeli jika membeli baju tersebut?
8. Pada hari jadi/ulang tahun mall tersebut ia memberikan diskon besar-besaran. Jika
mall tersebut memberikan diskon atau potongan harga sebanyak 30% lalu ia
mendapatkan lagi diskon 70% dan harga barang sebenarnya sebanyak Rp. 500.000.
Berapakah harga yang harus di bayar?
9.
23 14 20 42

2 161 ? 168

10. Terdapat 2 roda , jika roda pertama berputar 9 kali, roda kedua berputar 24 kali. Jika roda
yang pertama berputar 27 kali, berapa kali roda kedua berputar?

*TERIMA KASIH*

Anda mungkin juga menyukai