Anda di halaman 1dari 3

RESPONSI KE-6

Tugas Kelompok

1. Sebuah jam digital memiliki format empat digit dengan sistem 24 jam (yaitu pukul 00:00 s.d.
23:59). Suatu bilangan bulat disebut bilangan palindrom apabila urutan digit adalah sama
apabila dibaca dari depan dan dari belakang, seperti pukul 12:21. Ada berapa banyak bilangan
palindrom yang terbentuk pada jam digital tersebut?

2. Seusai acara pelantikan presiden, Pak SBY, Bu Ani, Pak Jokowi, dan Bu Iriana berfoto bersama di
depan Istana Negara. Ada berapa susunan berbeda jika:

a. tanpa batasan apa pun,

b. Pak SBY harus berdampingan dengan Bu Ani dan Pak Jokowi harus berdampingan
dengan Bu Iriana.
3. Tomi akan membuat sebuah kata-kunci (password) yang terdiri atas 6 digit. Tiga digit pertama
untuk 3 angka berbeda dan tiga digit berikutnya untuk 3 huruf kecil berbeda. Tentukan
banyaknya cara yang dapat dilakukan Tomi dalam membentuk kata-kunci tersebut jika

a. tanpa batasan apa-apa.

b. digit pertama harus angka 5 dan tiga digit terakhir harus huruf konsonan.

4. Dari 4 mahasiswa dan 3 mahasiswi akan dipilih seorang ketua dan seorang wakil ketua. Ada
berapa cara memilih jika

a. tanpa batasan,
b. ketua dan wakilnya berjenis kelamin berbeda.

5. Dari angka 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, dan 9 akan dibentuk password dengan enam digit. Tentukan
berapa banyak password yang terbentuk jika

a. setiap angka boleh digunakan lebih dari satu kali.


b. setiap angka hanya dapat digunakan satu kali.
c. setiap angka hanya dapat digunakan satu kali dan memuat angka 7.

Anda mungkin juga menyukai