Anda di halaman 1dari 2

Pendaftaran PPIH 2023 secara online

Kemenag Pendaftaran Petugas Haji 2023 dibuka mulai 6-13 Januari 2023

Direktur Bina Haji Ditjen PHU Arsad Hidayat menjelaskan, pendaftaran PPIH 2023
dilakukan sepenuhnya secara online agar lebih mudah dan transparan.

"Pusaka Super Apps Kemenag bisa di-download melalui iOS dan Playstore," ucapnya
dikutip dari rilis yang diterima Kompas.com, Sabtu (7/12/2023).

Syarat petugas haji 2023


Arsad mengatakan, Kemenag membuka seleksi petugas kloter untuk dua formasi,
yakni ketua kloter dan petugas pembimbing ibadah haji kloter.

Khusus pembimbing ibadah haji diharuskan memiliki syarat sudah pernah


melakukan haji dan mengantongi sertifikat Pembimbing Manasik.

Sementara itu, bagi pelamar yang akan mendaftar di formasi PPIH, harus mampu
mengoperasikan Ms Office serta Aplikasi Pelaporan PPIH berbasis Android dan
iOS.

"Di tahun 2023 tidak ada lagi petugas yang gagap teknologi, karena semua pelayanan
petugas haji akan dilaporkan secara digital," katanya lagi.

Cara daftar dan tahapan seleksi petugas haji 2023


KOMPAS.com/Haryantipuspasari Kepala Pusat Kesehatan Haji Kemenkes Budi
Sylvana dalam konferensi pers di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur, Selasa
(7/6/2022).

Peserta yang memiliki sejumlah syarat dapat melakukan pendaftaran di aplikasi


Pusaka atau laman pusaka.kemenag.go.id, mulai 6-13 Januri 2023.

Berikut tata cara pendaftaran petugas haji 2023:

• Masuk ke laman Pusaka Kemenag, pilih menu "Pendaftaran Petugas Haji" dan
klik "Daftar".
• Peserta akan diarahkan untuk mengisi sejumlah data, meliputi nomor induk
kependudukan (NIK), tanggal lahir, username, alamat email, kata sandi, serta
konfirmasi kata sandi.
• Kemudian, isi soal penjumlahan di kotak yang tersedia, dan klik "Daftar".

Anda mungkin juga menyukai