Anda di halaman 1dari 9

Proposal kegiatan bulan bahasa

XI IPS 2

KELOMPOK 2
1. Nina Seviana
2. Rizqi Hidayat
3. M. Haidir
4. Andre Jonathan

(20606830) SMAN 6 TANGERANG

JL. NYIMAS MELATI NO. 2, Karang Anyar, Kec. Neglasari, Kota Tangerang Prov. Banten

https://sman6tangerang.sch.id
KATA PENGANTAR

Puji syukur marilah senantiasa kita panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah
melimpahkan rahmat, dan kasih sayang-Nya sehingga kita masih diberikan kesehatan dan
kesempatan untuk menjalankan aktivitas kita, sehingga proposal ini telah selesai kami
susun.
Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 2025, Kami
bermaksud untuk mengadakan acara bagi para siswa/i SMAN 6 yang bertema Semangat
Bulan Bahasa Kita Gali Potensi Siswa Karena itu kami harapkan agar kiranya acara ini dapat
menjadi suatu hal yang positif dan dapat menyalurkan bakat serta minat Siswa/i SMAN 6
Dalam pelaksanaannya, kami sangat mengharapkan peran dari Pengurus sekolah agar dapat
memberi kami dukungan dalam acara ini dan Semoga apa yang kami lakukan dapat menjadi
hal yang membawa dampak baik Khususnya SMAN 6 Tangerang.
DAFTAR ISI

Judul...........................................................................................................................................i
Kata
Pengantar..................................................................................................................................ii
Daftar
Isi..............................................................................................................................................iii
A. Latar Belakang
Kegiatan....................................................................................................................................
1
B.Tujuan
Kegiatan....................................................................................................................................
1
C. Nama
Kegiatan....................................................................................................................................
2
D. Bentuk
Kegiatan....................................................................................................................................
2
E. Waktu dan
Tempat..................................................................................................................................... 2
1. Waktu................................................................................................................................... 2
2. Tempat................................................................................................................................. 2
F. Susunan
Kepanitian................................................................................................................................ 3
G. Anggaran
Dana......................................................................................................................................... 4
H. Jadwal
Kegiatan....................................................................................................................................
5
I. Penutup................................................................................................................................. 6
A.Latar belakang
Latar Belakang Bulan bahasa merupakan bulan yang berkaitan erat dengan sejarah
bahasa bangsa Indonesia yaitu Sumpah Pemuda yang terjadi pada tanggal 28 Oktober 1928.
Salah satu isinya yaitu menyatakan bahwa bahasa Indonesia merupakan bahasa nasional
sekaligus bahasa pemersatu bangsa. Oleh sebab itu pada bulan Oktober biasa diperingati
sebagai bulan bahasa. Bangsa Indonesia merupakan bangsa yang kaya akan etnik dan
budaya, salah satunya yaitu bahasa dan sastra.
Bahasa yang kini tersebar di wilayah Indonesia kurang lebih sekitar 442 bahasa.
Meskipun terdiri dari berbagai macam latar belakang bahasanya, namun bahasa Indonesia
merupakan media penghubung bahasa satu dengan bahasa lain yang berarti sebagai bahasa
pemersatu bangsa. Selain itu bahasa Indonesia juga masih mempunyai fungsi yaitu sebagai
bahasa komunikasi pemersatu bangsa. Berbicara mengenai bahasa Indonesia umumnya
akan tertuju langsung pada sastra Indonesia.
Karena sastra Indonesia juga sebagai pembentuk karakter dan jati diri bangsa Indonesia
sehingga mempunyai nilai-nilai luhur budaya yang dapat meningkatkan keanekaragaman
bahasa dan budaya. Dalam kehidupan sehari-hari, bahasa Indonesia belum digunakan
secara baik dan benar. Untuk itu dengan adanya kegiatan bulan bahasa diharapkan semua
lapisan masyarakat khususnya pelajar dapat menggunakan bahasa Indonesia dengan sesuai.
Selain itu bulan bahasa tidak hanya digunakan sebagai tameng bahasa pemersatu saja,
namun juga digunakan sebagai wadah atau sarana penyaluran dan pembinaan serta
pengembangan bahasa Indonesia sebagai bahasa yang aktif dalam keseharian.
B. Tujuan kegiatan
Tujuan Kegiatan “ Bulan Bahasa dan Sastra Indonesia” bertujuan untuk :
a. Umum : Meningkatkan kualitas berbahasa dan bersastra Indonesia.
b. Khusus : Menambah pengetahuan siswa tentang berbahasa dan bersastra Indonesia.
Menambah pengetahuan siswa tentang keanekaragaman budaya dan bahasa Indonesia.
Melatih siswa untuk peduli terhadap bahasa Indonesia. Melatih siswa berpendapat di depan
umum. Sebagai media penyalur bakat bahasa dan sastra.
C. Nama Kegiatan
Nama kegiatan ini adalah “SEMANGAT BULAN BAHASA KITA GALI POTENSI SISWA DI SMAN
6 TANGERANG”.
D. Bentuk Kegiatan
Bentuk kegiatan dalam proposal ini adalah perlombaan yang meliputi lomba cerdas cermat,
lomba membaca puisi kepahlawanan, lomba pidato, lomba Mendongeng dan TIK (Desain
Grafis).
E. Waktu dan tempat kegiatan
1. Waktu
Hari: Selasa
Tanggal: 29 Oktober 2023
Pukul: 08.00 s.d 15.30 wib
2. Tempat kegiatan
Kegiatan ini dilaksanakan di SMAN 6, dengan rincian tempat sebagai berikut.
a. Lomba cerdas cermat bertempat di Halaman Sekolah SMAN 6
b. Lomba membaca puisi kepahlawanan bertempat di Halaman Sekolah SMAN 6 (panggung)
c. Lomba membaca naskah pidato bertempat di Halaman Sekolah SMAN 6 (panggung)
d. Lomba mendongeng bertempat di Halaman Sekolah SMAN 6 (panggung)
e. lomba TIK Desain Grafis Bertempat di dalam lab kom SMAN 6.
F. Susunan kepanitiaan
Penanggung jawab : Deka rahadian maulana ibrahim, S.E
Pembimbing : mayang santika dewi, S.Pd
Ketua panitia : sugiyono, S.Pd
Sekretaris : Imaniar S.Pd
Bendahara : 1. Enjelita
: 2. Dewi soraya
Seksi-seksi
1.Seksi acara : 1. Nina seviana
: 2. Nabila kafka
2. Seksi dokumentasi : 1.Rizqi hidayat
: 2. M. Haidir
3. Seksi keamanan : 1. Faridz adrian
: 2. Ramadhan
4. Seksi konsumsi : 1. Raihan
: 2. Jonathan

G. Anggaran dana

NO NAMA ITEM URAIAN JUMLAH KETERANGAN

1 Teropi 350.000 x 6 2.100.000

2 Piagam 18 Piagam 100.000

3 Konsumsi 65 x 20.000 1.120.000 Terlampir

4 Aqua Gelas 5 x 20.000 100.000

5 Galon 5 x 6.000 30.000

6 Spanduk 1 x 3 meter 250.000

7 Insentif Juri 18 x 100.000 1.800.000 Telampir

8 Dekorasi 100.000 100.000

9 Mas Media 250.000 250.000

10 Pembuatan Laporan 150.000 150.000

11 Transport 100.000 100.000

12 Pembuatan Soal 500.000 500.000 Penerbit

                        TOTAL ANGGARAN Rp 6.600.00

Rencana pemasukan di ambil dari Dana Bos yang telah tercantum dalam RAPBS SMAN
6 2015/2016 sebesar Rp. 7.000.000.00,-  dari total anggaran di kurangi dari pemasukan
masih tersisa sebesar Rp. 400.000.00,-.  Sisa anggaran tersebut akan dipergunakan
untuk dana-dana yang tak terduga jika dana tersebut tidak terpakai ataupun tersisa akan
dikembalikan kedana BOS SMAN 6.
SEKIAN TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai