Anda di halaman 1dari 9

PROPOSAL KEGIATAN

PERAYAAN NATAL YAYASAN PAKSU

I. PENDAHULUAN
Natal adalah hari yang penuh sukacita dan damai sejahtera bagi semua orang di seluruh
penjuru dunia. Natal mengingatkan kita kembali akan anugerah dan karunia dari pada Tuhan
Allah bagi kehidupan. Allah telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal untuk hidup di dunia
ini menunjukkan jalan kebenaran dan keselamatan. Memberikan pengajaran teladan kasih-Nya
serta mengorbankan nyawa Anak-Nya tersebut untuk menebus umat berdosa. Kelahiran Yesus
Kristus di dunia menunjukkan betapa besar kasih setia Allah kepada manusia.

Persekutuan Alumni Kristen Sumatera Utara (PAKSU) adalah suatu wadah pembinaan
serta wadah pelayanan para alumni kristen yang berasal dari Universitas, Institut, Politeknik,
Akademi dan Sekolah Tinggi yang berada di Sumatera Utara, untuk bertumbuh dan bermisi bagi
kemuliaan Tuhan Yesus Kristus. PAKSU berdiri sejak tahun 1992 dibentuk atas dasar kerinduan
beberapa orang alumni akan komunitas yang tetap memacu semangat melayani para alumni yang
tersebar dibeberapa bagian kota Jakarta.

Adapun visi yang diemban oleh pelayanan ini adalah:


“Menjadi alumni Kristen yang hidup dalam iman dan berintegritas Kristen
yang tangguh bagi Gereja, Masyarakat dan Bangsa”.

Untuk mencapai visi tersebut, PAKSU mengerjakan misi sebagai berikut:


1. Wadah persekutuan alumni Kristen Sumatera Utara untuk saling menguatkan satu dengan
lainnya.
2. Mendukung dana pelayanan Medan.
3. Mengembangkan amanat agung Tuhan Yesus (Mat 28:19).
4. Berperan dalam pengembangan sosial, ekonomi dan kehidupan berbangsa dan bernegara.
Visi dan Misi ini terus diestafetkan dari periode ke periode. Perwujudan Visi dan Misi
melalui program-program terus mengalami perkembangan dan dengan kasih karunia Tuhan,

1
program-program tersebut dapat menjadi berkat bagi alumni sendiri dan juga gereja dan
masyarakat.

Kegiatan perayaan Natal PAKSU ini dilatarbelakangi oleh rasa syukur atas kepercayaan
dan pertolongan Tuhan bagi pelayanan PAKSU dalam mengerjakan visi dan misi diatas. Selama
masa pademi Covid-19 hampir 2 tahun lamanya, perayaan Natal PAKSU dilaksanakan secara
online/hybrid. Bersyukur di tahun ini dengan keadaan yang semakin membaik sehingga
perayaan Natal PAKSU di laksanakan secara tatap muka. Diharapkan dengan perayaan ini,
mendorong kita (PAKSU) menyadari dan melihat kemuliaan Tuhan, sehingga hidup kita yang
dengan sungguh memperlihatkan kebesaran Tuhan. Menghidupi dan mengingat akan panggilan
Tuhan dalam kehidupan kita dan karunia keselamatan. Mari melalui perayaan ini menjadi
sesuatu yang lebih berarti dan kita bisa menggenapkan kehidupan kita sebagai orang Kristen
sesuai dengan apa yang Tuhan kehendaki.

II. NAMA KEGIATAN


Nama kegiatan ini adalah Perayaan Natal PAKSU dengan tema yang sesuai dengan latar
belakang pelaksanaan kegiatan ini, yaitu “Beritakanlah Kesukaan Besar Bagi Seluruh Bangsa!”.

III. TUJUAN/SASARAN KEGIATAN


1. Memaknai kelahiran Kristus sebagai wujud cinta kasih Allah kepada manusia.
2. Supaya alumni menjadikan PI sebagai gaya hidup.

IV. KEGIATAN PERAYAAN NATAL PAKSU


Dalam rangka memperingati hari kelahiran Yesus Kristus sebagai Juruselamat dunia,
maka Yayasan PAKSU melakukan perayaan Natal dengan tema “Beritakanlah Kesukaan Besar
Bagi Seluruh Bangsa!” yang dibagi menjadi dua kegiatan, yaitu:

1. Pemberian Kado Natal


Sebagai wujud cinta kasih Yayasan PAKSU kepada Sang Pencipta, maka Yayasan
PAKSU melakukan kegiatan bakti sosial dan berbagi kasih di wilayah Rawadas, Kec.
Pondok Kopi, Jakarta Timur. Adapun acara yang akan dilaksanakan:
2
a. Pengumpulan barang dari 24 Oktober 2022 s/d 19 November 2022
b. Ibadah bersama warga pada hari Sabtu, 26 November 2022
2. Ibadah Natal
Ibadah Perayaan Natal Yayasan PAKSU 2022 akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal : Sabtu, 10 Desember 2022
Pembicara : Denni Boy Saragih, S.K.M., M.Div., M.Th., Ph.D.
Tema : Beritakanlah Kesukaan Besar Bagi Seluruh Bangsa!
Pukul : 17.00 s.d 21.00 wib
Tempat : Aula H.S. DJAJOESMAN (KORPS LALU LINTAS PORLI)

V. ANGGARAN BIAYA
Adapun anggaran biaya yang diperlukan dalam pelaksanaan kegiatan ini adalah sebagai
berikut:
1. Pengeluaran dana Natal Yayasan PAKSU 2022*
a. Badan Pengurus Harian Rp 800.000,-
b. Seksi Acara Rp 3.619.000,-
c. Seksi Doa dan Konsumsi Rp 17.830.000,-
d. Seksi Dana Rp 250.000,-
e. Seksi Publikasi dan Dokumentasi Rp 2.300.000,-
f. Seksi Peralatan, Tempat, dan Dekorasi Rp 22.750.000,-
g. Biaya lain-lain (10% dari total dana) Rp 4.754.900,-
Total Rp 52.303.900,-
*Rincian/detail pengeluaran dana Natal Yayasan PAKSU 2022 dilampirkan

2. Pemasukan dana Natal Yayasan PAKSU 2022


a. Dana awal Rp 2.000.000,-
b. Aksi dana Rp 5.000.000,-
c. Komitmen panitia Natal Yayasan PAKSU 2022 Rp 7.800.000,-
d. Persembahan ibadah bulanan PAKSU (November) Rp 1.000.000,-
e. Persembahan hari H Rp 3.500.000,-
f. Proposal/sharing dana Rp 33.003.900,-
Total Rp 52.303.900,-

3
VI. SUSUNAN KEPANITIAN NATAL YAYASAN PAKSU 2022
Untuk mengerjakan perayaan Natal Yayasan PAKSU 2022, maka dibentuk kepanitiaan
dengan formasi sebagai berikut :

Pemerhati : Pengurus PAKSU


Badan Pengurus Harian
Ketua : Jentri ML Nababan 0823 6875 5762
Bendahara : Rensi Elfrida Purba 0853 7037 2814
Sekretaris : Agnes Asrina Laso 0822 4079 3710

Seksi Acara
Santa Monica Tambunan 0852 6226 6789
Delima Siregar 0823 6460 8488

Seksi Doa dan Konsumsi


Eltisha Manihuruk 0821 6584 4797
Ririn Silaban 0856 6816 6290

Seksi Dana
Marni Herlina Sirait 0853 7451 6924
Natalia Rodessy Nainggolan 0852 9712 7391

Seksi Publikasi dan Dokumentasi


Agnesia Putri 0895 1722 3293
Masnaria Siburian 0813 7716 2497

Seksi Peralatan, Tempat, dan Dekorasi


Everson Nainggolan 0823 6836 9574
Ferdinan Nainggolan 0823 0464 5037

4
VII. PENUTUP
Demikian proposal perayaan Natal Yayasan PAKSU 2022 ini kami buat. Biarlah melalui
perayaan ini nama Tuhan dimuliakan dan dengan perayaan ini juga kiranya kembali mendorong
alumni menyadari dan melihat kemulian Tuhan, sehingga mata kita, hati kita, hidup kita yang
dengan sungguh memperlihatkan kebesaran Tuhan. Tuhan memimpin kita dalam menghidupi
Injil dan menerapkan dalam kehidupan sehari hari untuk berbagi kasih Tuhan kepada sesama.
Besar harapan kami Bapak/Ibu/Sdr/i memberikan dukungan untuk perayaan Natal
Yayasan PAKSU 2022 ini. Kami sangat mengharapkan dukungan ide, saran, tenaga dan dana
untuk terlaksanannya kegiatan ini dengan baik dan lancar.

Zakharia 9 : 9
Bersorak-soraklah dengan nyaring, hai puteri Sion, bersorak-sorailah, hai puteri Yerusalem!
Lihat, rajamu datang kepadamy; ia adil dan jaya. Ia lemah lembut dan mengendarai seekor
keledai, seekor keledai beban yang muda.

Selamat Natal 25 Desember 2022


&
Selamat menyambut Tahun Baru 01 Januari 2023

Jakarta, 24 Oktober 2022


Panitia Natal Yayasan P 2022
Teriring salam dan doa,
Mengetahui

Sandy Ronny Purba Jentri ML Nababan


Pengurus Harian PAKSU Ketua Panitia Natal

5
LAMPIRAN: RINCIAN DANA PENGELUARAN PERSEKSI PANITIA NATAL
YAYASAN PAKSU 2022

1. Badan Pengurus Harian Natal


No Uraian Anggaran (Rp ,-)
1 Print out dan fotocopy LPJ 100.000
2 Pembuatan proposal 300.000
3 Konsumi Pleno (2 x @ Rp. 200.000) 400.000
TOTAL 800.000

2. Seksi Acara
No Uraian Anggaran (Rp ,-)
1 Bingkisan Pelayan acara 1.650.000
2 Lilin Besar 5 pack @ Rp. 14.000,- 140.000
3 Lilin Kecil 5 pack @ Rp 15.000,- 75.000
4 Biaya artibut Natal 500.000
6 Fotocopy lagu latihan 200.000
7 Transportasi anak Rawadas 500.000
8 Biaya perlengkapan Sekolah Minggu 500.000
9 Biaya pengiriman buku 1.000.000
TOTAL 3.619.000

3. Seksi Doa dan Konsumsi


No Uraian Anggaran (Rp ,-)
1 Kertas acara jam doa 30.000
2 Konsumsi jam doa puasa dan pengisian 1.500.000
3 Konsumsi latihan natal 1.500.000
4 Konsumsi Natal Rp. 30.000,- @ 300 9.000.000
5 Konsumsi persiapan Natal (Hari H) 400.000
6 Konsumsi anak-anak hari H Rp.30.000,- @ 30 900.000
7 Konsumsi Ibadah Rawadas Rp. 20.000,- @ 150 3.000.000
8 Konsumsi latihan anak Rawadas Rp. 250.000,- @ 3 750.000
9 Konsumsi latihan Natal Rp. 250.000,- @ 3 750.000
TOTAL 17.830.000

6
4. Seksi Dana
No Uraian Anggaran (Rp ,-)
1 Standing Pouch (50 pcs) 100.000
2 Modal Keripik (3 kg) 150.000
TOTAL 250.000

5. Seksi Publikasi dan Dokumentasi


No Uraian Anggaran (Rp ,-)
1 Spanduk 300.000
2 Backdrop 500.000
3 Photobooth 1.500.000
Total 2.300.000

6. Seksi Peralatan, Tempat, Transportasi dan Dekorasi


No Uraian Anggaran (Rp ,-)
1 Penyediaan tempat kegiatan 13.000.000
2 Penyediaan peralatan (Sewa Sound system) 4.000.000
3 Mendekorasi tempat perayaan Natal 3.000.000
4 Biaya Transportasi 300.000
5 Senar Gitar Dan Baterai 150.000
6 Biaya kebersihan 300.000
7 Penyewaan Tenda 2.000.000
Total 22.750.000

Jumlah kebutuhan dana dari seluruh seksi Rp. 47.549.000,-


Biaya lain – lain ( 10% dari jumlah dana) Rp. 4.754.900,-
Jadi, total kebutuhan dana adalah Rp. 52.303.900,-

7
REKENING DANA
Bapak/Ibu/Saudara/I yang ingin mendonasikan dana Natal Yayasan PAKSU 2022 dapat
mentransfer ke rekening berikut ini:

Terima kasih kepada Bapak/Ibu/Saudara/I atas donasi yang telah diberikan untuk mendukung
perayaan Natal Yayasan Paksu 2022.

Hormat kami,

Panitia Natal Yayasan PAKSU 2022

Anda mungkin juga menyukai