Anda di halaman 1dari 17

Penyajian dan

Struktur Dasar Algoritma

Logika Informatika
S2-Magister Teknik Informatika

Heri Sismoro, M.Kom.

Program Pascasarjana
Pengertian Algoritma

Kumpulan langkah/perintah/instruksi yang


berhingga jumlahnya yang digunakan untuk
menyelesaikan masalah/persoalan logika dan
matematika dengan bantuan komputer.

Masalah Algoritma Solusi


Pemrograman

Proses mengimplementasikan urutan langkah untuk


menyelesaikan suatu masalah dengan
menggunakan suatu bahasa pemrograman
Program

Kata, ekspresi, pernyataan yang disusun dan


dirangkai menjadi satu kesatuan prosedur yang
berupa urutan langkah untuk menyelesaikan
masalah yang diimplementasikan dengan
menggunakan bahasa pemrograman sehingga
dapat dieksekusi oleh komputer
Bahasa Pemrograman

Prosedur atau tata cara penulisan program.


Contoh:
Basic, Pascal, Cobol, Visual Basic, Delphi, Java, C++,
dan lain sebagainya.
Penyajian Algoritma

Disajikan dengan 2 cara:


1. Tulisan
a) English Structure
b) Pseudocode
2. Gambar
Contoh: Flowchart Program
Contoh Kasus

Tulislah algoritma untuk menghitung gaji yang


diterima oleh seorang karyawan, jika diketahui besar
tunjangan penghasilannya adalah 10% dari gaji pokok,
dan pajaknya 5% dari gaji kotor
Penyelesaian

Algoritma untuk menentukan gaji bersih karyawan:


Struktur bahasa Indonesia
1. Mulai
2. Masukkan gaji pokoknya (gajipokok)
3. Hitung tunjangan (tunj=10%*gajipokok)
4. Hitung gaji kotor (gajikotor = gajipokok + tunj)
5. Hitung pajak (pajak=5%*gajikotor)
6. Hitung gaji bersih (gajibersih= gajikotor – pajak)
7. Tampilkan gaji bersihnya
8. Selesai
Penyelesaian

Pseudocode
1. Start
2. Input (gajipokok)
3. tunj = 0.10*gajipokok
4. gajikotor = gajipokok + tunj
5. pajak = 0.05*gajikotor
6. gajibersih = gajikotor – pajak
7. Output (gajibersih)
8. End
Penyelesaian

start
Flowchart Program
input (gajipokok)

tunj = 0.10*gajipokok

gajikotor = gajipokok + tunj

pajak = 0.05*gajikotor

gajibersih = gajikotor - pajak

output (gajibersih)

end
Simbol Flowchart Program

: terminal symbol
: preparation symbol
: processing symbol
: input/output symbol
: decision symbol

: connector symbol
: off page connector symbol
: Flow symbol
Latihan

Buatlah algoritma (pseudocode atau flowchart) untuk:


1. Menentukan Keliling segitiga siku-siku
2. Menuliskan kata “Amikom” berulang n kali
3. Menghitung jumlah 3 buah bilangan yang diinputkan user
4. Menghitung jumlah dan rata-rata dari n bilangan
Latihan

1. Tentukan luaran dari algoritma berikut

X=2
Y=4
IF X>Y THEN
Jumlah = X^Y
ELSE
Jumlah = Y^X
ENDIF
Output (Jumlah)
Latihan

2. Tentukan luaran dari algoritma berikut

Input (n)
Faktorial = 1
FOR X = 1 TO n
Faktorial = Faktorial * X
NEXT X
Output (Faktorial)
Latihan
3. Tentukan luaran dari algoritma berikut

Input (n)
Jml = 0
Y=0
FOR X = 1 TO n
Input (angka)
IF angka MOD 2 = 0 THEN
Jml = Jml + angka
Y=Y+1
END IF
NEXT X
Rerata = Jml/Y
Output (Jml, Rerata)
Pekerjaan Rumah (PR)

Buatlah algoritma (pseudocode) untuk:


1. Menentukan akar-akar persamaan kuadrat, ax2 + bx + c = 0,
D = b2 –4ac, dengan input a,b dan c
1. Menghitung rata-rata dari 10 input bilangan, tetapi yang dihitung
yang genap saja
2. Menampilkan n bilangan prima pertama
3. Menghitung jumlah bilangan dari deret aritmatika dengan input a,b
dan n
4. Menghitung jumlah bilangan dari deret geometri dengan input a,r
dan n
5. Menentukan nilai faktorial n (n!)
6. Menentukan hasil a pangkat b (ab)
Terima Kasih

Anda mungkin juga menyukai