Anda di halaman 1dari 4

KEPUTUSAN KEPALA DESA GANDAOLI

KECAMATAN CIKAKAK KABUPATEN SUKABUMI

NOMOR: 141.3/Kep. ……../Pemdes

TENTANG

PENGANGKATAN PUSKEOS
DESA GANDASOLI KECAMATAN CIKAKAK KABUPATEN SUKABUMI

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA DESA GANDASOLI,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka kelancaran pelaksanaan dan


pengelolaan Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial
Next Generation (SIKS-NG) agar sesuai dengan
ketentuan dan peraturan yang berlaku, maka
diperlukan adanya Operator SIKS-NG
a. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana
dimaksud pada huruf a, perlu menetapkan Keputusan
Kepala Desa tentang Pengangkatan Operator Aplikasi
SIKS-NG
Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 14 Tahun 1950 tentang
Pembentukan Daerah-Daerah Kabupaten Dalam
Lingkungan Provinsi Djawa Barat (Berita Negara
Republik Indonesia tanggal 8 Agustus 1950)
sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang
Nomor 4 Tahun 1968 tentang Pembentukan
Kabupaten Purwakarta dan Kabupaten Subang
dengan mengubah Undang-Undang Nomor 14 Tahun
1950 tentang Pembentukan Daerah-Daerah
Kabupaten Dalam Lingkungan Provinsi Djawa Barat
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1968
Nomor 31, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 2851);
2. Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014
Nomor 7,Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 5495);
3. Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 tentang
Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6
Tahun 2014 tentang Desa (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2014 Nomor 123, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5539)
sebagaimana beberapa kali diubah, terakhir dengan
Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2015 tentang
Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 43
Tahun 2014 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-
Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 157,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 5717);
4. Undanga-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang
Pembentukan Peraturan Perundang-Undangan
(Lembaran Negara Republik Indonesai Nomor 82
Tahun 2011, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 5234) Sebagaimana telah diubah
dengan Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2019
tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 12
Tahun 2011 tentang Pembentuakn Peraturan
Perundang-Undangan (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2019 Nomor 15, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 6398);
5. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang
Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587)
sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir
dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang
Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 23
Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 58,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 5679);
6. Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 tentang
Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6
Tahun 2014 ten tang Desa (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2014 Nomor 123, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5539)
sebagaimana telah diubah beberapakali terakhir
dengan Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2019
tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Pemerintah
Nomor 43 Tahun 2014 tentang Peraturan Pelaksanaan
UndangUndang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2019
Nomor 41, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 6321);
7. Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2014 tentang
Dana Desa yang Bersumber dari Anggaran Pendapatan
dan Belanja Negara (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2014 Nomor 168, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5558)
sebagaimana telah beberapa kali diubah, terakhir
dengan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2016
tentang Perubahan Kedua atas Peraturan Pemerintah
Nomor 60 Tahun 2014 tentang Dana Desa yang
Bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja
Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2016 Nomor 57, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 5864);
8. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 111 Tahun
2014 tentang Pedoman Teknis Peraturan di Desa;
(Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor
2091);
9. Peraturan Menteri Dalam NegeriNomor 114 Tahun
2014 Tentang Pedoman Pembangunan Desa (Berita
Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 2094);
10. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 20 Tahun 2018
tentang Pengelolaan Keuangan Desa (Berita Negara
Republik Indonesia Tahun 2018 Nomor 611);
11. Peraturan Menteri Sosial Nomor 15 Tahun 2018
tentang Sistem Layanan dan Rujukan Terpadu (Berita
Negara Republik Indonesia Nomor 1062);
12. Peraturan Menteri Sosial Nomor 5 Tahun 2019 tentang
Pengelolaan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (Berita
Negara Republik Indonesia Tahun 2019 Nomor 732);
13. Peraturan Daerah Kabupaten Sukabumi Nomor 9
Tahun 2015 tentang Desa (Lembaran Daerah
Kabupaten Sukabumi Tahun 2015 Nomor 9)
sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Daerah
Kabupaten Sukabumi Nomor 6 Tahun 2017 Tentang
Perubahan Atas Peraturan Daerah Nomor 9 Tahun
2015 Tentang Desa (Lembaran Daerah Kabupaten
Sukabumi Tahun 2017 Nomor 6);
14. Peraturan Desa Gandasoli Nomor 1 Tahun 2019
tentang Daftar Kewenangan Desa Berdasarkan Hak
Asal - usul dan Kewenangan Lokal Berskala Desa
(Lembaran Desa Gandasoli Tahun 2019 Nomor 6);
15. Peraturan Desa Gandasoli Nomor 5 Tahun 2022
tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah
Desa Tahun 2022-2028 (Lembaran Desa Gandasoli
Tahun 2022 Nomor 5);
16. Peraturan Desa Gandasoli Nomor 6 Tahun 2022
tentang Rencana Kerja Pemerintah Desa Tahun 2023,
(Lembaran Desa Gandasoli Tahun 2022 Nomor 6);

MEMUTUSKAN

Menetapkan :
KESATU : Mengangkat dengan hormat :
Nama : JAMALUDIN
Tempat Tanggal Lahir: Sukabumi, 06 Agustus 1994
Pendidikan Terakhir : SLTA
Alamat : Kp. Cikubang RT/RW 03/02 Desa
Gandasoli
Sebagai Puskesos Desa Gandasoli Kecamatan Cikakak
Kabupaten Sukabumi;

KEDUA : Puskeos mempunyai tugas :


1) Melakukan Pengelolaan baik entry data maupun
pelaporan dan atau pembukuan;
2) melaporkan hasil pelaksanaan kegiatan secara berkala
kepada Kepala Desa.

KETIGA : Biaya sebagai akibat dari pelaksanaan Keputusan ini


dibebankan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa.
KEEMPAT : Keputusan Kepala Desa ini mulai berlaku pada tanggal
ditetapkan.

Ditetapkan di : Gandasoli
Pada tanggal : ....................... 2022

KEPALA DESA GANDASOLI

ECE KURNIAWAN

Tembusan :
1. Yth. Camat Cikakak
2. Yth. BPD Desa Gandasoli
3. Yang bersangkutan

Anda mungkin juga menyukai