Anda di halaman 1dari 2

Suhu & Kalor Kelas VII

Suhu & Kalor

1. Suhu adalah...
A. salah satu bentuk energi
B. sama dengan kalor
C. satuan dari kalor
D. derajat panas suatu benda

2. Alat untuk mengukur suhu tubuh dinamakan....


A. dinamometer
B. termometer
C. calorimeter
D. kompresor

3. Suatu termometer menunjukkan suhu 30 derajat Celcius, berapakah jika dinyatakan dalam
skala Fahrenheit?

A. 78 derajat Fahrenheit
B. 54 derajat Fahrenheit
C. 86 derajat Fahrenheit
D. 77 derajat Fahrenheit

4. Suhu rata-rata di kota Jackson, Mississippi, Amerika Serikat, adalah 77 derajat Fahrenheit.
Berapakah besarnya dalam skala Celcius?

A. 15 derajat Celcius
B. 17 derajat Celcius
C. 25 derajat Celcius
D. 29 derajat Celcius

5. Yang bukan merupakan pemanfaatan pemuaian dalam kehidupan sehari-hari adalah....


A. pemasangan jembatan besi
B. keping bimetal
C. pengelingan pelat logam
D. memasang roda pada ban baja sebuah lokomotif

5. Berapa kalor yang diperlukan untuk memanaskan 2 kg air yang suhunya 30 menjadi 100
derajat Celcius, jika kalor jenis air 4.200 J/kgoC?
A. 890.000 J
B. 588.000 J
C. 840.000 J
D. 252.000 J

Essay

1. Suatu hari Xiao mengukur suhu udara menggunakan termometer. Dimana hasilnya
menunjukkan nilai 25°C. Lalu Xiao ingin mengabarkan suhu tersebut pada temannya di

Bimbingan Belajar Ning’s Course


Suhu & Kalor Kelas VII

Amerika (standar suhu Amerika adalah °F). Agar mudah dipahami oleh rekannya itu,
Xiao memutuskan untuk melakukan konversi suhu udara. Hitunglah berapa derajat
suhu udara disekitar Xiao dalam ukuran °F!

2. Berdasarkan soal nomor (1), apabila Xiao melakukan konversi suhu hasil pengukuran
miliknya menjadi °K maka berapakah nilainya?

3. Setelah waktu berjalan 3 jam, Xiao memutuskan melakukan pengukuran ulang


sehingga termometer miliknya menunjukkan suhu udara bernilai 30°C. Berapakah suhu
udara hasil ukur Xiao dalam Reamur?

4. Seorang bernama Whitebeard memasak air dalam panci sehingga suhunya menjadi
373°K. Jika air milik Whitebeard diukur dalam skala Celsius, maka hasilnya akan
menunjukkan nilai?

5. Tak berselang lama setelah Whitebeard mengukur suhu air miliknya, datanglah
Blackbeard. Kemudian Ia memasukkan termometer Reamur ke panci Whitebeard.
Seharusnya berapakah hasil pengukuran suhu Blackbeard?

6. Pada suatu hari, suhu di negara India menjadi sangat tinggi. Ketika dilakukan
pengukuran ternyata hasilnya menunjukkan angka 122°F. Berapakah suhu di India
tersebut jika di konversi menjadi berskala Celcius?

7. Sanji ingin mengetahui panas tubuhnya dalah ukuran Reamur, namun hanya memiliki
termometer Fahrenheit. Setelah diukur, ternyata suhu badan Sanji mempunyai besaran
97°F. Bantulah Sanji untuk mengetahui suhu tubuhnya menggunakan proses konversi.

8. Suatu ketika Franky mengukur suhu komputer miliknya. Pada pengukuran menunjukan
angka 20 °R. Lakukanlah konversi suhu komputer Franky ke suhu Kelvin.

9. Ketika Kaido mengukur suhu udara daerah Wano, Ia mendapatkan nilai 303°K.
Konversilah hasil pengukuran Kaido menjadi °F!

10. Berdasarkan contoh soal (13), ubahlah hasil pengukuran kaido menjadi °R!

Bimbingan Belajar Ning’s Course

Anda mungkin juga menyukai