Anda di halaman 1dari 4

PENILAIAN TENGAH SEMESTER GENAP

TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Nama Sekolah : UPTD SDN 1 Metro Utara Hari/Tanggal :


Kelas :V Nama Siswa :
Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) No. Absen :
Waktu : 60 Menit

PETUNJUK :
1. Tulis Identitas diri pada tempat yang telah disediakan.
2. Bacalah soal terlebih dahulu sebelum menjawab soal.
3. Kerjakan soal yang dianggap paling mudah terlebih dahulu.
4. Periksa kembali jawabanmu sebelum diserahkan kepada Guru.

A. Berilah tanda silang (x) pada pilihan jawaban A, B, C atau D pada jawaban yang dianggap paling tepat!

1. Alat yang digunakan untuk mengukur suhu adalah . . . .

A. Barometer C. Thermometer
B. Amperemeter D. Parameter

2. Saat mengaduk air teh panas, Komang merasakan panas pada bagian gagang sendok. Pada peristiwa tersebut
bagian yang berperan sebagai sumber energi panas adalah . . . .

A. Jari-jari tangan C. Sendok


B. Air teh panas D. Gelas

3. Kalor dapat mempengaruhi wujud benda. Pada peristiwa mentega dipanaskan terjadi perubuhan wujud benda
yaitu ….
A. Mencair
B. Membeku.
C. Mengkristal
D. Menyublim

4. Air yang dimasak dalam panci bisa mendidih merata ketika dipanaskan. Peristiwa tersebut termasuk
perpindahan panas secara ….
A. Konduksi C. Radiasi
B. Kondensasi D. Konveksi

5. Siswa-siswi SD Tunas Bangsa mengikuti perkemahan. Pada malam hari panitia perkemahan menyalakan api
unggun. Anak-anak merasa hangat saat dekat dengan api unggun. Peristiwa tersebut termasuk perpindahan
panas secara . . . .
A. Radiasi
B. Konveksi
C. Konduksi
D. Kondensasi

6. Benda yang dapat menghantarkan panas dengan baik disebut….


A. Isolator C. Traktor
B. Konduktor D. Predator

7. Ibu ingin mengambil kue yang sudah selesai dipanggang dari dalam oven. Untuk mneghambat kalor dari
loyang, sebaiknya menggunakan . . . .
A. Besi C. Kain lap
B. Alumunium D. Kertas
8. Salah satu contoh kegiatan yang dilakukan untuk mempercepat perpindahan kalor adalah . . . .
A. Melapisi besi dengan ebonit
B. Mengurangi jumlah kayu pada tungku api
C. Melapisi pegangan panic menggunakan karet
D. Membungkus daging ayam yang ingin dipanggang dengan alumunium foil

9. Sumber energi panas terbesar di bumi adalah ….


A. Api
B. Listrik
C. Korek Api
D. Matahari

10. Jaringan kebel listrik yang dipasang longgar menyesuaikan sifat benda akibat panas yaitu ….
A. Pembiasan C. Pemuaian
B. Pemancaran D. Pembakaran

11.Benda padat yang dipindahkan memiliki bentuk dan ukuran . . . .


A. Berbeda C. Berubah
B. Tetap D. Besar

12.Kamper yang kita letakkan di kamar mandi, lama-kelamaan akan habis. Peristiwa tersebut merupakan contoh
perubahan wujud benda yang disebut . . . .

A. Mencair C. Mengkristal
B. Menguap D. Menyublim

13. Saat hujan deras, Nani berada di dalam mobil. Meskipun kaca depan bagian luar selalu dibersihkan dari air,
kaca bagian dalam tetap basah. Peristiwa tersebut menunjukkan ….
A. Pengembuan
B. Pembekuan
C. Pencairan
D. Penguapan

14. Minyak wangi yang disemprotkan ke pakaian lama-kelamaan baunya tidak harum lagi. Peristiwa tersebut
contoh perubahan wujud benda yang disebut….
A. Mencair C. Menguap
B. Membeku D. Menyublim

15. Benda yang tidak bisa mengalami perubahan wujud dari padat ke cair lalu kembali ke padat lagi adalah . . . .
A. Es Krim
B. Lilin
C. Kamper
D. Logam

16. Peristiwa berikut yang berkaitan dengan penguapan adalah ….


A. Pakain basah setelah dijemur akan kering C. Menyalakan lilin
B. Membuat es D. Meletakkan es di gelas

17. Berikut ini merupakan sifat dari benda gas adalah. . . .


A. Meresap melalui celah-celah kecil C. Mengisi seluruh ruangan yang ditempati
B. Bentuk dan ukuran tetap D. Mengalir dari tempat yang tinggi ke tempat lebih rendah

18. Energi yang dipindahkan dari suatu benda lainnya karena adanya perbedaan suhu disebut . . . .
A. Derajat panas
B. Kalor
C. Temperatur
D. Derajat dingin

19. Kawat las setelah dipanasi akan melebur, tetapi setelah dingin akan ….
A. Membeku
B. Mencair
C. Mengembun
D. Menguap
20. Peristiwa melelehnya es jika dipanaskan adalah perubahan wujud ….
A. Benda cair menjadi gas C. Benda gas menjadi cair
B. Benda padat menjadi cair D. Benda cair menjadi padat

B. Jawablah soal di bawah ini dengan teliti dan tepat!


1. Tingkat atau derajat panas suatu benda disebut . . . .
2. Zat cair yang paling banyak digunakan untuk mengisi tabung thermometer adalah . . . dan . . .
3. Terjadinya angin darat dan angin laut merupakan contoh perpindahan panas secara . . . .
4. Peristiwa radiasi kalor dimanfaatkan oleh tumbuhan yang berguna bagi proses . . . .
5. Bagian pegangan setrika terbuat dari plastik. Karena plastik bersifat . . . .
6. Bentuk permukaan benda cair yang tenang selalu . . . .
7. Menguap adalah perubahan wujud benda dari ... menjadi . . .
8. Nama lain dari mengkristal adalah . . . .
9. Dinding luar gelas basah apabila gelas berisi es. Peristiwa tersebut merupakan perubahan wujud zat yang
disebut . . . .
10. Saat dipanaskan, air akan menyerap kalor sehingga akan berubah menjadi ... yang berwujud . . . .

C. Jawablah soal di bawah ini dengan jujur, sungguh-sungguh dan tepat!

1. Tuliskan dan jelaskan 3 cara perpindahan panas!


2. Jelaskan pengertian isolator dan berikan 3 contoh benda isolator!
3. Tuliskan 3 sifat-sifat benda cair?
4. Tuliskan contoh peristiwa mengkristal!
5. Mengapa minyak wangi yang disemprotkan ke pakaian lama-kelamaan akan habis?
KUNCI JAWABAN

A. PILIHAN GANDA
1. C 11. B
2. B 12. D
3. A 13. A
4. D 14. C
5. A 15. C
6. B 16. A
7. C 17. C
8. D 18. B
9. D 19. A
10. C 20. B

B. ISIAN SINGKAT
1. Suhu
2. Raksa dan Alkohol
3. Konveksi
4. Fotosintesis
5. Konduktor
6. Datar
7. Cairk e Gas
8. Menghablur
9. Mengembun
10. Uap bewujud gas

C. URAIAN
1. Konduksi adalah perpindahan panas tanpa disertai perpindahan zat perantaranya.
Konveksi adalah perpindahan panas melalui perantara, dimana zat perantaranya ikut bepindah
Radiasi adalah perpindahan panas tanpa melalui zat perantara
2. Isolator adalah benda penghantar panas yang buruk. Contoh plastik, karet, kain
3. - Bentuknya mengikuti wadahnya
- Mengalir dari tempat yang tinggi ke tempat yang rendah
- Menekan ke segala arah
4. Salju dan gas yang didinginkan
5. Karena mengalami penguapan

Anda mungkin juga menyukai