Anda di halaman 1dari 2

BERITA ACARA

Pada hari ini Jum’at tanggal Tiga Puluh Satu bulan Desember tahun Dua Ribu Dua Puluh
Satu, bertempat di Kantor Desa Banyu Irang, Kecamatan Bati-Bati, Kabupaten Tanah Laut, telah
dilaksanakan musyawarah bersama terkait dengan Limbah Asap/Polusi Udara Produksi dari PT.
Dutasatriya Adhipersada yang beralamat di RT.009 RW.002 Desa Banyu Irang. Adapun peserta
yang berhadir terdiri dari unsur Pemerintah Desa, BPD, Ketua RW, Ketua RT dan Perwakilan dari
perusahaan tersebut.
A. Materi
Pembahasan terkait Limbah Asap/Polusi Udara PT. Dutasatriya Adhipersada yang
mencemari wilayah di sekitar perusahaan dan menjadi keresahan di tengah-tengah warga
saat ini.
B. Unsur Pimpinan Musyawarah
Pimpinan Musyawarah : Titi Lisnani (Kepala Desa)

Notulis : Redha A Rachim (Sekretaris Desa)

Setelah dilakukan pembahasan dan diskusi masalah tersebut, selanjutnya Pihak dari
Pemerintahan Desa dan Pihak dari PT. Dutasatriya Adhipersada menyepakati beberapa
hal sebagai putusan dari musyawarah ini, yaitu :

1. PT. Dutasatriya Adhipersada melaksanakan kegiatan produksi terakhir pada Jum’at, 31


Desember 2021 untuk mencapai target produksi perusahaan dan selanjutnya diminta
untuk melakukan perbaikan.
2. PT. Dutasatriya Adhipersada akan melakukan perbaikan pada alat-alat/mesin-mesin
operasional mereka untuk dapat melaksanakan kegiatan produksi kembali.
3. Setelah perbaikan, kegiatan operasional pertama akan ditinjau bersama-bersama oleh
Pihak Pemerintahan Desa dan pihak terkait lainnya untuk menilai kelayakannya.
4. Apabila kejadian seperti ini terulang kembali, PT. Dutasatriya Adhipersada tidak
diizinkan untuk beroperasi dan akan disampaikan kepada dinas atau pihak berwajib
untuk menindaklanjuti permasalahan ini.
Demikian Berita Acara ini dibuat untuk dapat diketahui dan dilaksanakan sebagaiaman
seharasunya demi kebaikan bersama khususnya warga Desa Banyu Irang. Atas perhatian dan
kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.

Perwakilan PT. Dutasatriya Adhipersada, Perwakilan Pemerintahan Desa,

FRANKY NOVAN TITI LISNANI


Turut menyaksikan :
1. H. MUHAMMAD BASIR (Ketua BPD) 1.
2. SRI WAHYUNI (Kepala Dusun II) 2.
3. AHMAD JUBAINI (Ketua RT.009) 3.
4. M. BAHARUDIN (Security Perusahaan) 4.
5. SALASIAH (Anggota BPD) 5.

Anda mungkin juga menyukai