Anda di halaman 1dari 4

TATA TERTIB SISWA

SMA KRISTEN TIARA KASIH


TAHUN PELAJARAN 2022/2023
I. PERATURAN UMUM
1. Kehadiran di sekolah.
• Sekolah dimulai pkl. 06.45 dan berakhir pkl. 14.35 dari hari Senin sampai dengan Jumat. Setiap
siswa wajib datang ke sekolah  10 menit sebelum bel masuk.
• Setiap siswa yang datang terlambat setelah bel masuk, harus mendapat izin Asisten Kepala
Sekolah atau Guru piket. (wajib lapor ke ruang guru, sebelum masuk ke kelas dan renungan di
ruang guru)
• Jam pelajaran pertama didahului dengan renungan pagi dilanjutkan dengan menyanyikan lagu
kebangsaan Indonesia Raya, kemudian Mars Tiara Kasih dan memberi salam kepada guru.
• Sebelum pulang berdoa untuk berterima kasih kepada Tuhan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu
Bapa Terima Kasih kemudian Lagu Nasional dan memberi salam kepada guru.
❖ Hari Senin – Selasa dalam bahasa Inggris
❖ Rabu – Kamis dalam bahasa Mandarin
❖ Jumat dalam bahasa Indonesia
• Selama waktu sekolah, siswa tidak dibenarkan keluar halaman sekolah tanpa izin.
❖ Izin pulang sebelum sekolah usai harus disertai surat orang tua/wali.
❖ Izin pulang karena sakit atau hal mendadak yang penting harus dengan persetujuan Asisten
Kepala Sekolah/Guru Piket dan Dokter sekolah kalau sakit.
❖ Siswa yang tidak masuk sekolah, wajib memberitahu pihak sekolah.
• Siswa yang hendak keluar kota atau keperluan lain, maka orangtua/wali harus minta izin kepada
Kepala Sekolah atau wali kelas, minimal satu hari sebelumnya. Jika ada ulangan saat itu, siswa
dapat meminta ulangan terlebih dahulu pada guru yang bersangkutan.
• Bagi siswa yang tidak masuk sekolah tanpa berita, setelah batas waktu 2 (dua) minggu, dianggap
keluar dari sekolah dan namanya dicoret dari daftar siswa

2. Penampilan fisik (lihat tata tertib kerapihan siswa).


a. Siswa wajib berpakaian seragam menurut model dan warna yang telah ditetapkan oleh sekolah.
b. Bagian bawah blus/kemeja dimasukkan ke dalam rok atau celana. Menggunakan ikat pinggang
warna hitam.
c. Rok pelajar puteri harus 8 cm di bawah tempurung lutut.
d. Bersepatu hitam polos dan berkaos kaki yang berlogo Tiara Kasih.
e. Siswa tidak dibenarkan membawa atau memakai perhiasan yang berharga ke sekolah.
f. Siswa yang membawa atau memakai perhiasan yang berharga ataupun yang sedang mode, akan
disita oleh Sekolah.
g. Perhiasan yang berharga akan dikembalikan pada orang tua saat pengambilan rapor pada semester
tersebut.
h. Perhiasan yang diperbolehkan adalah jam tangan dan sepasang anting-anting untuk siswa puteri.
i. Siswa dilarang berhias dengan make up dan gaya rambut yang “nyentrik”.
j. Siswa pria tidak dibenarkan berambut gondrong (bagian belakang melebihi kerah baju dan bagian
depan tidak melebihi dahi), siswa yang telah diperingatkan tetapi masih juga berambut gondrong
akan dicukur di sekolah, selain daripada itu siswa pria tidak diperkenankan memelihara kumis,
jambang atau jenggot.
k. Siswa tidak dibenarkan berkuku panjang dan berkutek serta mencat rambutnya.
l. Siswa tidak dibenarkan memakai softlens berwarna yang tidak sesuai dengan warna mata aslinya.
m. Kehadiran siswa di sekolah 90%. Kurang dari 90% tidak diperbolehkan ikut ulangan semester.
Catatan: salah satu syarat kenaikkan kelas adalah kehadiran adalah 90 %

1
n. Siswa yang menggunakan motor ke Sekolah, wajib menggunakan helm, baik yang membonceng
maupun yang dibonceng. Serta menyerahkan surat pernyataan orangtua, yang menyatakan
mengizinkan anaknya menggunakan motor ke Sekolah. Jika tidak memakai helm, maka bapak
Security akan mengambil kunci motor siswa yang bersangkutan dan menyerahkannya kepada
Kepala Sekolah dan akan diambil oleh orangtua.

II. PERATURAN SIKAP PELAJAR DALAM KELAS / SEKOLAH


A. Siswa WAJIB :
a. Menjunjung tinggi nama baik sekolah.
b. Hormat dan sopan terhadap guru, karyawan/petugas sekolah, sesama teman serta tamu sekolah.
c. Segera masuk kelas masing-masing bila bel masuk dibunyikan.
d. Bila guru yang bersangkutan belum hadir di kelas 5 menit setelah bel dibunyikan, siswa (diwakili
oleh ketua/wakil ketuas kelas) wajib memanggil guru atau lapor ke guru piket
e. Menjaga kebersihan dan kerapian kelas, perlengkapan kelas serta lingkungan sekolah.
f. Mengikuti pelajaran dengan tenang dan tertib, sehingga tidak mengganggu siswa/kelas lain.
g. Mengikuti peraturan tata tertib di ruang Laboratorium/Praktek /Perpustakaan.
h. Hadir dalam kegiatan ekstra kurikuler yang dipilihnya.

B. Siswa DILARANG :
a. Makan dan minum di dalam kelas selama kegiatan belajar dan mengajar.
b. Membawa dan mempergunakan rokok, NAZA (Narkotik, Zat Aditktif & obat Psikotropika).
c. Meninggalkan ruangan kelas tanpa izin guru yang bersangkutan pada waktu jam pelajaran
berlangsung.
d. Keluar dari pekarangan sekolah tanpa izin guru piket/Kepala Sekolah.
e. Membawa senjata tajam apapun, buku – buku, gambar-gambar kaset, CD/VCD, Handphone dan
lain-lain yang tidak ada hubungannya dengan pelajaran sekolah.
f. Membunyikan bunyi-bunyian (pluit, bel, dll.) yang mengganggu sekolah.
g. Menerima barang, surat maupun kunjungan siapapun selama jam sekolah, tanpa izin.
h. Melakukan kegiatan yang tidak ada hubungannya dengan kegiatan belajar.
i. Berkelahi atau main hakim sendiri.
j. Menjadi anggota perkumpulan anak-anak nakal/terlarang.
k. Berolahraga di luar jam olahraga

III. HAL-HAL YANG PERLU DIPERHATIKAN ORANG TUA:


a. Memperhatikan kebersihan badan dan baju anaknya.
b. Menemui Kepala Sekolah/Guru bila ada hal – hal yang penting yang berkaitan dengan pendidikan
anaknya.
c. Bila ingin bertemu dengan guru kelas harus melalui guru piket pada waktu yang telah ditentukan
dengan mengisi buku tamu di satpam.
d. Memperhatikan pergaulan serta baca-bacaan putera-puterinya diluar sekolah.
e. Wajib memperhatikan jam pulang putera-puterinya.
f. Berpakaian rapi dan sopan pada waktu datang ke sekolah.

IV. LAIN-LAIN
1. Uang sekolah
a. Uang sekolah dilunasi paling lambat tanggal 10 setiap bulannya.
b. Bagi siswa yang menghadapi kesulitan, sehingga tidak dapat melunasi pada waktunya, Orang tua
harus menghadap Kepala Sekolah.
c. Bagi siswa yang belum melunasi administrasi keuangan yang ditentukan, tidak dapat mengikuti
PAS / PAT (ulangan semester)/Ujian.
2. Privat les.
a. Siswa/orang tua/wali tidak diperkenankan meminta privat les kepada guru-guru sekolah Kristen
Tiara Kasih. Jam pelajaran tambahan bagi siswa-siswi yang lemah / kurang akan diatur Kepala
Sekolah menurut kebutuhan kelas masing-masing.
b. Siswa/Orang Tua/Wali tidak dibenarkan memberikan hadiah/ bingkisan kepada guru-guru secara
pribadi.

2
V. PELANGGARAN DAN SANKSI-SANKSI

No. URAIAN PELANGGARAN SANKSI

1. Membuang sampah/ ludah/ ingus sembarangan. Wajib membersihkan/ membuang pada tempatnya.

Berbicara tidak pada tempatnya/ mengucapkan Ditegur dan dilaporkan ke wali kelas/ asisten
2.
kata-kata kotor/ kasar atau menjuluki orang lain. Kesiswaan/BK.

3. Mempelajari pelajaran lain tanpa izin. Diberi sanksi oleh guru yang bersangkutan.

Bermain bola di waktu istirahat di kelas / lapangan


4. Bola disita oleh guru piket / BK / guru / asisten.
dan teras.

Melakukan CORAT-CORET tembok di


5. lingkungan sekolah atau merusak barang milik Membersihkan dan mengganti barang yang rusak.
sekolah / milik orang lain.

Disita oleh pihak sekolah, diambil setelah 1 bulan oleh


Menggunakan Hand Phone dan alat elektronik
6. orang tua (bila sudah lebih dari 1X diambil pada
lainnya ke sekolah tanpa izin.
semester berikutnya).

Membawa / mengedarkan gambar / buku / VCD Diskors dan bila diperlukan akan dikeluarkan dari
7.
porno. sekolah.

Membawa / NARKOBA / minuman keras di


8. Dikeluarkan dari sekolah.
sekolah. Membawa senjata api / senjata tajam.

9. Membawa dan memainkan alat judi ke sekolah. Dihukum oleh guru yang bersangkutan dan disita.

10. Memberikan informasi / tanda tangan palsu. Orang tua dipanggil.

11. Terlibat perkelahian di sekolah Semua pihak yang terlibat diskors.

Terlibat tawuran dengan siswa sekolah lain atau


12. Dikeluarkan dari sekolah.
menjadi provokator.

Melawan kepala sekolah / guru / karyawan :

• Dengan perkataan • Berdiri di pojok ruang guru.


13.
• Disertai ancaman • Diskors.

• Disertai pemukulan • Dikeluarkan dari sekolah.

14. Berbuat asusila di sekolah. Orang tua dipanggil dan membuat surat pernyataan.

Meninggalkan kelas saat KBM / pergantian jam Dihukum oleh guru yang bersangkutan (yang mengajar
15.
pelajaran. kemudian).

Mengambil / mencuri barang milik orang lain /


16. Diskors dan harus mengganti barang yang diambil.
milik sekolah.

Meninggalkan sekolah tanpa ijin guru yang


17. bersangkutan / kepala sekolah / asisten / wali kelas Diskors.
/ guru piket (membolos).

Membawa barang-barang yang tidak berhubungan Barang disita dan tidak dikembalikan serta menjadi
18.
dengan KBM selain buku perpustakaan. milik sekolah.

3
No. URAIAN PELANGGARAN SANKSI

19. Menyontek dan memberikan contekan. Diberi nilai nol untuk ulangan tersebut.

Pembocoran / pembelian soal (yang membeli / Diskors & menghadap Kasek. Bila diperlukan akan
20.
membocorkan / menerima). dikeluarkan dari sekolah.

Membuat gaduh di kelas ketika pelajaran Berdiri di pojok ruang guru/ diberi sanksi oleh guru
21.
berlangsung. yang bersangkutan.

Tidak mengikuti remidial teaching/program


22. Orang tua dipanggil oleh wali kelas.
pembekalan Kepala Sekolah.

Tidak membawa Alkitab dalam kebaktian/saat


23. Dapat tugas dari guru agama.
teduh.

1x s.d. 4x diperingatkan.
5x pemanggilan orangtua bersama siswa oleh Wali
Kelas.
6x diskors setelah pulang sampai pk.15.00 buat soal 10
nomor PG + jawaban.
7x diskors sampai pk. 15.30, buat soal 10 nomor PG +
jawaban, menyapu kelas.
24. Datang terlambat ( selama 1 semester ). 8x diskors sampai pk 15.30, buat soal 20 nomor PG +
jawaban, menyapu kelas dan koridor.
9x diskors sampai pk 15.30, buat soal 25 nomor PG +
jawaban, menyapu kelas dan koridor, serta mengepel
koridor.
10x pemanggilan orangtua bersama siswa oleh Wali
Kelas, BK dan Asisten Kesiswaan.
Lebih dari 10x diskors 1 hari.

Anda mungkin juga menyukai