Anda di halaman 1dari 8

Rule Book - Roshow x TerryMaskMan

[BR Solo] Meet The Scout

1. Peraturan Umum
Rule Book ini merupakan panduan resmi yang dibuat oleh Panitia Fun Match untuk
mengatur permainan dengan aturan-aturan, jalannya permainan, dan larangan yang
harus dihindari oleh para peserta. Rule Book ini dibuat untuk memperkuat dan
membentuk suasana permainan yang adil dan menjunjung tinggi nilai sportivitas.
Dokumen ini dilarang untuk disalin tanpa izin dari panitia dan dilarang untuk
mendistribusikan dokumen ini dengan mengubah isinya.
1.1.Penerimaan Aturan
Dengan menerima seluruh aturan yang berlaku, peserta sadar dan menyetujui untuk
mematuhi segala aturan yang sudah dibuat dan siap dikenakan sanksi yang sesuai
jika melakukan pelanggaran.
1.2.Interpretasi Aturan dan Perubahan
Panitia Fun Match memiliki hak untuk mengubah, menghapus, serta mengambil
keputusan atas semua permasalahan di luar cakupan peraturan untuk menjaga fair
play dan sportivitas. Keputusan apapun yang dibuat oleh Panitia Fun Match bersifat
final dan tidak dapat diganggu gugat.
1.3.Kode Etik
Semua peserta harus berperilaku sopan terhadap seluruh peserta lainnya dan
panitia.
1.3.1.Pelecehan atau penghinaan
Segala bentuk pelecehan dan penghinaan harus segera dilaporkan kepada
panitia dengan bukti yang valid. Penghinaan mencakup kata-kata kotor &
vulgar, atau terkait dengan jenis kelamin, SARA, orientasi seksual, usia,
disabilitas, penampilan fisik dan ukuran tubuh. Serta hal-hal yang dianggap
pelecehan lainnya seperti gambar seksual, intimidasi yang disengaja,
menguntit, melecehkan dengan materi foto atau video seksual, kontak fisik
yang tidak pantas, dan perhatian seksual yang tidak diinginkan. Panitia akan
menyatakan DISKUALIFIKASI bagi peserta yang melakukan.
1.3.2.Aktivitas Ilegal.
Peserta tidak boleh terlibat dalam aktivitas ilegal sebagaimana diatur dalam
undang-undang, dan aktivitas yang dianggap oleh Panitia Fun Match adalah
ilegal, atau yang melanggar moral. Jika peserta memiliki kewajiban hukum
perdata atau pidana, maka Panitia Fun Match berhak memutuskan
DISKUALIFIKASI terhadap peserta tersebut.
1.4.Multi-slot
Satu slot hanya boleh terdaftar satu peserta, jika diketahui ada peserta yang
mendaftar lebih dari dua peserta, maka peserta tersebut akan diDISKUALIFIKASI,
dan kedua peserta tersebut juga dapat didiskualifikasi dari permainan sesuai
keputusan panitia.
1.5.Indikasi teaming
Apabila terdapat indikasi kerjasama antara 2 atau lebih peserta yang meliputi
pengaturan skor, pengaturan posisi bracket, dan hal-hal yang merusak nilai
sportivitas, maka panitia berhak untuk mengusut dan mengambil keputusan
berdasarkan bukti yang ada dan peserta tersebut akan DIDISKUALIFIKASI.
1.6.Match Throwing
Peserta diwajibkan untuk berperilaku secara profesional dan sportif dalam interaksi
mereka dengan pemain lain, permainan, dan Panitia baik di dalam game maupun di
luar game.
Kewajiban untuk berperilaku profesional dan sportif meliputi kewajiban dari pihak
peserta untuk datang tepat waktu dan siap bersaing untuk semua Game,
Pertandingan, dan permainan dalam Jadwal permainan. Peserta juga dilarang keras
mengalah dalam suatu Game atau Pertandingan dengan alasan apapun.
Apabila terjadi indikasi match throwing, maka panitia berhak untuk mengusut dan
mengambil keputusan berdasarkan bukti yang ada, jika terbukti melanggar maka
pemain tersebut akan diDISKUALIFIKASI terhadap pemain tersebut.
1.7.Program ilegal, hack dan eksploitasi bug.
> Major Bug
Major bug adalah bug yang secara kritis atau signifikan mengubah hasil
Game dan sangat menghambat kinerja pemain dan/atau Pemain. Terjadinya
major bug akan mengakibatkan rematch atas keputusan panitia.
> Minor Bug
Minor bug adalah bug yang tidak mengubah hasil Game secara signifikan.
Terjadinya minor bug tidak akan menghasilkan rematch dan Pemain harus
meneruskan pertandingan tersebut.
Segala hal yang berkaitan dengan program ilegal, pemutusan koneksi yang
disengaja, eksploitasi bug atau glitch dalam bentuk apapun yang
mengakibatkan adanya kerugian pada round atau match yang berlangsung.
Apabila terdapat pemain atau pemain yang melakukan hal ini maka akan
DIDISKUALIFIKASI langsung dari permainan, keputusan panitia tidak dapat
diganggu gugat.
Panitia berhak untuk menginvestigasi tersebut apabila terdapat pemain yang
melakukan bug.
1.8.Device
Semua peserta wajib menggunakan device masing-masing. Dilarang menggunakan
emulator, controller, dan alat bantu eksternal lainnya.

2. Peraturan Fun Match


Peserta yang terdaftar terdiri dari 1 pemain saja, tidak diperbolehkan adanya
penggantian atau penambahan pemain di luar dari pemain yang telah didaftarkan
(Baik secara identitas, akun, nickname, dan lainnya) dengan alasan apapun saat Fun
Match berlangsung (terhitung sejak pengumuman tim terpilih).
2.1.Format Fun Match
Berikut adalah berbagai syarat dan ketentuan yang berlaku selama Fun Match agar
sesuai dengan tujuan terjadinya Fun Match dan menjaga kelancaran selama Fun
Match berlangsung.
➽ Format Game:
》Match ke-1
> Tipe Game : Battle Royale
> Jumlah Pemain : 100 Player
> Room dibuat oleh panitia
> Jam bermain ditentukan oleh panitia, melalui Grup Whatsapp
★ Setting Custom Room:
> Game Mode : Battle Royale - Solo
> Map : Isolated
> Perspektif : TPP
> Slot Peserta : Bebas
> Safe Zone Shrink : Fast
> Energy Recovery Rate : 200%
> Class : Scout Only
> Shotgun : Double
> Spektator : Hanya Panitia

》Match ke-2
> Tipe Game : Battle Royale
> Jumlah Pemain : 100 Player
> Room dibuat oleh panitia
> Jam bermain ditentukan oleh panitia, melalui Grup Whatsapp
★ Setting Custom Room:
> Game Mode : Battle Royale - Solo
> Map : Blackout
> Perspektif : TPP
> Slot Peserta : Bebas
> Safe Zone Shrink : Fast
> Energy Recovery Rate : 200%
> Class : Scout Only
> Shotgun : Double
> Spektator : Hanya Panitia

》Match ke-3
> Tipe Game : Battle Royale
> Jumlah Pemain : 100 Player
> Room dibuat oleh panitia
> Jam bermain ditentukan oleh panitia, melalui Grup Whatsapp
★ Setting Custom Room:
> Game Mode : Battle Royale - Solo
> Map : Isolated
> Perspektif : FPP
> Slot Peserta : Bebas
> Safe Zone Shrink : Fast
> Energy Recovery Rate : 200%
> Class : Scout Only
> Shotgun : Double
> Spektator : Hanya Panitia

● Mekanisme Slot di dalam Private Match


Peserta bebas untuk memilih Slot yang tersedia di dalam Private Match.

● Perolehan Point
1. Hanya peserta yang memasuki Top 20 atau ke atas yang Poinnya
akan dihitung oleh panitia. Sehingga peserta yang berada di Top 21
dan ke bawah, poinnya akan dianggap hangus. Hal ini dilakukan
karena keterbatasan tenaga kerja dalam memasukkan data untuk
dihitung. (Kecuali dalam mencari Most Kill, panitia akan tetap
menganalisa data dari semua result yang ada untuk mencari Most
Kill).
2. Most Kill hanya akan diambil satu saja, melalui peserta dengan jumlah
Kill terbanyak dari semua match yang ada.
3. Point yang diterima oleh setiap tim diatur berdasarkan perhitungan
berikut:

Placing Point Bonus

Winner 1.40x

2nd 1.35x

3rd 1.32x

4th 1.28x

5th 1.22x

6th 1.18x

7 - 8th 1.13x

9 - 10th 1.10x

11 - 15th 1.05x

16 - 100th No Bonus

Player Point

Kill Point 1 Point

● Tie Breaker
1. Jumlah winner (#1) terbanyak
2. Rata-rata posisi setiap game
3. Total kill seluruh game
4. Placement tertinggi di match terakhir
2.1.1.Banned items list
Berikut adalah daftar item yang dilarang/tidak dapat digunakan selama Fun Match
berlangsung.
1. Jika terdapat peserta yang menggunakan item berikut untuk membunuh
lawan, maka poin yang dimiliki akan dianulir kepada Tim yang berada di
bawah peringkatnya.
2. Jika peserta menemukan item berikut selama Fun Match berlangsung, maka
dianjurkan untuk mengabaikan item tersebut.
3. Khusus Ban Vehicle. Jika para peserta masih menemukan Vehicle berikut
yang sudah tertulis di Ban selama Fun Match berlangsung, maka
diperbolehkan untuk digunakan, tanpa resiko diskualifikasi.
・Vehicle:
- Tank
- Jackal
- Hover Bike

2.2.Peraturan Pertandingan
Berikut adalah peraturan tertentu yang berlaku selama pertandingan berlangsung.
2.2.1.Pre-match
1. Panitia akan membuat Private Room, kemudian panitia akan
membagikan nomor ID Private Room melalui Grup Whatsapp.
2. Perwakilan tim yang berada di Grup Whatsapp WAJIB masuk ke
Private Room menggunakan Nomor ID tersebut dan BERTANGGUNG
JAWAB menginvite anggota tim mereka ke dalam room (kurun waktu
10 menit sebelum pertandingan dimulai), jika dalam batas waktu yang
telah ditentukan dan anggota tim belum masuk, maka match HARUS
dimulai dengan anggota tim yang seadanya.
3. Apabila tim tidak masuk atau menerima invite dari panitia maka tim
tersebut akan di DISKUALIFIKASI.
4. Apabila Fun Match sedang berlangsung, maka pemain DILARANG
keluar atau masuk room. (Contoh: Tim A tereliminasi di awal
pertandingan, maka tim A WAJIB menunggu di dalam room hingga
pertandingan berakhir.)
5. Apabila pertandingan selanjutnya dimulai dan tim tidak berada di
dalam room, maka tim tersebut akan di DISKUALIFIKASI).
6. Apabila terdapat tim atau anggota tim yang tidak duduk sesuai
dengan nomor slot, maka tim tersebut akan di DISKUALIFIKASI.
​ 2.2.2.Peraturan In-game
1. Salah satu perwakilan tim WAJIB screenshot hasil pertandingan yang
telah berakhir.
2. Permasalahan koneksi bukan merupakan tanggung jawab panitia.
3. DILARANG menggunakan Emote apapun saat mode FPP. Apabila
terdapat peserta yang menggunakan Emote saat mode FPP, maka tim
tersebut akan dianulir skor nya pada mode tersebut.
4. DILARANG melakukan aliansi (teaming), panitia berhak untuk
mendiskualifikasi tim tersebut.
5. DILARANG mengeksploitasi bug dengan alasan apapun. Jika pemain
terdapat mengeksploitasi bug maka tim tersebut akan di
DISKUALIFIKASI.
6. Apabila melanggar, maka skor tim tersebut akan dianulir pada game
tersebut.
2.2.3.Etika Match
Komunikasi in game hanya digunakan untuk kepentingan diskusi in game.
Segala bentuk pelecehan atau penghinaan melalui chat in game dilarang
keras. Jika ada player yang diketahui melakukan tindakan tersebut maka
akan DIDISKUALIFIKASI dari Fun Match.
Apabila peserta melakukan trolling saat di dalam pertandingan, maka sanksi
yang diberikan adalah panitia akan memberikan LAST WARNING. Jika tim
tersebut mengabaikan teguran tersebut serta mengulangi tindakan trolling,
maka tim tersebut DIANGGAP KALAH di salah satu mode pertandingan dan
poin akan diberikan kepada tim lawan. Apabila terdapat pelanggaran maka
pemain harus segera lapor kepada panitia dengan bukti yang valid.
2.2.4.Match Protes
Apabila ada komplain maka WAJIB menyertakan bukti yang jelas dan valid,
apabila komplain tidak disertakan bukti yang jelas dan valid maka protes tidak
akan diterima.
2.2.5.Suicide
Apabila ada tim yang sengaja melakukan bunuh diri untuk mendapatkan
keuntungan dalam permainan, maka tim tersebut akan DIANGGAP KALAH
dalam mode tersebut dan poin akan diberikan kepada tim lawan.
2.2.6.Laporan Pelanggaran Rules/Cheat
a. Jika melanggar rules seperti: Menggunakan item yang di ban, maka
bukti berupa screenshot saja sudah dapat diterima. Tetapi jika
pelanggaran yang dilakukan adalah penggunaan cheat. Maka
diperlukan bukti berupa screen recording. Jika tidak dapat
memberikan bukti dan menceritakan kronologi dengan jelas, maka
tuduhan yang dilakukan akan ditolak oleh panitia.
b. Setelah memberikan bukti mengenai laporan yang telah disampaikan,
maka akan dilakukan analisa lebih lanjut oleh panitia. Sehingga
panitia juga berhak untuk menolak laporan maupun mengadakan
rematch walaupun pelapor sudah memberikan bukti dengan jelas dan
lengkap, hal ini dapat terjadi karena berbagai faktor yang perlu
dipertimbangkan dalam menganalisa bukti yang harus sesuai dengan
peraturan yang berlaku. Dengan ini, maka semua keputusan yang
dinyatakan oleh panitia adalah mutlak dan tidak dapat diganggu
gugat.
2.3.Nickname
a. Semua peserta harus menyiapkan nama pemain dan nickname yang sesuai
dengan norma yang berlaku, tanpa menyinggung SARA dan pornografi.
b. Nickname yang sudah terdaftar tidak boleh diubah dengan alasan apapun,
kecuali jika sudah diizinkan oleh panitia.
c. Jika terdapat nickname yang tidak sesuai dengan apa yang sudah terdaftar
tanpa pemberitahuan perubahan nickname sebelumnya kepada panitia,
maka peserta tersebut akan dikeluarkan dari room dan diDISKUALIFIKASI.
d. Apabila terdapat nama pemain atau nickname yang melanggar aturan, maka
pemain atau pemain tersebut akan diDISKUALIFIKASI + Bonus Ganti
Nickname oleh Sistem.
2.2.1.Unjudged Nickname
a. Jika terdapat nickname yang cukup sulit disimpulkan sebagai
nickname SARA maupun mengandung unsur pornografi, maka
nickname tersebut akan diserahkan kepada pihak Garena
Indonesia untuk ditindak lebih lanjut.
b. Jika nickname yang dimaksud dinyatakan melanggar peraturan yang
berlaku, maka akan diberikan sanksi DISKUALIFIKASI bagi pemain
yang bersangkutan.
2.4.Penggunaan Foto Profil atau Avatar
Semua peserta dilarang menggunakan avatar yang mengandung materi pornografi,
SARA, dan hal-hal yang bersifat melecehkan atau menghina. Apabila terdapat
peserta yang melanggar, maka panitia berhak memberikan DISKUALIFIKASI
kepada pemain tersebut.
2.5.Region Pemain
Akun yang digunakan oleh para pemain harus berada di server Garena
Indonesia. Jika tidak, maka hadiah tidak dapat diproses.

Sanksi
Apabila ada pemain yang melanggar ketentuan di atas akan dikenakan hukuman,
bentuk hukumannya akan ditentukan oleh panitia. Semua keputusan panitia
mengenai pelanggaran tersebut bersifat mutlak.
Bentuk hukuman ini bervariasi, tergantung dari pelanggaran yang dilakukan dan
tingkatnya. Berikut ini adalah daftar hukuman yang dapat ditentukan oleh panitia:
​ Peringatan Verbal.
​ Peringatan Tertulis.
​ Tendang dari room.
​ Kehilangan kesempatan round/match.
​ Diskualifikasi.
​ Di ban selama periode tertentu.
​ Di ban dari seluruh Fun Match secara permanen.
​ Pengurangan Hadiah.
​ Penghapusan Hadiah.
Pemain yang dikenakan sanksi berupa Diskualifikasi ataupun WO, otomatis slot
kemenangan akan diberikan kepada pemain yang berada di peringkat bawah nya.

Distribusi Hadiah
Distribusi hadiah dilakukan setelah Fun Match telah selesai atau setelah ditentukan
pemenang dalam Fun Match.
Pemenang harus memenuhi syarat dokumen yang telah ditentukan saat melakukan
registrasi.
Hadiah akan dikirimkan paling lambat 14 hari kerja setelah dokumen pemenang
diterima oleh pihak Garena Indonesia dengan lengkap dan memenuhi syarat.
Klaim Fun Match
Seluruh keputusan yang dikeluarkan oleh Panitia Fun Match bersifat MUTLAK dan
TIDAK DAPAT DIGANGGU GUGAT. Panitia Fun Match BERHAK MENGUBAH
DAN MEREVISI peraturan kapanpun tanpa ada pemberitahuan sebelumnya, demi
kenyamanan dan kelancaran Fun Match.

Selamat, anda tidak krisis membaca.

Anda mungkin juga menyukai