Anda di halaman 1dari 4

PROPOSAL

PERMOHONAN BANTUAN PEMBANGUNAN


MASJID FASTABIQUL KHAERAT
PENGURUS MASJID AKBAR
FASTABIQUL KHAERAT – KELURAHAN BARUGA
Jalan P.Tendean (Depan Mapolsek Baruga) Kendari Sultra

Kendari, Oktober 2022


Nomor :
Lampiran :
Perihal : Permohonan Bantuan Dana
Pembangunan Masjid “FASTABIQUL KHAERAT”

Kepada Yth.
Walikota Kendari
Di –
Kendari

Assalamualaikum Wr. Wb

Puji syukur kita persembahan kehadirat Allah SWT atas segala rahmat dan
rahim-Nya kita senantiasa dalam lidungan-Nya serta salawat dan salam semoga
senantiasa kita sampaikan kepada Rasulullah SAW.

Dengan hormat kami dari Pengurus Masjid Fastabiqul Khaerat Kelurahan


Baruga Kecmatan Baruga Kota Kendari akan menyelesaikan Pembangunan
Masjid, tetapi mengalami kendala kekurangan dana, maka kami segenap
Pengurus Masjid Fastabiqul Khaerat bermaksud memohon bantuan kepada
Bapak Walikota Kendari.

Demikian permohonan ini kami buat mudah-mudahan Allah SWT memberikan


pahala yang setimpal dari semua amal bantuan diberikan kepada kami dan
akhirnyua atas uluran tangan/bantuannya kami ucapkan terimakasih.

Wassalamu”alaikum Wr.Wb

PENGELOLA MASJID AKBAR


FASTABIQUL KHAERAT – KELURAHAN BARUGA

RIDWANSYAH TARIDALA DONI


KETUA SEKRETARIS
PENGURUS MASJID AKBAR
FASTABIQUL KHAERAT – KELURAHAN BARUGA
Jalan P.Tendean (Depan Mapolsek Baruga) Kendari Sultra

A. DASAR PEMIKIRAN
Masjid merupakan tempat ibadah umat muslim. Selama itu pula masjid nan kokoh dan indah
berjemur pada teriknya panas matahari dan guyuran hujan. Sebagai tempat ibadah tentunya
harus dijaga kenyamanan dan keasrian masjid agar dalam melakukan ibadah dapat dengan
nyaman dan khuyu. Dalam rangka tersebut Masjid Fastabiqul Khaerat perlu melakukan
perbaikan atau rehab pada halaman masjid agar terciptanya suasana yang nyaman serta
banyaknya jamaah yang tidak bisa tertampung dalam masjid bisa melaksanakan shalat di
halaman masjid serta dapat digunakan untuk kegiatan TPA, dan kegiatan masjid lainnya.
Dari permasalahan diatas kiranya Masjid Fastabiqul Khaerat saat ini sangat membutuhkan
perhatian dan penanganan yang sigap sebab jika tidak maka banyak jamaah yang tidak bisa
melaksanakan shalat dalam masjid. Disatu sisi ingin rasanya menciptakan rumah Allah ini suatu
tempat yang nyaman dan damai sehingga tercipta dialog yang halus antara mahluk dan
Penciptanya. Semoga ….Amiin.

B. MAKSUD DAN TUJUAN


Adapun maksud dan tujuan adalah mengajak umat islam baik yang ada di lingkungan Masjid
Fastabiqul Khaerat dan sekitarnya, ataupun seluruh umat islam yang peduli untuk kemajuan
syiar islam, untuk ikut serta dalam pembangunan Masjid Fastabiqul Khaerat, sehingga dapat
menciptakan :
a. Masjid sebagai sarana ibadah yang asri dan nyaman
b. Menciptakan sarana pendidikan yang diwujudkan dalam Madrasah Diniyah (Madin)
c. Pengalaman beragama yang hakiki
d. Membangun sarana dan prasarana aktivitas religius kemasyarakatan

C. NAMA DAN TEMPAT KEGIATAN


Nama kegiatan ini adalah : Pembangunan Masjid Fastabiqul Khaerat .
Adapun tempat dalam kegiatan ini berlokasi di Kel. Baruga, Kec. Baruga Kota kendari
D. RINCIAN PENGUNAAN DANA
Terlampir
E. PENUTUP
Besar harapan kami sekirannya permohonan proposal bantuan dana pembangunan masjid dapat
direalisasikan dan semoga apa yang kita lakukan untuk kepentingan ummat dapat bernilai
ibadah di hadapan Allah SWT, aamiin ya robbal alamin.
PENGURUS MASJID AKBAR
FASTABIQUL KHAERAT – KELURAHAN BARUGA
Jalan P.Tendean (Depan Mapolsek Baruga) Kendari Sultra

RENCANA ANGGARAN BIAYA

No. Uraian Biaya / Harga


( Rp)
1. Pekerjaan Ruang Baca Masjid Rp.30.000.000
2. Pekerjaan Plafon Lantai I Rp.50.000.000
3. Pekerjaan Pemasangan Kanopi Rp.50.000.000
Lantai I
4. Pekerjaan Teras Masjid Rp.80.000.000
5. Pekerjaan Pengecetan Lantai I Rp.30.000.000
6. Pekerjaan Profil Masjid Lantai I Rp.30.000.000
TOTAL Rp.240.000.000

PENGELOLA MASJID AKBAR


FASTABIQUL KHAERAT – KELURAHAN BARUGA

RIDWANSYAH TARIDALA DONI


KETUA SEKRETARIS

Anda mungkin juga menyukai