Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL

PONDOK RAMADHAN 1444 H

TAHUN 2022/2023

SDIT AR RUHUL JADID JOMBANG

YAYASAN ATS TSAQOFAH JOMBANG

SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU

AR RUHUL JADID JOMBANG

NSS : 204 05 04 065 NPSN : 20576191

JL. DR. Wahidin Sudirohusodo 84. Telp (0321) 855151 Jombang


BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Bulan Ramadhan memiliki keistimewaan dibandingkan dengan bulan lainnya.
Bulan Ramadhan merupakan bulan yang mulia, penuh rahmat, penuh ampunan,
sekaligus penuh limpahan pahala dari Allah. Beberapa keutamaan bulan Ramadhan
diantaranya yaitu Syahrul Quran atau bulan Al Qur'an.
Bulan Ramadhan merupakan kesempatan bagi setiap hamba Allah untuk lebih
meningkatkan keimanan dan ketakwaan. Allah akan melipatgandakan setiap ibadah yang
dilakukan pada bulan Ramadhan. Oleh karena itu momentum ini dapat memacu kita
untuk berlomba-lomba dalam ibadah dan amal kebajikan.
Bagi siswa-siswi pada jenjang pendidikan dasar, bulan Ramadhan dapat menjadi
kesempatan untuk berpuasa dan bersabar menahan diri. Mulai dari penanaman akidah
dan akhlak, pemberian pengetahuan tentang hadits-hadits yang sesuai siroh Nabawiyah
dan Sahabiyah

B. TUJUAN PEYUSUNAN PROGRAM


Adapun tujuan yang hendak dicapai adalah sebagai berikut:
1. Menumbuhkan kecintaan pada bulan Ramadhan serta mengisinya dengan kegiatan
yang bermanfaat untuk pembinaan keimanan.
2. Membentuk pribadi yang bersemangat melaksanakan ibadah puasa secara maksimal
di bulan Ramadhan.
3. Menumbuhkan semangat berpuasa pada siswa siswi SDIT Ar Ruhul Jadid Jombang.
4. Menumbuhkan semangat membaca Al-Qur'an siswa-siswi SDIT Ar Ruhul Jadid
Jombang
5. Menjadikan Ramadhan sebagai momentum yang tepat untuk meningkatkan
ketaqwaan kepada Allah SWT.

C. SASARAN
Sasaran pelaksanaan kegiatan Pomdok Ramadhan yaitu siswa-siswi SDIT Ar
Ruhul Jadid Jombang yaitu kelas I sampai dengan kelas VI.
D. STANDART KOMPETENSI LULUSAN

Standart Kompetensi Lulusan Kegiatan


Melakukan ibadah yang benar  Berpuasa sesuai dengan rukun puasa
 Menjalankan sholat lima waktu
 Mengetahui fiqih puasa
Menjadi pribadi yang bersungguh  Bersungguh-sungguh melaksanakan
sungguh, disiplin dan mampu menahan kebaikan dan mampu menahan nafsu
nafsu saaf berpuasa.
 Siswa mengikuti kegiatan BPI
bersama kelompok
Memiliki kemampuam membaca,  Siswa mampu tilawah Al Quran dan
menghafal dan memahami Al Qur’an muroja’ah hafalan sesuai target
yang ditentukan.
 Tadarus di musholla yang
ditentukan
Memiliki keterampilan hidup Kelas 1-6
 Siswa membuat parcel
 Berbagi takjil
Kelas 5-6
 Siswa memasak untuk berbuka puasa
 Lomba patrol dan jingle sahur
 Berbagi takjil
BAB II
DESKRIPSI KEGIATAN

A. NAMA DAN BENTUK KEGIATAN


Kegiatan ini bernama PONDOK RAMADHAN TAHUN 1444 H dilakukan
dengan pembelajaran tatap muka yang meliputi kegiatan berbagi takjil, tadarus,
membuat parcel dan memasak bersama. Tema yang diangkat pada Ramadhan kali ini
yaitu "Kemilau Ramadhan Dengan Indahnya Berbagi".
B. PESERTA KEGIATAN
Peserta Pondok Ramadhan yaitu siswa-siswi SDIT AMRubul Jadid Jombang mulai dari
kelas I sampai kelas VI.
C. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN
Kegiatan Pondok Romadhon akan dilaksanakan pada

Hari / Tanggal Kelas Waktu


Senin -Selasa / 10-11 April 2023 1 dan 2 15.30 – 06.30
Selasa-Rabu / 11-12 April 2022 3 dan 4 06.30 – 07.30
Rabu-Jumat / 12-14 April 2022 5 dan 6 15.00 – 07.30
Tempat : SDIT Ar Ruhul Jadid Jombang
D. PANDUAN PELAKSANAAN KEGIATAN
-Terlampir
E. SUSUNAN PANITIA

Jabatan Nama
Penanggung jawab:
1. Kepala Sekolah : Dra. Eti Purbaningtjas
2. Kesiswaan : Norma Restyani Putri,S.Pd.
Ketua Pelaksana : Risa Umami,S.Pd.
Sekretaris : Laili Hidayati, S.Pd.
Bendahara : Dewi Ambar Mawarni, A.Md.,Lib.
Sie Acara : Indah Akhadiyah, S.P.
PJ Kelas 1 & 2 : Siti Zulaikha, S.Pd.
PJ Kelas 3 &4 : Wardatul Auliya, S.Pd.
PJ Kelas 5 & 6 : Eka Sulis Setyarini, S.Pd.
Sie. Perlengkapan : Mahrani Septianin, S.Pd.
Sie. Konsumsi : Siti Kurnia, S.Pd.
BAB III
ANGGARAN DANA

No SUMBER DANA JUMLAH

Total Pengeluaran
PENGELUARAN
No Keterangan Jumlah Harga @ Nominal
1 Perlengkapan parcel (nampan,
plastic, solasi, kartu ucapan dan 50 Rp. 15.000 Rp. 900.000
pita)
2 Takjil siswa dan guru kelas 1-4 426 Rp. 3.000 Rp. 1.278.000
3 Takjil siswa dan guru kelas 5-6 Rp. 3.000 Rp. 1.236.000
206
selama 2 hari
4 Makan berbuka dan sahur guru Rp. 8.000 Rp. 6.816.000
426
dan siswa kelas 1-4
5 Makan berbuka dan sahur guru
dan siswa kelas 5-6 selama 2 206 Rp. 8.000 Rp. 3.296.000
hari
6 Bahan memasak kelas 5-6 Rp. 5.000 Rp. 2.060.000
206
selama 2 hari
7 Hadiah game 20 Rp. 10.000 Rp. 200.000
8 Kafalah panitia 20 Rp. 200.000 Rp. 4.000.000
Total Rp. 19.986.000
BAB IV
PENUTUP

Proposal kegiatan ini disamping merupakan seperangkat ketentuan sebagai acuan dasar
dan pedoman pelaksanaan kegiatan, juga merupakan bahan untuk dipertimbangkan dalam
menjalin kerjasama dengan pihak-pihak yang siap mendukung suksesnya kegiatan ini.

Kiranya dapat kita fahami bahwa tanpa dukungan dari berbagai pihak, kegiatan di atas
tidak dapat terwujud. Untuk itu pada kesempatan ini kami menyampaikan terima kasih dan
penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah dan akan berpartisipasi
menyukseskan kegiatan ini.

Akhirnya semoga kegiatan Pondok Ramadhan Tahun 1444 H SDIT Ar Ruhul Jadid
Jombang ini dapat terselenggara dengan lancar dan bermanfaat bagi kita semua. Aamiin.
LEMBAR PENGESAHAN PONDOK RAMADHAN 1443 H

SDIT AR RUHUL JADID

Jombang, 29 Maret 2023

Kesiswaan SDIT Ar Ruhul Jadid Ketua Pelaksana

Norma Restyani Putri, S.Pd.


Risa Umami, S.Pd.

Ketua Bidang Kesiswaan Kepala SDIT Ar Ruhul Jadid


Yayasan Ats-Tsaqofah

Nurul Alfiana, S.PdI Dra. Eti Purbaningtijas

Sekretaris
Yayasan Ats-Tsaqofah

Hanan Mahbub, S.PdI


PANDUAN PELAKSANAAN KEGIATAN PONDOK RAMADHAN

Anda mungkin juga menyukai