Anda di halaman 1dari 6

UPTD SD NEGERI 2 RIAM ADUNGAN

PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS)


TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Nama : ............................. No absen : ......................


Hari / Tanggal : ............................ Waktu : 90 Menit
Kelas : VI (Enam) Muatan Pelajaran : IPA

I. Berikan tanda silang (x) pada jawaban yang benar !


IPA (KD 3.1)
1. Perkembangbiakan yang terjadi melalui proses penyerbukan dan pembuahan adalah…
A. perkembangbiakan generatif
B. perkembangbiakan vegetatif
C. perkembangbiakan manipulative
D. perkembangbiakan reduktif
2. Penyerbukan yang dibantu oleh angin disebut.....
A. Anemogami
B. Ornitogami
C. Entogami
D. Kiropterogami
3. Bagian bunga yang berfungsi sebagai alat perkembangbiakan generatif adalah ....
A. Putik dan mahkota
B. Benang sari dan putik
C. Mahkota dan kelopak
D. Kelopak dan benang sari
4. Hewan yang berkembang biak dengan ovipar adalah ....
A. Tikus, ikan, dan katak
B. Cecak, kura-kura, dan platypus
C. Sapi, kerbau, dan kambing
D. Kanguru, platypus, dan kucing
5. Rusaknya ekosistem hutan dapat mengakibatkan ….
A. Munculnya spesies baru
B. Bertambahnya spesies baru
C. Berkurangnya spesies hewan
D. Pepohonan mudah didapatkan
6. Berikut tumbuhan yang dapat dikembangbiakkan dengan cara tunas, yaitu ….
A. Pisang, bambu, dan tebu
B. Kunyit, lengkuas dan kencur
C. Stroberi, arbei, dan pegangan
D. Bawang putih, bawang merah dan tulip
7. Perhatikan gambar berikut.
Hewan tersebut ternasuj hewan langka karena ….
A. Hewan yang aktif pada siang dan malam hari
B. Hewan tersebut jumlahnya sedikit di alam
C. Hewan tersebut memiliki bisa yang berbahaya
D. Hewan tersebut sudah punah di alam
IPA (KD 3.3 )

8. Pohon bambu melindungi diri dari musuhnya menggunakan ...


A. Rambut- rambut halus
B. Duri-duri tajam
C. Getah yang lengket
D. Daun-daun halus
9. Cara hewan menyesuaikan diri dengan lingkungan sekitarnya disebut ...
A. Adaptasi
B. Sosialisasi
C. Mimikri
D. autotomi
10. Perhatikan gambar berikut!

Bagian tumbuhan tersebut yang melakukan adaptasi adalah ….


A. Akar untuk menyerap air
B. Batang untuk menyerap air
C. Daun untuk menangkap serangga
D. Bunga untuk menangkap serangga
11. Berikut yang merupakan jenis tumbuhan hidrofit adalah ....
A. Lidah buaya
B. Kangkung
C. Kemunting
D. Lumut
12. Berikut ini yang bukan merupakan ciri khusus unta adalah ...
A. Memiliki belalai untuk bernafas dan mengambil makanan
B. Memiliki bulu mata yang Panjang untuk melindungi mata dari debu
C. Punuknya berfungsi menyimpan lemak untuk cadangan makanan
D. Kaki besar dan Panjang agar tidak terperosok saat berjalan di pasir
13. Perhatikan gambar berikut!

Bentuk paruh yang dimiliki burung yang ditunjukkan pada gambar berfungsi ….
A. Menangkap ikan
B. Mengoyak daging
C. memecah biji-bijian
D. mengisap nectar bunga
14. Tanaman sawit menghasilkan buah yang dapat digunakan sebagai bahan
pembuatan ....
A. Minyak goreng
B. Ban
C. Kertas
D. Cat

IPA (KD 3.4 )

Perhatikan gambar berikut!

15. Jenis rangkaian listrik diatas adalah ….


A. Rangkaian seri
B. Rangkaian parallel
C. Rangkaian campuran
D. Rangkaian seri- parallel
16. Berikut yang bukan merupakan komponen dalam rangkaian listrik adalah ….
A. Sumber listrik
B. Kabel listrik
C. Arus listrik
D. Sakelar
17. Jika lampu L4 dan L5 padam, hal yang terjadi adalah ….
A. Lampu L1, L2, dan L3 tetap menyala
B. Lampu L1, L2 menyala sedangkan lampu L3 padam
C. Lampu L1, L2 padam sedangkan lampu L3 menyala
D. Lampu L1, L2 dan L3 ikut padam
18. Berikut yang bukan bahan untuk membuat lampu lalu lintas sederhana adalah ….
A. Kardus bekas
B. Lampu kecil
C. Sakelar
D. Kaca
19. Pada sebuah rangkaian listrik sederhana, sakelar berguna untuk ….
A. Sumber arus listrik pada rangkaian listrik
B. Menghubungkan komponen- komponen dalam rangkaian listrik
C. Mengetahui ada tidaknya arus listrik yang mengalir
D. Menghubungkan dan memutuskan aliran listrik
20. Perhatikan pernyataan berikut!
1) Lampu menyala lebih terang
2) Lampu menyala lebih redup
3) Membutuhkan banyak kabel
4) Hemat menggunakan kabel
Pernyataan yang termasuk ciri-ciri rangkaian listrik parallel ditunjukkan oleh
nomor ….
A. 1) dan 2)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 4)
D. 3) dan 4)
21. Berikut ini yang merupakan persamaan rangkaian listrik seri dan parallel adalah ….
A. Biaya pembuatannya sama besar
B. Hanya memiliki satu aliran listrik saja
C. Daya dan arus listrik yang dibutuhkan sama besar
D. Jika satu padam, lampu lain menyala

IPA (KD 3.6)

22. Komponen utama dalam pembangkit listrik yaitu ….


A. Katup pengaman
B. Turbin dan generator
C. Pipa pesat
D. Sutet
23. SUTET berfungsi untuk ….
A. Mengatur tekanan air sungai atau waduk
B. Mengubah energi gerak menjadi energi listrik
C. Menaikkan tegangan listrik
D. Menyalurkan energi listrik ke gardu induk
24. Peran enegri listrik dalam era globalisasi sangat penting, karena banyak peralatan
yang diproduksi untuk kehidupan sehari-hari berupa perlatan ….
A. Karet
B. Besi
C. Elektronik
D. Robot
25. Contoh sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui yang digunakan sebagai
sarana untuk memproduksi energi listrik seperti ….
A. Batubara dan angin
B. Air dan matahari
C. Minyak bumi dan angin
D. Batubara dan minyak bumi
26. Pernyataan yang tepat mengenai cara menghemat penggunaan energi listrik di rumah
adalah ….
A. Membiarkan mesin penyejuk ruangan terus menyala
B. Menggunaan lampu pijar untuk menerangi ruangan pada malam hari
C. Memanfaatkan sinar matahari untuk menerangi ruangan pada siang hari
D. Mengganti penggunaan lampu LED menjadi lampu neon agar lebih hemat
27. Panel surya mengubah energi ….
A. Cahaya dari matahari menjadi energi kimia
B. Cahaya dari matahari menjadi energi listrik
C. Cahaya dari matahari menjadi energi gerak
D. Cahaya dari matahari menjadi energi panas
28. Perhatikan energi-energi alternatif berikut.
1) Angin
2) Aliran air
3) Batu bara
4) Cahaya matahari
5) Gelombang laut
Energi alternatif yang dapat digunakan untuk menggerakkan turbin sehingga
menghasilkan energi listrik ditunjukkan oleh nomor ….
A. 1), 2), dan 3)
B. 1), 2), dan 5)
C. 2), 3), dan 4)
D. 3), 4), dan 5)

II. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar dan tepat!


IPA (KD 3.1)
1. Vivipar adalah hewan yang berkembang biak dengan ….
2. Sebutkan bagian- bagian dari bunga sempurna!
….
IPA (KD 3.3)
3. Tumbuhan yang melindungi diri dengan bulu halus adalah ….
4. Tuliskan 2 ciri khusus unta!
1. ….
2. ….

IPA (KD 3.4 )

5. Komponen-komponen listrik yang ada di dalam senter yaitu ….


6. Tuliskan 2 kelebihan rangkaian seri!
1. ….
2. ….
IPA (KD 3.6)
7. Faktor luar yang menyebabkan listrik padam, yaitu ….
8. Semua lampu di rumah Toni sudah lampu hemat energi. Oleh karena itu, pada siang
hari Toni tidak mematikan semua lampu. Apakah Tindakan Toni tepat? Jelaskan
pendapatmu!
Jawab: ….

Anda mungkin juga menyukai