Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL

PENCAIRAN DANA HIBAH


PEMBANGUNAN GEREJA KATOLIK
“SANTO PAULUS”
STASI DANGKUK
PAROKI ST.MIKHAEL
TANJUNG BAUNG KEUSKUPAN SINTANG
DESA KENUAK
KEC. KETUNGAU HILIR

DESA KENUAK
KECAMATAN KETUNGAU HILIR
KAB.SINTANG TAHUN 2020
PENGURUS GEREJA KATOLIK
“SANTO PAULUS”
STASI DANGKUK PAROKI ST.MIKHAEL KEUSKUPAN SINTANG
DESA KENUAK KEC. KETUNGAU HILIR

Kenuak, 9 Juli 2020

Kepada
Nomor : 01/PEN/.PGK/SP.K/7/2020 Yth, Bupati Sintang
Sipat : Segera Cq.Kabag Kesra
Perihal : Permohonan Pencairan Dana Di-
Hibah Tahun Anggaran 2020 Sintang

Dengan Hormat,
Berkenaan dengan pembangunan Gereja Katolik yang telah di Dusun
Dangkuk Permai Desa Kenuak di Kecamatan Ketungau Hilir Kabupaten
Sintang. Maka dengan ini kami pengurus pembangunan Gereja Katolik Santo
Paulus Strasi Dangkuk mengajukan permohonan pencairan dana kepada
Bapak Bupati Sintang Cq.Bagian KabagKesra selaku Pemerintah Kabupaten
Sintang
Adapun bantuan dana dari Pemerintah Kabupaten Sintang untuk
pembangunan Gereja Katolik Santo Paulus Stasi Dangkuk Paroki ST.Mikhael
Tanjung Baung Keuskupan Sintang yang akan dicairkan sebesar
Rp.37.500.000,- (Tiga Puluh Juta Lima Ratus Ribu Rupiah).
Demikan surat permohonan ini kami sampaikan atas dukungan dan
kerjasama nya kami ucapkan terimakasih.

Ketua Pengurus Sektretaris

ACAN IRFANDI SABINUS DESI


PENGURUS GEREJA KATOLIK
“SANTO PAULUS”
STASI DANGKUK PAROKI ST.MIKHAEL KEUSKUPAN SINTANG
DESA KENUAK KEC. KETUNGAU HILIR

Kenuak, 9 Juli 2020

Kepada
Nomor : 02/MIM/VII/2020 Yth, Bupati Sintang
Sipat : Segera Melalui:
Perihal : Permohonan Pencairan Dana Kepala Badan Pengelola
Hibah Tahun Anggaran 2020 Keuangan dan Aset Daerah
Kabupaten Sintang
Di-
Sintang

Bahwa berdasarkan Peraturan Bupati Sintang Nomor: 20 Tahun 2020


tentang Penjabaran APBD tahun 2020, bersama ini kami mengajukan
Permohonan Pencairan Dana Belanja Hibah berupa uang untuk pembangunan
Gereja Katolik Santo Paulus Stasi Dangkuk Kecamatan Ketungau Hilir
Kabupaten Sintang sebesar Rp. 37.500.000,- (Tiga Puluh Tujuh Juta Lima
Ratus Ribu Rupiah) dengan rincian rencana penggunaan sebagaimana
terlampir.
Sebagai bahan pertimbangan, bersama ini kami sampaikan persyaratan
pencairan hibah sesuai dengan Peraturan Bupati Sintang Nomor : 24 Tahun
2020 tentang Pedoman Pemberian Hibah dan Bantuan Sosial yang Bersumber
dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Sintang.
Demikian permohonan ini kami sampaikan, atas perhatian dan
bantuan Bapak kami ucapkan terima kasih.

Hormat Kami,
Pemohon

ACAN IRFANDI
PROPOSAL PENCAIRAN DANA HIBAH UNTUK PEMBANGUNAN
GEREJA KATOLIK “SANTO PAULUS”
STASI DANGKUK PAROKI ST.MIKHAEL KEUSKUPAN SINTANG
DESA KENUAK KEC. KETUNGAU HILIR
Alamat: Jl.Sintang-Ketungau Hilir Dusun Dangkuk Permai Desa Kenuak

A. LATAR BELAKANG

Gereja Katolik “Santo Paulus” Stasi Dangkuk Paroki ST.MIKHAEL


Keuskupan Sintang berada di Desa Kenuak Kec. Ketungau Hilir. Jumlah umat 200
jiwa, 37 Kepala Keluarga, Umat Katolik Stasi Dangkuk belum memiliki rumah
ibadah sehingga ibadah dilakukan dari rumah kerumah.Perayaan Hari Besar
dilaksanakan di Balai Dusun, itupun tidak mampu menampung jumlah umat yang
ada. Umat di Stasi Dangkuk hidup sebagai petani lading berpindah, berkebun dan
menyadap karet, ada juga yang bekerja sebagai buruh pada Perusahaan Kelapa
Sawit.
Maka secara swadaya umat bertekad membangun Gereja dengan ukuran 8x14
M2 . Dalam keterbatasan yang kami miliki telah berusaha mencari dan mengumpulkan
dana melalui swadaya dan bantuan dari berbagai pihak. Kesulitan mencari bahan
bangunan berupa kayu karena hutan sudah jauh dari pemukiman karena adanya
pembukaan lahan perkebunan sawit. Sehingga memerlukan biaya yang besar untuk
membeli dan mengangkut bahan tersebut. Berbagai usaha telah ditempuh untuk
proses pembangunan Gereja tersebut, maka kami memohon bantuan semua pihak
terutama kepada Pemerintah Kabupaten Sintang, untuk dapat kiranya membantu
kami dalam menyelesaikan pembangunan Gedung Gereja tersebut .

B. MAKSUD DAN TUJUAN

1. Penyelesaian Gedung Gereja Katolik Santo Paulus Stasi Dangkuk, dimaksud agar
Umat dapat melakukan Peribadatan kepada Tuhan dengan suasana aman dan
nyaman
2. Penyelesaian Gedung Gereja Katolik Santo Paulus Stasi Dangkuk diharapkan
dapat menjadi pusat kegiatan kerohanian dan peribadatan Umat.
C. Nama dan lokasi Proyek

Pembangunan Gereja Katolik Santo Paulus Dangkuk desa Kenuak


Kecamatan Ketungau Hilir Kabupaten Sintang Provinsi Kalimantan Barat. Lokasi
bangunan Gereja berada di Dusun Dangkuk Permai Desa Kenuak Kecamatan
Ketungau Hilir Kabupaten Sintang. Lokasi yang akan digunakan untuk pembangunan
Gereja baru merupakan lahan Gereja yang masih kosong yang sudah lama
dipersiapkan pembangunan Gereja didukung oleh Umat melalui swadaya dan di
kerjakan secara bergotong royong oleh umat. Namun untuk pekerjaan yang
memerlukan pekerjaan khusus dikerjakan oleh tukang yang professional
pembangunan Gereja sudah pada tahap kerangka bangunanyang belum dikerjakan
adalah pemasangan batako, plester dinding, pemasangan kerangka atap dan
pemasangan atap, pemasangan kusen jendela dan pintu serta pengecatan perabot
lainnya berupa kursi, meja, altar dan mimbar.

D. RENCANA ANGGARAN BIAYA (RAB) YANG DI PERLUKAN


Rencana Anggaran Biaya yang diperlukan dalam pembangunan lanjutan Gedung
Gereja Santo Santo Paulus.
Adapun anggaran yang sudah ada dari swadaya umat dan donatur lainnya sekitar
Rp.25.000.000, dan masih sangat jauh dari cukup.
Adapun rencana anggaran biaya (RAB) sbb:
N SATUA
O URAIAN VOLUME N Harga Per Unit (Rp) Jumlah (Rp)
1 2 3 4 5 6
1 Semen 100 Sak 95.000 9.500.000
2 Pasir 10 Kubik 700.000 7.000.000
3 Seng Metal 150 Keping 65.000 9.750.000
4 Seng polos 4 Keping 55.000 220.000
5 Paku campur 20 Kg 25.000 500.000
6 Cat Air 20 kg 2 Kaleng 300.000 600.000
7 Triplek 50 Keping 90.000 4.500.000
8 Upah tukang       5.430.000
  JUMLAH 37.500.000
Terbilang, Tiga Puluh Tujuh Juta Lima Ratus Ribu Rupiah.
E. PENUTUP
Kami menyadari bahwa Anggaran yang dibutuhkan untuk penyelesaian
Gedung Gereja ST. Paulus begitu besar, sedangkan kemampuan umat sangat terbatas,
maka kami Pengurus Pembangunan Gereja Santo Paulus sangat berharap adanya
bantuan dari pihak Pemerintah Kabupaten Sintang dan para donatur sekalian.
Akhirnya atas segala bantuan dan dukungannya kepada kami pengurus Gereja Santo
Paulus bersama Pastor Paroki ST.MIKHAEL Tanjung Baung Keuskupan Sintang
menyampaikan Terimakasih, semoga Tuhan memberkati.

Salam dan Hormat kami,


PENGURUS GEREJA SANTO PAULUS
PAROKI ST.MIKHAEL KEUSKUPAN SINTANG,

Hormat Kami,
Ketua

ACAN IRFANDI

Anda mungkin juga menyukai