Anda di halaman 1dari 4

Kenakalan Remaja dalam Bermedia Sosial

Assalamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh


Selamat pagi, salam sejahtera bagi kita semua,

Pertama-tama, marilah kita mengucapkan syukur kehadirat Tuhan yang Maha Esa yang telah
memberikan limpahan rezeki dan kasih sayang kepada kita semua sehingga pada hari yang
bahagia ini, kita bisa berkumpul dengan selamat serta sehat, tanpa ada yang kurang satu pun.

Tidak lupa, selawat dan salam semoga selalu tercurahkan kepada Nabi Muhammad SAW,
keluarga, sahabat, dan semoga sampai kepada kita selaku umatnya di akhir zaman.

Hadirin yang saya hormati,

Pada kesempatan hari ini, izinkan saya untuk menyampaikan pidato tentang kenakalan remaja
pada era digital yang wajib diwaspadai.

Terutama berkenaan dengan penggunaan media sosial yang jika tidak diperhatikan bisa
menjerumuskan remaja ke hal-hal yang sangat berbahaya.

Contoh konkret kenakalan remaja di era media sosial seperti saling menghujat di status, hujatan
tersebut tak main-main karena sering terlontar kalimat-kalimat kasar yang berisi ujaran
kebencian.

Tidak jarang pula kita menemukan konten yang kurang pantas di media sosial yang mudah sekali
diakses oleh siapa pun, termasuk para remaja.
Hal-hal di atas jika dibiarkan bisa berdampak pada aspek psikologis remaja dan akan merugikan
mereka di masa kini dan masa yang akan datang.

Hadirin yang saya hormati,

Untuk itulah mari kita cegah segala bentuk macam kenakalan rejama dalam bermedia sosial
dengan beberapa hal, seperti:

Fokus dengan pendidikan dan masa depan;

Orang tua wajib selalu memantau aktivitas media sosial anak-anaknya;

Memberi tahu batasan dalam bermedia sosial;

Beri kesibukan lain yang positif di dunia nyata.

Nah, itulah pidato singkat yang dapat saya sampaikan hari ini. Semoga ada manfaatnya.

Terima kasih atas perhatiannya.

Wassalamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh


Pergaulan Bebas di Kalangan Remaja

Assalamualaikum Wr. Wb
Yang saya hormati bapak…. Dan teman-temanku semua yang saya sayangi. Pertama-tama
marilah kita panjatkan puji syukut kepada Allah SWT yang melimpahkan rahmatnya kepada kita
semua, sehingga kita dapat berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat walafiat. Tidak lupa
shalawat serta salam kita haturkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW, yang
insyaAllah akan kita dapat syafaatnya di yaumul kiyamah nanti. Amiin.
Pada kesempatan kali ini saya akan menyampaikan pidato yang bertema Pergaulan Bebas. Di era
globalisasi ini banyak remaja yang terjerumus kedalam pergaulan bebas. Pergaulan bebas adalah
pergaulan yang terlalu berlebihan dan telah menyalahi aturan-aturan atau norma-norma agama
yang ada dimasyarakat. Pergaulan bebas ini contohnya remaja mabuk-mabukan, menggunakan
narkoba, merokok, balapan liar dan hamil diluar nikah. Faktor-faktor penyebab pergaulan bebas
bisa terjadi karena pengaruh dari teman yang kurang baik perilakunya, kurangnya kesadaran
anak tersebut akan akibat yang ditimbulkan dari pergaulan bebas, kurangnya pengawasan dan
perhatian dari orang tua sehingga anak tersebut mencari perhatian diluar lingkungan keluarga
dengan cara yang kurang baik, aturan dari orang tua yang terlalu mengekang anak dan kurangnya
pendidikan agama yang ditanamkan oleh orang tua kepada anak. Akibat dari faktor-faktor
tersebut anak akan mencari kebebasan dilingkungan luar rumah yang munkin akan merugikan
anak itu sendiri. Seperti sekolahnya menjadi terbengkalai, sering bolos saat jam pelajaran dan
masa depannya akan menjadi suram. Sebelumnya ada sebuah pantun dari saya:
Capung terbang tinggi melayang
Hinggap dipohon pinggir jalan
Jika engkau tidak menyayang
Anak jadi korban pergaulan
Jadi pergaulan bebas adalah suatu perbuatan yang tidak terpuji dan banyak merugikan diri
sendiri. Oleh karena itu kita harus menjauhi perbuatan tersebut dan memperdalam ilmu agama
agar tidak terjerumus dan menyesal pada akhirnya. Semoga pidato yang telah saya sampaikan
kali ini bisa bermanfaat untuk anda semua. Sekian pidato dari saya, apabila ada kesalahan kata
yang kurang berkenan dihati anda semua, saya mohon maaf.
Wassalamualaikum Wr.Wb

Anda mungkin juga menyukai