Anda di halaman 1dari 6

PENILAIAN TENGAH SEMESTER GANJIL

TAHUN AJARAN 2022/2023

Hari/ Tanggal : Rabu, 28 September 2022


Mata Pelajaran : Instalasi Tenaga Listrik
Kelas/ Program Keahlian : XI/ TITL
Waktu : 75 Menit

Pilihlah salah satu jawaban yang anda anggap benar A, B, C D atau E

1. Kerusakan PLC salah satunya dapat disebabkan karena …..


a. Perubahan proses
b. Perubahan output
c. Perubahan input
d. Perubahan Beban
e. Perubahan Suhu

2. Kegagalan operasi PLC salah satunya dapat disebabkan oleh ....


a. Tidak adanya control
b. Tidak stabilnya proses
c. Tidak adanya kendali output
d. Tidak terpenuhinya tegangan input PLC
e. Tidak terpenuhinya sistem input

3. Pada pemrograman PLC program disimpan di dalam ….


a. Memory PLC
b. Hardisk
c. Kontak
d. Rung
e. Bus bar

4. Pada aplikasi PLC Saklar mekanis, potensiometer, dan termistor merupakan alat ....
a. Input
b. Output
c. Proses
d. Control
e. Sensor
5. Peralatan catu daya DC yang digunakan pada kendali berbasis PLC memiliki tegangan
sebesar ......
a. 12 Volt
b. 42 Volt
c. 24 Volt
d. 32 Volt
e. 23 Volt

6. Seorang teknisi kontrol industri hendaknya memahami fungsi dan cara kerja peralatan industri
hal ini bertujuan agar .....
a. Hemat biaya
b. Meningkatkan nilai jual produk
c. Meningkatkan kecepatan produksi
d. Pekerjaan cepat selesai
e. Ketepatan dan efektifitas kerja dapat tercapai

7. Alat yang digunakan untuk mengukur daya listrik bernama …


a. Frekuensi meter
b. Wattmeter
c. Mili amperemeter
d. Venturimeter
e. AVO meter

8. Alat yang terpasang pada rumah-rumah dan digunakan untuk mengethui jumlah pemakaian atau
konsumsi daya listrik disebut …
a. Termis
b. AVO meter
c. KWH meter
d. Barometer
e. Saklar

9. Alat yang digunakan untuk mengukur besarnya arus listrik adalah …


a. Ohmmeter
b. Voltmeter
c. Termometer
d. Amperemeter
e. Tang Ampere
10. Alat ukur yang secara spesifik dapat dipakai untuk mengukur besarnya tegangan pada suatu
sumber disebut …
a. Multimeter
b. Voltmeter
c. Venturimeter
d. Frekuensi meter
e. LED

11. Cara memasang amperemeter pada rangkaian listrik ialah secara …


a. Paralel
b. Seri
c. Seri – paralel
d. Paralel – seri
e. Seri – Paralel – Seri

12. Cara memasang voltmeter pada rangkaian listrik ialah secara …


a. Paralel
b. Seri
c. Seri – paralel
d. Paralel – seri
e. Seri – Paralel – Seri

13. Alat yang dapat mengubah energi mekanik menjadi energi listrik disebut …
a. Generator
b. Akumulator
c. Transistor
d. Motor listrik
e. Panel surya

14. Alat yang digunakan untuk mengukur besarnya frekuensi listrik pada suatu sumber tegangan
disebut …
a. Frekuensi meter
b. F meter
c. Multimeter
d. AVO meter
e. Ohm Meter

15. Besarnya frekuensi listrik yang ditetapkan di Indonesia ialah sebesar …


a. 55 Hertz
b. 60 Hertz
c. 50 Hertz
d. 45 Hertz
e. 15 Hertz

16. Dalam memilih kontaktor hal yang harus diperhatikan salah satunya adalah .....
a. Besarnya daya
b. Besarnya harga
c. Besarnya ukuran fisik
d. Besarnya kemampuan kerja
e. Besarnya input/output

17. Dalam dunia industri, kerusakan mekanis lebih sering terjadi daripada kerusakan elektronis, hal
ini karena....
a. Mesin mekanis kelebihan panas
b. Mesin mekanis tidak kokoh
c. Getaran mekanis dan getaran
d. Mesin mekanis kurang redaman
e. Mesin mekanis permukaannya terbuka

18. Pada sebuah Relay tertulis 24 VDC, contact 24 VDC/5A, 220VAC, maka .....
a. Relay dapat diaktifkan dengan tegangan sumber 220Volt AC
b. Relay dapat diaktifkan dengan tegangan sumber 220 Volt DC
c. Relay dapat diaktifkan dengan tegangan sumber 24 Volt DC
d. Relay dapat diaktifkan dengan tegangan sumber 24 Volt AC
e. Relay dapat diaktifkan dengan tegangan sumber 12 Volt DC

19. Berikut ini adalah urutan warna kabel pada saluran tegangan listrik 3 fasa adalah........
a. Kuning, merah,biru,hitam,kuning strip hijau
b. Merah, kuning, hitam, biru, kuning strip hijau
c. Hitam, kuning, merah, biru, kuning strip hijau
d. Merah, hitam, kuning, kuning strip hijau, biru
e. Biru, merah, hitam, kuning, kuning strip hijau

20. Jika Daya Listrik di rumah adalah 2200 W , maka berapa Ampere MCB yang harus digunakan…….
a. 4
b. 6
c. 9
d. 10
e. 12

21. Yang dimaksud dengan alat pengukur dan pembatas adalah….


a. Amper meter dan MCB
b. Volt meter dansekring
c. KWH Meter dan MCB
d. KWH meter dan Sekering
e. Saklar

22. Tegangan yang dipergunakan pada motor listrik 1 fasa adalah ….


a. 100 Volt
b. 220 Volt
c. 320 Volt
d. 380 Volt
e. 440 Volt

23. Alat penghubung listrik yang bekerja atas dasar magnet yang dapat menghubungkan antara
sumber arus dengan muatan adalah definisi …..
a. TOR
b. Rellay
c. MCB
d. Kontaktor magnet
e. TDR

24. Pemanfaatan lift pada bangunan bertingkat menggunakan rangkaian motor listrik ....
a. DOL
b. Star Delta
c. Slipring
d. Forward Reverse
e. Soft Starting

25. Alat yang digunakan untuk menunda waktu adalah ….


a. Saklar termis
b. Kontaktor Magnetik
c. TDR.
d. Over load
e. TOR

B. Kerjakan Soal dibawah ini dengan singkat dan jelas !

1. Jelaskan yang dimaksud PLC ?


2. Sebutkan penggunaan PLC dalam bidang apa saja ?
3. Sebutkan keunggulan PLC dibandingkan control konvesional ?
4. Sebutkan komponen input PLC ?
5. Sebutkan komponen output PLC ?
Kunci Jawaban

1. D
2. B
3. A
4. A
5. C
6. E
7. B
8. C
9. D
10. B
11. B
12. E
13. A
14. A
15. C
16. A
17. A
18. C
19. E
20. D
21. C
22. B
23. D
24. D
25. C

Isian

1. Suatu Micro Prosesor yang di gunakan dalam otomasi proses Industri


2. Industri seperti Pabrik Lift
3. Mudah dalam pengoperasian dan Pengendalian
4. Saklar , Push Button
5. Magnit Contactor

Anda mungkin juga menyukai