Anda di halaman 1dari 2

I.

 Berilah tanda silang (x) pada huruf A, B, C, atau D di depan jawaban yang benar!

1. Indonesia memiliki beragam bahasa daerah, namun penduduk Indonesia dapat dengan mudah melakukan komunikasi antar daerah karena memiliki ....
A. Bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan

B. UUD 1945 sebagai dasar negara

C. satu presiden yang sama


D. Garuda Pancasila sebagai lambang negara
2. Menghargai keberagaman yang ada di sekitar kita merupakan salah satu bentuk pengamalan pancasila khususnya sila ….
A. Ketuhanan Yang Maha Esa
B. Kemanusiaan yang adil dan beradab
C. Persatuan Indonesia
D. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
Bacalah teks di bawah ini!
Warga Kelurahan Waborobo, Kecamatan Betoambari, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara sulit mencari air bersih. Mereka harus menempuh perjalanan hingga
sejauh 15 kilometer dari tempat tinggalnya untuk mendapatkan air bersih. Mereka biasanya menumpang mobil dan membawa beberapa jeriken ukuran 15 liter.
Letak Kelurahan Waborobo berada di dataran tinggi. Di daerah itu air tanah sulit didapat. Kalau pun ada, air hanya sedikit. Daerah itu juga belum mendapatkan
akses aliran air bersih, karena pipa-pipa PDAM belum mencapai ke daerah sana.
3. Jarak tempat tinggal warga dengan sumber mata air bersih adalah ….
A. 5 kilometer
B. 10 kilometer
C. 15 kilometer
D. 25 kilometer
4. Apa yang menyebabkan warga kelurahan Waborobo kesulitan mendapatkan air bersih?
A. Karena rumah warga dekat dengan mata air
B. Pipa PDAM telah mengalirkan air
C. Posisi kelurahan Waborobo berada di dataran tinggi
D. Banyak warga buang sampah sembarangan
5. Selain manusia, tumbuhan juga membutuhkan air untuk proses ....
A. Respirasi
B. Fotosintesis
C. Pengguguran
D. Pelapukan
6. Kegiatan manusia di bawah ini yang memanfaatkan air dalam bidang pertanian adalah ….
A. Pak Arham mencuci mobil dengan air sumur
B. Pak Dani memelihara ikan di tambak
C. Bu Feni menggunakan air untuk mencuci piring
D. Pak Fery mengairi sawahnya dengan air sungai
7. Pak Ival adalah seorang yang membeli barang-barang dari pabrik, lalu ia menjualnya kembali di tokonya yang berada di desa. Usaha Pak Ival ini termasuk
jenis usaha ....
A. Distribusi
B. Industri
C. perdagangan
D. olektor
8. Pekerjaan ayah dan ibu Anggi termasuk dalam bidang jasa. Ayah Anggi adalah seorang dokter dan ibunya adalah seorang bidan. Kedua orang tua Anggi
bermanfaat bagi masyarakat berupa ....
A. Memberikan layanan pendidikan
B. Memberikan layanan kesehatan
C. mberikanan layanan wisata
D Memberikan layanan trasportasi
9. Nada diatonis mayor mempunyai ciri-ciri antara lain ....
A. Memiliki 3 nada dasar
B. Bertempo sangat ccepa
C. Diawali dengan tangga nada re
D. Bersifat riang gembira
10. Nada diatonis mayor memiliki interval .
A. 11½111½
B. ½111½111
C. 1½11½111
D. 111½111½
II. Lengkapilah dengan jawaban yang benar!
1. Budaya daerah menjadi akar dan sumber budaya ….
2. Keanekaragaman budaya di Indonesia tidak menjadi penghalang persatuan dan kesatuan bangsa karena adanya semboyan ….
3. Urutan peristiwa dalam sebuah cerita disebut ….
4. Tokoh antagonis adalah lawan tokoh … dalam sebuah cerita.
5. Akibat bagi masyarakat yang ditimbulkan jika sumber air tanah menipis adalah ….
6. Kelangkaan air bersih banyak terjadi ketika musim ….
7. Koperasi Salon, Koperasi Bengkel, dan Koperasi Angkutan termasuk jenis koperasi ….
8. Keuntungan dari Perseroan terbatas yang diterima oleh pemilik saham diberikan dalam bentuk ….
9. Pola lantai vertikal, horizantal, dan segitiga pada tarian dikembangkan dari pola ….
10. Tari Saman dari Aceh dan tari Indang dari Sumatra Barat adalah contoh tarian daerah yang mempunyai pola lantai ….
III. Kerjakan soal-soal berikut sesuai dengan perintah!
1. Berikan 3 alasan mengapa kita perlu mengembangkan sikap toleransi dalam menjalani keragaman budaya di Indonesia!
2. Buatlah 1 paragraf yang berisi tentang permainan tradisional yang ada di lingkungan tempat tinggalmu!
3. Jelaskan istilah-istilah dalam siklus air berikut ini!
a. Evaporasi
b. Kondensasi
c. Presipitasi
4. Jelaskan perbedaan usaha perdagangan dan perikanan !
5. Jelaskan isi syair lagu Kampungku ciptaan A.T. Mahmud! Liat bupena hal. 30

Anda mungkin juga menyukai