Anda di halaman 1dari 8

1.

Suatu atom unsur memiliki electron pada kulit terluar n=2 l=1 m=0 s=-1/2, akan cenderung
berikatan ion dengan atom yang memiliki konfigurasi electron terakhir….
(Sub bab materi: bilangan kuantum dan ikatan kimia)

a. n=3 l = 1 m=0 s =+1/2


b. n=3 l= 1 m=0 s=-1/2
c. n=3 l=0 m=0 s=+1/2
d. n=3 l=1 m=+1 s=+1/2
e. n=3 l=1 m=-1 s=-1/2

2. Berdasarkan bentuk molekul menurut klasifikasi teori VSEPR, jika A adalah atom pusat, X
adalah banyak ikatan yang terbentuk, dan Y adalah banyak pasangan electron bebas, maka
bentuk molekul yang mungkin untuk AX2Y2 memiliki bentuk molekul
(Sub bab materi: Bentuk Molekul)

a. Tetrahedral
b. Piramidal Trigonal
c. Bentuk V
d. Bentuk T
e. Bipiramidal trigonal

3. Paman aini membuat sumur di belakang rumah sedalam 6 meter, ternyata setelah sumur
selesai air sumur mengandung 12 mg besi setiap 3 L air sumur, berapa kadar besi pada air
sumur, jika diketahui massa jenis air sumur 1 kg/dm3……
(sub bab materi : Stoikiometri senyawa)
a. 4 ppm
b. 8 ppm
c. 12 pm
d. 16 ppm
e. 24 ppm

4. Perhatikan beberapa pernyataan di bawah ini!


I. Zat padat dengan titik didih dan titik leleh yang relative tinggi
II. Rapuh sehingga hancur jika dipukul
III. Kuat sehingga tahan banting
IV. Lelehannya menghantarkan listrik
V. Lelehannya tidak dapat menghantarkan arus listrik
VI. Larutannya dapat menghantarkan arus listrik

diantara pernyataan di atas yang merupakan sifat dari senyawa ion adalah…

(sub bab materi : Ikatan Kimia)


a. I, II,V
b. II, V,VI
c. I, III, V
d. I, II, IV, VI
e. I,III,IV, VI
5. Di bawah ini yang merupakan isomer geometri dari 2 butena adalah….
(sub bab materi : Senyawa Hidrokarbon)

a. 2 metil 2 butena
b. 3 metil butena
c. trans-2 butena
d. cis-2 butena
e. trans-2 butena & cis-2 butena

6. [Larutan]
Ke dalam larutan yang mengandung 0,1 mol/L NaOH dalam 250 ml air ditambahkan 250
larutan HCl dengan pH 2,00 sehingga total volume larutan tersebut menjadi 500 ml. pH
akhir campuran ini adalah…
a. 4,00
b. 3,45
c. 12,65
d. 11,55
e. 10

7. [Termokimia]
Saat kristal NaOH dilarutkan dalam air dan terionisasi menjadi Na+ dan OH-, proses ini
akan melepas panas sebesar 44,51 kJ/mol. Apabila 100 gram NaOH dilarutkan, maka
kalor yang dilepas adalah…
a. 55,64 kJ
b. 89,02
c. 178,04
d. 133,53 kJ
e. 111,28 kJ

8. Perhatikan beberapa pernyataan berikut ini!


I. Ukuran partikel lebih dari 10-5 cm
II. Terdiri dari 1 fase
III. Terdiri dari 2 fase
IV. Mengendap dengan cepat
V. Ada kecenderungan mengendap
VI. Partikel tampak oleh mata
VII. Partikel tampak pada ultramikroskop
Diantara pernyataan tersebut yang merupakan ciri-ciri dari suspensi adalah….

(sub bab materi : Koloid)


a. I, III,IV
b. II,V,VII
c. II,IV,VI
d. I,III,IV,VI
e. II,V,VI

9. Pada saat ke pasar mona membeli bahan burger yang sudah habis stoknya di rumah seperti
mayoinase, keju, mentega, karena toko tempat mona membeli jarang buka, dia menemukan debu
pada beberapa kemasan , oleh sebab itu dia membersihkan debu menggunakan styrofoom, dari
penggalan cerita diatas dapat diketahui bahwa….
(sub bab materi : Jenis Koloid)

a. Keju dan mentega termasuk emulsi padat, sedangkan mayoinase adalah jenis emulsi dan
debu sebagai aerosol
b. Keju dan mentega termasuk emulsi, mayoinase adalah jenis emulsi padat dan styrofoom
adalah busa padat
c. Keju dan mentega termasuk emulsi padat, mayoinase adalah jenis emulsi, debu adalah
aerosol padat dan styrofoom adalah busa padat
d. Styrofoom adalah busa padat, keju dan mayoinase adalah emulsi , sedangkan debu
adalah aerosol padat
e. Debu adalah aerosol, keju dan mentega adalah emulsi padat, mayoinase adalah emulsi
sedangkan styrofoom adalah busa padat

10. Laju Reaksi


Jika diketahui perubahan laju reaksi dari persamaan di bawah ini adalah sebesar
89x10-5M/s
[A] + [B] 🡪 [C] + [D]
Berapakah nilai konstanta laju reaksi jika molaritas reaktan B adalah 89% dari produk
C dan konsentrasi A yang digunakan adalah 1 mol yang setara dengan produk D?
a. 0,010
b. 0,001
c. 0,003
d. 0,020
e. 0,005

11. Sejumlah arus listrik dialirkan melalui larutan AgCl dan larutan PbO2 . Bila logam perak yang
diendapkan sebanyak 10,8 gram, berapa gram logam timbal yang diendapkan? (Ar Ag = 108, Pb =
207)
(sub bab materi : sel elektrolisis)
a. 10,35 g
b. 10,80 g
c. 20,35 g
d. 21,05 g
e. 22,35 g

12. Senyawa asam amino dengan rumus umum R-CH (NH2)-COOH, jika R diganti menjadi (CH3)2CH
CH2, maka nama senyawa asam amino tersebut adalah…
(sub bab materi : senyawa asam amino)

a. Glisin
b. Alanin
c. Valin
d. Leusin
e. Isoleusin

13. Untuk mengidentifikasi adanya gugus peptida pada protein maka protein ditetesi dengan larutan
NaOH, kemudian larutan CuSO4 encer (2%), maka akan terbentuk warna…
(sub bab materi : senyawa protein)

a. Merah
b. Kuning
c. Ungu
d. Hijau
e. Putih

14. Polivinilklorida merupakan plastik yang keras, kaku, dan mudah rusak, dapat digunakan untuk
membuat pipa, tongkat, dan pelapis lantai, polivinilklorida terbentuk dari penggabungan
molekul-molekul Y dengan bantuan katalisator, molekul Y yang tepat adalah….
(sub bab materi : Polimer)

a. Vinil asetat
b. Vinil klorida
c. Stirena
d. Propena
e. Tetrafluoroetena

15. Berikut ini adalah data penelitian laju reaksi dari praktikan kimia fisika kelas XII IPA unggul

Dengan persamaan reaksi P + Q → R + S

No [P] [Q] waktu reaksi


(detik)

1 a 2b 4
2 a b 8

3 2a b 1

4 3a 2b 10

Persamaan laju reaksi yang tepat untuk persamaan reaksi diatas..


(sub bab materi : laju reaksi)

a. V = k [P] [Q]2
b. V = k [P]2[Q]2
c. V = k [P]3 [Q]2
d. V = k [P]2 [Q]3
e. V= k [P]3[Q]1

16. Penguraian Hidrogen peroksida oleh kalium natrium tartrat dengan katalis X, mula mula
gelembung gas oksigen tidak kelihatan, tetapi setelah ditetesi katalis X, berubah menjadi warna
merah muda dan gelembung gas oksigen semakin banyak jumlahnya, setelah beberapa lama warna
merah muda berubah menjadi kuning, kemudian hijau dan pada akhir reaksi berubah kembali
menjadi merah muda, maka katalis X yang tepat untuk reaksi di atas adalah……
(sub bab materi : faktor yang memengaruhi Laju Reaksi)

a. Katalis Ni
b. Katalis ion Fe3+
c. Katalis Pt
d. Katalis gas NO
e. Katalis larutan kobalt(ll) klorida

17. Ketetapan kesetimbangan dari 4X+4Y↔ 8Z adalah 0,0625, maka ketetapan kesetimbangan untuk
4Z↔ 2X +2 Y adalah……
(sub bab materi : Kesetimbangan Kimia)

a. 16
b. 8
c. 4
d. 2
e. 1

18. 2 NO(g) + O2 (g) ↔ 2 NO2(g) jika pak bagas ingin meningkatkan jumlah produksi dari gas NO2 maka
pak bagas perlu……
(sub bab materi : Faktor yang memengaruhi Kesetimbangan Kimia)

a. Memperkecil volume reaksi


b. Memperbesar volume reaksi
c. Memperkecil tekanan reaksi
d. Memperkecil konsentrasi gas NO
e. Memperkecil konsentrasi gas NO & Memperbesar volume reaksi
19. Seorang siswa memiliki tugas untuk memeriksa sampel air sumur dari beberapa sumur warga
dan diperoleh data sebagai berikut sampel sumur A memiliki pH= 7, sample sumur B memeiliki
pH=6,7, sampel C memiliki pH =8,8 sampel D memiliki pH= 6,8 sampel E memiliki pH= 4,2 , kira-kira
sampel air sumur yang tercemar oleh asam dan yang tercemar oleh basa adalah….
(sub bab materi : Asam dan Basa)

a. B dan C
b. B dan E
c. E dan C
d. A dan C
e. C dan B

20. Pada pH berapa larutan Mg(OH)2 0,05 M mulai mengendap, diketahui ksp Mg(OH)2= 1,5 x 10-11
(sub bab materi : Hasil Kali Kelarutan)
a. 5,0625
b. 8,9375
c. 7,9375
d. 6,0625
e. 5,9375

21. Air tanah yang biasa digunakan di rumah kadang-kadang mengandung ion Fe2+ yang mudah
teroksidasi menjadi Fe3+ . Ion Fe3+ berwarna coklat sehingga menyebabkan dinding kamar mandi atau
bak air menjadi coklat bahkan pakaian putih pun lama-lama menjadi agak coklat kalau dicuci dengan
air ini, untuk mengantisipasi tersebut maka perlu ditambahkan zat X agar ion Fe3+ mengendap dan
ketika air disaring air menjadi jernih, kira-kira zat X yang tepat adalah….
(sub bab materi : Koloid)
a. Al2(SO4)3
b. CH3COOH
c. KOH
d. Mg(OH)2
e. Fe(OH)3

22. [Larutan]
Sebanyak 40 mL Pb(NO3)2 0,1 M dicampur dengan 60 mL HCI 0,3 M dan diperoleh
endapan putih seberat 1,068 gram ( Ar H = 1; N = 14; O=16; Cl-35,5; Pb = 207).
Persentase hasil yang diperoleh adalah ...
a. 43%
b. 73%
c. 85%
d. 96%
e. 99%
23. [Kimia Unsur]
Reaksi-reaksi berikut dapat berlangsung, kecuali…
a. Larutan KI dengan gas Br2
b. Larutan KI dengan gas Cl2
c. Larutan KCl dengan gas Br2
d. Laritan KBr dengan gas Cl2
e. Larutan KCl dengan gas F2

24. Kimia Organik


Jumlah isomer 1,2-dikloroetena yang termasuk isomer geometri cis-trans adalah…
a. 3
b. 4
c. 5
d. 6
e. Tidak memiliki isomer geometric is-trans

25. Reaksi Redoks


Perhatikan reaksi kimia berikut:
PbO2 + MnO 🡪 Pb2+ + MnO4-
Pada keadaan yang sudah setara, maka akan ditemukan molekul air dengan koefisien
sebesar?
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5

Anda mungkin juga menyukai