Anda di halaman 1dari 15

Nama : Jhona Simanjuntak

Nim : 2022573010091
Kelas : TI 1A

Tugas II,

1. Jelaskan perbedaan utama Organisasi Komputer dan Arsitektur Komputer? Beri


Contohnya.
Jawab :
Arsitektur komputer memiliki definisi sekumpulan atribut sistem komputer yang terkait
dengan seorang programmer, Sedangkan Organisasi Komputer memiliki definisi sebagai
bagian yang terikat erat dengan sekumpulah unit unit operasional dan interkoneksi antar
komponen sistem komputer untuk merealisasikan aspek khusus yaitu Arsitekturalnya.
masing masing memiliki contoh contoh yang dapat dibedakan, yaitu seperti
- Contoh dari Organisasi Komputer adalah Perangkat antarmuka, Teknologi Hardware,
dan sinyal sinyal kontrol.
- Contoh dari Arsitektur Komputer adalah Aritmatika yang digunakan, Mekanisme
I/O(Input/Output) dan Teknik pengalamatannya.

2. Gambarkan Struktur Top Level komputer dan jelaskan masing-masing fungsi?


Jawab :
A. CPU merupakan otak sistem komputer, dan memiliki dua bagian fungsi operasional,
yaitu:
a) ALU (Arithmetical Logical Unit) sebagai pusat pengolah data,
b) CU (Control Unit) sebagai pengontrol kerja komputer.

B. Input Device (Alat Masukan) : Adalah perangkat keras komputer yang berfungsi
sebagai alat untuk memasukan data atau perintah ke dalam komputer. Dan Output
Device (Alat Keluaran) berfungsi untuk: menampilkan keluaran sebagai hasil
pengolahan data. Keluaran dapat berupa hard-copy (ke kertas), soft-copy (ke
monitor), ataupun berupa suara.

C. System interconnection berfungsi untuk menghubungkan ke CPU, memori utama dan


I/O.

D. Main memory berfungsi sebagai media penyimpanan data yang berkaitan dengan
CPU atau perangkat I/O.

3. Gambarkan Struktur Central Processing Unit dan jelaskan masing-masing fungsi?


Jawab :

● CPU
- Control Unit, berfungsi untuk mengontrol operasi CPU dan mengontrol komputer
secara keseluruhan.
- Arithmetic And Logic Unit (ALU), berfungsi untuk membentuk fungsi – fungsi
pengolahan data komputer berupa angka biner.
- Register, berfungsi sebagai penyimpan internal bagi CPU.
- CPU Interconnection, berfungsi menghubungkan seluruh bagian dari CPU.
- Internal bus ,berfungsi untuk mengendalikan semua bagian dalam CPU.

● Control Unit :
- Register, berfungsi sebagai penyimpan internal bagi CPU.
- Sequencing logic berfungsi menentukan keluaran dari control unit
- Register dan Decoders berfungsi dapat menuliskan kode atau pesan yang meng
indikasikan hasil operasi.
- Control memori berfungsi untuk mengawasi penyimpanan data.

4. Gambarkan operasi-operasi komputer dan jelaskan masing-masing fungsi?


A. Pemindahan Data
Komputer sebagai alat memindahkan data . dengan memindahkan data dari periperal
atau saluran komunikasi ke perangkat lainnya. Contoh : Keyboard ke Screen.

B. Penyimpanan Data
Data dipindahkan dari lingkungan luar ke penyimpanan komputer/baca atau
sebaliknya/tulis. Contoh : Internet download ke disk/ harddisk.
C. Pengolahan Data dari/ke unit penyimpanan
Operasi-operasi yang pengolahan data, baik dari atau ke penyimpanan. Contoh :
Updating bank statement.

D. Pengolahan Data dari unit penyimpanan ke I/O


Operasi perpindahan antar tempat penyimpanan dan lingkungan luar. Contoh :
Printing Bank Statement.
5. Apa yang dimaksud prosesor dan jelaskan perkembangan prosesor.
Jawab :
Processor atau CPU adalah sirkuit logika yang dapat merespons dan memproses perintah
dasar untuk menjalankan komputer. Sebagian besar instruksi komputer akan diterjemahkan
oleh CPU, karena pemroses ini memiliki chip sirkuit terintegrasi (IC) yang sangat penting
pada komputer. Beberapa hal yang dikerjakan pemroses atau CPU yaitu operasi berupa
Aritmatika, logika, dan dasar I/O. Selain itu juga mengalokasikan perintah untuk
komponen dan chip lainnya yang berjalan di dalam komputer. Processor dapat
berkomunikasi dengan komponen lain seperti perangkat input / output dan perangkat
memori / penyimpanan dalam pengoperasian instruksi. Processor lebih digunakan untuk
mengistilahkan CPU atau Central Processing Unit, walau sebenarnya ada processor lainnya
seperti GPU. (Graphics Processing Unit) yaitu processor yang dirancang khusus untuk
menangani rendering grafis maupun semua aplikasi yang sangat intensif dengan grafis.
Namun pada umumnya processor lebih dikenal dengan CPU. Beberapa perangkat yang
menggunakan alat processor selain PC, yaitu smartphone, tablet, dan perangkat komputasi
lainnya. Letak dari processor terdapat di motherboard menyesuaikan dengan jenis
soketnya, seperti halnya processor Intel berjenis soket LGA dan processor AMD soket
AM3. Dua jenis processor Intel dan AMD merupakan pengembangan processor dari dua
perusahaan teknologi ternama, yang paling banyak digunakan di pasaran perangkat
komputer.

Sejarah perkembangan Processor:


● GENERASI 1 (Processor 8088 dan 8086)
Processor 8086 (1978) merupakan CPU 16 bit pertama Intel yang menggunakan bus sistem
16 bit. Tetapi perangkat keras 16 bit seperti motherboard saat itu terlalu mahal, dimana
komputer mikro 8 bit merupakan standart. Pada 1979 Intel merancang ulang CPU sehingga
sesuai dengan perangkat keras 8 bit yang ada. PC pertama (1981) mempunyai CPU 8088 ini.
8088 merupakan CPU 16 bit, tetapi hanya secara internal. Lebar bus data eksternal hanya 8 bit
yang memberi kompatibelan dengan perangkat keras yang ada. Sesungguhnya 8088 merupakan
CPU 16/8 bit. Secara logika prosesor ini dapat diberi nama 8086SX. 8086 merupakan CPU
pertama yang benar-benar 16 bit di keluarga ini.
● GENERASI 2 Processor 80286
286 (1982) juga merupakan prosessor 16 bit. Prosessor ini mempunyai kemajuan yang relatif
besar dibanding chip-chip generasi pertama. Frekuensi clock ditingkatkan, tetapi perbaikan
yang utama ialah optimasi penanganan perintah. 286 menghasilkan kerja lebih banyak tiap tik
clock daripada 8088/8086. Pada kecepatan awal (6 MHz) berunjuk kerja empat kali lebih baik
dari 8086 pada 4.77 MHz. Belakangan diperkenalkan dengan kecepatan clock 8,10,dan 12 MHz
yang digunakan pada IBM PC-AT (1984). Pembaharuan yang lain ialah kemampuan untuk
bekerja pada protected mode/mode perlindungan – mode kerja baru dengan “24 bit virtual
address mode”/mode pengalamatan virtual 24 bit, yang menegaskan arah perpindahan dari DOS
ke Windows dan multitasking. Tetapi anda tidak dapat berganti dari protected kembali ke real
mode / mode riil tanpa mere-boot PC, dan sistem operasi yang menggunakan hal ini hanyalah
OS/2 saat itu.

● GENERASI 3 Processor 80386 DX


386 diluncurkan 17 Oktober 1985. 80386 merupakan CPU 32 bit pertama. Dari titik
pandang PC DOS tradisional, bukan sebuah revolusi. 286 yang bagus bekerja secepat 386SX
pertama-walaupun menerapkan mode 32 bit. Prosessor ini dapat mengalamati memori hingga
4 GB dan mempunyai cara pengalamatan yang lebih baik daripada 286. 386 bekerja pada
kecepatan clock 16,20, dan 33 MHz. Belakangan Cyrix dan AMD membuat clones/tiruan-tiruan
yang bekerja pada 40 MHz. 386 mengenalkan mode kerja baru disamping mode real dan
protected pada 286. Mode baru itu disebut virtual 8086 yang terbuka untuk multitasking karena
CPU dapat membuat beberapa 8086 virtual di tiap lokasi memorinya sendiri-sendiri. 80386
merupakan CPU pertama berunjuk kerja baik dengan Windows versi- versi awal.
● Processor 80386SX
Chip ini merupakan chip yang tidak lengkap yang sangat terkenal dari 386DX. Prosessor
ini hanya mempunyai bus data eksternal 16 bit berbeda dengan DX yang 32 bit. Juga, SX hanya
mempunyai jalur alamat 24. Oleh karena itu, prosessor ini hanya dapat mengalamati maksimum
RAM 16 MB. Prosessor ini bukan 386 yang sesungguhnya, tetapi motherboard yang lebih
murah membuatnya sangat terkenal.

● GENERASI 4 Processor 80486 DX


80486 dikeluarkan 10 April 1989 dan bekerja dua kali lebih cepat dari pendahulunya. Hal
ini dapat terjadi karena penanganan perintah-perintah x86 yang lebih cepat, lebih-lebih pada
mode RISC. Pada saat yang sama kecepatan bus dinaikkan, tetapi 386DX dan 486DX
merupakan chip 32 bit. Sesuatu yang baru dalam 486 ialah menjadikan satu math
coprocessor/prosesor pembantu matematis. Sebelumnya, math co-processor yang harus
dipasang merupakan chip 387 yang terpisah, 486 juga mempunyai cache L1 8 KB.

● Processor 80486 SX
Prosessor ini merupakan chip baru yang tidak lengkap. Math co-processor dihilangkan
dibandingkan 486DX.

Processor Cyrix 486SLC


Cyrix dan Texas Instruments telah membuat serangkaian chip 486SLC. Chip-chip tersebut
menggunakan kumpulan perintah yang sama seperti 486DX, dan bekerja secara internal 32 bit
seperti DX. Tetapi secara eksternal bekerja hanya pada 16 bit (seperti 386SX). Oleh karena itu,
chip-chip tersebut hanya menangani RAM 16 MB. Lagipula, hanya mempunyai cache internal
1 KB dan tidak ada mathematical co-processor. Sesungguhnya chip-chip tersebut hanya
merupakan perbaikan 286/386SX. Chip-chip tersebut bukan merupakan chip-chip clone. Chip-
chip tersebut mempunyai perbedaan yang mendasar dalam arsitekturnya jika dibandingkan
dengan chip Intel.
● Processor IBM 486SLC2
IBM mempunyai chip 486 buatan sendiri. Serangkaian chip tersebut diberi nama SLC2 dan
SLC3. Yang terakhir dikenal sebagai Blue Lightning. Chip-chip ini dapat dibandingkan dengan
486SX Intel, karena tidak mempunyai mathematical coprocessor yang menjadi satu. Tetapi
mempunyai cache internal 16 KB (bandingkan dengan Intel yang mempunyai 8 KB). Yang
mengurangi unjuk kerjanya ialah antarmuka bus dari chip 386. SLC2 bekerja pada 25/50 MHz
secara eksternal dan internal, sedangkan chip SLC3 bekerja pada 25/75 dan 33/100 MHz. IBM
membuat chip-chip ini untuk PC mereka sendiri dengan fasilitas mereka sendiri, melesensi
logiknya dari Intel.

● GENERASI 5 Pentium Classic (P54C)


Chip ini dikembangkan oleh Intel dan dikeluarkan pada 22 Maret 1993. Prosessor Pentium
merupakan super scalar, yang berarti prosessor ini dapat menjalankan lebih dari satu perintah
tiap tik clock. Prosessor ini menangani dua perintah tiap tik, sebanding dengan dua buah 486
dalam satu chip. Terdapat perubahan yang besar dalam bus sistem : lebarnya lipat dua menjadi
64 bit dan kecepatannya meningkat menjadi 60 atau 66 MHz. Sejak itu, Intel memproduksi dua
macam Pentium yang bekerja pada sistem bus 60 MHz (P90, P120, P150, dan P180) dan
sisanya, bekerja pada 66 MHz(P100, P133,P166, dan P200).

● GENERASI 6 Pentium Pro


Pengembangan Pentium Pro dimulai 1991, di Oregon. Diperkenalkan pada 1 November, 1995
. Pentium Pro merupakan prosessor RISC murni, dioptimasi untuk pemrosesan 32 bit pada
Windows NT atau OS/2. Fitur yang baru ialah bahwa cache L2 yang menjadi satu Chip raksasa,
dengan chip empat persegi panjang dan Socket-8nya. Unit CPU dan cache L2 merupakan unit
yang terpisah di dalam chip ini.
6. Apa yang anda ketahui dengan computer, dan jelaskan perkembangannya.
Jawab :
Komputer adalah suatu perangkat elektronik yang dapat melakukan pengolahan data dan
informasi secara cepat dan efisien. Awalnya, komputer diciptakan untuk membantu
manusia dalam memproses data secara otomatis dan menyimpan informasi dalam bentuk
digital. Komputer modern dilengkapi dengan perangkat keras seperti prosesor, memori,
hard drive, dan berbagai jenis perangkat lunak untuk menjalankan aplikasi dan sistem
operasi. Sejak komputer pertama kali ditemukan pada tahun 1940-an, perkembangan
teknologi komputer sangat cepat. Perkembangan ini terjadi karena adanya inovasi dan
penemuan baru, baik di bidang perangkat keras maupun perangkat lunak. Pada tahun
1950-an, komputer mulai digunakan dalam aplikasi bisnis dan akademis. Pada dekade
berikutnya, komputer mulai digunakan dalam aplikasi militer dan ruang angkasa. Pada
tahun 1970-an, komputer mikro (personal computer) mulai diperkenalkan dan dijual ke
publik, membuat komputer lebih mudah diakses dan digunakan oleh individu.Dalam
dekade berikutnya, perkembangan terus berlanjut dengan munculnya komputer portabel,
jaringan komputer, internet, dan media penyimpanan yang lebih canggih seperti CD dan
USB flash drive. Pada tahun 2000-an, komputer semakin kecil dan lebih cepat dengan
hadirnya teknologi notebook dan smartphone. Perkembangan teknologi komputer terus
berlanjut hingga saat ini, dengan munculnya teknologi seperti cloud computing,
kecerdasan buatan (artificial intelligence), dan Internet of Things (IoT). Dalam beberapa
tahun ke depan, diperkirakan akan muncul inovasi baru dalam teknologi komputer yang
dapat mengubah cara kita hidup dan bekerja.

7. Kenapa kita membutuhkan I/O pada computer, dan berikan contoh penggunaanya.
Jawab :
I/O (Input/Output) adalah proses transfer data dari atau ke dalam komputer. I/O sangat
penting untuk komputer karena memungkinkan komputer untuk berinteraksi dengan
lingkungan luar dan menerima masukan dari pengguna, serta menghasilkan keluaran
yang berguna.
Contoh penggunaan I/O pada komputer antara lain :
1. Keyboard dan mouse :
Keyboard dan mouse adalah perangkat input utama pada komputer yang digunakan
untuk memasukkan data ke dalam komputer. Keyboard digunakan untuk memasukkan
data teks, sedangkan mouse digunakan untuk mengontrol kursor dan memilih opsi
pada layar.

2. Layar:
Layar adalah perangkat output utama pada komputer yang menampilkan informasi dan
hasil pemrosesan data. Layar dapat berupa monitor, layar sentuh, atau proyektor.

3. Printer:
Printer adalah perangkat output yang digunakan untuk mencetak dokumen atau gambar
dalam format cetak.

4. Speaker:
Speaker adalah perangkat output yang digunakan untuk memutar suara pada komputer,
seperti musik atau suara dari permainan.

5. Scanner:
Scanner adalah perangkat input yang digunakan untuk mengubah dokumen atau gambar
menjadi format digital yang dapat disimpan pada komputer.

6. Webcam:
Webcam adalah perangkat input yang digunakan untuk merekam gambar atau video
melalui kamera dan mengirimkan data ke dalam komputer.

7. Hard drive:
Hard drive adalah perangkat I/O yang digunakan untuk menyimpan data pada komputer,
baik itu data masukan yang disimpan untuk pengolahan selanjutnya, atau data keluaran
yang dihasilkan oleh komputer.
8. Untuk apa dan apa yang dimaksud BUS pada computer dan berikan contoh
implementasinya.
Jawab :
BUS (Binary Unit System) pada komputer adalah sebuah jalur komunikasi yang
digunakan untuk mentransfer data antara komponen-komponen perangkat keras
(hardware) pada komputer, seperti CPU, RAM, hard disk, dan perangkat lainnya. Bus ini
merupakan sarana komunikasi antara bagian-bagian yang ada dalam computer.
Contoh implementasi BUS pada komputer adalah bus data, bus alamat, dan bus kontrol.
Bus data digunakan untuk mentransfer data yang sedang diproses oleh CPU, sedangkan
bus alamat digunakan untuk memilih lokasi memori yang akan diakses oleh CPU. Bus
kontrol digunakan untuk mengontrol operasi dan koordinasi dari bus data dan bus alamat.
Contoh lainnya, dalam sebuah motherboard, BUS digunakan untuk menghubungkan CPU
dengan memori utama dan perangkat I/O, seperti keyboard, mouse, hard disk, dan kartu
grafis. Bus pada komputer juga dapat digunakan untuk menghubungkan beberapa
komputer atau perangkat pada jaringan komputer.

9. Bagaimana cara kerja harddisk, jelaskan dan berikan contohnya.


Jawab :
Hard disk adalah perangkat penyimpanan magnetik yang digunakan untuk menyimpan
data digital pada komputer. Data tersebut disimpan pada piringan magnetik yang terbuat
dari bahan seperti aluminium, glass, atau ceramic dan dilapisi dengan lapisan magnetik.
Cara kerja hard disk dimulai ketika komputer mengirimkan perintah untuk membaca atau
menulis data ke hard disk. Mekanisme baca-tulis hard disk berdasarkan pada prinsip
induksi magnetik. Ketika sinyal listrik dialirkan melalui head pembaca-penulis, head
tersebut menghasilkan medan magnet yang menimbulkan arus magnetik pada piringan
magnetik. Arus magnetik ini kemudian diubah menjadi bit data digital yang dapat dibaca
atau ditulis oleh komputer.
Untuk membaca atau menulis data, head pembaca-penulis harus bergerak di atas piringan
magnetik. Head tersebut mengapung pada udara tipis yang dihasilkan oleh putaran
piringan magnetik. Posisi head ini sangat presisi dan dikendalikan oleh motor penggerak
head yang sangat akurat.
Contoh implementasi hard disk pada komputer adalah sebagai berikut:
● Sebuah laptop atau desktop biasanya memiliki satu atau lebih hard disk yang digunakan
untuk menyimpan data dan sistem operasi.
● Sebuah server yang digunakan sebagai tempat penyimpanan data memiliki beberapa hard
disk yang diatur dalam susunan RAID (Redundant Array of Independent Disks) untuk
meningkatkan kinerja dan ketahanan data.
● Sebuah kamera digital atau perekam video dapat menggunakan hard disk sebagai media
penyimpanan untuk video dan foto.

10. Apa fungsi RAM pada computer, berikan contoh implementasinya.


Jawab :
Fungsi pada ram, ysitu :
● Dapat menyimpan data yang berasal dari piranti masuk sampai data dikirim ke ALU atau
Arithmetic Logic Unit untuk diproses.
● Dapat digunakan untuk menyimpan data hasil pemrosesan ALU sebelum dikirim ke
piranti keluaran.
● Dapat menampung program atau intruksi yang berasal dari piranti masuk atau dari piranti
pengingat sekunder.
● Dapat mempercepat proses pengolahan data.

Berikut ini adalah contoh implementasi RAM pada komputer:

1. Laptop atau desktop: Hampir semua laptop dan desktop dilengkapi dengan RAM sebagai
salah satu komponen utama. RAM pada laptop dan desktop digunakan untuk
menjalankan program dan aplikasi yang sedang dijalankan oleh pengguna.
2. Server: RAM sangat penting pada server karena digunakan untuk menyimpan data dan
program yang sedang dijalankan secara simultan. Server biasanya memiliki jumlah RAM
yang lebih besar daripada laptop atau desktop, karena server harus mampu menangani
beban kerja yang lebih besar dan memproses lebih banyak data secara bersamaan.
3. Smartphone dan tablet: RAM juga merupakan komponen penting pada smartphone dan
tablet. RAM digunakan untuk menjalankan aplikasi dan fitur pada perangkat, termasuk
game, media sosial, dan aplikasi produktivitas.
4. Router dan switch: Perangkat jaringan seperti router dan switch juga menggunakan RAM
untuk menyimpan data konfigurasi dan menyimpan tabel routing. RAM pada perangkat
jaringan juga memungkinkan perangkat untuk mengalokasikan sumber daya dengan
cepat dan mengoptimalkan kinerja jaringan.

11. Berikan contoh-contoh perkembangan RAM yang anda ketahui, dan apa yang diberubah
(dikembangkan), serta alasan perkembangannya.
Jawab :
Contoh-contoh perkembangan RAM yaitu :
● Jenis RAM pertama diperkenalkan pada tahun 1947 dan digunakan dalam CRT
(cathode ray tube), dan data disimpan sebagai bintik-bintik bermuatan listrik.
● Jenis kedua dari RAM adalah memori inti-magnetik, ditemukan pada tahun 1947.
RAM jenis kedua ini terbuat dari cincin logam kecil dan kabel yang menghubungkan
ke setiap cincin. Sebuah cincin menyimpan satu bit data, dan dapat diakses kapan saja.
● RAM yang kita kenal sekarang, sebagai memori solid-state, ditemukan oleh Robert
Dennard pada tahun 1968 di IBM Thomas J Watson Research Center. RAM yang
ditemukan di tahun ini secara khusus dikenal sebagai Dynamic Random Access
Memory (DRAM) dan memiliki transistor untuk menyimpan bit data. Pasokan daya
yang konstan diperlukan untuk mempertahankan status masing-masing transistor.
● Pada bulan Oktober 1969, Intel memperkenalkan DRAM pertamanya, Intel 1103. Ini
adalah DRAM pertama yang tersedia secara komersial.
● Pada tahun 1993, Samsung memperkenalkan KM48SL2000 synchronous DRAM
(SDRAM).
● Pada tahun 1996, DDR SDRAM tersedia secara komersial.
● Pada tahun 1999, RDRAM tersedia untuk komputer.
● Pada tahun 2003, DDR2 SDRAM mulai dijual.
● Pada Juni 2007, DDR3 SDRAM mulai dijual.
● Pada September 2014, DDR4 mulai tersedia di pasar.

Alasan perkembangan RAM:


Perkembangan RAM bertujuan untuk meningkatkan kinerja dan efisiensi komputer dalam
menjalankan aplikasi dan sistem operasi yang semakin kompleks. Dengan kapasitas dan
kecepatan RAM yang lebih besar, komputer dapat menangani lebih banyak proses secara
bersamaan, dan memproses data dengan lebih cepat. Dengan teknologi RAM yang lebih baru,
efisiensi dan kinerja RAM dapat ditingkatkan, sehingga komputer dapat lebih cepat dan lebih
efisien dalam mengakses data yang disimpan pada RAM.

12. Bagaimana jika adreess line tidak ada dalam sistem bus
Jawab :
Address line or alamat adalah elemen penting dalam sistem bus karena berfungsi untuk
mengidentifikasi lokasi memori atau perangkat input/output pada bus. Jika tidak ada
address line dalam sistem bus, maka CPU tidak akan dapat mengetahui lokasi memori
atau perangkat input/output pada bus, sehingga tidak dapat melakukan transfer
data.Contohnya, ketika CPU ingin membaca atau menulis data ke memori, maka CPU
harus memberikan alamat atau address line yang sesuai dengan lokasi memori yang
diinginkan. Tanpa adanya address line, maka CPU tidak akan dapat mengetahui lokasi
memori yang diinginkan, sehingga tidak dapat melakukan transfer data. Selain itu,
address line juga memungkinkan beberapa perangkat untuk berbagi bus dan beroperasi
secara simultan. Jika tidak ada address line, maka perangkat yang berbeda tidak dapat
saling berkomunikasi karena CPU tidak dapat mengidentifikasi perangkat yang sedang
diakses. Dengan demikian, address line atau alamat sangat penting dalam sistem bus dan
tidak dapat dihilangkan. Kehilangan address line akan menyebabkan sistem bus tidak
dapat berfungsi dan tidak dapat melakukan transfer data dengan efektif.
13. Apa itu modem
Jawab :
modem (modulator demodulator) adalah sebuah perangkat yang berfungsi untuk
menyambungkan perangkat komputer, laptop, dan smartphone ke jaringan internet. Data
yang berasal dari perangkatmu, seperti laptop atau smartphone adalah data yang berbentuk
digital. Modem berguna untuk mengubah bentuk digital menjadi analog. Setelah berubah
menjadi sinyal analog, modem akan mengirimkan data ini ke jaringan telekomunikasi.
Begitu data analog akan dikirimkan lagi ke perangkat laptop, maka modem akan
mengubahnya kembali ke data berbentuk digital sehingga bisa dibaca oleh perangkat.
Dengan begitu, perangkatmu bisa tersambung ke jaringan internet yang tersedia.

14. Apa itu wifi


Jawab :
WiFi adalah protokol jaringan nirkabel yang digunakan oleh perangkat komputer untuk
terhubung ke internet tanpa menggunakan kabel. Istilah WiFi sendiri digunakan untuk
menyebutkan LAN (Local Area Network) jenis wireless (nirkabel) berdasarkan standar
protokol jaringan 802.11 IEEE. Bagi beberapa orang, istilah WiFi seringkali disamakan
dengan internet. Padahal, WiFi adalah protokol perantara yang membawa koneksi internet
dengan standar koneksi nirkabel. Sehingga, dengan WiFi kamu dapat menangkap sinyal
internet tanpa harus menggunakan jaringan kabel. Perangkat WiFi seperti laptop,
smartphone, dan tablet dapat terhubung ke jaringan WiFi dengan mengidentifikasi jaringan
yang tersedia dan memasukkan kata sandi atau menggunakan akses tanpa sandi jika
tersedia. Setelah terhubung, perangkat dapat mengakses internet atau sumber daya jaringan
lainnya.

Anda mungkin juga menyukai