Anda di halaman 1dari 8

SOAL PENILAIAN AKHIR SEMESTER GENAP

Nama Sekolah : SMK Al-Fudlola’ Porong


Kelas/Semester : XI/II
Tahun Pelajaran : 2022/2023
Kompetensi Keahlian : TKJ
Mata Pelajaran : Produk Kreatif dan Kewirausahaan

A. Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar!


1. Berikut yang tidak termasuk ciri – ciri karakteristik wirausaha adalah …………………
a. Pemecah masalah
b. Pemikiran kreatif
c. Bekerja dengan jam tertentu
d. Percaya diri
e. Mengembangkan ide – ide
2. Berikut merupakan beberapa cara menciptakan nilai tambah, kecuali ……….
a. Perbaikan produk yang telah ada
b. Pengembangan teknologi baru
c. Penemuan pengetahuan baru
d. Menemukan cara yang berbeda untuk menghasilkan barang atau jasa
e. Pengembangan usaha agar dapat membuka cabang
3. Penyebab seseorang berhasil dipengaruhi oleh faktor instrinsik dan ekstrinsik. Yang
termasuk unsur ekstrinsik adalah ………………
a. Keberuntungan
b. Mood
c. Usaha
d. Suasana hati
e. Kemampuan
4. Di bawah ini adalah karakter wirausaha yang perlu dikembangkan, yaitu ……………..
a. Gengsi
b. Tidak suka bergaul
c. Pendiam
d. Pemalu
e. Sabar
5. Berikut merupakan ciri – ciri usaha yang potensial, kecuali ………………..
a. Memenuhi kebutuhan masyarakat
b. Jenis usaha bersifat musiman
c. Kerugian usaha yang minimal
d. Produk dengan nilai jual yang tinggi
e. Ketersediaan produk murah untuk didapatkan dengan harga yang murah
6. Berikut merupakan contoh ciptaan yang dapat dilindungi, kecuali …………………
a. Ceramah
b. Basis data
c. Pantomim
d. Terjemahan
e. Lokasi Gedung
7. Hak cipta dapat beralih kepemilikan berdasarkan hal berikut, kecuali …………..
a. Perintah secara langsung
b. Perjanjian tertulis
c. Wakaf
d. Hibah
e. Wasiat
8. Berikut merupakan contoh pelanggaran HKI di bidang TIK, kecuali …………….
a. Pembajakan software
b. Mengomersialkan software illegal
c. Menggunakan crack untuk instalasi
d. Mengubah atau mengcopy progam illegal
e. Mengubah atau mengcopy program open source
9. Sesuatu yang diproduksi dan dikonsumsi secara bersamaan dan hasilnya dapat dilihat
setelah terjadi disebut ……………
a. Produk
b. Barang
c. Jasa
d. Produksi
e. Prototipe
10. Tahap keempat dalam pembuatan desain produk adalah ……………….
a. Pembuatan model
b. Pemecahan – pemecahan
c. Gambar kerja
d. Proses produksi
e. Desain produk jasa
11. Serangkaian aktivitas yang dimulai dengan persepsi dari sebuah peluang dasar dan
diakhiri dengan produksi, penjualan, dan distribusi produk disebut …………….
a. Desain produk
b. Pengembangan produk
c. Proses produksi
d. Desain produk jasa
e. Gamabr kerja
12. Prosedur untuk mengidentifikasi ongkos – ongkos yang tidak perlu adalah analisis
…………
a. Nilai
b. Legalisasi
c. Teknik
d. Ekonomi
e. Pemasaran
13. Hal yang perlu diperhatikan dalam membuat suatu rancangan produk yang berhubungan
dengan hukum dan tatanan hukum yang berlaku dan dari hak cipta disebut analisis
……………….
a. Teknik
b. Pemasaran
c. Nilai
d. Ekonomi
e. Legalisasi
14. Prototipe digunakan untuk mendemonstrasikan bahwa produk telah mencapai tingkat
kegunaan yang diinginkan, adalah kegunaan prototipe sebagai …………
a. Penggabungan
b. Komunikasi
c. Milestones
d. Pembelajaran
e. Pengujian
15. Berikut yang bukan merupakan unsur – unsur yang terdapat sistem pelayanan jasa adalah
……………..
a. Teknologi
b. Aliran proses
c. Tipe proses
d. Lokasi
e. Tenaga mesin
16. Fase pengembangan prototipe produk yang paling awal dilakukan adalah ………….
a. Identifikasi peluang
b. Seleksi konsep
c. Benchmarking dan wawancara pengguna utama
d. Evaluasi konsep dan pengembangan konsep
e. Penyusunan konsep
17. Purwarupa produk yang berupa barang yang sudah terbentuk atau sudah jadi atau berupa
benda nyata yang dibuat untuk menperkirakan produk disebut prototipe …………..
a. Analitik
b. Fisik
c. Pembuktian konsep
d. Praproduksi
e. Beta
18. Pembuatan gambar kerja harus memperhatikan aspek berikut, kecuali ………………..
a. Accessible
b. Speed
c. Neatness
d. Legibility
e. Accuracy
19. Nama badan standar internasional adalah ………….
a. ANSI
b. DIN
c. NNI
d. SNI
e. ISO
20. Nama badan standar nasional Indonesia adalah …………
a. ANSI
b. DIN
c. NNI
d. SNI
e. ISO
21. Kemasan yang bersifat kuat dan kukuh disebut kemasan …………………..
a. Fleksibel
b. Rigid
c. Semi fleksibel
d. Primer
e. Kukuh
22. Label yang menggambarkan tentang cara penggunaa, susunan, pemeliharaan, dan hasil
kerja dari suatu barang disebut …………. Label.
a. Merek
b. Grade
c. Kualitas
d. Brand
e. Descriptive
23. Packing kertas yang digunakan untuk mengirimkan sebuah produk merupakan contoh
kemasan ………….
a. Fleksibel
b. Rigid
c. Semifleksibel
d. Primer
a. Sekunder
24. Kemasan susu yang digunakan untuk mengirimkan sebuah produk merupakan contoh
kemasan ………..
a. Dasar
b. Tambahan
c. Rigid
d. Fleksibel
e. Semifleksibel
25. Semua bahan baku yang membentuk bagian dari produk jadai dan dimasukkan secara
eksplisit dalam perhitungan biaya produk disebut …………….
a. Direct labour cost
b. Direct material cost
c. Factory overhead
d. Biaya overhead pabrik
e. Biaya tenaga kerja langsung
26. Harga pokok produk adalah akumulasi biaya yang dibebankan ke produk atau jasa,
merupakan pendapat dari ……………….
a. Susilawati
b. Raiborn dan Kinney
c. Soemarso
d. Hansen dan Mowen
e. Blocher
27. Akumulasi dari biaya – biaya yang dihasilkan perusahaan untuk menghasilkan produk
kemudian dibebankan pada produk disebut …………………
a. Biaya
b. Harga produk
c. Biaya bahan baku
d. Biaya tenaga kerja
e. Harga pokok produksi
28. Suatu pengorbanan sumber ekonomi yang diukur dalam satuan uang untuk mendapatkan
barang atau jasa yang diharapkan akan memberikan keuntungan/manfaat pada saat ini
atau masa yang akan datang disebut ……………
a. Biaya
b. Harga produk
c. Biaya bahan baku
d. Bahan tenaga kerja
e. Harga pokok produksi
29. Berikut yang bukan merupakan tujuan dari penentuan harga jual adalah ………………
a. Mencapai target return on investment atau target penjualan
b. Mengukur jumlah penjualan agar tidak kurang dari BEP
c. Memaksimalkan laba
d. Meningkatkan penjualan dan mempertahankan atau memperluas pesanan pasar
e. Mengurangi persaingan dan menstabilkan harga
30. Pengukuran kemampuan perusahaan secara keseluruhan di dalam dan menhasilkan
keuntungan dengan keseluruhan aktiva yang tersedia di dalam perusahaan disebut
……………….
a. BEP
b. BOP
c. ROI
d. Payback period
e. Margin of safety
31. Berikut yang bukan merupakan produk jasa adalah …….
a. Jual beli hardware
b. Instalasi sistem operasi
c. Instalasi jaringan
d. Servis hardware komputer
e. Maintenance hardware
32. Menghindari terjadinya kesalahan dan kerusakan produk sampai ke tangan konsumen
adalah tujuan dari ………… cost
a. Variable
b. Appraisal
c. External failure
d. Internal failure
e. Prevention
33. Jika suatu usaha membutuhkan modal sebesar 250 juta, dimana pemasukan per harinya 2
juta dan pengeluaran per harinya 1,5 juta, maka payback period terjadi dalam ………….
Bulan ke depan
a. 14
b. 15
c. 16
d. 17
e. 18
34. Bagian dari produk yang menyampaikan informasi mengenai produk dan penjual disebut
…………….
a. Kemasan
b. Merk
c. Label
d. Pamflet
e. Simbol
35. Suatu keadaan dimana dalam operasi perusahaan, perusahaan tidak memperoleh laba dan
tidak menderita rugi disebut ……………..
a. Margin of safety
b. Payback period
c. BOP
d. ROI
e. BEP
B. Jawablah pertanyaan – pertanyaan di bawah ini dengan benar!
36. Jelaskan apa yang dimaksud dengan desain produk?
Jawab:

37. Sebutkan standarisasi yang berlaku di beberapa negara di dunia!


Jawab:

38. Apa tujuan pokok dalam penentuan harga jual produk?


Jawab:

39. Apa yang digunakan dalam perhitungan periode waktu kembalinya dana yang
diinvestasikan pada suatu proyek atau usaha tertentu?
Jawab:

40. Sebutkan tanda – tanda kegiatan pengendalian mutu dikatakan efektif!


Jawab:
JAWABAN SOAL NO. 36 – 40

36. Desain produk adalah suatu proses bertujuan untuk menciptakan desain produk terbaru
yang nantinya akan dijual perusahaan kepada para konsumennya.
37. Berikut standarisasi yang berlaku di beberapa negara di dunia:
a. ANSI (American National Standards Institute) di Amerika
b. DIN (Deutsches Institut Fur Normug) di Jerman
c. JIS (Japanese Industrial Standard) di Jepang
d. NEN (Nederlands Normalisatie Institut) di Belanda
e. SNI (Standar Nasional Indonesia) di Indonesia
f. ISO (International Organization of Standardization)
38. Berikut tujuan pokok dalam penentuan harga jual produk:
a. Untuk mencapai target return on investment atau target penjualan
b. Untuk meningkatkan penjualan dan mempertahankan atau memperluas pesanan pasar
c. Untuk memaksimalkan laba
d. Untuk mengurangi persaingan dan menstabilkan harga
39. Metode perhitungan Payback Period (PP)
40. Tanda – tanda sebuah kegiatan pengendalian mutu dikatakan efektif sebagai berikut:
a. Apabila tepat waktu dan peka terhadap penyimpangan
b. Bentuk tindakan yang diadakan tepat dan benar
c. Terpusat pada masalah atau titik yang sifatnya strategis, dilihat dari segi
penyelenggaraan
d. Mampu mengetengahkan dan mengkomunikasikan masalah dan penemuan

Anda mungkin juga menyukai