Anda di halaman 1dari 1

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Yang kami hormati Bapak Kepala SMP Negeri 4 Lempuing, Bapak Fora Margeat Sumantri, S.Pd., M.Pd
Yang kami hormati Bapak Ibu guru dan staf tata usaha SMP Negeri Lempuing
Yang kami hormati Bapak-Bapak pengurus komite SMP Negeri Lempuing
Yang kami hormati segenap tamu undangan
Dan tidak lupa teman-teman dan adik-adik yang saya cintai dan saya banggakan.

Puji syukur kita haturkan kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta'ala, Tuhan yang maha pengasih dan tak pilih kasih, Tuhan
yang memberi rahmat dan tak membeda-bedakan umat yang senantiasa tetap mencurahkan rahmat serta hidayah-Nya
kepada kita, sehingga kita semua masih diberi kesempatan untuk berkumpul disini dalam rangka perpisahan kelas 9 SMP
Negeri 4 Lempuing tahun pelajaran 2022/2023.
Sholawat serta salam semoga senantiasa tercurah limpahkan kepada Baginda Nabi Muhammad SAW.

Bapak Ibu guru yang saya hormati.


Perkenankanlah saya Ulumiyatul Mukarromah wakil dari kelas 9 mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas
keikhlasan dan kasih sayang Bapak Ibu guru yang telah mendidik kami selama ini.
Sehingga, kami semua dapat menyelesaikan kewajiban kami untuk menuntut ilmu selama 3 tahun di sekolah ini. Hingga
akhirnya kami semua sampai pada titik ini.

Bapak Ibu guru yang saya hormati.


Selama 3 tahun kami menimba ilmu di sini, selama waktu itu pula telah terjalin ikatan batin yang sehingga kami semua
merasa seakan-akan putra bapak ibu guru sendiri.

Bapak Ibu guru dan adik-adik yang saya cintai. Sebentar lagi saya dan teman-teman akan meninggalkan sekolah ini. Berat
rasanya, saya untuk mengatakan bagaimana beratnya untuk meninggalkan sekolah ini. Namun, karena sudah menjadi
suratan takdir kami dengan berat hati kami meninggalkan Bapak Ibu guru dan adik-adik yang saya cintai. Meskipun kita
semua sudah berpisah yang artinya jauh di mata, tetapi kami tetap berharap tetap dekat di hati.

Saya menyadari adanya pertemuan pasti ada perpisahan. Saya selaku perwakilan siswa kelas 9 mengucapkan terima
kasih dan memohon kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala agar adik-adik dapat berhasil dalam menempuh pendidikan
sekolah ini. Saya juga tetap berharap adik-adik kelas 7 dan kelas 8 harus tetap semangat belajar dalam meneruskan
perjuangan kami memajukan SMP Negeri 4 Lempuing yang tercinta ini untuk makin jaya, namun tetap santun dan
hormat kepada Bapak Ibu guru.

Tidak lupa pula saya dan teman-teman berharap semoga Bapak Ibu guru tetap sehat, serta kebijakan Bapak Ibu guru
dibalas oleh Allah SWT.
Saya kira, saya tidak bijaksana apabila atur pamitan ini saya panjang lebarkan. Saya hanya berharap doa dan restu Bapak
Ibu guru dan adik-adik semoga saya dan teman-teman bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

Demikian yang dapat saya sampaikan, saya selaku wakil kelas 9 meminta maaf yang sebesar-besarnya.

Burung pelikan
Burung cendrawasih
Cukup sekian
Dan terima kasih

Wabillahi taufik wal hidayah


Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Anda mungkin juga menyukai