Anda di halaman 1dari 5

PIDATO PERPISAHAN & KELULUSAN

WAKIL DARI MURID KELAS VI

Assalaamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh.


Alhamdulillaahi’rabbil’aalamiin. Wasshalaatu wassalaamu alaa asyrafil anbiyaa’i wal’mursaliin wa alaa
aalihii washahbihii ajemaiin “ammaa badu”.

Yang terhormat :
 Kepala Sekolah SDN 1 dan SDN 3 Dawagung beserta Dewan Guru
 Bpk. Ketua UPT Wilayah Rajapolah atau yang mewakilinya
 Pengawas Sekolah Dasar Kec. Rajapolah atau yang mewakilinya
 Bpk. Kepala Desa Dawagung atau yang mewakilinya beserta stap aparatur pemerintahannya
 Bpk dan Ibu / Wali murid SDN 1 dan SDN 3 Dawagung
 Seluruh tamu undangan serta teman-teman dan adik-adik yang saya cintai dan saya sayangi

Puji dan syukur marilah kita panjatkan kehadirat Allah Swt. atas limpahan rahmat dan hidayahnya,
kita semua masih diberikan nikmat iman, nikmat islam dan tentunya nikmat sehat. Sehingga pada kesempatan
yang berbahagia ini kita masih bisa dipertemukan dalam acara perpisahan sekaligus kelulusan murid kelas VI
SDN 1 dan SDN 3 Dawagung.
Sholawat beserta salam semoga tetap tercurah limpahkan kepada junjungan alam yakni, Nabi Besar
Muhammad SAW. berkat perjuangan beliaulah kita masih bisa merasakan nikmatnya iman dan islam sampai
sekarang ini. Tidak lupa kepada keluarganya, para sahabatnya, tabiin tabiat’nya, termasuk kita semua mudah-
mudahan diakui sebagai umatnya, sehingga kita bisa mendapatkan syafaatnya kelak di yaumil jaza. Aamiin.
Ucapan terimakasih saya sampaikan kepada pembawa acara yang telah memberikan waktu kepada saya untuk
menyampaikan sepatah dua kata untuk mewakili teman-teman dalam acara perpisahan dan kelulusan ini.
Tidak terasa, hari terus berganti, minggu berlalu, bulan berjalan dan tahun pun mulai mengantarkan
kita kepada acara ini, yaitu perpisahan siswa Sekolah Dasar di SDN 1 dan SDN 3 Dawagung.
Tidak terasa enam tahun telah berlalu, hari ini ada rasa duka yang begitu mendalam, rasa sedih dan terharu di
dalam hati, karena tidak lama lagi, kami semua akan meninggalkan sekolah ini. Sekolah ini telah mengajarkan
kami banyak hal, yang tadinya kami tidak tahu menjadi tahu. Kami akan meninggalkan Bapak dan Ibu guru
yang selalu sabar dalam membimbing kami, mengajarkan ilmunya, mencurahkan kasih sayangnya kepada
kami. Kami akan meninggalkan masa yang penuh suka dan duka ini.
Kami sadar selama kebersamaan kita di sekolah ini, banyak hal yang telah kami perbuat, mulai dari tingkah
laku atau perkataan kami yang mungkin kurang berkenan dan sudah menyakiti perasaan dan hati Bapak dan
Ibu guru, dan juga teman-teman sekalian. Mungkin kami sering membuat kalian marah, oleh karena itu
izinkanlah kami untuk memohon maaf yang sebesar-besarnya atas semua kesalahan yang telah kami lakukan,
baik yang disengaja ataupun tidak di sengaja.
Tidak lupa kami sampaikan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya atas segala pengabdian dan bimbingan
dari Bapak dan Ibu guru. Tanpa peran kalian kami bukanlah apa-apa. Banyak hal yang kalian ajarkan kepada
kami, meski kami terkadang selalu menjengkelkan, selalu membuat kalian marah, namun kalian masih tetap
sabar dan tabah dalam membimbing kami.
Akhirnya tidak ada kado yang lebih berharga yang bisa kami berikan kepada kalian wahai guruku,
selain ucapan terimakasih dan untaian doa; Semoga jasa dan pengabdian kalian dapat memberikan manfaat
yang bgitu luar biasa kepada kami dalam menjalakan kehidupan kami selanjutnya dan semoga Allah Swt.
memebrikan balasan yang setimpal kepada kalian. Aamiin.
Mungkin hanya itu yang dapat saya sampaikan, jika ada kesalahan kata saya mohon maaf yang
sebesar-besarnya. Sekian dari saya terimakasih.

Wabilahitaufik walhidayah wassalamualaikum wr. wb.


PIDATO PERPISAHAN & KELULUSAN
WAKIL DARI MURID KELAS I - V

Assalaamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh.


Robbi shrohli sodri wayassirli amri wahlul ukdatammillisaani yab’kohuu kauli “amma ba’du”

Yang saya hormati :


 Kepala Sekolah SDN 1 dan SDN 3 Dawagung beserta Dewan Guru
 Bpk. Ketua UPT Wilayah Rajapolah atau yang mewakilinya
 Pengawas Sekolah Dasar Kec. Rajapolah atau yang mewakilinya
 Bpk. Kepala Desa Dawagung atau yang mewakilinya beserta stap aparatur pemerintahannya
 Bpk dan Ibu / Wali murid SDN 1 dan SDN 3 Dawagung
 Seluruh tamu undangan serta kaka-kaka, teman-teman dan adik-adik yang saya cintai dan saya
sayangi

Pada kesempatan yang baik ini marilah kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT. yang
telah melimpahkan rahmat dan hidayahNya kepada kita semua, sehingga kita dapat berkumpul pada acara
perpisahan dan pelepasan siswa kelas VI SDN 1 dan SDN 3 Dawagung.
Bpk ibu guru, para undangan, kaka-kaka serta teman-teman semua;
Dalam kesempatan ini, perkenankan saya mewakili siswa kelas I sampai dengan kelas V untuk
mengucapkan selamat dan sukses atas keberhasilan kakak-kakak kelas VI yang telah menempuh ujian di
tingkat Sekolah Dasar. Kami berharap kakak-kakak kelas VI mampu mengamalkan ilmu yang sudah
dimiliki, baik untuk diri sendiri, orang tua, masyarakat, Bangsa dan Negara.
Kakak-kakakku yang saya hormati dan saya sayangi;
Kami, adik-adik kelasmu mengucapkan selamat jalan dan mohon maaf bilamana selama kita bersama-
sama menuntut ilmu di sekolah ini, kami pernah menyakiti hati kakak-kakak.
Bertahun-tahun bersama dalam suka dan duka namun terasa sekejap saja. Berat rasanya hati kami
melepas langkah kakimu. Betapa banyak kenangan yang telah tercipta. Baik yang manis maupun yang
pahit. Semua cerita indah disini pastilah akan menjadi sepenggal kenangan di masa depan. Alangkah
senangnya apabila pertemanan yang telah terjalin selama ini dapat bertahan selamanya.
Betapapun beratnya, setiap ada pertemuan pasti ada perpisahan. Akan tetapi, kami sadar bahwa jalan yang
harus kakak tempuh masih panjang, Mudah-mudahan acara ini bisa menambah erat tali persaudaraan kita
dan semoga saja perpisahan ini bukanlah akhir dari segalanya.
Kakak-kakakku yang hormati dan saya sayangi;
Kami mohon janganlah melupakan jasa Bapak dan Ibu guru kita, muliakanlah dan hormatilah mereka
karena jasa-jasanyalah kita menjadi anak yang terdidik, berilmu, berprestasi serta berakhlakul karimah.
Sekali lagi kami ucapkan selamat kepada kakak-kakak kelas VI untuk melanjutkan belajar dijenjang yang
lebih tinggi, semoga sukses sesuai dengan yang dicita-citakan untuk meraih masa depan yang gemilang.
Sebaliknya kami, semoga kami yang masih di sekolah ini diberi kekuatan dan kelancaran untuk
melanjutkan keteladanan yang telah kakak-kakak berikan kepada kami.

“Pohon talas dibuat jamu, janganlah malas menuntut ilmu”


“Kalau ada sumur di ladang, boleh kita menumpang mandi”
“Kalau ada umur yang panjang, bolehlah kita berjumpa lagi”

Sekian dari saya, terima kasih atas perhatian Bapak Ibu, kakak-kakak serta teman-teman
semuanya, jika ada kata-kata yang kurang berkenan, saya mohon dimaafkan.

Billaahi’taufik wal hidayah. Wassalamu’alaikum warohmatullohi wabarokaatuh.


Assalamu Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Bapak Kepala Sekolah, para guru dan para orang tua murid yang kami hormati, dan teman-
temanku serta adik-adik kelas yang tercinta. Marilah pertama-pertama kita panjatkan puji
syukur kepada Allah SWT karena atas berkat dan perlindungan-Nya pada sore ini kita dapat
berkumpul di tempat ini untuk mengadakan perpisahan.
Kami berdiri disini untuk mewakili teman-teman kelas enam, untuk menyampaikan terima kasih
atas kesediaan Bapak Kepala Sekolah, para guru, dan orang tua murid untuk hadir dalam acara
perpisahan ini.
Secara khusus, kami mengucapkan terima kasih pada Bapak Kepala Sekolah dan para guru
yang telah mendidik kami, kurang lebih selama enam tahun. Tentu saja para guru yang selama
enam tahun telah mendidik kami, serta mengembangkan potensi kami, sering mengalami
kekecewaan oleh karena sikap kami. Tetapi, para guru tetap sabar dan tidak mengenal lelah
terus mendidik kami, maka sekali lagi saya mengucapkan terima kasih.
Pada kesempatan ini pula, kami mohon maaf sekiranya dalam kurun waktu enam tahun ini
banyak perbuatan kami, atau tutur kata kami kurang berkenan di hati para guru, maka kami
mohon kiranya hari ini berkenan membukakan pintu maaf yang selebar-lebarnya bagi kami.
Kami juga berpesan pada adik-adik kelas kami, semoga sepeninggal kami, kalian tetap tekun
dan rajin belajar. Contohlah yang baik dari kami, dan buanglah jauh-jauh contoh yang kurang
baik dari kami.
Pada kesempatan ini pula, kami mohon pamit dan mohon doa restu dari para guru, agar kami
dapat melanjutkan ke SMP yang kami pilih. Kami berjanji di SMP nanti akan tekun belajar untuk
membawa nama baik asal sekolah kami ini.
BISMILAHIRAHMANIRAHIM
Ass.wr.wb
Robi shohri sodri wayasrli amri wahlul udata milisami yab kohu kauli
Yth bapak Kepala Sekolah, Yth bapak, ibu guru, Yth orang tua murid, dan Ytc teman-
temanku sekalian. Pertama-tama marilah kita panjatkan puji sukur kehadirat Allah swt.
Karena dengan Rahmatnya kita dapat berkumpul di sini. Tak lupa salawat dan salam kita
curahkan kepada nabi besar Muhammad SAW. Terima kasih kepada para hadirin yang
telah hadir di ruangan ini yang telah meluangkan waktu diacara perpisahan kelas 6.

Hadirin yang saya hormati ijinkan saya memperkenalkan diri, nama saya Andry
Yuliyanto,
Izinkan saya berpidato tentang perpisahan kelas 6. Saya dan teman teman mengucapkan
terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak dan Ibu guru yang telah mengajar
kami
selama 6 tahun. Kami memohon maaf kepada Bapak dan Ibu guru atas tindakan dan
tingkah laku kami yang tidak berkenan di hati Bapak dan Ibu guru selama 6 tahun ini.
Kami juga meminta doa restu untuk melanjutkan kejenjang SMP dan semoga kami
mendapatkan SMP terfavorit di kota Bogor ini. Kami kelas 6 berpesan kepada adik-adik
kelas kami agar semakin giat belajar, dan railah cita-cita kalian setinggi mungkin .
Sekian pidato saya bila ada kesalahan mohon dimaafkan.
Bilahitofik Wal-idayah Wassalam mualaikum wr.wb.

Yang terhormat Ibu Kepala Sekolah SD N 1 Sokanegara,


Yang terhormat Bpk Ibu Guru SD N 1 Sokanegara,
Yang terhormat Orang Tua Murid dan Undangan,
Kakak-Kakak Kelas VI yang saya cintai,
serta teman-teman yang saya cintai dan saya hormati pula
Ass.wr.wb.
Pada kesempatan yang baik ini marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT, yang
telah melimpahkan rahmat dan hidayahNya kepada kita semua , sehingga kita dapat berkumpul
pada acara perpisahan dan pelepasan siswa kelas IV.
Bpk ibu guru, para undangan dan rekan-rekan semua....
Dalam kesempatan ini, perkenankan saya mewakili siswa kelas 1 sampai dengan kelas 5 untuk
mengucapkan selamat dan sukses atas keberhasilan kakak-kakak kelas 6 yang telah
menempuh ujian di tingkat sekolah dasar. Kami berharap kakak-kakak kelas 6 mampu
mengamalkan ilmu yang sudah dimiliki, baik untuk diri sendiri, masyarakat, bangsa dan negara.
Kakak-kakakku yang saya sayangi dan saya hormati...
Kami, adik-adik kelasmu mengucapkan selamat jalan dan mohon maaf bilamana selama kita
bersama-sama menuntut ilmu di sekolah ini, kami pernah menyakiti hati kakak-kakak.
Bertahun bersama terasa sekejap saja. Berat rasanya hati kami melepas langkah kakimu.
Betapa banyak kenangan yang telah tercipta. Baik yang manis maupun yang pahit. Semua
cerita indah disini pastilah akan menjadi sepenggal kenangan di masa depan. Alangkah
senangnya apabila pertemanan yang telah dijalin selama ini dapat bertahan selamanya.
Betapapun beratnya, setiap ada pertemuan pasti ada perpisahan. Akan tetapi, kami sadar
bahwa jalan yang harus kakak tempuh masih panjang, Mudah-mudahan acara ini bisa
menambah erat tali persaudaraan kita dan semoga saja perpisahan ini bukanlah akhir dari
segalanya.
Kakak-kakakku yang saya sayangi dan hormati...
Kami mohon janganlah melupakan jasa bapak dan ibu guru, muliakanlah dan hormatilah
mereka karena jasa-jasanyalah kita menjadi anak yang terdidik, berilmu, dan berprestasi.
Sekali lagi kami ucapkan selamat kepada kakak-kakak kelas 6 untuk melanjutkan belajar
dijenjang yang lebih tinggi, semoga sukses sesuai dengan yang dicita-citakan untuk meraih
masa depan yang gemilang. Sebaliknya semoga kami yang masih di sekolah ini diberi kekuatan
untuk melanjutkan keteladanan yang telah kakak-kakak berikan.
Pohon talas, Dibuat jamu
Janganlah malas, Menuntut ilmu
Kalau ada sumur di ladang,Boleh kita menumpang mandi
Kalau ada umurku panjang, Boleh kita berjumpa lagi...
Demikian, terima kasih atas perhatian Bapak,Ibu serta teman-teman, jika ada kata-kami yang
kurang berkenan mohon dimaafkan.

Billaahit Taufik Wal hidayah........Wassalamualaikum wr.wb.

Anda mungkin juga menyukai