Anda di halaman 1dari 2

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KOTA TANGERANG SELATAN

SEKOLAH DASAR NEGERI CIPUTAT 04


Sekretariat: Jl. Pendidikan No. 7, Kel. Ciputat, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan

TATA TERTIB SDN CIPUTAT 04

A. KEWAJIBAN SISWA
1. Siswa wajib hadir 10 menit sebelum bel tanda masuk dibunyikan.
2. Siswa yang terlambat masuk 15 menit, wajib lapor kepada guru piket dan masuk
menunggu jam berikutnya.
3. Sebelum dan sesudah jam pelajaran siswa diwajibkan berdoa bersama sesuai agama dan
ajaran-Nya di kelas masing- masing.
4. Siswa wajib memelihara dan menjaga ketertiban serta menjunjung tinggi nama baik
sekolah.
5. Pada jam istirahat, siswa tidak diperkenankan berada di ruangan kelas kecuali ada izin
Bapak/ Ibu Guru yang bersangkutan atau guru piket.
6. Pada waktu istirahat, siswa dilarang meninggalkan atau keluar dari halaman sekolah tanpa
izin dari Bapak/ Ibu Guru yang bersangkutan atau guru piket.
7. Siswa yang tidak masuk karena sesuatu hal harus memberitahukan kepada pihak sekolah
dengan menyampaikan surat izin orang tua/ wali, jika sakit dilampirkan surat dokter.
8. Berpenampilan dan berperilaku baik sesuai dengan batasan- batasan usia anak sekolah
dasar (tidak memakai giwang bagi laki- laki, tidak menyemir rambut, dan tidak berkuku
panjang).
9. Siswa wajib memelihara ketertiban dan kebersihan kelas serta lingkungan sekolah secara
menyeluruh.
10. Siswa wajib melaksanakan tugas yang diberikan oleh sekolah atau guru.
11. Siswa wajib mematuhi semua tata tertib sekolah yang berlaku.

B. KETENTUAN PAKAIAN DAN PERLENGKAPAN


Siswa diwajibkan:
1. Berpakaian seragam sesuai dengan ketentuan di SDN Ciputat 04 Kota Tangerang Selatan:
a. Hari Senin : Putih- Merah lengkap dengan atribut: topi, dasi, dan rompi.
b. Hari Selasa : Seragam Ciri Khas
c. Hari Rabu : Pramuka dengan atribut lengkap
d. Hari Kamis : Batik Merah dan celana/ rok merah
e. Hari Jum’at : Busana Muslim/ Muslimah
f. Hari Sabtu : Pramuka dengan atribut lengkap
g. Berseragam olahraga pada jam muatan pelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga dan
Kesehatan.
2. Berbusana rapi dan sopan.
3. Memiliki tempat air minum sendiri yang dapat diisi ulang.
4. Membawa bekal makanan sendiri.
5. Membawa kantong plastik untuk mengemas sampah jajanan.

C. LARANGAN BAGI SISWA:


Saat berada di lingkungan sekolah dan selama jam pembelajaran, siswa dilarang:
1. Memakai perhiasan berharga;
2. Membawa alat komunikasi/ Gadget dan peralatan elektronik yang tidak berkaitan dengan
pembelajaran, apabila diperlukan oleh guru yang berkaitan dengan pembelajaran
diperbolehkan membawa alat komunikasi/Gadget pada saat itu;
3. Membawa buku- buku yang tidak sesuai dengan usia anak dan lingkungan pendidikan;
4. Membawa peralatan yang bersifat tajam dan membahayakan fisik (contoh: pisau, cutter);
5. Membawa mainan dan kartu- kartu yang dapat mengganggu proses belajar mengajar;
6. Jajan diluar sekolah yang membahayakan bagi siswa;
7. Berkeliaran di luar pagar sekolah saat jam pembelajaran.
8. Berkata kurang sopan, berkata kotor dan tidak senonoh.

D. SANKSI
Sekolah dapat memberikan sanksi kepada siswa yang melanggar Tata Tertib ini dengan
alternatif sanksi sebagai berikut ini:
1. Peringatan Lisan;
2. Peringatan Tertulis;
3. Pemberitahuan/Panggilan orang tua;
4. Penugasan mendidik dan tidak merugikan siswa;
5. Penyitaan barang yang tidak sesuai aturan dan lain- lain yang bersifat mendidik;
6. Penundaan belajar (skorsing);
7. Pengembalian kepada orang tua (dikeluarkan dari sekolah).

TATA TERTIB ORANG TUA/ WALI MURID SDN CIPUTAT 04

A. PENAMPILAN
Orang tua/ wali siswa dan pengantar, masuk di lingkungan sekolah dengan berpenampilan
sopan dan rapi, tidak menggunakan sandal jepit, celana pendek, kaos/ kemeja tanpa lengan.

B. PENGANTAR SISWA
1. Orang tua/ wali siswa mengantar dan menjemput putra- putrinya hanya sampai di pagar
halaman sekolah.
2. Siswa diantar dan dijemput tepat pada waktunya.
3. Saat bel masuk berbunyi, orang tua/pengantar dan kendaraanya tidak diperkenankan berada
di dalam/ halaman sekolah.
4. Saat kegiatan belajar berlangsung pukul 07.00- 12.15 orang tua/ wali siswa tidak
diperkenankan berada dilingkungan sekolah.
5. Orang tua/ wali siswa bisa berkonsultasi dengan guru/ wali kelas setelah kegiatan
pembelajaran telah selesai.

Tangerang Selatan, 09 Juni 2023


Kepala Sekolah

Drs. H. Sidup Usman


NIP. 196507252007011014

Anda mungkin juga menyukai