B-7040-Article Text-21031-1-2-20220317-1

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 11

JASTI: JURNAL AKUNTANSI DAN SISTEM TEKNOLOGI INFORMASI

p-ISSN : 1693-7635 e-ISSN : 2655-165X Volume x, No.x, July – December 20xx


website: http://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/Akuntansi Page xxx – xxx

PENGARUH PARTISIPASI MASYARAKAT, SWADAYA


MASYARAKAT DAN PENGELOLAAN DANA DESA
TERHADAP PEMBANGUNAN DESA
(SURVEI DI KECAMATAN JENAWI KARANGANYAR)
Riska Defiana Sari1, Suharno2, Bambang Widarno 3
a,b, c
Akuntansi, Fakultas Ekonomi Universitas Slamet Riyadi Surakarta
Jl. Sumpah Pemuda No. 18 Kadipiro, Surakarta Kode Pos 57136
Telp.(0271)855717 Fax. (0271) 854670
Email: riskadeviana2001@gmail.com

Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh partisipasi masyarakat, swadaya masyarakat
dan Pengelolaan Dana Desa terhadap Pembangunan Desa Di Kecamatan Jenawi Karanganyar.
Penelitian ini merupakan penelitian survei dengan populasi penelitian yaitu seluruh masyarakat di
Kecamatan Jenawi Karanganyar. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Jenis data penelitian
yang digunakaan adalah kuantitatif dan data kualitatif. Sumber data dari penelitian ini adalah data
primer dan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi. Teknik pengambilan
sampel menggunakan Purposive Sampling yaitu yang berusia lebih dari 17th setiap Rt diwakili 1
responden. Teknik analisis data menggunakan Statistik Deskriptif, Uji Validitas dan Reabilitas, Uji
Asumsi Klasik dan Analisis Regresi Linier Berganda yang diuji dengan Statistikal Package for the
Social (SPSS). Hasil penelitian ini menunjukan pengaruh partisipasi masyarakat berpengaruh
signifikan terhadap pembangunan desa, swadaya Masyarakat berpengaruh signifikan terhadap
pembangunan desa, Pengelolaan dana desa tidak berpengaruh signifikan terhadap pembangunan
Desa.

Kata kunci: Partisipasi Masyarakat, Swadaya Masyarakat, Pengelolaan Dana Desa, Pembangunan
Desa

Abstract
This study aims to analyze the effect of community participation, community self-help and Village Fund
Management on Village Development in Jenawi District, Karanganyar. This research is a survey
research with the research population, namely the entire community in Jenawi Karanganyar District.
Collecting data using a questionnaire. The types of research data used are quantitative and qualitative
data. The data source of this research is primary data and the data collection technique used is
observation. The sampling technique used was purposive sampling, namely those aged more than 17
years each Rt was represented by 1 respondent. The data analysis technique used Descriptive Statistics,
Validity and Reliability Test, Classical Assumption Test and Multiple Linear Regression Analysis
which was tested with the Statistical Package for the Social (SPSS). The results of this study indicate
that the influence of community participation has a significant effect on village development,
community self-help has a significant effect on village development, and the management of village
funds has no significant effect on village development.

Keywords: Community Participation, Community Self-Help, Village Fund Management, Village


Development
JASTI: JURNAL AKUNTANSI DAN SISTEM TEKNOLOGI INFORMASI
p-ISSN : 1693-7635 e-ISSN : 2655-165X Volume x, No.x, July – December 20xx
website: http://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/Akuntansi Page xxx – xxx

PENDAHULUAN
Pembangunan yang dilakukan di desa merupakan salah satu upaya untuk mendukung dan
menunjang tercapainya pembangunan wilayah yang menjadi prioritas masyarakat desa agar
kesejahteraan dapat dicapai. Dengan tercapainya program pembangunan desa maka dapat
mengembangkan seluruh desa di Indonesia menjadi desa swasembada melalui tahap-tahap
pengembangan desa swadaya dan desa swakarya dengan memperhatikan keserasian hubungan
antara pedesaan dengan perkotaan, imbangan kewajiban yang serasi antara pemerintah dan
masyarakat serta keterpaduan yang harmonis antar berbagai program sectoral/regional/inpres dan
partisipasi masyarakat yang disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat setempat dalam rangka
pemerataan pembangunan diseluruh wilayah Indonesia (Supriatna, 2000: 64).
Pembangunan desa meliputi tahap perencanaan, pelaksanaan, dan pengawasan.
Pembangunan Desa mengedepankan kebersamaan, kekeluargaan, dan kegotongroyongan guna
mewujudkan pengarusutamaan perdamaian dan keadilan sosial. Pembangunan Desa bertujuan
untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa dan kualitas hidup manusia serta
penanggulangan kemiskinan melalui penyediaan pemenuhan kebutuhan dasar, pembangunan
sarana dan prasarana, pengembangan potensi ekonomi lokal serta pemanfaatan sumber daya alam
dan lingkungan secara berkelanjutan.
Dari fenomena tersebut maka peneliti berusaha mencari beberapa research gap yang dapat
di gunakan sebagai acuan dan terdiri dari 20 pengaruh mengapa pembangunan desa ini bisa tidak
diterbitkan tepat waktu, kemudian peneliti memilih tiga variabel yaitu, partisipasi masyarakat,
swadaya masyarakat dan pengelolaan dana desa berpengaruh atau tidak dengan pembangunan desa.
Menurut penelitian terdahulu terkait dengan pembangunan desa ini, partisipasi masyarakat
berpengaruh signifikan terhadap pembangunan desa (Fitriyani &Yakub, 2017), (Sari, Linggi &
Alaydrus, 2019), (Irwan, Dkk, 2019), menurut (Roswita & Novriyanti, 2019) menyatakan
partisipasi masyarakat berpengaruh signifikan tetapi signifikan minus, sedangkan menurut
(Omposunggu, 2017), menyatakan partisipasi masyarakat tidak signifikan terhadap pembangunan
desa. Pengelolaan Dana Desa berpengaruh signifikan terhadap pembangunan (Yuliana, 2021),
(Muslihah, Siregar & Sriniyati, 2019), (Sofianto, 2017). Swadaya Masyarakat berpengaruh
signifikan positif terhadap pembangunan Desa (Priyanto & Wiratno, 2019). Pengelolaan dana desa
tidak berpengaruh signifikan pertumbuhan pembangunan daerah dan program pembangunan desa
(Jamaluddin, Dkk, 2018)
Peneliti memiliki alasan memilih kecamatan Jenawi sebagai obyek penelitian, karena
menurut salah satu kepala desa di kecamatan Jenawi masih ada pembangunan yang belum
terealisasi dikarenakan dana pembangunan dialihkan ke penanganan Covid-19. Selain itu peneliti
juga ingin mengetahui bagaimana pengaruh partisipasi masyarakat, swadaya masyarakat dan
pengelolaan dana desa, hal ini dapat digunakan sebagai acuan untuk tahun sebelum ada covid-19
dan juga sesudah serta tahun kedepannya. Dari uraian di atas maka peneliti mengambil judul:
Pengaruh Partisipasi Masyarakat Swadaya Masyarakat, dan Pengelolaan Dana Desa Terhadap
Pembangunan Desa (Survei di Kecamatan Jenawi Kabupaten Karanganyar)

METODE PENELITIAN
1. Skema Kerangka Pemikiran
Penelitiaan ini merupakan penelitian survei pada seluruh masyarakat untuk menganalisis
faktor-faktor yang mempengaruhi Pembangunan Desa di Desa Kecamatan Jenawi
Karanganyar. Faktor-faktor tersebut meliputi pengaruh partisipasi masyarakat, Swadaya
Masyarakat dan Pengelolaan Dana Desa. Penelitian ini menguji tiga variabel independen yaitu
partisipasi masyarakat, swadaya masyarakat dan pengelolaan dana desa. Variabel dependen
yaitu Pembangunan Desa.
JASTI: JURNAL AKUNTANSI DAN SISTEM TEKNOLOGI INFORMASI
p-ISSN : 1693-7635 e-ISSN : 2655-165X Volume x, No.x, July – December 20xx
website: http://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/Akuntansi Page xxx – xxx

A.
Partisipasi Masyarakat
X1

Swadaya Pembangunan Desa


Swadaya Masyarakat
Masyarakat Y
X2 X2

Pengelolaan Dana Desa


X3

Gambar 1. Model Penelitian

2. Ruang Lingkup Penelitian


Ruang lingkup penelitian adalah survei pada masyarkat desa di Kecamatan Jenawi
Karanganyar. Alasan peneliti memilih objek penelitian ini dikarenakan peneliti menemukan
suatu fenomena yang sesuai dengan tema dan judul penelitian sehingga informasi yang
dibutuhkan oleh peneliti cukup tersedia

3. Jenis dan Sumber Data


Jenis penelitian ini menggunakan data kualitatif yang didukung data kuantitatif yaitu data
penelitian yang menjelaskan suatu fenomena berdasarkan hal-hal yang umumnya tidak dapat
dihitung dan yang dapat dihitung.

4. Populasi dan sampel


Populasi adalah keseluruhan dari objek penelitian. Dalam penelitian ini populasi adalah
masyarakat di kecamatan Jenawi. Sampel merupakan sebagian dari populasi yang
karakteristiknya akan diteliti. Penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling dalam
pengambilan datanya. Purposive sampling adalah penelitian yang menggunakan kriteria dalam
pengambilan datanya, yaitu sudah berumur 17th, sudah bisa berpengaruh dalam pembangunan,
setiap rt diwakili 1 responden. Hasil menunjukan 212 rt namun setelah peneliti menyebar
kuesioner, kuesioner yang kembali hanya sebagian yaitu 117 responden.
JASTI: JURNAL AKUNTANSI DAN SISTEM TEKNOLOGI INFORMASI
p-ISSN : 1693-7635 e-ISSN : 2655-165X Volume x, No.x, July – December 20xx
website: http://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/Akuntansi Page xxx – xxx

HASIL DAN PEMBAHASAN


1. Karakteristik Responden
Responden dalam penelitian sebanyak 212 masyarakat desa Kecamatan Jenawi Karangayar.
Berdasarkan jumlah kuesioner yang kembali, maka sampel yang digunakan dalam penelitian ini
adalah sebanyak 117 responden. Karakteristik responden dapat disajikan sebagai berikut:

Tabel 1. Karakteristik Responden


variabel Kategori Jumlah Persentase
Jenis kelamin Laki-laki 67 57,2%
Perempuan 50 42,8%
Usia 17-30 60 51,3%
30-50 48 41%
50-59 9 7,7%
Sumber: Data Primer diolah, 2022

2. Analisis Statistik Deskriptif


Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel. Nilai rata-rata Pembangunan Desa sebesar
4,32. Nilai rata-rata partisipasi masyarakat sebesar 4,39. Swadaya Masyarakat memiliki Nilai rata-
rata sebesar 3,.88. Pengelolaan Dana Desa memiliki nilai rata-rata sebesar 4,34.

3. Uji Validitas dan Reabilitas


Uji validitas digunakan untuk menguji kuesioner sebagai instrument (alat) dalam penelitian
apakah valid/tepat untuk mengambil data. Uji validitas menggunakan pearson correlation.
Product moment/pearson correlation. Kriteria kuesioner dikatakan valid bila ρ-value (probabilitas
value/signifikansi) < 0,05.
Tabel 2. Uji Validitas
Variabel Item ρ-value Kriteria
kuesioner (signifikansi)
X1.1 0,000 α = 0,05
Partisipasi masyarakat X1.2 0,000 α = 0,05
(X1) X1.3 0,000 α = 0,05
X1.4 0,000 α = 0,05
X2.1 0,001 α = 0,05
X2.2 0,001 α = 0,05
Swadaya Masyarakat
X2.3 0,000 α = 0,05
(X2)
X2.4 0,000 α = 0,05
X2.5 0,000 α = 0,05
X3.1 0,000 α = 0,05
X3.2 0,000 α = 0,05
Pengelolaan Dana Desa X3.3 0,000 α = 0,05
(X3)
X3.4 0,000 α = 0,05
X3.5 0,001 α = 0,05
Y1.1 0,000 α = 0,05
Y1.2 0,000 α = 0,05
Pembangunan Desa Y1.3 0,000 α = 0,05
(Y1)
Y1.4 0,000 α = 0,05
Y1.5 0,000 α = 0,05
Sumber : Data Primer diolah, 2022
JASTI: JURNAL AKUNTANSI DAN SISTEM TEKNOLOGI INFORMASI
p-ISSN : 1693-7635 e-ISSN : 2655-165X Volume x, No.x, July – December 20xx
website: http://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/Akuntansi Page xxx – xxx

Tabel 3. Uji Reliabilitas Variabel Partisipasi Masyarakat

Reliability Statistics
Cronbach's Cronbach's Alpha Based on N of Items
Alpha Standardized Items
.615 .614 4
Tabel 4. Uji Reliabilitas Variabel Swadaya Masyarakat

Reliability Statistics
Cronbach's Cronbach's Alpha Based on N of Items
Alpha Standardized Items
.617 .617 5

Tabel 5. Uji Reliabilitas Variabel Pengelolaan Dana Desa

Reliability Statistics
Cronbach's Cronbach's Alpha Based on N of Items
Alpha Standardized Items
.646 .671 5

Tabel 6. Uji Reliabilitas Variabel Pembangunan Desa

Reliability Statistics
Cronbach's Cronbach's Alpha Based on N of Items
Alpha Standardized Items
.634 .632 5

4. Uji Asumsi Klasik


Uji Asumsi klasik merupakan syarat untuk melakukan analisis regresi, agar regresi sebagai
estimasi bisa tepat/tidak bias/tidak menyimpang.
a. Uji Multikolinearitas
Tabel 7. Uji Multikolinearitas
Coefficientsa
Model Unstandardized Standardized t Sig. Collinearity
Coefficients Coefficients Statistics
B Std. Beta Tolerance VIF
Error
(Constant) 1.720 2.020 .852 .396
Patisipasi
.901 .077 .728 11.668 .000 .940 1.064
Masyarakat
1 Swadaya
.168 .071 .144 2.357 .020 .978 1.023
Masyarakat
Pengelolaan
.035 .062 .036 .568 .571 .931 1.074
Dana Desa
a. Dependent Variable: PembangunanDesa
JASTI: JURNAL AKUNTANSI DAN SISTEM TEKNOLOGI INFORMASI
p-ISSN : 1693-7635 e-ISSN : 2655-165X Volume x, No.x, July – December 20xx
website: http://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/Akuntansi Page xxx – xxx

b. Uji Autokorelasi
Tabel 8. Uji Autokorelasi

Runs Test
Unstandardized Residual
a
Test Value .05765
Cases < Test Value 58
Cases >= Test Value 59
Total Cases 117
Number of Runs 57
Z -.463
Asymp. Sig. (2-tailed) .643
a. Median

c. Uji Heteroskedastisitas
Tabel 9. Uji Autokorelasi

Coefficientsa
Model Unstandardized Standardized t Sig.
Coefficients Coefficients
B Std. Error Beta
(Constant) -.870 1.383 -.629 .531
PatisipasiMasy .020 .053 .037 .385 .701
1
SwadayaMasy -.001 .049 -.003 -.030 .976
PengelolaanDana .067 .043 .152 1.576 .118
a. Dependent Variable: ABSRES_1
d. Uji Normalitas
Tabel 10. Uji Normalitas

One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test


Unstandardized Residual
N 117
Mean 0E-7
Normal Parametersa,b Std.
1.27312093
Deviation
Absolute .123
Most Extreme
Positive .084
Differences
Negative -.123
Kolmogorov-Smirnov Z 1.326
Asymp. Sig. (2-tailed) .059
a. Test distribution is Normal.
b. Calculated from data.
JASTI: JURNAL AKUNTANSI DAN SISTEM TEKNOLOGI INFORMASI
p-ISSN : 1693-7635 e-ISSN : 2655-165X Volume x, No.x, July – December 20xx
website: http://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/Akuntansi Page xxx – xxx

5. Uji Hipotesis
a. Analisis Regresi Linier Berganda
Tabel 11. Analisis Regresi Linier Berganda
Coefficientsa
Model Unstandardized Standardized T Sig.
Coefficients Coefficients
B Std. Error Beta
(Constant) 1.720 2.020 .852 .396
PatisipasiMasy .901 .077 .728 11.668 .000
1
SwadayaMasy .168 .071 .144 2.357 .020
PengelolaanDana .035 .062 .036 .568 .571
a. Dependent Variable: PembangunanDesa

b. Uji t
Tabel 12. Uji t
Coefficientsa

Model Unstandardized Standardized t Sig.


Coefficients Coefficients
B Std. Error Beta
(Constant) 1.720 2.020 .852 .396
PatisipasiMasy .901 .077 .728 11.668 .000
1
SwadayaMasy .168 .071 .144 2.357 .020
PengelolaanDana .035 .062 .036 .568 .571
a. Dependent Variable: PembangunanDesa

c. Uji F
Tabel 13. Uji F

ANOVAa
Model Sum of Df Mean Square F Sig.
Squares
Regression 266.291 3 88.764 53.348 .000b
1 Residual 188.017 113 1.664
Total 454.308 116
a. Dependent Variable: PembangunanDesa
b. Predictors: (Constant), PengelolaanDana, SwadayaMasy, PatisipasiMasy

d. Uji Koefisien Determinasi (R2)


Tabel 14. Koefisien Determinasi
Model Summaryb
Model R R Square Adjusted R Square Std. Error of the Estimate

1 .766a .586 .575 1.28991


a. Predictors: (Constant), PengelolaanDana, SwadayaMasy, PatisipasiMasy
b. Dependent Variable: PembangunanDesa
JASTI: JURNAL AKUNTANSI DAN SISTEM TEKNOLOGI INFORMASI
p-ISSN : 1693-7635 e-ISSN : 2655-165X Volume x, No.x, July – December 20xx
website: http://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/Akuntansi Page xxx – xxx

KESIMPULAN DAN SARAN


1. KESIMPULAN
Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data, maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut:
a. Partisipasi masyarakat terhadap pembangunan Desa menunjukan bahwa semakin masyarakat
partisipatif atau semakin tinggi tingkat partisipasi masyarakat dalam kegiatan tingkat
pembangunan Desa maka akan meningkatkan Pembangunan Desa yang lebih baik.
b. Swadaya masyarakat berpengaruh signifikan terhadap pembangunan Desa, karena semakin
tinggi kontribusi swadaya masyarakat maka akan semakin meningkat dalam pembangunan Desa
c. Pengelolaan Dana Desa tidak berpengaruh signifikan terhadap Pembangunan Desa, karena
sebaiknya lebih meningkatkan penggunaanya untuk kepentingan seluruh masyarakat dan selalu
menjaga agar tingkat penyusunan pengelolaan dana desa selalu baik.
d. Hasil koefisien determinasi Partisipasi Masyarakat, Swadaya Masyarakat dan Pengelolaan Dana
Desa memiliki pengaruh sebesar 57,5 % terhadap pembangunan Desa. Dan sisanya 42,5 %
dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti seperti Alokasi Dana Desa, kebijakan Desa,
Akuntabilitas, Transarasi, Pengawasan, Kinerja Pemerintah Desa.

2. SARAN
a. Bagi penelitian selanjutnya
Untuk penelitian selanjutnya dapat menambah variabel yang berkaitan atau berhubungan
dengan pembangunan desa sehingga dapat lebih memperjelas pengaruh variabel dalam
pembangunan desa
b. Bagi perguruan tinggi
Penelitian ini dapat digunakan untuk referensi dalam menambahwawasan dan ilmu
pengetahuan bagi peneliti selanjutnya.
c. Bagi Desa Kabupaten Karanganyar
1) Untuk meningkatkan pengaruh partisipasi masyarakat, sebaiknya meningkatkan
Pembangunan Desa di Kecamatan Jenawi Karanganyar, maka sebaiknya masyarakat
semakin meningkatkan engelola dana desa di Kecamatan Sambong sebaiknya semakin
meningkatkan dan sebaiknya juga selalu menjaga pengorganisasian masyarakat terhadap
pelaksanaan pembangunan Desa.
2) Untuk meningkatkan swadaya masyarakat, sebaiknya meningkatkan Pembangunan Desa di
Kecamatan Jenawi Karanganyar, maka masyarakat di Kecamatan Jenawi Karanganyar
sebaiknya lebih meningkatkan penghasilan misal dalam pembangunan pariwisata agar desa
mempunyai penghasilan dari swadaya masyarakat Desa.
3) Untuk meningkatkan Pengelolaan Dana Desa, Sebaiknya meningkatkan Pembangunan
Desa di Kecamatan Jenawi Karanganyar, maka dalam pembangunan desa sebaiknya lebih
meningkatkan penggunaannya untuk kepentingan seluruh masyarakat dan selalu menjaga
agar tingkat penyusunan pengelolaan Dana Desa selalu baik.
JASTI: JURNAL AKUNTANSI DAN SISTEM TEKNOLOGI INFORMASI
p-ISSN : 1693-7635 e-ISSN : 2655-165X Volume x, No.x, July – December 20xx
website: http://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/Akuntansi Page xxx – xxx

REFERENSI
Fahri, Luthfi Nur. 2017. “Pengaruh Pelaksanaan Kebijakan Dana Desa Terhadap Manajemen Keuangan
Desa Dalam Meningkatkan Efektivitas Program Pembangunan Desa”. Jurnal Publik. Vol. 11.
No. 01.

Fitryani, Vivin dan Muhammad Yakub. 2017. “Analisis Partisipasi Masyarakat Dalam Pembangunan
Desa Di Desa Pernek Kecamatan Moyo Hulu Kabupaten Sumbawa”. Jurnal Ekonomi dan
Bisnis. Vol. 14. No. 1.

Hakim, Lukmanul. 2017. “Partisipasi Masyarakat Dalam Pembangunan Desa Sukamerta Kecamatan
Rawamerta Kabupaten Karawang”. Jurnal Politikom Indonesia. Vol. 2. No. 2.

Hutami, Andi Siti Sri. 2017. Pengelolaan Alokasi Dana Desa Dalam Meningkatkan Pemberdayaan
Masyarakat Di Desa Miau Baru Kecamatan Kongbeng Kabupaten Kutai Timur”. Ejournal
Administrasi Negara. Vol. 5, No. 1.

Irwan, Dkk. 2019.” Gaya Kepemimpinan, KinerjaAparatur Sipil Negara Dan Partisipasi Masyarakat
Terhadap Pembangunan Di Kecamatan Kulo Kabupaten Sidenreng Rappang”. Jurnal Moderat.
Vol.5. No. 1

Jaa, Emilianus, Sulistyo Supparmi dan Wahyu Sulistyowati. 2019.”Pengaruh Transparansi,


Akuntabilitas, Dan Partisipasi Masyarakat Pada Pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD)
Terhadap Pembangunan Desa (Studi Kasus Di Desa Gurung Turi Kabupaten Manggarai
Timur)”. Jurnal riset mahasiswa akuntansi, Vol. 7. No. 1.

Kila, Kristina Korniti.2017. “Pengelolaan Alokasi Dana Desa Dalam Meningkatkan Pemberdayaan
Masyarakat di Desa Miau Baru Kecamatan Kongbeng Kabupaten Kutai Timur”. E Jurnal
Administrasi Negara. Vol. 5, No. 1

Muslihah, Siti, Sriniyati dan Hilda Octavana Siregar. 2019. “Dampak Alokasi Dana Desa Terhadap
Pembangunan Dan Kesejahteraan Masyarakat Desa Di Kabupaten Bantul Daerah Istimewa
Yogyakarta”. Jurnal Akuntansi Ekonomi dan Manajemen Bisnis. Vol.7. No.1.

Ompusunggu, Vina. 2017. “Peranan Partisipasi Masyarakat Terhadap Pembangunan Desa (Studi pada
Pembangunan Irigasi di Desa Namo Bintang Kecamatan Pancur Batu)”. Agrica (Jurnal
Agribisnis Sumatera Utara), Vol.10. No. 1

Peraturan Menteri Dalam Negeri No. 37 Tahun 2007 Tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Desa
Pasal 20

Peraturan Pemerintah (PP) No.60 Tahun 2014 Tentang Dana Desa yang Bersumber Dari Anggaran
Pendapatan Dan Belanja Negara (APBN).

Priyanto dan Eko Wiratno. 2019. “Peran Swadaya Masyarakat dalam Pembangunan Desa Munggung
Kecamatan Karangdowo Kabupaten Klaten”. Jurnal Institusi Politeknik Ghanesha Medan, Vol.
2, No.1.

Ratna, Aji dan Kusuma1. 2017. “Evaluasi Penggunaan Alokasi Dana Desa Dalam Pembangunan Desa
Di Kecamatan Teluk Pandan Kabupaten Kutai Timur”. Jurnal Administrative Reform. Vol 5.
No 2.

Roswita, Dina Dkk. 2019.”Pengaruh Tingkat Pengetahuan Dan Partisipasi Masyarakat Dalam
Pengelolaan Dana Desa Terhadap Pembangunan Desa Balunijuk Kecamatan Merawang
Kabupaten Bangka”. Jurnal ilmiah sosio-ekonomika bisnis. Vol 22. No 1.

Sangaji, Intan Dan Nur Fadjrih Asyik. 2018. “Pengaruh Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan Alokasi
Dana Desa (ADD) Dan Kebijakan Desa Terhadap Pembangunan Desa”. Jurnal Ilmu dan Riset
Akuntansi. Vol. 7, No. 3.
JASTI: JURNAL AKUNTANSI DAN SISTEM TEKNOLOGI INFORMASI
p-ISSN : 1693-7635 e-ISSN : 2655-165X Volume x, No.x, July – December 20xx
website: http://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/Akuntansi Page xxx – xxx

Sari, Nita, Rita Kalalinggi dan Anwar Alaydrus. 2019. “Partisipasi Masyarakat Dalam Pembangunan di
Desa Benua Baru Kecamatan Muara Bengkal Kabupaten Kutai Timur”. E-jurnal Ilmu
Pemerintahan. Vol. 7. No. 2.

Setiawan, Anggi. 2013. “Peran Kepala Desa Terhadap Swadaya Masyarakat Dalam Pembangunan di
Desa Bumi Rapak Kecamatan Kaubun Kab. Kutai Timur”. E-jurnal Ilmu Pemerintahan. Vol.
1. No. 3.

Shite, Widya Rose Dan Zakaria. 2017. “Partisipasi Masyarakat Dalam Pembangunan Desa Pada
Program Gerbang Swara”. Jurnal POLITEIA. Vol. 9. No. 1. Januari.

Sofianto, Arif. 2017. “Kontribusi Dana Desa Terhadap Pembangunan Desa Dan Pemberdayaan
Masyarakat Di Kebumen Dan Pekalongan” Jurnal Marta Pembaruan. Hal 23-32.

Undang-Undang. No. 6 Tahun 2014. Tentang Desa

Undang-Undang. No. 32 Tahun 2014 Pasal 1 Ayat 12. Tentang Pemerintah Daerah

Yuliana. 2021. “Pengelolaan Dana Desa Dalam Upaya Meningkatkan Pembangunan Di Desa Domag”.
Jurnal Inovasi Penelitian. Vol. 2. No. 7.

https://googleweblight.com/i?u=https://dosenekonomi.com/ilmu-ekonomi/regional/indikator-
keberhasilan-pembangunan-desa&hl=id-ID. Diakses pada 6 November 2021

Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa. 2014. Pengertian Lembaga Swadaya Masyarakat .
https://dispmd.bulelengkab.go.id/informasi/detail/artikel/pengertian-lembaga-swadaya-
masyarakat-
13#:~:text=Perlu%20diperhatikan%20bahwa%20lembaga%20swadaya,umum%20tanpa%20ber
tujuan%20memperoleh%20keuntungan
Diakses pada 6 November 2021
JASTI: JURNAL AKUNTANSI DAN SISTEM TEKNOLOGI INFORMASI
p-ISSN : 1693-7635 e-ISSN : 2655-165X Volume x, No.x, July – December 20xx website:
http://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/Akuntansi Page xxx – xxx

Anda mungkin juga menyukai