Anda di halaman 1dari 10

SUMATERA UTARA

Pakaian adat Sumatera Utara didominasi oleh pakaian adat suku Batak yang
disebut ulos, karena mayoritas penduduk di provinsi beribu kota Medan ini berasal
dari suku Batak.
NANGROE ACEH DARUSSALAM

Baju adat Aceh memiliki sebutan tersendiri dari setiap jenisnya. Pakaian adat Aceh
tersebut terdiri dari meukasah, meukeutop, sileuweu, baju kurung, daro baro,
celana cekak musang serta berbagai perhiasan lainnya sebagai pelengkap busana
adat utama.
PAPUA

Pakaian adat Papua adalah jenis pakaian tradisional yang digunakan oleh
masyarakat Papua dengan berbagai keunikan sendiri. Namun tidak hanya Papua,
hampir setiap provinsi di Indonesia sangat kaya dengan budaya daerahnya masing-
masing. Setiap daerah memiliki pakaian adat, bahasa daerah, dan rumah adat
sebagai ciri khas budaya.
KALIMANTAN TIMUR

Baju adat Miskat adalah pakaian tradisional Kalimantan Timur yang dulunya


menjadi pakaian resmi Sultan Banjar. Model baju Miskat tampak seperti baju cina
jaman dahulu. Baju Miskat untuk kaum pria berupa baju lengan panjang dengan
kancing yang miring ke bagian kanan
DKI JAKARTA

Pakaian khas masyarakat Betawi terdiri atas beragam jenis, mulai dari Baju

Sadariah, Kebaya Encim, Baju Ujung Serong, Kebaya None, Dandanan Care

None, dan Dandangan Care Haji. Keenam pakaian tersebut memiliki model yang

berbeda-beda
BALI

Pakaian Adat Bali – Bali adalah salah satu provinsi di Indonesia dengan Ibu Kota

yang bernama Denpasar. Bali merupakan salah satu pulau yang berada di

kepulauan Nusa Tenggara. Bali adalah primadona pariwisata Indonesia yang juga

kaya akan keindahan alamnya, seni dan budayanya yang unik.


JAWA BARAT

Pakaian adat Jawa Barat punya jenis yang bermacam-macam. Setiap jenisnya pun

punya cirinya dan keunikannya masing-masing. Selain itu, kegunaannya pun

berbeda-beda tergantung dari acara yang mengikutinya.


YOGYAKARTA

Masyarakat Yogyakarta dikenal sangat memegang teguh adat istiadatnya,


termasuk dalam melesterarikan pakaian adat Yogyakarta.

Selain untuk upacara adat  dan pernikahan, pakaian adat Yogyakarta juga


dikenakan oleh mereka yang berada di destinasi wisata seperti keraton,
maupun pagelaran acara budaya.

Pakaian adat Yogyakarta memiliki tampilan yang unik sehingga mudah


dikenali dan dibedakan dengan busana adat dari daerah-daerah lainnya di
Indonesia.
MALUKU

Baju cele ini biasanya dipakai dalam upacara-upacara adat di Maluku, seperti acara

pelantikan raja, cuci negeri, pesta negeri, panas pela dan lain-lain. Baju cele adalah

kain kebaya yang dikombinasikan dengan kain salele di pinggang.


RIAU

Baju kebaya labuh juga disebut kebaya panjang atau belah labuh. Baju ini memiliki

panjang tiga jari di bawah lutut atau sampai betis. Bentuk busana tidak terlalu

longgar dan tidak terlalu sempit.

Anda mungkin juga menyukai